Claim Missing Document
Check
Articles

Found 36 Documents
Search

Analisis Penerimaan Pengguna Sistem Enterprise Resource Planning (ERP) pada Divisi Human Resource dengan Menggunakan Model UTAUT 2 (Studi Kasus: PT PP London Sumatra Indonesia Tbk Palembang) Tsamara Arifah Prawati; Warih Puspitasari; Taufik Nur Adi
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : Syntax Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36418/syntax-literate.v9i5.15997

Abstract

PT. PP London Sumatra Indonesia Tbk (Lonsum) merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang perdagangan dan perkebunan. Perusahaan Lonsum telah menerapkan sistem enterprise resource planning agar terintegrasi dengan unit-unit yang ada dengan tujuan untuk meningkatkan produktifitas perusahaan sehingga lebih efektif dan efisien. Namun, pada saat penerapan sistem belum semua karyawan paham terhadap tcode yang terdapat didalam aplikasi SAP . Hal ini mengakibatkan waktu untuk menyelesaikan pekerjaan menjadi terhambat sehingga dapat berdampak pada kinerja perusahaan. Oleh sebab itu, diperlukan kajian terhadap penerimaan pengguna terhadap suatu sistem yang diterapkan. ERP (Enterprise resource planning) ialah suatu perangkat lunak atau modul yang dapat mengintegrasikan fungsi serta tujuan dalam melakukan kegiatan-kegiatan perusahaan. SAP (System application and processing) ialah suatu aplikasi berbasis ERP yang banyak digunakan oleh perusahaan- perusahaan yang berguna untuk mengerjakan aktivitas yang ada didalam perusahaan agar menjadi lebih efektif dan efisien. Human Resource merupakan bagian yang penting dalam suatu perusahaan karena human resource memiliki tanggung jawab dalam mengelola semua sumber daya manusia yang ada diperusahaan. Tujuan penelitian ini adalah dapat menganalisis perilaku penggunaan system ERP dengan menggunakan model UTAUT 2 pada divisi human resource di PT PP London Sumatra Indonesia Tbk (Lonsum). Metode yang digunakan pada penelitian ini ialah UTAUT 2 (Unified Theory of Acceptance and Use of Technology 2) yang mencakup enam variabel kemudian dilakukan pengolahan data menggunakan SmartPLS. Data pada penelitian ini diambil melalui kuesioner yang diberikan kepada 30 narasumber. Penelitian ini akan menghasilkan dokumen akhir yang menunjukkan bahwa terdapat faktor yang berpengaruh signifikan terhadap penerimaan pengguna atas sistem yang diterapkan.
IMPLEMENTASI CRM DI UMKM KOTA BANDUNG UNTUK MENINGKATKAN PELAYANAN PELANGGAN Witjaksono, R Wahjoe; Puspitasari, Warih; Saputra, Muhardi
Prosiding Konferensi Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat dan Corporate Social Responsibility (PKM-CSR) Vol 6 (2023): INOVASI PERGURUAN TINGGI & PERAN DUNIA INDUSTRI DALAM PENGUATAN EKOSISTEM DIGITAL & EK
Publisher : Asosiasi Sinergi Pengabdi dan Pemberdaya Indonesia (ASPPI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37695/pkmcsr.v6i0.1857

Abstract

Salah satu manfaat teknologi informasi adalah meningkatkan kemampuan perusahaan dalam persaingan di dunia usaha. KADIN Kota Bandung dalam membina UMKM binaannya, memandang perlu pengetahuan mengelola hubungan dengan pelanggan, melalui pelatihan Customer Relationship Management (CRM) menggunakan Odoo. CRM adalah strategi bisnis yang fokus pada interaksi dan hubungan yang baik antara perusahaan dengan pelanggannya. Odoo adalah platform perangkat lunak sumber terbuka yang menyediakan modul CRM yang lengkap dan dapat disesuaikan. Metode yang digunakan dalam pengabdian masyarakat ini adalah pelatihan interaktif yang melibatkan para pemilik UMKM anggota KADIN Kota Bandung. Peserta diberikan pemahaman mendalam tentang pentingnya CRM dalam meningkatkan loyalitas pelanggan, merencanakan kampanye pemasaran yang efektif, serta memantau dan mengelola hubungan dengan pelanggan secara efisien. Selama pelatihan, para peserta diberikan pengetahuan dasar tentang konsep CRM, termasuk pengelolaan data pelanggan, analisis data, dan penggunaan alat CRM untuk mengoptimalkan interaksi dengan pelanggan. Mereka juga dilatih untuk menggunakan platform Odoo CRM dengan menggunakan fitur-fitur penting seperti pengelolaan kontak pelanggan, pelacakan prospek, manajemen penawaran, dan pelaporan. Hasil dari pengabdian masyarakat ini menunjukkan bahwa pelatihan CRM menggunakan Odoo memberikan manfaat yang signifikan bagi UMKM anggota KADIN Kota Bandung. Para peserta menjadi lebih mampu dalam mengorganisir dan memanfaatkan data pelanggan dengan lebih efektif, meningkatkan kualitas hubungan dengan pelanggan, dan mengoptimalkan strategi pemasaran mereka. Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan UMKM dapat meningkatkan daya saing mereka dan berkontribusi lebih besar terhadap pertumbuhan ekonomi di Kota Bandung. Tulisan ini juga menyoroti pentingnya pelatihan dan pengembangan keterampilan dalam meningkatkan kemampuan UMKM dalam mengadopsi teknologi dan strategi bisnis yang inovatif. Implementasi CRM menggunakan Odoo dapat menjadi langkah penting dalam memajukan sektor UMKM dan memperkuat ekosistem bisnis lokal di Kota Bandung.
Analisis Penerimaan Teknologi Layanan Konseling Online Pada Generasi Z Di Provinsi Jawa Barat Menggunakan Model Penerimaan TPB Sakti, Riky Indra; Warih Puspitasari; Haryasena Panduwiyasa
Jurnal Ilmiah Komputasi Vol. 24 No. 1 (2025): Jurnal Ilmiah Komputasi : Vol. 24 No 1, Maret 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32409/jikstik.24.1.3680

Abstract

Layanan konseling online menjadi semakin relevan di era digital, terutama bagi Generasi Z (lahir 1996-2012) yang tumbuh dengan teknologi dan memiliki tingkat stres tertinggi di Indonesia, khususnya di Jawa Barat. Layanan ini memungkinkan individu mendapatkan dukungan psikologis tanpa harus bertemu langsung, dan termasuk dalam e-Health, yaitu penggunaan teknologi untuk meningkatkan layanan kesehatan. Penelitian ini bertujuan menganalisis minat Generasi Z di Jawa Barat dalam menggunakan layanan konseling online dengan pendekatan Theory of Planned Behavior (TPB). Data dikumpulkan dari 384 responden yang dipilih menggunakan rumus Lemeshow, kemudian dianalisis menggunakan aplikasi SmartPLS. Analisis deskriptif serta model struktural dilakukan untuk menguji hubungan antar variabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga variabel memiliki pengaruh signifikan terhadap niat menggunakan layanan konseling online, meskipun pengaruhnya relatif lemah. Subjective norm memiliki pengaruh terbesar dengan nilai path coefficient sebesar 0,307. Kesimpulannya, penguatan subjective norm dalam lingkungan Generasi Z dapat meningkatkan niat mereka dalam menggunakan layanan konseling online.
Implementasi Sistem Erp Berbasis Odoo Dengan Modul Accounting Pada Cv. Ben Kaffah Farm Menggunakan Metode Rapid Application Development (Rad) Attaqy, Muhammad Hafidz; Budiyono, Avon; Puspitasari, Warih
eProceedings of Engineering Vol. 11 No. 4 (2024): Agustus 2024
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak— CV. Ben Kaffah Farm atau yang lebih dikenaldengan BK Farm merupakan peternakan yang berfokus padapenjualan hewan kurban dan penjualan hewan ternak.Banyaknya permintaan bekerja sama peternak dengan BKFarm untuk menjual hasil ternaknya, maka BK Farm dapatmembantu memenuhi permintaan pasar yang jauh lebih besardari kapasitas produksi BK Farm. Penelitian ini dilakukanberdasarkan permasalahan yang dihadapi oleh BK Farm ketikamelakukan pembukuan di lapangan yang masih menggunakansistem pelaporan dan pencatatan secara manual, sehingga sulituntuk mengelola dan mengatur data keuangan. Maka dari haltersebut penerapan sistem Enterprise Resource Planning (ERP)dengan metode Rapid Application Development (RAD) dalamimplementasi sistem Open-Source ERP Odoo danmenggunakan Black Box Testing dalam metode evaluasi karenawaktu yang terbatas. Kata Kunci : ERP, Odoo, RAD, Black Box Testing
Implementation Of Erp-Based Open Source Odoo For Chicken Farm Procurement And Sales Operation Management System Using The Quickstart Method (Studi Case: Cv. Cindil Laras) Yuliano, Edward; Budiono, Avon; Puspitasari , Warih
eProceedings of Engineering Vol. 11 No. 4 (2024): Agustus 2024
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Development in the era of globalization is very dependent onthe economic sector as a measure of success carried out by thegovernment. The role of the community in national development,especially in economic development, is Micro, Small and MediumEnterprises (MSMEs). The position of MSMEs in the nationaleconomy has an important and strategic role. This condition isvery possible because the existence of MSMEs is quite dominantin the Indonesian economy.With the high number of needs that must be met, severalchallenges arise in the production process, namely monitoring,maintenance management. On CV. Cindil Laras maintenancemanagement monitoring process can be said to be stillconventional, resulting in a decrease in maintenancemanagement. This research aims to develop an integrated ERPsystem using Odoo open-source software developed using theQuickStart method. QuickStart is an application developmentmethod suitable for implementation in MSMEs which has threestages in it, namely kick-off call, configuration and analysis. Thesystem developed will be able to integrate existing businessprocesses on CV. Cindil Laras can efficiently help in monitoringcompany data related to procurement and sales which can helpcompany decision making and also to support the procurementand sales process. Keyword— Enterprise Resource Planning (ERP),Procurement, Sales, QuickStart, Odoo
Implementation Of Erp-Based Open-Source Odoo For Chicken Farm Warehouse Management System Using The Quickstart Method (Studi Case: Cv. Cindil Laras) Kartodiwiryo, Adam Yusuf; Budiono , Avon; Puspitasari, Warih
eProceedings of Engineering Vol. 11 No. 4 (2024): Agustus 2024
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

CV. Cindil Laras is a company that engaged in parent stockchicken farming that supports the demand of parent stock chickenmeat in it’s vicinity. However the growing demand of chicken meatthat directly proportional to the growth of local population makeCV. Cindil Laras suffers from mismanagement of maintaining thewarehouse and monitoring company data because the lack of asystem that support it’s business process and also the use ofconventional way on recording data result in the stagnant of thecompany growth. Odoo is an open-source business managementsoftware suite that provides a range of applications to helporganizations manage various aspects of their operations. It'sknown for its modular approach, allowing businesses to select andcustomize the specific applications that meet their needs.QuickStart is a three-stage application development methodologythat is appropriate for use in MSMEs. Existing business processeson CV will be able to be integrated by the system created. In orderto support the warehouse management process and the company'sgrowth, Cindil Laras may effectively assist in monitoring businessdata pertaining to the goods and products inside the warehouse aswell as in managing the warehouse. Keywords— enterprise resource planning (erp), warehouse, msmes, poultry, quickstart, odoo