Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Pengaruh Prestasi Belajar terhadap Employability Skills Siswa Fase F Program Keahlian DPIB SMKN 3 Semarang Fuad, Muhammad Nur; Julianto, Eko Nugroho; Sucipto, Sucipto; Budi, Listiyono
JIPTEK: Jurnal Ilmiah Pendidikan Teknik dan Kejuruan Vol 18, No 2 (2025): July
Publisher : Faculty of Teacher Training and Education Universitas Sebelas Maret Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/jiptek.v18i2.86496

Abstract

Data BPS Februari 2023 menunjukkan bahwa lulusan SMK menjadi penyumbang pengangguran tertinggi, yaitu 9,60%. Salah satu penyebabnya adalah kurangnya pemahaman materi, kecerdasan, dan employability skills, yaitu keterampilan dasar untuk masuk dan bertahan di dunia kerja. Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh prestasi belajar siswa Fase F terhadap employability skills. Populasi penelitian adalah 72 siswa Fase F Program Keahlian DPIB SMK Negeri 3 Semarang dengan teknik total sampling. Pendekatan kuantitatif digunakan untuk mengukur variabel prestasi belajar dan employability skills menggunakan kuesioner. Data dianalisis melalui beberapa uji, yaitu (1) Uji Normalitas, (2) Uji Homogenitas, (3) Uji Linearitas, (4) Uji Korelasi, dan analisis Regresi Linear Sederhana. Hasil menunjukkan prestasi belajar memiliki pengaruh signifikan sebesar 36,4% terhadap employability skills, dengan korelasi 0,603 (kategori kuat). Koefisien regresi 1,086 menunjukkan bahwa setiap peningkatan 1% prestasi belajar meningkatkan employability skills. Indikator dengan pengaruh tertinggi adalah "menyelesaikan masalah" (nilai 218), sedangkan terendah adalah "prakarsa dan usaha" (nilai 188). Aktivitas siswa menunjukkan variasi, tidak seragam di semua aspek.
OPTIMIZING STUDENT'S UNDERSTANDING THROUGH THE USE OF OSH LAND MEASUREMENT GUIDELINES IN VOCATIONAL HIGH SCHOOL Fuad, Muhammad Nur; Kusumawardani, Rini; Supraptono, Eko
Jurnal Pensil : Pendidikan Teknik Sipil Vol. 14 No. 2 (2025): Jurnal Pensil : Pendidikan Teknik Sipil
Publisher : LPPM Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21009/jpensil.v14i2.53523

Abstract

Occupational Safety and Health (OSH) is essential in every field of work, especially in the construction sector, which has a high risk. One way to improve understanding of OSH is through learning when students carryout practices in vocational schools. This study aims to determine the extent of optimization of students’ understanding through the use of OSH guidelines and evaluate the extent to which the use of OSHguidelines can improve student understanding. The study used a quantitative approach with a pretest and post-test design. This study involved 35 students as samples, namely students of class X TKP 2 of SMK Negeri 3 Semarang. The results showed that applying the OSH guide significantly improved students’ understanding, with an average pretest score of 62.77 and a post-test of 92.06. The Paired Samples T-Test test yielded a p-value of 0.000, indicating a significant difference between the pretest and post-test scores. The ANOVA test results also indicated that students’ response to the OSH guide significantly affected their improved  understanding. These findings indicate that using OSH guidelines in learning land measurement practices effectively improvesstudents’ understanding and awareness of the importance of safety in the field.
Survei Kemampuan Motorik Terhadap Siswa Kelas Khusus Olahraga (KKO) Hasan, Cahulul Rizaldy; Muhibbi, Muhammad; Fuad, Muhammad Nur
Jurnal Ilmu Keolahragaan Undiksha Vol. 13 No. 1 (2025): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jiku.v13i1.91913

Abstract

Kompetensi motorik adalah kemampuan seseorang untuk melakukan berbagai keterampilan motorik dengan efektivitas, kemahiran, dan koordinasi yang baik, yang berperan penting dalam perkembangan fisik dan psikologis. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat kemampuan motorik siswa KKO di SMP Negeri. Sampel dalam penelitian adalah seluruh siswa KKO di SMPN. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik tes yaitu right run boomerang test, lempar tangkap bola kasti, Stand Strok test, lari cepat 30 meter. Instrumen penelitian ini menggunakan Motor Ability Test yang meliputi tes Kelincahan, tes Koordinasi, tes Keseimbangan, tes kecepatan. Berdasarkan hasil penelitian. Tingkat kemampuan motorik siswa laki-laki sebanyak 3 siswa (6%) kategori Sangat Tinggi, sebanyak 14 siswa (29%) dalam kategori Tinggi, 16 siswa (33%) dalam kategori Sedang, sebanyak 12 siswa (24%) dalam kategori Kurang, dan 4 siswa (8%) dalam kategori Sangat Kurang. Tingkat kemampuan motorik siswa Perempuan terdapat 4 siswa (9%) kategori Sangat Tinggi, 11 siswa (24%) dalam kategori Tinggi dan Kurang, sebanyak 16 siswa (36%) termasuk Kategori Sedang dan 3 siswa (7%) dalam kategori Sangat Kurang. Dari hasil analisis kemampuan motorik dapat disimpulkan bahwa siswa laki-laki cenderung memiliki kemampuan motorik yang lebih baik pada aspek kelincahan dan kecepatan, sedangkan siswa perempuan unggul pada aspek keseimbangan dan koordinasi. Temuan ini menekankan pentingnya program pelatihan dan kurikulum pendidikan jasmani yang disesuaikan berdasarkan gender untuk mengoptimalkan perkembangan motorik siswa.