Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Pemberdayaan Masyarakat Melalui Motivasi Kewirausahaan Bioskop 3D Di Desa Pager Kecamatan Bungkal Kabupaten Ponorogo Amrih Yuwono; Anton Subagyo; Ferry Fauzi; Tutik Heriana; Diyah Setyaningrum; Alfy Rizki Mufidah
Community Engagement and Emergence Journal (CEEJ) Vol. 5 No. 1 (2024): Community Engagement & Emergence Journal (CEEJ)
Publisher : Yayasan Riset dan Pengembangan Intelektual

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37385/ceej.v5i1.3733

Abstract

Desa Pager Kecamatan Bungkal Kabupaten Ponorogo sebagai Mitra pengabdian memiliki potensi wisata alam, diantaranya adalah Taman Wisata Sendang Bulus, dan keberadaannya merupakan desa binaan Kemenparekraf RI. BUMDes selaku pengelola Taman Wisata Sendang Bulus setelah  melakukan pembenahan kolam, paseban, Mushola, kamar Mandi dan toilet dan yang terbaru telah dibuka  wahana "kolam renang anak" di lokasi wisata Sendang Bulus. Permasalahan mitra  adalah pengembangan wahana yang seperti apakah yang bisa menambah kunjungan wisatawan, sekaligus memberi manfaat ekonomis dan sosial bagi lingkungan. Masih belum ada kesepahaman antara pemangku kepentingan tentang wahana baru yang menarik dengan biaya terjangkau, mempunyai nilai ekonomis dan mempunyai potensi pasar. Metode pendekatan pengabdian yang digunakan adalah dengan observasi, penyuluhan, diskusi dan simulasi melalui peragaan kegiatan. Hasil pelaksanaan dan capaian kegiatan adalah 1) Terwujudnya  penyuluhan dan simulasi dengan peragaan  Bioskop 3D  2) Terwujudnya rekomendasi kepada pemangku kepentingan setempat (Kepala Desa, BUMDes dan Pokdarwis, SDN Pager, karang taruna) tentang wahana Bioskop 3 Dimensi dengan naskah PPT Studi Kelayakan Usaha.
Legalitas Perizinan Usaha Mikro, Kecil, Dan Menengah (UMKM) Untuk Meningkatkan Kesejahteraan Masyarakat Desa Pager Kecamatan Bungkal Kabupaten Ponorogo Ferry Fauzi; Maria Yosepin Endah Listyowati; Anisa Lestari
J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah Vol. 3 No. 6: Oktober 2024
Publisher : CV. ULIL ALBAB CORP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jceki.v3i6.5598

Abstract

Keberadaan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dalam konteks ekonomi, sosial, dan politik di Indonesia dapat memberikan kontribusi pada perekonomian lokal guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Sebagian masyarakat desa Pager dalam mendapatkan penghasilan keluarga dengan membuka usaha khususnya dalam bentuk mikro kecil mandiri, yang berdasarkan data di pemerintah desa sejumlah 180 jenis usaha terdiri dari 70 orang yang sudah memiliki ijin usaha dan 110 orang yang belum memiliki ijin usaha. Banyaknya pelaku usaha yang belum memiliki ijin usaha dikarenakan karena minimnya pengetahuan mengenai proses pendaftaran dan ketidaktahuan fungsi memiliki Surat Ijin Usaha. Perizinan bagi UMKM sesuai Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 2021 memberikan jaminan untuk legalitas usaha serta mendapatkan dukungan dari pemerintah melalui pendampingan dan pengawasan untuk mewujudkan negara kesejahteraan, di mana UMKM berperan sebagai pilar penting perekonomian untuk menghadapi persaingan global yang semakin ketat. Penggunaan metode yuridis normatif dalam penelitian ini membantu dalam memahami kerangka hukum yang mendasari perlindungan dan pemberdayaan UMKM, sehingga perizinan tidak hanya sekedar formalitas namun juga merupakan bagian integral dari ekosistem usaha yang sehat dan berkelanjutan.