Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

META-ANALISIS: HUBUNGAN ANTENATAL CARE YANG DILAKUKAN IBU HAMIL DENGAN KEJADIAN STUNTING PADA BALITA Azizah, Alfi; Laksana, Bayu Indra
Jurnal Kesehatan Tambusai Vol. 5 No. 3 (2024): SEPTEMBER 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jkt.v5i3.31658

Abstract

Stunting adalah gangguan pertumbuhan dan perkembangan pada anak karena kekurangan gizi kronis dan infeksi berulang yang ditandai dengan tinggi badan anak berada di bawah standar. Salah satu penyebab stunting adalah kurangnya pelaksanaan antenatal care atau kunjungan ibu hamil ke fasilitas kesehatan. Studi dilakukan untuk menganalisis hubungan antenatal care yang dilakukan ibu hamil dengan kejadian stunting pada balita. Penelitian ini menggunakan studi meta-analisis dengan PICO sebagai berikut: P = Balita berusia 0-59 bulan , I = Ibu Hamil Melakukan Antenatal Care, C = Ibu Hamil Tidak Melakukan Antenatal Care, O: Stunting. Pencarian artikel dilakukan dengan metode kata kunci dan Mesh sebagai berikut “Antenatal care” AND “Stunting” AND “Children”. Artikel yang masuk untuk studi meta-analisis ini berupa full-text menggunakan desain studi cross sectional. Artikel yang dianalisis menggunakan aplikasi Review Manager 5.3. Didapat sebanyak 5 artikel dengan desain cross-sectional dari tahun 2016-2022 yang telah dilakukan analisis menggunakan diagram PRISMA. Artikel dari berbagai jurnal ditemukan berasal dari negara Ethiophia dan Indonesia. Studi ini menunjukkan bahwa ibu yang tidak melakukan antenatal care selama kehamilan berisiko anak mengalami stunting 1.74 kali dibanding ibu yang melakukan antental care selama kehamilan. Ibu yang tidak melakukan antenatal care selama kehamilan berisiko memiliki anak mengalami stunting.
Musyawarah Sebagai Upaya Penguatan Modal Sosial Laksana, Bayu Indra; Haris, Muhammad; Saifunnajar, Saifunnajar; Yefni, Yefni
Jurnal at-Taghyir: Jurnal Dakwah dan Pengembangan Masyarakat Desa Vol 8, No 1 (2025): Jurnal at-Taghyir: Jurnal Dakwah dan Pengembangan Masyarakat Desa
Publisher : Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/taghyir.v8i1.17191

Abstract

Digitalization can threaten social capital because technology reduces direct interaction and opportunities for deliberation, leading to increased individualism. This study aims to explore the role of deliberation in strengthening social capital in Karya Tani Village, Kempas District, Indragiri Hilir Regency. This research employs a descriptive qualitative approach, utilizing both primary and secondary data sources. Primary data is obtained through observations and structured in-depth interviews with informants, while secondary data is gathered from relevant literature and documents. The findings reveal that deliberation in Karya Tani Village functions not only as a decision-making tool but also as a mechanism for building social networks, trust, as well as shared norms and values within the community. This process creates an inclusive social climate where every voice is valued, reducing the potential for conflict and strengthening community relationships.Keywords: Deliberation, Social Capital, Strengthening
PENGUATAN EKONOMI MASYARAKAT MELALUI PEMBERDAYAAN BADAN USAHA MILIK DESA JAYA MANDIRI (STUDI PERAN FASILITATIF DAN TEKNIS) Anshori, Ahmad Maulana; Laksana, Bayu Indra
Masyarakat Madani: Jurnal Kajian Islam dan Pengembangan Masyarakat Vol 8, No 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24014/jmm.v8i1.22919

Abstract

AbstrakTujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran fasilitatif dan teknis Badan Usaha Milik Desa Jaya Mandiri dalam penguatan ekonomi masyarakat melalui pemberdayaan di Desa Buluhcina Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode analisis deskriptif kualitatif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan BumDesa Jaya Mandiri memberikan peran fasilitatif dan peran teknis dalam penguatan ekonomi melalui pemberdayaan. Peran fasilitatif ditunjukkan pada unit usaha simpan pinjam untuk membantu meningkatkan ekonomi masyarakat serta memfasilitasi jasa transportasi berupa kapal penyeberangan yang disewakan secara subsidi kepada masyarakat yang tergolong miskin. Sedangkan Peran teknis ditunjukkan dalam menyeleksi nasabah untuk peminjaman modal usaha serta mengatur pengelolaan jasa transportasi kapal penyeberangan yang dikelola langsung oleh masyarakat setiap 2 bulan sekali secara bergantian bagi masyarakat yang tergolong miskin di Desa Buluhcina Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar. Kata kunci: Penguatan Ekonomi, Pemberdayaan, BumDesa Jaya MandiriAbstractThe aims of this study was to determine the facilitative and technical role of BumDesa Jaya Mandiri in strengthening the community's economy through empowerment in Buluhcina Village, Siak Hulu District, Kampar Regency. The method used in this research is descriptive qualitative analysis method. The results of this study indicate that BumDesa Jaya Mandiri provides a facilitative role and a technical role in strengthening the economy through empowerment. The facilitative role is shown in the savings and loan business unit to help improve the community's economy and facilitate transportation services in the form of ferry boats that are rented out on a subsidized basis to people who are classified as poor. While the technical role is shown in selecting customers for business capital loans and managing the management of ferry boat transportation services which are managed directly by the community every 2 months alternately for people who are classified as poor in Buluhcina Village, Siak Hulu District, Kampar Regency.  Keywords: Economic Strengthening, Empowerment, BumDesa Jaya Mandiri