Claim Missing Document
Check
Articles

Found 29 Documents
Search

Pelatihan Pemanfaatan Wordwall Sebagai Media Pembelajaran Bagi Guru Mi Muhammadiyah 1 Jombang Mindaudah, Mindaudah; Firman, Firman
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 7 No. 2 (2023): Agustus 2023
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v7i2.7148

Abstract

Di era globalisasi membuat sarana pendidikan mulai bertransformasi menjadi sarana digital yang membuat guru harus mampu memanfaatkan teknologi yang ada sebagai penunjang dalam proses pembelajaran. Beberapa guru kurang memahami dalam penggunaan teknologi sebagai sarana menginformasikan kepada peserta didik. Hal ini terjadi pada guru MI Muhammadiyah 1 Jombang. Peserta didik dalam proses pembelajaran terlihat kurang bersemangat dan kurang antusias dalam belajar. Sehingga secara langsung berdampak pada hasil belajar peserta didik. Oleh karena itu, tim pengabdian mengadakan pelatihan terkait media pembelajaran WordWall kepada guru MI Muhammadiyah 1 Jombang. Tujuan dari pelatihan ini adalah guru mampu memanfaatkan WordWall sebagai inovasi media pembelajaran yang menarik dan interaktif yang mampu membangun motivasi belajar peserta didik. Metode pelaksanaan meliputi tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, dan tahap evaluasi. Hasil dan kesimpulan dari pengabdian ini adalah guru MI Muhammadiyah 1 Jombang mampu menggunakan WordWall sebagai media pembelajaran serta mampu mengintegrasikannya dengan model pembelajaran berbasis student centered.
Pelatihan Augmented Reality Bagi Guru PAI Untuk Memperkuat Pemahaman Konsep Keislaman Siswa MI Al-Ihsan Kalikejambon Mindaudah, Mindaudah; Firman, Firman; Sari, Shinta; Sa'diyah, Chalimatus
Al Khidma: Jurnal Pengabdian Masyarakat Al Khidma Vol. 5 No. 1 Januari 2025
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Al-Qur'an (STIQ) Amuntai Kalimantan Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35931/ak.v5i1.5147

Abstract

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru Pendidikan Agama Islam (PAI) dalam memanfaatkan teknologi Augmented Reality (AR) sebagai media pembelajaran guna memperkuat pemahaman konsep keislaman pada siswa MI Al-Ihsan Kalikejambon, Tembelang, Jombang. Kegiatan pengabdian dilaksanakan melalui tiga tahapan utama, yaitu persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Pada tahap persiapan dilakukan identifikasi kebutuhan dan perancangan materi pelatihan. Tahap pelaksanaan meliputi pemaparan konsep dasar AR, praktik penggunaan aplikasi AR, serta pendampingan dalam menyusun media pembelajaran berbasis AR. Tahap evaluasi dilakukan melalui observasi langsung dan kuesioner untuk menilai pemahaman dan keterampilan guru setelah pelatihan. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa para guru mengalami peningkatan signifikan dalam pemahaman konsep AR dan kemampuan mengintegrasikannya ke dalam pembelajaran PAI. Guru mampu membuat media interaktif yang relevan dengan materi keislaman seperti rukun iman, rukun Islam, dan sejarah Islam. Selain itu, siswa menunjukkan ketertarikan dan keterlibatan yang lebih tinggi dalam proses belajar. Pelatihan ini memberikan dampak positif dalam meningkatkan kualitas pembelajaran PAI di tingkat MI serta mendorong guru untuk lebih kreatif dan adaptif terhadap perkembangan teknologi pendidikan.
PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA AWAL DENGAN BANTUAN MEDIA GAMBAR PADA MATA PELAJARAN BAHASA INDONESIA AUNTUK ANAK USIA SEKOLAH DASAR DI MI MUHAMMADIYAH I JOMBANG TAHUN PELAJARAN 2017/2018 Mindaudah, Mindaudah
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 2 No. 3 (2018): December 2018
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v2i3.143

Abstract

Perkembangan bahasa adalah perkembangan aspek penting dalam perkembangan anak karena aspek-aspek bahasa merupakan alat komunikasi yang mempunyai fungsi sosial, dan bahasa mempunyai fungsi-fungsi ekspresif. Anak usia sekolah dasar akan bertambah kosa katanya seiring dengan pertambahan pengetahuan yang diadapat di pendidikan formal maupun non-formal, dengan penguasaan dan penambahan kosa kata tersebut membuat anak akanlebih baik dalam penguasaan bahasa. Pada kenyataaannya di lapangan selama ini begitu banyak siswa usia 7 tahun yang mengalami kesulitan dalam pembelajaran membaca awal atau permulaan. Faktor penyebabnya bukan hanya terletak pada diri siswa tapi juga terletak pada faktor guru yang mengajarkan membaca permulaan. Guru yang tidak kreatif dalam penggunaan model, metode dan media / alat pembelajaran yang tepat dapat mempengaruhi perkembangan kemampuan membaca awal. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca awal dengan bantuan media gambar pada anak usia 7 tahun MI Muhammadiyah 1 Kabupaten Jombang tahun pelajaran 2017/2018. Media gambar diharapkan dapat meningkatkan kemampuan membaca awal pada anak, sehingga dalam penelitian ini media gambar merupakan sarana utama yang digunakan. Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari 4 tahapan, yaitu: Perencanaan, Pelaksanaan, Pengamatan, dan Refleksi. Hasil yang diperoleh pada penelitian ini pada kondisi awal sebesar 1120 dan pada siklus pertama diperoleh hasil sebesar 1300 dan ada peningkatan 10,58%. Sedangkan pada siklus kedua diperoleh hasil sebesar 1530 dan terjadi peningkatan 13,53% sehingga total peningkatan pada penelitian ini sebesar 24,11%. Berdasarkan pelaksanaan penelitian tindakan kelas ini telah diperoleh hasil bahwa media gambar dapat meningkatkan kemampuan membaca awal pada anak usia 7 tahun di MI Muhammadiyah 1 Jombang.
Studi Komparasi Hasil Belajar Siswa Dengan Menggunakan Model Pembelajaran Langsung Dan Model Pembelajaran Konvensional Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Kelas VII SMP Muhammadiyah I Jombang Mindaudah, Mindaudah; Mayasari, Diana
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 8 No. 3 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan hasil belajar siswa yang diajar dengan model pembelajaran langsung dan model pembelajaran konvensional pada mata pelajaran Bahasa Indonesia pokok bahasan menulis karangan diskripsi pada siswa kelas VII SMP Muhammadiyah I Jombang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan hasil belajar siswa akibat dari pemberian model pembelajaran yang berbeda. Instrumen dalam penelitian ini adalah tes hasil belajar siswa pada akhir proses pembelajaran. Bentuk tes yang digunakan adalah tes subyektif. Data yang terkumpul dianalisis dengan analisis deskriptif dan inferensial dalam bentuk t- tes. Adapun pengujian hipotesis dilakukan dengan mengkomparasikan nilai prestasi kedua kelas tersebut. Dari hasil pengujian hipotesis untuk uji beda rata-rata tes hasil belajar kelas model pembelajaran langsung dan rata-rata tes hasil belajar kelas model pembelajaran konvensional diperoleh nilai t hitung = 2,60, sedangkan t tabel = 2,00. karena t hitung > tabel maka H0 ditolak H1 diterima yang berarti bahwa ada perbedaan antara rata-rata hasil belajar menulis karangan diskripsi siswa yang diajar dengan model pembelajaran langsung dengan rata-rata hasil belajar menulis karangan diskripsi siswa yang diajar dengan model pembelajaran konvensional di kelas VII SMP Muhammadiyah I Jombang. Hal ini menunjukkan bahwa hasil belajar menulis karangan diskripsi siswa yang diajar dengan model pembelajaran langsung lebih baik dibandingkan dengan hasil belajar menulis karangan diskripsi siswa yang diajar dengan model pembelajaran konvensional atau dengan kata lain bahwa model pembelajaran langsung lebih efektif digunakan untuk mengajarkan mata pelajaran bahasa Indonesia pokok bahasan menulis karangan diskripsi kepada siswa kelas VII SMP Muhammadiyah tahun ajaran 2022 / 2023.
Media Pembelajaran Inovatif Berbasis Digital Melalui Pembuatan Blog dan Google Classroom di SDN Diwek 2 Jombang Wahyuniarti, Fitri Resti; Mindaudah; Muhammad Saibani Wiyanto
Amal Ilmiah: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2023): Edisi November 2023
Publisher : FKIP Universitas Halu Oleo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36709/amalilmiah.v5i1.116

Abstract

Jombang  merupakan  kota  yang  memilik  keragaman SDM yang  memiliki  keunggulan  dalam  bidang  apapun,  khususnya dalam bidang pendidikan. Adapun prosedur rencana kegiatan yang akan diberikan meliputi: tahap observasi, tahap pelaksanaan (pelatihan keterampilan membuat blog sebagai media pembelajaran, pelatihan keterampilan membuat google classroom sebagai media pembelajaran), dan tahap  analisis  data  (menganalisis  data  yang diperoleh dari tahap pelaksanaan pelatihan). Hasil dari pelatihan berupa blog dan google classroom yang dapat dimanfaatkan sebagai media pembelajaran untuk menyampaikan materi dalam proses kegiatan belajar mengajar di kelas. Pelatihan membuat blog khususnya dalam mengembangkan SDM untuk membuat media pembelajaran berbasis IT, guru mampu membuat blog dengan kriteria blog yang baik dan benar yang ditunjukkan dengan bervariasinya isi blog dengan segala kemampuan guru yang dibuat sangat menarik. Kriteria tersebut meliputi: memperhatikan penggunaan bahasa, penggunaan gambar animasi, desain blog yang menarik, memunculkan produk yang ditawarkan, foto-foto kegiatan yang dilakukan, dan materi pembelajaran. Blog tersebut dibuat dengan memperhatikan kaidah berbahasa yang baik dan benar serta dengan gambar yang menunjang untuk menarik pembaca. Adapun langkah-langkah dalam pembuatan blog yaitu: menyalakan komputer/laptop, membuka google chrome, membuka blog, mendaftar blog, dan mengisi blog. Pelatihan membuat google classroom yang dimanfaatkan untuk media pembelajaran dalam pembelajaran di kelas yang melputi: materi, tugas, dan kelas.
Pengaruh Media Film Animasi terhadap Keterampilan Berbicara pada Anak Usia Dini Agustin, Risma Dewi; Mindaudah, Mindaudah
Journal of Education Research Vol. 3 No. 2 (2022)
Publisher : Perkumpulan Pengelola Jurnal PAUD Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/jer.v3i2.80

Abstract

Metode yang digunakan dalam pembelajaran di TK Al. Hidayah masih bersifat konvensional dan kurang menmarik, sehingga menyebabkan keterampilan berbicara siswa menjadi rendah, seperti siswa masih malu dalam berbiacara dan pasif dalam berkomunikasi dengan guru dan sesama teman. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh media film animasi terhadap keterampilan siswa dalam berbicara. Penelitian ini mengunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen. Populasi dalam penelitian ini semua siswa TK AL-Hidayah Gondek tahun ajaran dua ribu dua puluh satu sampai dua ribu dua puluh dua. Teknik True Eksperimen Design dengan menggunakan desain Pre-test dan Post-test Control Group Design, Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh hasil keterampilan siswa dalam berbicara yang diberi perlakuan dengan menggunakan Media Film Animasi Kelompok Eksperimen dengan Metode Ceramah kelompok kontrol. hasil dapat disimpulkan pengunaan media film animasi memberikan pengaruh terhadap keterampilan siswa dalam berbicara.
Analisis Wacana Kritis dalam Prosesi Jokowi Mantu Kaesang pada Berita Online Detik.com Rachmawati, Fatma Dwi; Mindaudah, Mindaudah
Journal of Education Research Vol. 4 No. 4 (2023)
Publisher : Perkumpulan Pengelola Jurnal PAUD Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/jer.v4i4.609

Abstract

Dunia media digital saat ini berkembang pesat dengan banyaknya inovasi-inovasi baru. Salah satunya adalah membaca berita melalui platform media online. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan aspek teks dengan menggunakan teori Teun A. Van Djik. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah berita online detik.com. yang membahas pernikahan putra bungsu presiden Joko Widodo. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Metode pengumpulan data yang dilakukan peneliti yaitu observasi teks berita, penentuan objek, pembacaan data, menandai data, identifikasi data, pengkodean data, dan klasifikasi data. Hasil penelitian menunjukan bahwa aspek teks yang ditemukan pada penelitian ini meliputi struktur makro meliputi topik dan sub-topik, superstruktur meliputi judul, lead, dan story, dan struktur mikro yang dibagi menjadi pertama semantik yang meliputi latar, detail, maksud, dan praanggapan, dan sintaksis meliputi koherensi, pengingkaran, bentuk kalimat, dan kata ganti.
Pengembangan Media Buku Bergambar Bertema Pengalaman Menarik dalam Pembelajaran Keterampilan Menulis Cerpen Rohman, Sayfudin Nur; Mindaudah, Mindaudah
Journal of Education Research Vol. 5 No. 2 (2024)
Publisher : Perkumpulan Pengelola Jurnal PAUD Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37985/jer.v5i2.1296

Abstract

Belum adanya media pembelajaran Bahasa Indonesia yang dapat membantu siswa dalam menulis cerpen dan sulitnya siswa dalam menentukan tema cerpen menjadi problem mendasar penelitian ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media buku bergambar bertemakan pengalaman menarik dalam pembelajaran menulis cerita kelas V SDN Jombang IV, menjelaskan hasil kemenarikan media dan efektifitas penggunaan media. Dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian Research and Development model Borg and Gall dengan menggunakan enam langkah tahapan dan jenis data kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa media yang dikembangkan valid berdasarkan hasil uji ahli materi, ahli media dan ahli pembelajaran, selain itu menunjukkan bahwa media yang dikembangkan efektif dan menarik serta terdapat hasil perbedaan yang signifikan sebelum dan sesudah diujikan kepada siswa kelas V SDN Jombang IV. Berdasarkan hasil yang diperoleh tersebut, diharapkan dapat menjadi referensi untuk pengembangan media pembelajaran lainnya.
PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS KARYA TULIS ILMIAH MENGGUNAKAN MULTIMEDIA AUGMENTED REALITY (AR) PADA PESERTA DIDIK KELAS XI SMA PGRI 1 JOMBANG Mahardika, Yolanda; Mindaudah, Mindaudah
Jurnal Pendidikan Tambusai Vol. 9 No. 3 (2025): Desember
Publisher : LPPM Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Riau, Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jptam.v9i3.33038

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menulis karya tulis ilmiah peserta didik kelas XI SMA PGRI 1 Jombang melalui penggunaan media pembelajaran berbasis Augmented Reality (AR). Latar belakang penelitian ini Adalah rendahnya kemampuan peserta didik dalam menulis karya ilmiah, yang ditandai dengan ketidakmampuan Menyusun struktur tulisan dengan benar dan ketergantungan pada sumber internet tanpa pengolahan kritis, Metode penelitian yang digunakan Adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan tiga siklus yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian terdiri dari 36 peserta didik kelas XI. Data dikumpulkan melalui observasi, tes, wawancara, angket, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam keterampilan menulis karya ilmiah. Nilai rata-rata pra-siklus sebesar 56,64 meningkat menjadi 67,85 pada siklus I, 80,15 pada siklus II, dan 92,46 pada siklus III. Media Augmented Reality (AR) terbukti efektif meningkatkan pemahaman struktur karya ilmiah, kemampuan berpikir kritis, dan motivasi menulis peserta didik.