Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : LibTech : Library and Information Science Journal

Peran Manajemen Pengetahuan dalam Kepemimpinan Lembaga Informasi Annisa Fajriyah
LIBTECH: LIBRARY AND INFORMATION SCIENCE JOURNAL Vol 2, No 2 (2021): LIBTECH: LIBRARY AND INFORMATION SCIENCE JOURNAL
Publisher : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/libtech.v2i2.17136

Abstract

Tulisan ini membahas tentang konsep manajemen pengetahuan yang diimplementasikan pada kepemimpinan di lembaga publik yang bergerak di bidang informasi dan pelayanan masyarakat. Konsep interaksi antara manajemen pengetahuan dalam penentuan gaya dan tipe kepemimpinan dalam sebuah lembaga organisasi menjadi fokus utama dalam tulisan ini. Fakta-fakta sosial dalam proses penunjukan kepemimpinan pada lembaga organisasi juga dibahas didalamnya. Tulisan ini disusun dengan tujuan untuk memaparkan konsep-konsep manajemen pengetahuan, kepemimpinan, dan hubungan antar keduanya, serta refleksinya dalam organisasi publik di bidang informasi dan teknologi yang ada. Permasalahan kepemimpinan dalam setiap lembaga telah berulang kali menjadi sorotan publik terlebih bagi lembaga yang kesehariannya memberikan layanan pada masyarakat saat ini, dampaknya telah dirasakan betul oleh masyarakat luas terutama anggota organisasi yang terlibat langsung didalmnya.
Evaluasi Tingkat Keterpakaian Koleksi Perpustakaan Universitas Widyagama Malang Anisya Nursyahbani; Annisa Fajriyah
LibTech: Library and Information Science Journal Vol 3, No 2 (2022): LIBTECH: LIBRARY AND INFORMATION SCIENCE JOURNAL
Publisher : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/libtech.v3i2.17734

Abstract

Evaluasi keterpakaian koleksi merupakan kegiatan menilai penggunaan koleksi yang terdapat pada perpustakaan serta telah dikembangkan sesuai dengan tujuan dan standar yang berlaku. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana tingkat keterpakaian koleksi Perpustakaan Universitas Widyagama Malang menggunakan analisis sitiran pada Skripsi Jurusan Agribisnis Universitas Widyagama Malang. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif dengan pendekatan analisis sitiran. Populasi penelitian ini adalah skripsi Jurusan Agribisnis tahun 2017-2021 dengan jumlah 28 skripsi. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data penelitian ini dengan cara menganalisis jenis dokumen yang sering disitir, peringkat judul dan pengarang yang sering disitir, paro hidup dan keusangan buku yang disitir, bahasa buku sitiran, dan evaluasi ketersediaan buku sitiran. Berdasarkan hasil penelitian, mahasiswa Jurusan Agribisnis Tahun 2017-2021 cenderung menggunakan referensi yang berasal dari buku. Buku yang paling banyak disitir adalah buku pengantar dan metode penelitian. Buku yang disitir mahasiswa sebanyak 51% atau setelah telah dianggap usang. Bahasa pengantar buku yang disitir dominan berbahasa Indonesia. Tingkat keterpakaian koleksi yang tersedia di Perpustakaan Universitas Widyagama Malang pun masih tergolong rendah, hanya sebesar 18% buku yang disitir tersedia di perpustakaan. Kata Kunci: analisis sitiran; keterpakaian koleksi perpustakaan; skripsi mahasiswa
Evaluasi Tingkat Kepuasan Pengguna di Perpustakaan Pusat Institut Teknologi Nasional Malang Leonisti, Annisa Aklysta; Fajriyah, Annisa; Mubasyiroh, Mubasyiroh
LIBTECH: LIBRARY AND INFORMATION SCIENCE JOURNAL Vol 5, No 1 (2024): LIBTECH : LIBRARY AND INFORMATION SCIENCE JOURNAL
Publisher : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/libtech.v5i1.27616

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan pengguna di Perpustakaan Pusat Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang berdasakan dimensi LibQUAL+TM yang terdiri dari Affect of Service, Library as Place, dan Information Access. Jenis penelitian ini yaitu kuantitatif deskriptif. Teknik sampling yang digunakan yaitu simple random sampling. Sampel penelitian ini terdiri dari 97 responden yaitu pengguna yang mengunjungi atau berkunjung ke Perpustakaan Pusat Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang pada bulan September 2022 hingga Februari 2023. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara studi kepustakaan dan kuesioner. Pengolahan data pada penelitian ini menggunakan aplikasi IBM SPSS Statistik versi 23. Hasil penelitian menunjukkan pada dimensi affect of service pengguna merasa cukup puas dengan nilai adequancy gap 0,02, dan kualitas layanan dimensi affect of service dinilai baik dengan nilai superiorty gap -0,03. Pada dimensi library as place pengguna merasa cukup puas dengan nilai adequancy gap 0,14, dan kualitas layanan dimensi library as place dinilai baik dengan nilai superiorty gap -0,04. Pada dimensi information access pengguna merasa belum puas dengan nilai adequancy gap -0,12, dan kualitas layanan dimensi information access dinilai baik dengan nilai superiorty gap -0,27. Berdasarkan hasil penelitian tersebut menunjukkan bahwa kualitas layanan pengguna Perpustakaan Pusat Institut Teknologi Nasional (ITN) Malang pada setiap dimensi dinilai baik atau masuk ke dalan zona toleransi, namun belum memenuhi harapan ideal yang diinginkan oleh pengguna.
Analisis Kemampuan Literasi Digital Mahasiswa Universitas Merdeka Malang dalam Menggunakan Aplikasi Unmer Malang Digital Library Afiyani, Aqilah Dzira; Fajriyah, Annisa; Mudawamah, Nita Siti; Puspita, Anindya Gita
LIBTECH: LIBRARY AND INFORMATION SCIENCE JOURNAL Vol 6, No 2 (2025): LIBTECH : LIBRARY AND INFORMATION SCIENCE JOURNAL
Publisher : UIN Maulana Malik Ibrahim Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.18860/libtech.v6i2.37402

Abstract

The UNMER Malang Digital Library application was released in December 2023 through a cooperation agreement with PT. Woolu Aksara Maya. A socialization event related to the use of the application was held once during the release of the application, which was only attended by representatives of several students from Universitas Merdeka Malang, so that information related to the use of the application was not received equally by all students. This resulted in a low number of app downloads, users, and accesses. Additionally, students faced challenges in determining keywords to search for e-books. This study aims to measure the level of digital literacy among students at Universitas Merdeka Malang in using the UNMER Malang Digital Library app. The population for this study consisted of 491 users of the UNMER Malang Digital Library application. A sample was then selected using non-probability sampling with the Slovin formula, resulting in 83 respondents. The method used was descriptive quantitative, meaning that the percentage of each research indicator was calculated and then analyzeddescriptively. The results of this study indicate that the level of digital literacy among students at Universitas Merdeka Malang in using the UNMER Malang Digital Library application falls within the high category, with a grand mean score of 3.64 when measured across the 10 indicators used. These indicators include accessing, understanding, analyzing, verifying, evaluating, distributing, producing, participating, and collaborating. This means that, fundamentally, students at Universitas Merdeka Malang already possess good accessing skills for the application. They are also able to filter the information they need, ensure the accuracy of the information obtained, and organize it into another form accurately, clearly, and easily understood. The ability to collaborate with others in sharing information is also possessed by students at Universitas Merdeka Malang.