Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Vol 12, No 1 (2024): Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan

Pengembangan Buku Kerja Siswa dalam Pembelajaran Tematik di Sekolah Dasar: Sebuah Studi Pendahuluan

Suhartono Suhartono (Universitas Sebelas Maret)
Tri Saptuti Susiani (Universitas Sebelas Maret)
Ngatman Ngatman (Universitas Sebelas Maret)
Wahyono Wahyono (Universitas Sebelas Maret)
Moh Salimi (Universitas Sebelas Maret)
Ratna Hidayah (Universitas Sebelas Maret)
Achmad Basari Eko Wahyudi (Universitas Sebelas Maret)



Article Info

Publish Date
09 Jan 2024

Abstract

Buku kerja siswa merupakan komponen yang mendukung pembelajaran, membantu memastikan pengetahuan dan kemampuan siswa sejalan dengan program pengajaran. Tujuan penelitian ini adalah memperoleh gambaran tentang kebutuhan buku kerja siswa dalam pembelajaran tematik di sekolah dasar. Metode penelitian adalah survey yang melibatkan guru pada tujuh sekolah dasar. Teknik pengumpulan data menggunakan angket yang fokus wawasan, pola pembuatan, implementasi buku kerja siswa dalam pembelajaran tematik di sekolah dasar. Hasil penelitian ini meliputi: (1) sebagian besar guru mengetahui definisi, manfaat, dan fungsi buku kerja siswa; (2) sebagian besar guru menggunakan buku kerja siswa yang disediakan oleh kemdikbud, hanya sebagian kecil yang memodifikasi dan membuat sendiri buku kerja siswa; (3) sebagian besar guru menggunakan buku kerja siswa pada proses dan penilaian pembelajaran; (4) sebagian besar guru mengarapakan pengembangan buku kerja siswa agara sesuia dengan tujuan pembeljaran dan karakteristik siswa.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jkc

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Kalam Cendekia: Jurnal Ilmiah Kependidikan diterbitkan oleh FKIP Universitas Sebelas Maret pada tahun 2013. Bertujuan menjadi salah satu pusat publikasi ilmiah artikel yang fokus pada pendidikan dan pengajaran yang meliputi: inovasi pembelajaran, pengembangan kurikulum, teknologi pendidikan, ...