Adnan
Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Makassar

Published : 12 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 12 Documents
Search

Penggunaan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Berbasis Cerita Bergambar Terhadap Hasil Belajar Peserta Didik Kelas XI MIA 4 SMA Negeri 3 Gowa Anita Rahayu; Adnan; Jumriah
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 5 No. 2 (2023): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v5i2.632

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar peserta didik dengan menggunakan LKPD berbasis cerita bergambar. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus yang masing- masing siklus terdiri dari dua pertemuan. Setiap siklus terdiri dari empat tahapan yaitu (1) perencanaan, (2) tindakan, (3) pengamatan, (4) refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI Mia 4 yang berjumlah 30 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini melalu observasi aktivitas guru dan siswa serta tes tertulis, sementara teknik analisis data yang digunakan adalah teknik deskriptif kualitatif dengan persentase individual dan klasikal. Berdasarkan hasil penelitian sebelum dilakukan tindakan, ketuntasan hasil belajar siswa berdasarkan kriteria ketuntasan yang ditetapkan yakni 75 baru mencapai 20% ketuntasan, semetara ketuntasan secara klasikal diharapkan mencapai 80%. Setelah dilakukan tindakan pada siklus I hasil yang dicapai naik menjadi 90% hasil yang sangat memuaskan dan sudah mencapai target keberhasilan. Namun peneliti melakukan kembali penelitian pada siklus ke II dengan tujuan meyakinkan penulis apakah penggunaan LKPD berbasis cerita bergambar ini dapat meningkatkan hasil belajar pada materi yang berbeda dan setelah dilakukan tindakan pada siklus ke II mencapai hasil 100% ketuntasan secara klasikal dengan kategori istimewa, maka akhir dari penelitian ini menunjukan bahwa penggunaan LKPd berbasis cerita bergambar dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik.
Peningkatan Hasil Belajar Biologi Melalui Penerapan Problem Based Learning di Kelas XI MIPA 1 SMA Negeri 10 Makassar Ulfa Nursafitri; Adnan; Masni
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 5 No. 2 (2023): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v5i2.634

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar siswa serta untuk mengetahui proses pelaksanaan pembalajaran dalam pembelajaran Biologi siswa kelas XI MIPA 1 SMA Negeri 10 Makassar melalui pembelajaran model problem based learning (PBL). Penelitian ini ini termasuk jenis penelitian tindakan kelas atau Classroom Action Research berbasis Lesson Study. Subjek penelitian pada penelitisan ini adalah siswa kelas XI MIPA 1 SMA Negeri 10 Makassar yang diambil dengan menggunakan teknik purpose sampling. Penelitian difokuskan pada hasil belajar siswa. Data diperoleh melalui observasi, tes, dan dokumentasi. Penelitian Tindakan ini dilakukan dalam dua siklus, tiap-tiap siklus terdiri dari: perencanaan, tindakan, pengamatan dan refleksi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) Pembelajaran dengan menggunakan Problem Based Learning (PBL) dapat meningkatkan peran aktif siswa (2)Pembelajaran dengan meggunakan pembelajaran Problem Based Learning (PBL) dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Hasil penelitian pada tahap proses pembelajaran yaitu pada siklus I dengan ketuntasan belajar 38 % Pada siklus II ketuntasan belajar adalah 76 %.
Upaya Meningkatkan Motivasi Belajar Peserta Didik Melalui Pembelajaran Berbasis Proyek Project Based Learning Kelas I MIPA di SMA Negeri 6 Bone Musdalifa; Adnan; Fatmawati
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 5 No. 2 (2023): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v5i2.654

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan motivasi belajar peserta didik melalui upaya penggunaan model Project Based Learning pada pembelajaran biologi kelas XI MIPA materi sistem koordinasi. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan selama dua siklus dan setiap siklus dilakukan dengan dua pertemuan. Subjek penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas XI MIPA 2 SMAN 6 Bone yang berjumlah 32 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan angket motivasi dengan 4 indikator dan 28 pertanyaan terkait motivasi belajar yang disebarkan kepada peserta didik secara daring. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan motivasi belajar peserta didik, di mana hasil pada siklus 1 memperoleh rata-rata skor sebesar 3,76 dengan presentase 75% berada pada kategori baik dan pada siklus 2 yaitu 4,01 dengan presentasi sebesar 80% juga berada pada kategori baik. Berdasarkan hasil penelitian tindakan kelas yang telah dilaksnakan, dapat disimpulkan bahwa penggunaan Model Project Based Learning dalam pembelajaran dapat meningkatkan motivasi belajar peserta didik.
Peningkatan Motivasi Belajar Peserta Didik Melalui Penerapan Model Project Based Learning (PJBL) pada Materi Sistem Eksresi di Kelas VIII SMPN 1 Mappasunggu. Nurul Maulindah; Adnan; Balak Daeng
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 5 No. 2 (2023): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v5i2.676

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan motivasi belajar peserta didik kelas VIII Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 1 Mappakasunggu melalui model Project Based Learning. Jenis penelitian ini termasuk dalam penelitian tindakan kelas dengan metode deskriptif. Penelitian ini terdiri dari dua siklus, dan setiap siklus terdiri atas empat tahap yaitu tahap perencanaan,tahap pelaksanaan, tahap observasi, dan tahap refleksi. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII D SMP Negeri 1 Mappakasunggu tahun ajaran 2022/2023 yang berjumlah 18 orang. Instrumen yang digunakan adalah angket kuesioner. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan motivasi belajar peserta didik, di mana hasil pada siklus 1 memperoleh rata-rata skor sebesar 3,70 dengan presentase 74% berada pada kategori baik dan pada siklus 2 yaitu 3,98 dengan presentasi sebesar 80% juga berada pada kategori baik. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa penggunaan Model Project Based Learning dalam pembelajaran IPA materi sistem eksresi dapat meningkatkan motivasi belajar peserta didik.
Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas XI di SMAN 9 Makassar Menggunakan Model Pembelajaran Discovery Learning Berbantu Media Powerpoint Wahdaniyyah; Adnan
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 5 No. 3 (2023): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v5i3.884

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi belajar Siswa melalui model pembelajaran Discovery Learning berbantu media powerpoint. Penelitian ini dilakukan di SMAN 9 Makassar Kelas XI Biologi 7 semester genap tahun ajaran 2023/2024 dengan subjek penelitian berjumlah 34 siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri atas perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi yang dilaksanakan sebanyak 2 kali siklus dengan menggunakan model pembelajaran Discovery Learning. Data aktivitas belajar siswa yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif. Sedangkan untuk mengukur data hasil belajar siswa digunakan metode tes berupa butir- butir soal sesuai dengan pokok bahasan yang telah diberikan, dengan pengukuran nilai ketuntasan minimal (KKM) sebesar 70. Penerapan model pembelajaran Discovery Learning dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran Biologi kelas XI Biologi 7 SMAN 9 Makassar. Hal ini terlihat dari adanya peningkatan persentase rata-rata aktivitas belajar siswa dari 3,4 dalam kategori baik pada siklus I menjadi 4,1 atau berada pada kategori sangat baik pada siklus II. Penerapan model pembelajaran Discovery Learning berbantu media powerpoint juga dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran kimia kelas XI Biologi 7 di SMAN 9 Makassar. Hal ini terlihat dari adanya peningkatan persentase rata-rata rata- rata hasil belajar siswa dari 50% dalam kategori tidak tuntas pada siklus I menjadi 82,35% atau berada pada kategori tuntas pada siklus II.
Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning (PjBL) Berbantuan Gamma.app Power Point Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Biologi Kelas X IPA.1 SMAN 10 Sidrap Hindar Jaya; Adnan; Hariana
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 5 No. 3 (2023): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v5i3.896

Abstract

Pendidikan merupakan salah satu elemen penting dalam pembangunan suatu negara. Melalui pendidikan, generasi muda dapat dipersiapkan untuk menghadapi berbagai tantangan di masa depan. Oleh karena itu, perlu adanya metode pembelajaran yang efektif untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam mata pelajaran Biologi. Salah satu metode pembelajaran yang dapat digunakan adalah Project Based Learning (PjBL).Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan penerapan modelpembelajaran Project Based Learning (PjBL) berbantuan aplikasi gamma.app power point. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X IPA.1 SMAN10 SIDRAP tahun pelajaran 2023/2024. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas dengan tahapan setiap siklusnya yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Dalam penelitian ini menggunakan 2 siklus karena telah memperoleh hasil yang baik sedangkan teknik pengumpulan datanya menggunakan non tes dan tes. Teknik analisis data menggunakan analisis kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model Problem Based Learning (PjBL) berbantuan aplikasi gamma.app media power point meningkatkan hasil belajar siswa. Peningkatan tersebut dibuktikan dengan hasil belajar pada siklus I memperoleh nilai persentase rata-rata sebesar 85% dan meningkat pada siklus II menjadi 95%.
Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas XII MIPA 4 di SMAN 3 Maros menggunakan Model Pembelajaran Discovery Learning pada Materi Pertumbuhan dan Perkembangan dengan bantuan Liveworksheets Nurul Sukmah; Adnan; Wahdaniah
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 5 No. 3 (2023): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v5i3.958

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi belajar Siswa melalui model pembelajaran Discovery Learning dengan berbantuan Liveworksheets. Penelitian ini dilakukan di SMAN 3 Maros Kelas XII MIPA 4 semester ganjil tahun ajaran 2023/2024 dengan subjek penelitian berjumlah 34 siswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri atas perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi yang dilaksanakan sebanyak 2 kali siklus dengan menggunakan model pembelajaran Discovery Learning dengan berbantuan Liveworksheets. Data aktivitas belajar siswa yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan statistik deskriptif. Sedangkan untuk mengukur data hasil belajar siswa digunakan metode tes berupa butir- butir soal sesuai dengan pokok bahasan yang telah diberikan, dengan pengukuran nilai ketuntasan minimal (KKM) sebesar 78. Penerapan model pembelajaran Discovery Learning dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa pada mata pelajaran Biologi kelas XII MIPA 4 SMAN 3 Maros. Hal ini terlihat dari adanya peningkatan persentase rata-rata aktivitas belajar siswa dari 3,4 dalam kategori baik pada siklus I menjadi 4,1 atau berada pada kategori sangat baik pada siklus II. Penerapan model pembelajaran Discovery Learning juga dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran biologi pada materi pertumbuhan dan perkembangan kelas XII MIPA 4 SMAN 3 Maros. Hal ini terlihat dari adanya peningkatan persentase rata-rata rata- rata hasil belajar siswa dari 40% dalam kategori tidak tuntas pada siklus I menjadi 80% atau berada pada kategori tuntas pada siklus II.
Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik Menggunakan Model Discovery Learning Berbantuan E-LKPD Wizer Me Pada Materi Sistem Tata Surya Kelas VII UPT SPF SMPN 24 Makassar Nurfadila; Adnan; Nurgowa
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 6 No. 2 (2024): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v6i2.1035

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar peserta didik setelah mengikuti proses pembejaran menggunakan model Discovery Learning berbantuan E-LKPD Wizer me Penelitian dilaksanakan di SMPN 24 Makassar dari bulan April sampai Mei tahun 2024. Subjek penelitian yaitu peserta didik kelas 7.9 mata pelajaran IPA materi Sistem tata surya semester genap tahun ajaran 2023/2024. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis Penelitian Tindakan Kelas yang terdiri atas 4 tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan reflks. Hasil penelitian tindakan kelas yang dilakukan mulai tahap pra siklus, siklus I sampai siklus II, diperoleh hasil bahwa penerapan model Discovery Learning berbantuan E-LKPD Wizer me dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada materi sistem tata surya kelas VII.9 SMPN 24 Makassar. Rata-rata persentase ketuntasan hasil belajar peserta didik secara klasikal pada pra siklus sebesar 22,22% (kategori sangat rendah) kemudian menjadi 55,55% pada siklus I (kategori rendah) dan meningkat pada siklus II sebesar 83,33% (kategori tinggi).
Peningkatan Aktifitas dan Hasil Belajar IPA Peserta Didik Kelas VII.2 SMPN 24 Makassar Melalui Penerapan Model Project Based Learning (PjBL) Nur Siti Fauziyyah Nurdin; Adnan; Haerawati
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 6 No. 2 (2024): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v6i2.1126

Abstract

Penelitian tindakan kelas ini dimaksudkan untuk mengetahui peningkatan aktivitas dan hasil belajar peserta didik melalui penerapan model Project Based Learning (PjBL). Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas VII.2 SMPN 24 Makassar dengan jumlah peserta didik sebanyak 32 orang. Penelitian ini dilakukan dalam tiga proses yaitu prasiklus, siklus I dan siklus II. Teknik pengumpulan data pada penelitian ilmu adalah tes dan observasi yang dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aktivitas belajar peserta didik yang dilihat dari 6 aspek mengalami peningkatan. Nilai Ketuntasan hasil belajar peserta didik pada siklus I sebanyak 20 peserta didik dengan persentase sebesar 62,5%, sedangkan meningkat pada siklus II sebanyak 26 peserta didik dengan persentase sebesar 81,25%, sehingga terjadi peningkatan Ketuntasan hasil belajar sebesar 18,75%. Dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa penerapan model Project Based Learning (PjBL) dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPA peserta didik kelas VII.2 di SMPN 24 Makassar.
Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas VII di SMPN 24 Makassar Melalui Penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning dengan Bantuan Media Audio Visual Nurasih Nadira; Adnan; Nurgowa
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 6 No. 2 (2024): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v6i2.1146

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar IPA melalui model discovery learning dengan bantuan media audio visual. Penelitian ini dilakukan di SMPN 24 Makassar kelas VII.10 pada semester genap tahun ajaran 2023-2024 dengan peserta didik berjumlah 36 orang. Jenis penelitian Tindakan Kelas yang terdiri dari perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan dan refleksi dengan menggunakan model discovery learning. Teknik pengumpulan data didasarkan pada hasil tes peserta didik. Hasil penelitian menjukkan bahwa presentase ketuntasan klasikal meningkat dari 27,78% dengan kategori sangat rendah sebelum siklus, 47% dengan kategori rendah pada siklusi I dan 80,5% dengan kategori tinggi pada siklus II. Dapat disimpulkan bahwa penggunaan model discovery learning dengan bantuan audio visual efektif untuk meningkatkan hasil belajar IPA peserta didik.