Claim Missing Document
Check
Articles

Aplikasi Sistem Pakar Untuk Mendiagnosapenyakit Dalam Menggunakan Metode Forwardchaining Dan Certainty Factor Berbasis Web(studi Kasus: Poliklinik Pt Pos Indonesia Bandung) Andy Pratama Nugraha; Burhanuddin Dirgantoro; Astri Novianty
eProceedings of Engineering Vol 2, No 2 (2015): Agustus, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Kesehatan merupakan sesuatu yang sangat berharga, tanpa kesehatan manusia tidak bisa menikmati hidup. Penyakit dalam merupakan salah satu jenis penyakit yang paling banyak diderita. Penyakit dalam memiliki indikasi yang beragam dan gejala yang muncul hampir memiliki kemiripan. Tanpa pengetahuan yang baik dapat menyebabkan penanganan yang salah. Semakin canggihnya ilmu kedokteran banyak hal yang sangat membantu tenaga medis untuk mendiagnosa suatu penyakit dan mengobati pasien. Salah satu alat bantu dalam melakukan diagnosa terhadap penyakit dalam adalah sistem pakar. Perancangan sistem pakar ini menggunakan metode Forward Chaining dan Faktor Kepastian (Certainty Factor). Nilai faktor kepastian bergantung pada banyaknya kecocokan masukan gejala terhadap satu penyakit serta besarnya nilai faktor kepastian antara gejala dan penyakit. Hasil dari penelitian dengan menggunakan metode Certainty Factor berdasarkan hasil pengujian keakuratan, tingkat keakuratan sistem telah dihitung secara sistematis dan didapat keakuratannya sebesar 85,3358% . Maka aplikasi sistem pakar ini layak untuk digunakan sebagai penunjang atau referensi dalam mendiagnosa penyakit dalam. Kata-kunci : sistem pakar, penyakit dalam, forward chaining, certainty factor, web
Perancangan Dan Implementasi Aplikasi Presensi Perkuliahan Dengan Menggunakan Android Dan Wireless Sensor Network Fajar Agung Wicaksono; Burhanuddin Dirgantoro; Surya Michrandi Nasution
eProceedings of Engineering Vol 2, No 1 (2015): April, 2015
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemajuan teknologi yang semakin pesat mempermudah kegiatan yang di lakukan oleh manusia. Termasuk presensi untuk masuk kerja, kuliah atau sekolah. Presensi dilakukan untuk mendata kehadiran orang dalam melakukan suatu kegiatan. Sebelum melakukan suatu kegiatan, banyak yang melakukan presensi dahulu untuk memastikan siapa saja yang hadir dalam kegiatan tersebut. Namun masih banyak presensi yang masi di lakukan dengan cara manual baik dari yang dilakukan dengan kertas sampai dengan kartu. Cara ini dapat membuang waktu jika banyak orang yang akan melakukan presensi, karena kebanyakan alat untuk melakukan presensi hanya satu. Dapat sebagai celah menitip absen jika tidak diperiksa. Solusi dari permasalah ini adalah dengan membuat alat dan aplikasi mobile presensi otomatis saat orang datang untuk melakukan suatu kegiatan. Teknologi yang digunakan menggunakan wireless dan aplikasi mobile berbasis android. Aplikasi ini memerlukan waktu rata-rata 3.87 detik untuk melakukan presensi dan 5.02 detik yang mempunyai ukuran data antara 47 Byte- 171 Byte dalam 1 kali presensi maupun saat melakukan registrasi. Kata kunci : presensi, android, WSN
Perancangan Mekanika Dan Realisasi Kontrol Mobil Listrik Lilis Setiono; Burhanuddin Dirgantoro; Jangkung Raharjo
eProceedings of Engineering Vol 3, No 3 (2016): Desember, 2016
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan jumlah kendaraan di Indonesia semakin meningkat. Kendaraan- kendaraan tersebut menggunakan bahan bakar minyak ( BBM ) yang tidak sedikit. Apabila ketergantungan dan penggunaan terhadap bahan bakar minyak ini terus berlanjut, maka kemandirian energi kita akan semakin terancam. Jika tidak ada diversifikasi dalam pembaruan energi, khususnya penggunaan energi alternatif untuk alat transportasi jalan raya, maka ketersediaan BBM akan habis. Tuntutan akan penyediaan kendaraan untuk transportasi yang mempunyai sifat efisiensi tinggi dan emisi polutan yang rendah semakin menguat. Telah diketahui oleh masyarakat umum bahwa energi elektrik mempunyai sifat yang dibutuhkan tersebut, sehingga kendaraan elektrik seperti mobil elektrik masih terus menjadi perhatian. Keistimewaan lain energi elektrik yang berkaitan adalah kemudahan penyaluran energinya, sehingga kesulitan distribusi sumber energi dapat ditekan sekecil mungkin. Perkembangan kendaraan elektrik di Indonesia yang di harapkan menghasilkan suatu revolusi kendaraan yang memiliki konservasi energi dan penurunan emisi polutan. Penelitian dan pengembangan kendaraan elektrik ini meliputi penggerak motor elektrik, manajemen penggunaan sumber energi, dan pengendali motor elektrik. Dampak dari mobil elektrik ini terutama pada efisiensi yang tinggi, emisi polutan yang rendah dan keandalan yang tinggi, dan harga yang terjangkau. Pada umumnya, penelitian tentang mobil listrik di ruang lingkup mahasiswa hanya sebatas prototype, serta masih memanfaatkan komponen-komponen yang kurang memadai sehingga hasilnya kurang maksimal. Sehingga pada akhirnya hanya menjadi barang yang tidak terpakai. Dengan adanya fonomena tersebut maka di rancang-lah sebuah prototype mobil elektrik yang dimensi dan fungsinya sama seperti mobil pada umunya. Di sisi mekanik, prototype tersebut tetap memperhatikan keamanan dan kenyamanan pengendaranya serta memiliki tampilan yang menarik.ISSN : 2355-9365 e-Proceeding of Engineering : Vol.3, No.3 December 2016 | Page 4669Mobil listrik ini kedepannya akan menjadi wadah riset yang sangat bagus guna memfasilitasi mahasasiswa dan dosen untuk meningkatkan kemampuan riset, khususnya di bidang; elektronika daya, kontrol, telekomunikasi, telemetri, dan mekanika. Hal tersebut selaras dengan tujuan Telkom University untuk mencapai Research University. Selain itu, hal tersebut juga merupakan salah satu upaya untuk mendukung program Go Green dari Telkom University, yang merupakan salah satu wujud kepedulian Telkom University terhadap lingkungan. Kata kunci : mobil elektrik, go green, prototype
Implementasi Deteksi Kecepatan Kendaraan Menggunakan Kamera Webcam Dengan Metode Frame Difference Nur Hilman Tsani; Burhanuddin Dirgantoro; Anggunmeka Luhur Prasasti
eProceedings of Engineering Vol 4, No 2 (2017): Agustus, 2017
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengguna kendaraan dilingkungan komplek perumahan terkadang tidak memperhatikan keamanan dan keselamatan lingkungan dengan cara berkendara dengan kecepatan yang sangat tinggi. Tindakan ini dapat membahayakan warga komplek yang sedang beraktivitas di lingkungan seperti anak-anak yang sedang bermain, warga yang sedang melintas di jalan, dan pengguna kendaraan lainnya. Selama ini sanksi dan tindakan pencegahan terhadap pelanggar sulit dilakukan dikarenakan tidak adanya bukti pelanggaran dan belum adanya sistem yang dapat mencegah tindakan pelanggaran tersebut. Dalam tugas akhir ini, penulis akan memanfaatkan teknik dari image processing untuk mendeteksi kecepatan kendaraan di lingkungan komplek perumahan dengan menggunakan kamera webcam. Dengan kamera webcam ini, sistem dapat mendeteksi kecepatan kendaraan berdasarkan suatu urutan frame video dengan menggunakan kamera tunggal. Perhitungan kecepatan ini menggunakan metode frame difference. Metode ini bekerja dengan membandingkan antar frame gambar untuk mendapatkan informasi yang menentukan ada atau tidaknya suatu gerakan. Dari informasi tersebut, bisa didapatkan tingkat kecepatan suatu kendaraan yang berada pada lintasan jalan di komplek perumahan. Berdasarkan hasil pengujian pada tugas akhir ini, kamera diletakkan pada tiang dengan ketinggian ± 5,5 meter dan mengatur posisi sudut kamera dengan memiliki sudut sebesar 60°. Hasil perhitungan kecepatan kendaraan pada sistem mempunyai nilai standar deviasi sebesar 2,82 km/jam dan nilai ketidakpastian ± 1 km/jam. Sedangkan nilai MSE yang dihasilkan adalah sebesar 12,632. Ketika beberapa objek kendaraan saling berdekatan pada jarak kurang dari 1 meter dalam frame yang sama, maka sistem akan mengkaterogikan kendaraan pada daerah ROI yang sama sehingga menghasilkan kecepatan yang sama pula. Kata kunci: Deteksi Kecepatan Kendaraan, Frame Difference, Video Processing
Perancangan Dan Penerapan Pengenalan Pola Tangan Pada Sistem Home Automation Dengan Haar-cascade Classifier Abdul Aziz Al Anshori; Burhanuddin Dirgantoro; Nurfitri Anbarsanti
eProceedings of Engineering Vol 3, No 3 (2016): Desember, 2016
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Seiring dengan kemajuan di bidang teknologi, maka manusia mulai menciptakan hal hal baru untuk mempermudah kehidupannya. Seperti membuat sistem kontrol rumah secara otomatis untuk menggantikan peran manusia dalam mengontrol alat yang ada di dalam rumah. Dalam tugas akhir di implementasikan pengolahan citra Haar Cascade Classifier sebagai metode untuk medekteksi pola tangan untuk mengontrol alat yang ada di rumah dengan cara membaca pola tangan yang telah ditentukan dan ditangkap oleh kamera kemudian di proses dengan menggunakan OpenCV dalam Raspberry Pi lalu akan diubah menjadi sebuah perintah. Hasil dari penelitian tugas akhir ini adalah didapat akurasi untuk sistem mengenali pola tangan dan mengubahnya menjadi sebuah perintah mencapai 100% jika kamera mendeteksi dalam jarak 0.5 meter, Sedangkan untuk jarak 3 meter mengalami penurunan hingga 60%. Kata Kunci – Raspberry Pi, OpenCv, Haar Cascade Calssifier..
Perancangan Dan Implementasi Sistem Informasi Posyandu Terintegrasi Berbasis Android Resmon Frima; Budhi Irawan; Burhanuddin Dirgantoro
eProceedings of Engineering Vol 3, No 3 (2016): Desember, 2016
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Aplikasi mobile pada saat ini merupakan teknologi yang sangat berkembang pesat. Perkembangan aplikasi mobile yang pesat berdampak pada gaya hidup masyrakat sehari-hari. Aplikasi mobile saat ini banyak digunakan untuk membantu aktifitas pada kehidupan sehari-hari. Keunggulan dari aplikasi mobile adalah sifat nya yang mudah dan dapat digunakan dimana saja, membuat aplikasi ini sangat cocok untuk membantu aktifitas-aktifitas yang memiliki mobilitas tinggi. Posyandu merupakan kegiatan yang diselenggarakan sebagai bentuk upaya peningkatan kualitas kesehatan berbasis masyarakat yang sudah menjadi milik masyarakat serta menyatu dalam kehidupan dan budaya masyarakat. Pada pelaksanaan posyandu terdapat berbagai masalah didalamnya. Masalah yang sering dihadapi adalah pengelolaan data serta pelayanan yang tidak terintegrasi. Berdasarkan pada permasalahan diatas maka dibutuhkan sebuah sistem informasi yang dapat mengelola pelayanan posyandu secara terintegrasi dan bersifat mobile. Maka dengan itu dibuatlah sebuah “PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI SISTEM INFORMASI TERINTEGRASI BERBASIS ANDROID” untuk membantu mengatasi permasalahan yang muncul. Aplikasi ini dibuat bersifat mobile dan berbasis pada sistem operasi android. Nantinya aplikasi ini akan bersifat client server, dimana server berfungsi untuk mengelola database. Aplikasi ini dikerjakan dengan menggunakan bahasa pemrograman java dan MySQL sebagai database. Kata Kunci : Adroid, aplikasi mobile, java, Android Studio, MySQL, KMS
Implementasi Protokol Modbus Pada Power Meter Spm 91 Untuk Penerapan Monitoring Daya Listrik Rumah Tangga Zulham Qamara; Burhanuddin Dirgantoro; Rumani M
eProceedings of Engineering Vol 5, No 3 (2018): Desember 2018
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak Listrik sangat diperhatikan di abad ke-21 ini dikarenakan aktivitas kehidupan manusia yang terus maju. Pada era modernisasi ini Manusia tak akan pernah lepas dari sebuah energi listrik. Hal tersebut terjadi dikarenakan seseorang menggunakan akalnya untuk menyelesaikan setiap masalah yang dihadapinya. Dengan pemanfaatan energi listrik di era modernisasi saat ini untuk mencapai tujuan praktis ilmu pengetahuan terapan dan keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia. Power Meter adalah perangkat hemat energi praktis yang dapat membantu untuk memantau seberapa besar konsumsi daya listrik yang dipakai setiap harinya per komponen elektronik rumah tangga. Oleh Karena itu pemantauan daya listrik secara terus menerus sangat penting untuk pencegahan pemakaian energi yang terlalu berlebihan. Pada tugas akhir ini membahas implementasi protocol Modbus dengan menggunakan Power Meter SPM 91 untuk mengetahui pemakaian daya listrik. Hasil dari implementasi ini yaitu berupa alat yang dapat menghitung energi listrik yang terpakai setiap harinya. Melalui aplikasi monitoring ini, calon pengguna dapat merasakan bagaimana cara memperkirakan penggunaan daya listrik yang bisa menghemat jika kita dapat menggunakan listrik secara tepat dan dapat mengurangi krisis energi listrik untuk kedepannya. Kata Kunci : Aplikasi Monitoring, Power Meter, Protokol Modbus. Abstract Electricity is needed in this 21st century, due to the activity of human life that continues to advance. In this era of modernization Humans will never escape from an electrical energy. This happens because someone uses his mind to solve every problem he faces. With the utilization of electrical energy in the current era of modernization to achieve the practical goals of applied science and the overall means to provide the goods necessary for the continuity and comfort of human life. Power Meter is a practical energy-saving device that can help monitor how much power consumption is consumed daily per household electronic component. Therefore, continuous monitoring of electric power is essential for the prevention of excessive energy use. In this final project discussed the implementation of Modbus protocol by using Power Meter SPM 91to know the power consumption. The result of this implementation is a tool that can calculate the electrical energy used every day. Through this monitoring application, potential users can experience how to estimate the use of electrical power that can save if we can use electricity properly and can reduce the electrical energy crisis for the future. Keywords : Monitoring Aplication, Power Meter, Modbus Protocol.
Tes Adaptif Berbasis Komputer Untuk Penelusuran Peminatan Pada Program Studi S1 Sistem Komputer Stephen Lie Juliando Soetopo; Burhanuddin Dirgantoro; Ratna Astuti Nugrahaeni
eProceedings of Engineering Vol 6, No 1 (2019): April 2019
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak “TES ADAPTIF BERBASIS KOMPUTER UNTUK PENELUSURAN PEMINATAN PADA PROGRAM STUDI S1 SISTEM KOMPUTER” dibuat untuk mempercepat dan mempermudah dalam melakukan tes penelusuran keahlian via web menggunakan html dan penerapan kecerdasan buatan untuk melakukan analisa sehingga hasil tes dapat diperoleh tepat setelah tes selesai diadakan. Hal ini akan sangat mempersingkat waktu dan memungkinkan untuk melakukan tes dengan skala yang masif karena analisa dilakukan oleh komputer. Soal diklasifikasikan ke 3 kategori yang mana setiap kategorinya mewakilkan keahlian yang mereka miliki yaitu Penalaran Matematis (Kalkulus, fisika, matematika dasar), Logika (Kalimat terbuka-tertutup, kalkulus predikat-proposisi), dan Penalaran Grafis (Pencocokkan gambar). Setiap klasifikasi akan dibagi ke 4 skala level dari terendah hingga tertinggi diwakili dengan variabel X, untuk kemudian dikalkulasikan dan ditampilkan bersama dengan infographic dari hasil test setiap mahasiswa. Tujuan dari Tugas Akhir ini adalah mengimplementasikan algoritma Fuzzy sebagai sistem untuk merekomendasikan salah satu dari tiga peminatan yang terdapat di Program Studi S1 Sistem Komputer. Dikarenakan banyaknya mahasiswa yang mengambil peminatan yang tidak sesuai dengan minat dan bakatnya, maka dengan adanya sistem ini dapat membantu seseorang dalam memilih atau mempertimbangkan peminatan yang nantinya akan diambil. Kata Kunci : Adaptive-test, Interest, computer-based test, computer engineering Abstract “COMPUTER-BASED ADAPTIVE TESTS FOR SPECIALIZATION SEARCH IN COMPUTER ENGINEERING STUDY PROGRAM" was made to speed up and simplify the testing of expertise via web by using html and the application of artificial intelligence to conduct analysis, so that the test results can be obtained right after the test is completed. This will greatly shorten the time and make it possible to carry out tests on a massive scale because the analysis is done by the computer. Questions are classified into 3 categories where each category represents their expertise, namely Mathematical Reasoning (Calculus, physics, elementary mathematics), Logic (Open-closed sentence, Predicate-proposition calculus), and Graphic Reasoning (Image Matching). Each classification will be divided into 4 level scales from the lowest to the highest represented by variable X, to then be calculated and displayed along with the infographic from the test results of each student. The purpose of this Final Project is to implement the Fuzzy algorithm as a system to recommend one of the three specializations found in the Computer Systems S1 Study Program. Due to the large number of students who take specialization that is not in accordance with their interests and talents, the existence of this system can help someone in choosing or considering which specialization that will later be taken.
Deteksi Kepribadian Anak Dengan Sidik Jari Menggunakan Metode K-nearest Neighbor (knn) Dan Decision Tree Ziqra Haniffah; Burhanuddin Dirgantoro; Casi Setianingsih
eProceedings of Engineering Vol 6, No 2 (2019): Agustus 2019
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kini di banyak belahan dunia dikembangkan teknologi yang mampu mengidentifikasi individu dari karakter biologis individu yang dikenal dengan nama Biometrik. Biometrik itu sendiri adalah cara untuk identifikasi dan verifikasi individu berdasarkan karakteristik fisik atau tingkah lakunya.. Maka dari itu sidik jari menjadi pilihan untuk mendeteksi kepribadian seorang anak. Hasrat orang tua untuk mencetak anak-anaknya menjadi bibit unggul semakin besar. Pertanyaan seputar cara memaksimalkan bakat, potensi, maupun anak-anak sejak awal kerap menghantui pikiran orang tua masa kini. Menyadari akan pentingnya hal ini, para ahli psikologi terus menerus menyempurnakan tes untuk menganalisis kecerdasan dan kepribadian anak. Dengan terjadinya masalah tersebut, dalam Tugas Akhir ini akan dirancang sebuah sistem yang dapat membaca sidik jari dengan hasil keluarannya mengetahui kepribadian anak dan Learning style. Sistem ini dirancang dengan menggunakan Metode K-Nearest Neighbor (KNN) Dan Decision Tree yang dapat melalui suatu data atau sebuah fakta yang bergerak maju menuju suatu kesimpulan. Pada Penilitian ini melalui fingerprint juga dapat mengetahui kepribadian anak yang mulai memasuki sekolah dasar, dengan melakukan klasifikasi kepribadian seseorang berdasarkan pola sidik jari. Kata kunci: Sidik jari, Learning style, K-Nearest Neighbor (KNN), Decision Tree
Deteksi Kepribadian Anak Melalui Sidik Jari Menggunakan Metode Random Forest Dan Maximum Entropy Jannata Arianda; Burhanuddin Dirgantoro; Casi Setianingsih
eProceedings of Engineering Vol 6, No 2 (2019): Agustus 2019
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Setiap anak memiliki kepribadian dan potensi masing-masing sejak lahir. Kebanyakan orang tua tentu ingin mengetahui potensi atau kepribadian bawaan anaknya agar bisa menentukan metode pendidikan dan bidang apa yang sesuai bagi anaknya. Umumnya orang tua memerhatikan aktivitas belajar ataupun meminta bantuan psikolog melalui serangkaian tes psikolog (psikotes) dan wawancara. Saat ini ditemukan metode terbaru yakni dengan cara menganalisa pola sidik jari, sidik jari tangan seseorang merupakan ciri yang sangat unik, karena tidak seorang pun yang mempunyai pola sidik jari yang sama. Beberapa telah mempelajari bahwa pola sidik jari berkaitan dengan karakter seseorang. Maka akan dibahas perancangan dan realisasi sistem mengklasifikasi karakter seseorang berdasarkan pola sidik jari tangan menggunakan metode Random Forest dan Maximum Entropy yang dapat melalui suatu data atau sebuah fakta yang bergerak maju menuju suatu kesimpulan dan menggunakan teori evolusi otak untuk menentukan dominan otak yang menghasilkan klasifikasi kepribadian anak. Kata kunci: Image Processing, Expert System, Random Forest, Maximum Entropy Fingerprint, Nature
Co-Authors Abdul Aziz Al Anshori Abhiyoga P. Prasetyo Afrilio Franseda Afrilio Franseda Agung Nugroho Jati Akhmad Ghozali Amrulloh Al Agias Bayu Asa Alfitrah, Raudhafilhaq Alif Hafit Fandriansyah Anasri Tanjung Andrew Brian Osmond Andrian Kurniawan Perdana Andy Pratama Nugraha Anggitrizaka Tatag Anastya ANGGUNMEKA LUHUR PRASASTI Anton Siswo Raharjo Ansori Arhaby, Terryanda Naufaldo Ashri Dinimaharawati Bagas Rizki Alvianto Budhi Irawan Casi Setianingsih Danan Jaya, I Putu Yuda Dzikra, Iffat Fairuz Azmi Faishal Affan Tampubolon Fajar Agung Wicaksono Galih Rivananda Syarif Ibnu Wisesa Imam Azhari Islam , Mushlih Nur Islam, Mushlih Nur Jangkung Raharjo Jannata Arianda Kenia Puspita Merianti Kusuma, Dimas Aji Lilis Setiono mal, Istik Meita Dian Hapsari Mubarok, Ilham Maulana Mubaroq, Muhammad Raihan Muhammad Fikri Bhinekas Muhammad Hendro Nanda Iryani Nayla, Adine Nofrialdi Dwi Putra Novianty, Astri Nur Hilman Tsani Nurfitri Anbarsanti Pamungkas Aji Santoso Panji Purwanto Permanasari, Labibah Anastuzahra Praraya, Mizan Ghazy Putra, Ibrahim Bintang Rismayadi Rabbani, Hidra Aulia Ramadhan, Muhammad Raihan Randy Erfa Saputra Ratna Astuti Nugrahaeni Resmon Frima resptiawan, reza rendian Reza Rendian Septiawan Rifqi Muhammad Fikri Rizaldy, Rizqy Eka Putra Rizvaldo Rivai Rohman, Aditya Roswan Latuconsina Rumani M Sakinah, Adinda Ophelia Putri Shiddieqy, Hasbi Ash Stephen Lie Juliando Soetopo Sugondo Hadiyoso Surya Michrandi Nasution Surya Putra Agung Saragih Syah, Azmi Taqiuddin Syaiful Bahri , Muhamad Naufal Syazwani, Savira Denisa Umar Ali Ahmad Wibowo, Muhammad Rizky Ziqra Haniffah Zulham Qamara