Claim Missing Document
Check
Articles

Found 30 Documents
Search

Peramalan Kebutuhan Footwear di PT XYZ Osl Idn Menggunakan Metode Double Exponential Smoothing Holt dengan Genetic Algorithm (One Point Crossover & One Point Mutation) Sebagai Parameter Nilai Alpha dan Beta Raihan, Shaquille; Sanggala, Ekra; Bisma, M. Ardhya
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 3 (2023): Desember 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v7i3.11233

Abstract

PT XYZ Osl Idn terlibat pada Supply Chain Management dengan menawarkan jasa pergudangan kepada perusahaan yang memerlukan tempat, sistem serta sumber daya manusia untuk menyimpan serta mengelola distribusi produk dari perusahaan. Pada perjalanan nya PT XYZ Osl Idn mendapati permasalahan pada stock barang yang terdapat di gudang, permasalahan yang terjadi adalah terjadinya penumpukan barang serta kekurangan stok barang. Hal ini dapat menyebabkan kerugian bagi perusahaan karena merusak barang dan mendapatkan penalti dari customer. Efek dari kerusakan barang yang terjadi yaitu perusahaan harus melakukan penggantian biaya karena tidak bisa menjaga barang customer. Penelitian ini menggunakan metode double exponential smoothing holt dengan menggunakan genetic algorithm sebagai parameter nilai alpha dan beta yang bertujuan untuk melakukan peramalan untuk kebutuhan footwear di gudang untuk meminimalisir penumpukan barang serta kekurangan stok barang untuk meminimalisir kerugian yang dialami. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah observasi, wawancara, dokumentasi. Dari hasil pengolahan data didapatkan hasil peramalan kebutuhan footwear untuk periode 1 tahun kedepan.
PENYELESAIAN TRAVELLING SALESMAN PROBLEM (TSP) DENGAN EVOLUTIONARY ALGORITHM & EXCEL SOLVER (STUDI KASUS: AK-47-TSP INSTANCE) Sanggala, Ekra
Jurnal Inovasi Teknik Industri Vol 2, No 2 (2023): JURNAL INOVASI TEKNIK INDUSTRI
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Muhammadiyah Gombong

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26753/jitin.v2i2.1270

Abstract

Travelling Salesman Problem (TSP) merupakan permasalahan penentuan rute terpendek yang diawali dari titik start untuk mengunjungi sekumpulan titik tepat sekali dan diakhiri dengan kembali ke titik start. Evolutionary Algorithm (EA) merupakan sebuah metaheuristic yang dapat diaplikasikan pada berbagai permasalahan optimasi, termasuk TSP. Solver merupakan Excel Add-In untuk menyelesaikan permasalahan optimasi. Solver menggunakan tiga algoritma, yaitu LP Simplex, GRG Nonlinear, dan EA. Dengan adanya kemampuan EA untuk menyelesaikan TSP dan Solver yang mampu menjalankan EA, maka dapat disimpulkan bahwa penyelesaian TSP dapat dilakukan dengan memanfaatkan Solver. Untuk membuktikan kemampuan tersebut maka diperlukan sebuah TSP Instance yang akan diselesaikan oleh EA dan Solver. AK-47-TSP Instance merupakan salah satu TSP Instance yang terdapat pada Russian TSP Instances. Dengan menggunakan EA & Solver, panjang rute terpendek dari AK-47-TSP Instance adalah 20.998 Km.
Analisis Persediaan Bahan Baku di PT Pancaprima Ekabrothers Menggunakan Metode Economic Order Quantity (EOQ) Probabilistik Muhammad Rayhan Pratama; Reza Fayaqun; Ekra Sanggala
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 1 (2024): April 2024
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v8i1.13459

Abstract

PT Pancaprima Ekabrothers menghadapi tantangan berupa penumpukan sisa produksi (overstock). Optimalisasi pengendalian persediaan di perusahaan dapat mengurangi biaya-biaya yang terkait. Peneliti menggunakan dua metode yaitu, ABC Class based dan Economic Order Quantity (EOQ). Metode ABC class based digunakan untuk mengidentifikasi dan menganalisis pengelompokan bahan baku, sementara metode EOQ bertujuan untuk menentukan jumlah pemesanan bahan baku yang optimal dan menentukan waktu pemesanan ulang dan jumlah stok pengaman dengan metode Reorder Point dan Safety Stock. Terdapat empat bahan baku yang termasuk dalam kelas A, yaitu SLDR-18691.0001, CORD-5434.0003, LABL-ARC-23157.0003, dan LABL-ARC-14318-13X52MM.0001. Pada perhitungan bahan baku SLDR-18691.0001, EOQ Probabilistik mencapai 25.061 pcs, sedangkan bahan baku CORD-5434.0003 sebanyak 293.040 pcs, LABL-ARC-23157.0003 sebanyak 38.963 pcs, dan LABL-ARC-14318-13X52MM.0001 sebanyak 23.676 pcs. Hasil perbandingan Total Inventory Cost antara metode EOQ Probabilistik dan metode yang sudah ada menunjukkan penggunaan metode EOQ Probabilistik lebih efisien. Penerapan metode ini dalam pengendalian persediaan, perusahaan dapat menghemat total sebesar Rp. 98.026.553.
Pengendalian Persediaan Beras Menggunakan Metode EOQ Probabilistik Sederhana di PT. XYZ Rias Tri Hudiyatna*; Ekra Sanggala; Dani Leonidas S
JIM: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Sejarah Vol 8, No 4 (2023): Agustus, Social Religious, History of low, Social Econmic and Humanities
Publisher : Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/jimps.v8i4.27031

Abstract

Penelitian yang dilakukan pada PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk, yang lebih dikenal sebagai Alfamart, sebuah perusahaan minimarket retail terkemuka di Indonesia yang merupakan bagian dari Alfa Group. Penelitian ini berfokus pada pengendalian persediaan, aspek penting dalam operasional bisnis perusahaan. Ketidakberadaan pengendalian persediaan yang efektif telah menyebabkan masalah seperti penumpukan stok dan peningkatan biaya persediaan, terutama pada produk beras. Penelitian ini menggunakan metode Probabilistic Economic Order Quantity (EOQ) untuk mengatasi masalah tersebut. Metode EOQ bertujuan menjaga level stok optimal di gudang dan meminimalkan biaya dengan menentukan jumlah pemesanan optimum, titik pemesanan kembali, cadangan pengaman, dan total biaya persediaan. Penelitian ini menggunakan uji distribusi Kolmogorov-Smirnov untuk menganalisis distribusi data. Hasil penelitian menunjukkan jumlah pemesanan optimum, tingkat cadangan pengaman, titik pemesanan kembali, dan total biaya persediaan yang optimal untuk berbagai produk beras, yang mengusulkan kebijakan pengelolaan persediaan baru bagi Alfamart. Temuan ini dapat membantu perusahaan dalam mengambil keputusan yang tepat untuk mengoptimalkan praktik pengendalian persediaan dan meminimalkan biaya secara efektif.
Analisis Penyebab Penurunan Penjualan Kargo Pada Bandara Internasional Minangkabau Menggunakan Pairwise Comparisons Putri Wulan Dari*; M. Ardhya Bisma; Ekra Sanggala
JIM: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Sejarah Vol 8, No 4 (2023): Agustus, Social Religious, History of low, Social Econmic and Humanities
Publisher : Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/jimps.v8i4.26992

Abstract

PT Angkasa Pura Kargo Cabang Bandara Internasional Minangkabau adalah suatu perusahaan yang bergerak pada bidang jasa pengiriman barang melalui udara dengan menggunakan pesawat. PT Angkasa Pura Kargo Cabang Bandara Internasional Minangkabau mengalami penurunan penjualan kargo. Penyebab penurunan penjualan kargo yang terjadi belum diketahui secara pasti oleh pihak manajemen kargo. Penurunan penjualan kargo yang terjadi dapat dilihat dari beberapa faktor yaitu: faktor ekonomi, faktor operasional, faktor teknologi, dan faktor lingkungan sosial.Penelitian bertujuan untuk mengetahui faktor yang menjadi penyebab penurunan penjualan kargo. Pada penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, memperoleh informasi dari narasumber dengan menggunakan Pairwise Comparisons yang digunakan untuk untuk menghitung bobot kriteria dengan memeringkatkan kriteria.Berdasarkan analisis yang dilakukan faktor yang menjadi prioritas penyebab penurunan penjualan kargo yaitu Tarif Pengiriman dengan nilai bobot tertinggi 0,2872, Teknologi Gudang dengan nilai bobot 0,0979 dan ketiga dari faktor promosi kargo udara dengan nilai bobot 0,3802.
Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Minat UMKM Dalam Penggunaan E-commerce di Pasar Lokal Jessica Glory Asteria*; Ekra Sanggala; Dani Leonidas
JIM: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Sejarah Vol 8, No 4 (2023): Agustus, Social Religious, History of low, Social Econmic and Humanities
Publisher : Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/jimps.v8i4.26903

Abstract

PT ABC bergerak di bidang bisnis digital, dimana PT ABC memiliki permasalahan yaitu perusahaan yang belum bisa mengoptimalkan strateginya untuk menarik client untuk menggunakan e-commerce dalam bisnis mereka. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi minat UMKM dalam penggunaan e-commerce, sehingga perusahaan dapat mengembangkan strateginya untuk menarik minat UMKM dalam penggunaan e-commerce. Penelitian ini menggunakan metode analisis Structural Equation Modeling (SEM) dengan tools Partial Least Square (PLS). Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah UMKM di wilayah Jabodetabek, dan sampel yang digunakan adalah sebanyak 101 responden dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner (google form). Hasil dari penelitian ini dengan menggunakan software SmartPLS 4 menunukkan bahwa variabel teknologi, organisasi, dan lingkungan memiliki pengaruh positif terhadap minat UMKM dalam penggunaan e-commerce. Sedangkan variabel individu tidak memiliki pengaruh terhadap minat UMKM dalam penggunaan e-commerce. Hasil penelitian ini diharapkan menjadi dasar pengembangan strategi perusahaan untuk meningkatkan minat penggunaan E-commerce bagi pelaku UMKM di Indonesia, sehingga daya saing pelaku UMKM dapat meningkat di pasar lokal.
PENGUKURAN BEBAN KERJA DAN PENENTUAN TENAGA KERJA EFEKTIF DENGAN METODE FULL TIME EQUIVALENT DAN WORKLOAD ANALYSIS PADA AKTIVITAS INBOUND, CYCLE COUNT, DAN OUTBOUND DI GUDANG ABC PT. XYZ Thohir, Fakhruddin Fathulloh; Sumarna, Dani Leonidas; Sanggala, Ekra
Jurnal Bisnis, Logistik dan Supply Chain (BLOGCHAIN) Vol 4 No 2 (2024): Jurnal Bisnis, Logistik dan Supply Chain
Publisher : Program Studi Administrasi Bisnis, Institut Bisnis dan Informatika (IBI) Kosgoro 1957

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55122/blogchain.v4i2.1415

Abstract

Gudang ABC menghadapi tantangan dalam pengelolaan tenaga kerja akibat penurunan pendapatan dan aktivitas dengan kerugian mencapai 30%, serta penggunaan dua sumber tenaga kerja yaitu karyawan internal dan outsourcing. Penelitian ini bertujuan mengevaluasi beban kerja menggunakan metode Full Time Equivalent (FTE) dan Workload Analysis (WLA), dengan FTE menilai jumlah tenaga kerja yang diperlukan dalam aktivitas Inbound, Cycle Count, dan Outbound. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tenaga kerja untuk Inbound dan Cycle Count dapat dikurangi menjadi satu orang masing-masing dengan nilai FTE sebesar 1,28 dan 0,95 yang masih mencukupi, sementara untuk Outbound direkomendasikan penambahan tenaga kerja menjadi empat orang dengan nilai FTE rata-rata sebesar 1,06 untuk menangani beban kerja yang lebih tinggi. WLA mengungkapkan bahwa Outbound merupakan aktivitas yang paling menuntut sumber daya, sedangkan Cycle Count menunjukkan beban kerja yang relatif ringan, menyoroti pentingnya strategi efisiensi tenaga kerja guna mengurangi biaya dan meningkatkan kinerja operasional gudang, terutama dalam alokasi tenaga kerja dan pengelolaan biaya.
Penyelesaian Capacitated Vehicle Routing Problem (CVRP) dengan Nearest Neighbour (Studi Kasus: Russian CVRP Instances) Sanggala, Ekra; Bisma, Muhammad Ardhya
Jurnal Teknik Industri Terintegrasi (JUTIN) Vol. 8 No. 3 (2025): July
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jutin.v8i3.46463

Abstract

Capacitated Vehicle Routing Problem (CVRP) is one of the most popular VRP variants. Nearest Neighbour (NN) is a very simple and very easy heuristic. The basic concept of Nearest Neighbour is to choose the closest point that has never been visited. Russian CVRP Instances created by the author based on Russian history and places in Russia. The total route length for each CVRP Instance is AK-47-CVRP (60857 km), Gagarin-108-CVRP (75920 km), Mendeleev-101-CVRP (116248 km), Petersburg-182-CVRP (2713 km), Popov-250-CVRP (164974 km), Russia-10-Nodes-CVRP (15911 km), Russia-20-Nodes-CVRP (21480 km), Siege-of-Leningrad-872-CVRP (11012 km), World-Cup-Stadium-12-CVRP (10793 km) and Yashin-270-CVRP (105616 km).
Uji Normalitas Kolmogorov-Smirnov Menggunakan Microsoft Excel Bisma, Muhammad Ardhya; Sanggala, Ekra
Jurnal Teknik Industri Terintegrasi (JUTIN) Vol. 8 No. 3 (2025): July
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jutin.v8i3.47332

Abstract

One important thing in conducting statistical analysis is the normality test. The purpose of the normality test is to determine whether the data to be used in the research follows a normal distribution or does not follow a normal distribution. One of the normality tests is the Kolmogorov-Smirnov Normality Test. Microsoft Excel is equipped with Statistical Function. Thus the Kolmogorov-Smirnov Normality Test can be done with the help of Microsoft Excel. An example of a case in the form of bull mass data with a sample size of 90 has passed the normality test using the Kolmogorov-Smirnov method, the results of which are that the data is normally distributed.
Analisis Faktor-Faktor Penyebab Tingginya Biaya Logistik di PT. XYZ Dengan Menggunakan Metode Fault Tree Analysis (FTA) Aqilah Nur Assyifa; Ekra Sanggala; Aditia Sovia Pramudita
Al-Zayn: Jurnal Ilmu Sosial, Hukum & Politik Vol 3 No 4 (2025): 2025
Publisher : Yayasan pendidikan dzurriyatul Quran

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.61104/alz.v3i4.1946

Abstract

Efisiensi logistik merupakan salah satu faktor penting dalam meningkatkan daya saing perusahaan karena biaya logistik yang tinggi dapat berdampak langsung pada profitabilitas dan keberlanjutan bisnis. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengidentifikasi komponen biaya logistik pada proses impor mesin dan bahan baku di PT. XYZ, (2) menganalisis faktor internal dan eksternal penyebab inefisiensi biaya logistik, serta (3) merumuskan strategi perbaikan yang efektif untuk menekan biaya logistik secara keseluruhan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan metode Fault Tree Analysis (FTA). Data primer diperoleh melalui wawancara mendalam dengan tujuh informan kunci, sedangkan data sekunder dikumpulkan dari dokumen internal perusahaan, laporan biaya logistik, invoice impor, dan literatur relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterlambatan informasi kedatangan barang menjadi penyebab utama tingginya biaya logistik, yang berdampak pada keterlambatan penyusunan dokumen, ketidaksiapan armada dan tenaga kerja, serta gangguan proses bongkar muat. Penelitian ini merekomendasikan optimalisasi alur informasi internal, penerapan sistem pelaporan real-time, dan peninjauan ulang komunikasi operasional antar divisi.