Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Pengembangan Media Pembelajaran Video Animasi untuk Penguatan Karakter Toleransi pada Siswa Sekolah Dasar 01 Sumberjaya Angela, Pipin; Andini, Salmah Ayu; Rohimah, Adlina Nur
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 3 (2023): Desember 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v7i3.12002

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi peran pengembangan media pembelajaran berupa video animasi dalam memperkuat karakter toleransi pada siswa kelas 1 di Sekolah Dasar Sumberjaya 01. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus kualitatif. Temuan menunjukkan bahwa penggunaan video animasi memberikan dampak positif, terutama melalui visualisasi menarik dan interaktif yang menciptakan pengalaman pembelajaran yang menyenangkan. Siswa tidak hanya memahami konsep toleransi secara konkret, tetapi juga mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari, menciptakan lingkungan kelas yang inklusif. Observasi perubahan sikap siswa menunjukkan bahwa video animasi tidak hanya meningkatkan pengetahuan, tetapi juga menstimulasi sebagai alat pembelajaran efektif, melainkan juga sebagai pendorong motivasi siswa untuk mendalami nilai-nilai toleransi lebih lanjut, membentuk generasi yang lebih toleran di Sekolah Dasar Sumberjaya 01.
Pengaruh Media Pembelajaran Video Cerita Bergambar terhadap Minat Belajar Siswa di SD 02 Sumberjaya Angela, Pipin; Andini, Salmah Ayu; Rohmah, Adlina Nur
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 3 (2023): Desember 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v7i3.12003

Abstract

Perkembangan teknologi informasi, termasuk penggunaan media pembelajaran berbasis video cerita bergambar, telah membawa perubahan signifikan dalam dunia pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi Pengaruh Media Pembelajaran Video Cerita Bergambar terhadap Minat Belajar Siswa di kelas 4A dan 4C di SD 02 Sumberjaya. Metode penelitian yang digunakan adalah pre-experimental dengan desain one-group pretest-posttest. Partisipan penelitian terdiri dari siswa kelas 4A dan 4C, dengan total populasi sebanyak 63 siswa. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, angket, dan tes, dengan analisis data menggunakan uji hipotesis dan statistik. Hasil analisis data post-test menunjukkan bahwa penerapan Media Pembelajaran Video Cerita Bergambar memberikan dampak positif signifikan terhadap minat belajar siswa, dengan nilai rata-rata mencapai 85.23. Data angket juga menunjukkan bahwa sekitar 79% siswa menyatakan setuju atau sangat setuju terhadap efektivitas media tersebut dalam meningkatkan minat belajar mereka.
Pengelolaan Sampah Plastik Menjadi Ecobrick Upaya Mengurangi Limbah Platik di SDN Jatireja 03: Pengelolaan Sampah Plastik Menjadi Ecobrick Upaya Mengurangi Limbah Platik di SDN Jatireja 03 Putriani, Lira; Kustina, Lisa; Nur, Harum; Angela, Pipin; Nur, Adlina
Lentera Pengabdian Vol. 2 No. 03 (2024): Juli 2024
Publisher : Lentera Ilmu Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59422/lp.v2i03.474

Abstract

Kesehatan dan keseimbangan lingkungan sangat penting bagi kehidupan makhluk hidup dan keberlanjutan sumber daya alam. Pertumbuhan industri dan urbanisasi yang pesat telah menyebabkan berbagai permasalahan lingkungan, seperti polusi dan penumpukan sampah plastik. Untuk mengatasi permasalahan sampah plastik, kegiatan pengabdian masyarakat oleh mahasiswa KKN Universitas Pelita Bangsa dilakukan di SDN Jatireja 03, dengan mengolah sampah plastik menjadi Ecobrick. Ecobrick adalah metode yang mengubah sampah plastik menjadi bahan ramah lingkungan yang dapat digunakan. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Program ini melibatkan sosialisasi, perencanaan, pengumpulan sampah, dan pembuatan Ecobrick.Tujuan membuat Ecobrick di SDN Jatireja 03, agar mereka dapat mengolah sampah menjadi sesuatu yang lebih bermanfaat seperti mengolah Ecobrick menjadi pagar dan bangku taman. Dengan demikian, siswa akan memahami bahwa sampah bukan sekedar limbah, tetapi juga dapat dimanfaatkan kembali untuk kebutuhan manusia. Hasilnya menunjukkan partisipasi aktif dari siswa dan guru, serta pemahaman yang lebih baik mengenai pengelolaan sampah plastik. Program ini juga mengajarkan siswa untuk lebih peduli terhadap lingkungan dan meningkatkan kreativitas dalam memanfaatkan sampah plastik.
Analysis of The Implementation of The Merdeka Curriculum in Elementary Schools in The Transformation towards A Deep Learning Approach Anggita, Nia; Angela, Pipin; Rohmah, Adlina Nur; Restya, Dinda; Barokah, Awalina; Setiawan, Bramianto
Proceedings International Conference on Education Innovation and Social Science 2025: Proceedings International Conference on Education Innovation and Social Science
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to analyze the implementation of the Merdeka Curriculum (Kurikulum Merdeka) in elementary schools and the extent to which its application supports the transformation of learning toward a deep learning approach. The Merdeka Curriculum is designed to create flexible, contextual, and student-centered learning, while deep learning emphasizes the development of deep understanding, critical thinking, and reflection. This research employed a descriptive quantitative approach, using a questionnaire distributed to elementary school teachers via Google Form. Data were analyzed using descriptive statistical techniques in the form of percentages and mean achievement scores. The findings indicate that the implementation of the Merdeka Curriculum is in the high category, with most teachers demonstrating the application of deep learning strategies in their teaching practices. Teachers with longer teaching experience tend to achieve higher scores in both aspects. These results suggest a positive relationship between teaching experience and teachers' readiness to transform learning. Therefore, continuous training and pedagogical mentoring should be enhanced, particularly for teachers with shorter work experience, to ensure the equitable and effective implementation of both the Merdeka Curriculum and deep learning.