Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : FOUNDASIA

Ketimpangan aksesibilitas pendidikan dalam perpsektif pendidikan multikultural Anwar, Muhammad Saiful
FOUNDASIA Vol 13, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/foundasia.v13i1.47444

Abstract

Artikel ini menguraikan secara deskriptif mengenai ketimpangan aksesibilitas pendidikan dalam sudut pandang pendidikan multikultural. Pendidikan merupakan investasi yang paling berharga demi mewujudkan cita-cita suatu bangsa, tak terkecuali bangsa Indonesia. Dengan pendidikan akan membentuk peradaban bagi manusia. Selain itu, dengan Pendidikan harapannya masyarakat akan hidup sejahtera dan dapat mengatasi masalah kemiskinan. Sayangnya, pemerataan akses Pendidikan, sampai saat ini masih mengalami permasalahan. Penyebab ketimpangan tersebut diantaranya adalah faktor kondisi geografis, lingkungan keluarga, dan sosial ekonomi masyarakat.Penulis melakukan analisis terhadap permasalah tersebut menggunakan metode kajian literatur. Berangkat dari landasan hukum yang mengatur mengenai hak akses pendidikan, kemudian dikaji menggunakan pisau analisis dari perspektif pendidikan multikultural. Pentingnya pendidikan multikultural, berperan mengurai isu sosial yang dapat menyebabkan kesenjangan atau diskriminasi pada kelompok masyarakat. Hasil dari kajian literatur ini, mengungkap peran pentingnya pendidikan multikultural dapat membantu dalam desain kebijakan dan praktik implementasi kebijakan hak akses pendidikan di Indonesia.Kata kunci: Ketimpangan, hak akses pendidikan, pendidikan multikultural
Pentingnya Memahami Cybergogy bagi Guru Milenial dalam Menghadapi Perubahan Era Transformasi Digital Widijantoro, Noor; Anwar, Muhammad Saiful
FOUNDASIA Vol. 15 No. 2 (2024)
Publisher : Universitas Negeri Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/foundasia.v15i2.79859

Abstract

Artikel ini menjelaskan pentingnya memahami cybergogy bagi guru milenial dalam menghadapi transformasi digital. Guru merupakan ujung tombak dalam mencerdaskan kehidupan bansa. Strategi pendekatan yang dilakukan oleh guru akan menentukan kesuksesan dalam kegiatan belajar mengajar di dalam kelas. Perkembangan era transformasi digital juga berdampak pada persekolahan. Pada saat ini, peserta didik lahir sudah dikelilingi oleh kemutakhiran teknologi digital dan internet, begitu pula dengan guru yang mengajarnya. Oleh karena itu, guru generasi milenial akan mengajar peserta didik yang juga lahir dikelilingi oleh perkembangan teknlogi informasi, maka diperlukan strategi pembelajaran yang juga memanfaatkan media digital yang disebut dengan istilah cybergogy. Metode pembahasan dalam artikel ini menggunakan kajian literatur atau studi kepustakaan. Hasil dari penelitian ini menjelaskan bahwa, bagi guru milenial memiliki kompetensi terhadap penguasaan teknologi digital dan internet, merupakan sebuah keharusan. Karena dengan menguasai media pembelajaran tersebut akan menjadi salah satu alternatif solusi dalam menciptakan suasana pembelajaran yang efektif. Hal ini, sangat erat karena potret perilaku peserta didik saat ini, sangat dekat dengan penggunaan teknologi digital.