Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search
Journal : J-CEKI

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Pendapatan Masyarakat Di Desa Silima Banua Kecamatan Tuhemberua Kabupaten Nias Utara Telaumbanua, Yuniaman; Laoli, Eka Septianti; Harefa, Yearning; Telaumbanua, Wahyutra Adilman
J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah Vol. 4 No. 4: Juni 2025
Publisher : CV. ULIL ALBAB CORP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jceki.v4i4.8276

Abstract

Dari hasil observasi yang telah dilakukan diketahui bahwa masyarakat Desa Silima Banua Kecamatan Tuhemberua Kabupaten Nias Utara sering mengeluhkan dalam pemenuhan kebutuhan hidupnya, hal ini dikarenakan adanya ketimpangan pendapatan yang diterima oleh masyarakat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang menyebabkan terjadinya ketimpangan pendapatan pada masyarakat Desa Silimabanua. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif, dimana pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor utama ketimpangan pendapatan masyarakat dipengaruhi oleh faktor pendidikan, faktor permodalan, faktor ketenagakerjaan, faktor infrastruktur dan akses pasar, serta peran pemerintah dan dukungan eksternal. Dalam penelitian ini disarankan agar pemerintah dapat turut andil dalam memberikan penyuluhan dan pelatihan kepada masyarakat agar masyarakat memiliki keterampilan kerja yang dapat menjadi modal utama dalam berwirausaha.
Analisis Kondisi Ekonomi Keluarga Terhadap Minat Generasi Penerus Untuk Melanjutkan Pendidikan Ke Perguruan Tinggi Hia, Meida Debora; Harefa, Yearning; Laoli, Bezisokhi; Laoli, Eka Septianti
J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah Vol. 5 No. 1: Desember 2025
Publisher : CV. ULIL ALBAB CORP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jceki.v5i1.11164

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kondisi ekonomi keluarga terhadap minat generasi penerus untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi di DesaTogimbogi. Latar belakang penelitian ini didasarkan pada realitas bahwa faktor ekonomi keluarga khususnya di Desa Togimbogi sering kali menjadi penentu utama dalam pengambilan keputusan pendidikan anak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuesioner kepada dua kelompok narasumber, yaitu orang tua dan generasi penerus, guna memperoleh perspektif yang lebih menyeluruh. Hasil dari kuesioner menunjukkan bahwa meskipun terdapat keterbatasan ekonomi dalam sebagian besar keluarga responden, generasi penerus tetap menunjukkan minat yang tinggi untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Faktor-faktor seperti motivasi pribadi, prestasi belajar, serta dukungan moral dari orang tua turut mempengaruhi keputusan anak. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa kondisi ekonomi keluarga memang berperan penting, namun bukan satu-satunya faktor yang menentukan minat generasi penerus dalam melanjutkan pendidikan. Komitmen keluarga dan kesadaran akan pentingnya pendidikan menjadi aspek yang mampu menumbuhkan keinginan kuat untuk melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi
Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Permintaan Perumahan di Puncak Asri Desa Hilihao Kota Gunungsitoli Nazara, Iman Patrio; Laoli, Eka Septianti; Telaumbanua, Wahyutra Adilman; Laoli, Bezisokhi
J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah Vol. 5 No. 1: Desember 2025
Publisher : CV. ULIL ALBAB CORP

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56799/jceki.v5i1.11600

Abstract

Meningkatnya demografi dan mobilitas penduduk mengakibatkan tingkat permintaan akan kebutuhan semakin tinggi, salah satunya adalah tempat tinggal. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan pengaruh factor ekonomi, factor demografis, factor lokasi, factor sosial, dan factor kebijakan pemerintah (Variabel X) di perumahan puncak asri desa hilihao, serta hubungannya terhadap keputusan pembelian rumah (variabel Y). (2) Mengetahui factor-faktor yang mempengaruhi permintaan perumahan di puncak asri desa hilihao. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi lapangan, dan dokumentasi. Informan penelitian berjumlah 20 konsumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor ekonomi (harga rumah, kemampuan cicilan, dan penghasilan) merupakan pertimbangan utama dalam keputusan pembelian rumah. Faktor lokasi juga menjadi dominan, terutama aksesibilitas terhadap jalan utama, pasar, sekolah, dan fasilitas kesehatan. Sementara itu, faktor demografis (usia, status keluarga, pendidikan) memengaruhi kebutuhan rumah berdasarkan tahapan kehidupan. Faktor sosial berkaitan dengan lingkungan pergaulan dan tingkat keamanan, sedangkan faktor kebijakan pemerintah meliputi regulasi perumahan dan ketersediaan subsidi yang mempermudah keputusan pembelian. Kesimpulan Variabel X terbukti berpengaruh secara kualitatif terhadap variabel Y. Dengan demikian, pemahaman mendalam terhadap variabel X dapat membantu pengembang perumahan dan pemangku kebijakan dalam merancang strategi pemasaran dan penyediaan perumahan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat.