Claim Missing Document
Check
Articles

Found 22 Documents
Search

RANCANG BANGUN APLIKASI PENGAJUAN KREDIT PADA PT BANK DANAMON BERBASIS WEB DI SEMARANG Safitri, Yofi; Purwatiningtyas, Purwatiningtyas
Proceeding SENDI_U 2020: SEMINAR NASIONAL MULTI DISIPLIN ILMU DAN CALL FOR PAPERS
Publisher : Proceeding SENDI_U

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sistem Informasi Berbasis Online saat ini sangat berkembang pesat, Penelitian ini bertujuan untukmenghasilkan Sistem Informasi Pengajuan Kredit Nasabah Bank Danamon Baru Berbasis Web dengan PHP danSQL yang mampu mengelola pelaksanaan Pengajuan Kredit Nasabah Baru yaitu simulasi dan pengajuan kredit.Pada penelitian ini juga ditentukan tingkat kelayakan perangkat lunak yang telah dibuat. Metode pengembanganperangkat lunak menggunakan Waterfall Model. Pengujian perangkat lunak dilakukan melalui pengujian whitebox dan black-box. Teknik pengumpulan data pada penelitian menggunakan wawancara dan kuesioner. Hasilpenelitian menunjukkan bahwa Sistem Informasi Pengajuan Kredit Nasabah Bank Danamon Berbasis Webdengan PHP dan SQL ini mampu mengelola pelaksanaan Pengajuan Kredit Nasabah Baru. Sistem yangdikemabangkan dapat bekerja layak dan tidak terjadi masalah ketika proses pengajuan kredit secara onlinesedang berlangsung. Imbasnya nasabah mendapatkan kemudahan ketika akan melakukan pengajuan kreditkepada pihak Bank Danamon.
Anotasi Semantik Untuk Pembangunan Korpus Sistem Tanya Jawab Non-Factoid Dyah Anjani Ayuningtyias; Fenty Agustin; Ria Hari Gusmita; Purwatiningtyas Purwatiningtyas
Jurnal Linguistik Komputasional Vol 4 No 1 (2021): Vol. 4, NO. 1
Publisher : Indonesia Association of Computational Linguistics (INACL)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26418/jlk.v4i1.44

Abstract

Pembangunan korpus untuk sistem tanya jawab dengan memberi informasi linguistik memiliki hasil yang lebih baik dari sistem tanya jawab yang tidak diberi informasi linguistik. Informasi linguistik yang digunakan adalah dengan metode anotasi semnatik. Anotasi merupakan metodelogi untuk menambahkan informasi ke dokumen pada tingkat tertentu sedangkan semantik anotasi adalah proses melampirkan tag metadata atau kelas ontologi ke segmen teks, sebagai alat untuk mengambil suatu pengetahuan. Dokumen yang diambil untuk membangun korpus adalah surah terjemahan Al baqarah yang memiliki 286 ayat, dan yang mendukung hanya 14 ayat karena ada beberapa ayat yang tidak mengandung pola yang sesuai sehingga tidak dapat digunakan. Korpus dipecah menjadi 286 file dalam bentuk .txt. Uji coba sistem dilakukan menggunakan bahasa perl dengan membuat sistem tanya jawab sederhana. Sistem tanya jawab merupakan sistem penelusuran informasi yang mengizinkan para user untuk memasukkan pertanyaan dalam bahasa alami
Rancang Bangun Information Retrieval System (IRS) Bahasa Jawa Ngoko pada Palintangan Penjebar Semangad dengan Metode Vector Space Model (VSM) Fatkhul Amin; Purwatiningtyas .
Dinamik Vol 20 No 1 (2015)
Publisher : Universitas Stikubank

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (526.698 KB) | DOI: 10.35315/dinamik.v20i1.4625

Abstract

Bahasa Jawa adalah bahasa daerah yang paling banyak digunakan di Indonesia yang mulai ditinggalkan.  Perlunya pelestarian bahasa jawa dalam bentuk online yang bisa diakses bagi penggunanya sehingga akanmemudahkan dalam pencarian dokumen teks khususnya dokumen bahasa jawa ngoko.  Software IRS dirancang untuk memberikan hasil pencarian dokumen dalam jumlah yang optimal (recall rendah) dan akurat (precision tinggi) menggunakan metode VSM, sehingga user akan mendapatkan hasil pencarian cepat dan akurat.  Metode VSM akan melakukan pembobotan tiap dokumen yang ada pada database sehingga antar dokumen memiliki bobot yang berbeda untuk menentukan dokumen mana yang paling mirip (similar) dengan query, dokumen dengan bobot tertinggi menempati ranking teratas dalam hasil pencarian.  Evaluasi hasil pencarian IRS dilakukan dengan uji recall dan precision. Studi kasus yang telah dilakukan menggunakan IRS  ini didapatkan hasil sistem mampu melakukan proses preprosesing (tokenisasi, filtering, dan stemming) dengan waktu komputasi 18 detik. Sistem mampu melakukan pencarian dokumen dan menampilkan hasil pencarian dokumen dalam waktu komputasi rata-rata 2 detik, memiliki  rata-rata recall 0,04 dan rata-rata precision 0,84. Sistem dilengkapi dengan bobot tiap dokumen dan letakknya yang akan memudahkan user dalam pencarian dokumen teks bahasa Indonesia.
Stemmer Bahasa Jawa Ngoko dengan Metode Affix Removal Stemmers (Rule Based Approach) Fatkhul Amin; Purwatiningtyas Purwatiningtyas
Dinamik Vol 21 No 1 (2016)
Publisher : Universitas Stikubank

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (523.956 KB) | DOI: 10.35315/dinamik.v21i1.6076

Abstract

Proses pengembalian kata dasar bahasa Jawa ngoko dari kata jadian (tembung andhahan) menjadikata dasar yang salah akan mengakibatkan kata dasar menjadi rusak, tidak memiliki arti yang benar dantidak bisa digunakan untuk proses seteleah Stemming. Bahasa Jawa Ngoko memiliki morfologi dalampenyusunan kata yang didalamnya terdapat awalan (ater-ater), sisipan (seselan) dan akhiran(penambang). Penguasaan morfologi Bahasa Jawa ngoko membantu menciptakan cara untuk pengambilankata dasa dalam bahasa jawa ngoko secara benar. Stemmer Bahasa Jawa ngoko metode Affix Removaldigunakan untuk mendapatkan kata dasar dari hasil proses pengurangan awalan, sisipan dan akhiransecara benar. Hasil pengembalian kata dasar menggunakan Stemmer Bahasa Jawa ngoko metode AffixRemoval mampu membuat kata dasar dalam bahasa Jawa ngoko dengan hasil benar mencapai 62%.Kemampuan stemmer ini masih harus ditingkatkan sampai mencapai tingkat kebenaran dalampengembalian kata dasar mencapai 100%.
Rancang Bangun Sistem Temu Kembali Informasi (Information Retrieval System) Dokumen Berbahasa Jawa menggunakan Metode DICE Similarity Fatkhul Amin; Purwatiningtyas Purwatiningtyas; Edy Winarno
Dinamik Vol 21 No 2 (2016)
Publisher : Universitas Stikubank

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (472.076 KB) | DOI: 10.35315/dinamik.v21i2.6089

Abstract

Implementasi dokumen teks bahasa jawa masih banyak dijumpai baik secara onlinemaupun offline. Pencarian dokumen teks bahasa jawa dengan menggunakan mesin pencari atauSistem Temu Kembali Informasi (STKI) yang tersedia menghasilkan suatu hasil pencariandengan dokumen terambil yang banyak (recall tinggi) sehingga hasil menjadi kurang akurat(precision rendah). Tujuan pembuatan rancang bangun STKI dengan metode DICE Similarityagar user mudah dalam melakukan pencarian dokumen teks berbahasa Jawa. Software STKIdirancang untuk memberikan hasil pencarian dokumen dalam jumlah recall rendah danprecision tinggi menggunakan metode pemeringkatan DICE Similarity, sehingga user akanmendapatkan hasil pencarian cepat dan akurat. Metode DICE Similarity akan melakukanpembobotan tiap dokumen yang ada pada database sehingga antar dokumen memiliki bobotyang berbeda untuk menentukan dokumen mana yang paling mirip (similar) dengan query.Rangking teratas akan ditempati oleh dokumen dengan bobot tertinggi hasil pencarian Evaluasihasil pencarian IRS dilakukan dengan uji recall dan precision dengan model persepsi. STKImampu melakukan pencarian dokumen dan menampilkan hasil pencarian dokumen memilikirata-rata recall 0,04 dan rata-rata precision 0,83. Hasil STKI dilengkapi dengan bobot tiapdokumen dan letakknya yang akan memudahkan user dalam pencarian dokumen teks bahasaJawa.
ANALISIS READINESS PENERAPAN KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK (KIP) DENGAN PENDEKATAN SOFT SYSTEMS METHODOLOGY (SSM) Retnowati Retnowati; Hersatoto Listiyono; Purwatiningtyas Purwatiningtyas; Alana Sharfina Wedaningsih; Liana Rahmaziana
Dinamik Vol 24 No 1 (2019)
Publisher : Universitas Stikubank

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (465.09 KB) | DOI: 10.35315/dinamik.v24i1.7838

Abstract

Indonesia telah menerapkan Open Government Data (OGD) sejak tahun 2008, yaitu ketika Undang-UndangKeterbukaan Informasi Publik (UU KIP) No. 14 tahun 2008 disahkan. Penerapan UU KIP bagi segenap badanpublik, termasuk pemerintah pusat maupun pemerintah daerah mulai diberlakukan pada tahun 2010, melalui PPNomor 61 tahun 2010. Pengelola KIP di Indonesia dilakukan oleh Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi(PPID), yang dilaksanakan melalui surat keputusan (SK) pimpinan tertinggi pada badan publik, dimana ketikakonteksnya adalah pemerintah daerah, maka SK ditandatangani oleh Walikota atau Bupati. Secara faktual, Indonesiadimasukkan ke negara yang telah menginisiasi penerapan KIP tetapi berpotensi menghadapi kendala keberlanjutanpenerapannya. Sampai dengan tahun 2017, jumlah kota yang telah menunjuk dan memiliki PPID masih sebesar86,73% (85 kota dari 98 kota) se Indonesia. Hal ini menunjukkan adanya persoalan atau faktor-faktor yangmempengaruhi kesediaan atau kesiapan (readiness) untuk mengadopsi sistem baru di dalam ruang lingkupkelembagaannya. Penelitian ini bermaksud untuk untuk mengeksplorasi tentang kesiapan (readiness) untukmengadopsi pengelolaan KIP untuk memberikan layanan informasi dan dokumen kepada masyarakat. Hasilnyadiketahui bahwa faktor komitmen organisasi dan pengelola menjadi bagian dari rendahnya kualitas readinesspengelolaan KIP. Direkomendasikan melalui hasil pendekatan Soft Systems Methodology (SSM), agar dilakukanstrategi readiness organisasi dan pengelola melalui penguatan tata kelola dan penguatan individu dengan dukunganinfrastruktur dan pendanaan yang memadai.
Public Information Management Sustainability Priority Model With A Socio-Technical Approach and Analytic Network Process (ANP) Methods (Case Study of Salatiga City PPID) Retnowati Retnowati; Sariyun Naja Anwar; Purwatiningtyas Purwatiningtyas
Budapest International Research and Critics Institute (BIRCI-Journal): Humanities and Social Sciences Vol 4, No 4 (2021): Budapest International Research and Critics Institute November
Publisher : Budapest International Research and Critics University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33258/birci.v4i4.3505

Abstract

Public information disclosure (KIP) has been mandated by law since 2008 in Indonesia, which indicates that every citizen has the right to information. This has also been done by countries that implement open government data. The implementation of KIP has not met expectations, as evidenced by the fact that not all districts/cities have information management units, there are still provinces with uninformative and uninformative status, and information disputes are still high. Obstacles such as the change of leader, the mechanism of knowledge that is shared between staff in each management unit has not been evenly distributed, also the utilization of information technology has not been optimized. The potential for the sustainability of public information management could be threatened with discontinuation. In fact, information that is easy, cheap and fast with optimal management is needed by the community. The solution offered in this research is a socio-technical approach, in which aspects of infostructure, infoculture and infrastructure. In order to find the indicators needed for each socio-technical aspect, the soft systems methodology was used, so that a conceptual model of the sustainability of public information management was built. Based on the criteria and sub-criteria indicators found, the Analytic Network Process (ANP) is used to determine the main objective of the need for sustainable management of public information. The results show that the objectives of sustainable information management are based on four priorities. The results of data processing show that from the socio-technical approach the highest priority is technology, followed by the quality of human resources and organizational culture, followed by infrastructure and information management processes. Meanwhile, the priority goals for the sustainability of public information management are firstly that information is available accurately and on time, followed by maintaining the right to public information being fulfilled, increasing public trust in the government and improving the quality of state apparatus performance.
Keputusan Pemberian Bantuan Sosial Program Keluarga Harapan Menggunakan Metode AHP dan SAW Aji Supriyanto; Jeffry Alfa Razaq; Purwatiningtyas Purwatiningtyas; Agus Ariyanto
MATRIK : Jurnal Manajemen, Teknik Informatika dan Rekayasa Komputer Vol 21 No 3 (2022)
Publisher : LPPM Universitas Bumigora

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (308.202 KB) | DOI: 10.30812/matrik.v21i3.1806

Abstract

Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat miskin, pemerintah memberikan berbagai macam bantuan sosial salah satunya Program Keluarga Harapan (PKH). Permasalahan utamanya adalah masih sering terjadi tidak tepat sasaran penerima PKH. Penyebab utama salah satunya adalah ketika petugas melakukan pendataan warga masih kesulitan dalam pengambilan keputusan untuk menentukan urutan kriteria calon penerima yang paling layak mendapatkan program tersebut. Penelitian ini bertujuan memberikan alternatif solusi dalam pengambilan keputusan pemberian bantuan sosial PKH dengan menggunakan metode AHP dan SAW. Metode AHP digunakan untuk pembobotan kriteria program yang telah ditentukan oleh pemerintah, sedangkan SAW digunakan untuk tahapan perankingan warga calon penerima program. Studi kasus yang digunakan adalah penentuan calon penerima PKH di Kelurahan Karanganyar Gunung Kota Semarang. Tahapan penelitian studi literatur terkait Sistem Pendukung Keputusan (SPK) dan bantuan sosial kemiskinan, Pengambilan data PKH, penerapan metode AHP dan SAW pada PKH, dan hasil preferensi. Hasil pengujian menunjukkan kriteria yang paling tinggi nilai bobotnya yaitu pada kriteria ibu hamil/menyusui dengan nilai 0,322, sedangkan nilai bobot terendah pada kriteria Anggota Rumah Tangga (ART) dengan nilai 0,018, dan ini menghasilkan nilai preferensi tertinggi yaitu 0,895. Hasil tersebut konsisten berdasarkan nilai Consistency Ratio (CR) = 0,0946, sehingga dapat ditentukan Ny Siswo Suwarno menduduki ranking tertinggi untuk mendapatkan Bansos.
ENERAPAN E-COMMERCE BERBASIS CMS DAN SEO UNTUK TOKO ON-LINE UMKM Felix Andreas Sutanto; Aji Supriyanto; Purwatiningtyas Purwatiningtyas
Jurnal Abdimas Vol 19, No 2 (2015): December 2015
Publisher : Universitas Negeri Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15294/abdimas.v19i2.4711

Abstract

Abstrak. IbM ini bertujuan membuat pruduk software framework aplikasi e-commerce untuk toko on-line UMKM khususnya handicraft, kuliner, batik dan pakaian dengan berbasis sistem manajemen isi (Content Management System/CMS) dan optimisasi mesin pencari (Search Engine Optimization/SEO). Produk tersebut nantinya dipergunakan oleh mitra yang merupakan calon wirausaha baru di bidang teknologi informasi (TI). Untuk dapat menerapkan produk tersebut pada usahanya, dan mampu membuat sendiri, mengoperasikan, mengembangkan, dan memelihara maka perlu dilakukan pelatihan dan pendampingan tentang framework aplikasi, manajemen usaha, dan kewirausahaan. Metode yang digunakan dalam IbM ini adalah kaji tindak partisipatif. Pelaksanannya yaitu dengan melakukan identifikasi dan analisis situasi tentang permasalahan yang dihadapi mitra, selanjutnya memberikan solusi berupa pelatihan, pendampingan, dan pembuatan teknologi Software framework E-commerce berbasis CMS dan SEO yang melibatkan mitra serta dilakukan monitoring dan evaluasi agar mitra menjadi terarah, terampil dan profesioanal di bidang tersebut. Target IbM ini adalah terbentuknya wirausaha baru bidang TI khususnya E-commerce bagi UMKM yang terlatih, terapil, dan profesional dalam menjalankan usahanya. Sehinga Luaran dari IbM ini adalah berupa Produk Software Framework E-commerce bagi UMKM berbasis CMS dan SEO, jasa pelatihan Desain web E-commerce, jasa pelatihan manajemen usaha, dan jasa pelatihan kewirausahaan.Kata Kunci : Framework, E-commerce, CMS, SEO, wirausaha, UMKM
ANALISA DAN DESAIN KONTEN INSTAGRAM YANG MENARIK DAN BERDAMPAK POSITIF PADA INTERAKSI PENGGUNA Mulyani, Sri; Purwatiningtyas, Purwatiningtyas; Anis, Yunus
Rabit : Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi Univrab Vol 9 No 2 (2024): Juli
Publisher : LPPM Universitas Abdurrab

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36341/rabit.v9i2.4687

Abstract

As one of the most popular social media platforms today, Instagram has more than one billion monthly active users. This is a great opportunity for users to interact with each other, share content, and build rapport. However, to achieve this, the right strategy is needed to create interesting content according to user interests. In line with the aim of this research, to obtain interesting content that has a positive impact on user interaction, researchers use the Design Thinking method which involves users and stakeholders in Instagram accounts. This research was conducted by including three content designs that provide the best insight from more than sixty Instagram content designs posted on accounts in the period 5 June to 6 September 2023 on the Graphic Multimedia Engineering Technology (TRMG) study account @trmg_unisbank which was used as an object. From the analysis and design of Instagram content, it managed to reach 20,275 followers with 80 accounts and 20,195 non-follower accounts. This means that attractive content design can have a positive impact on user engagement. This content is built by exploring the target audience, understanding user interests, using images and design, including interesting captions and relevant hashtags, and conveying useful information (education).