'A Jamiy: Jurnal Bahasa dan Sastra Arab
Vol 14, No 1 (2025): Kajian Bahasa dan Sastra Arab

Struktur Klausa Bahasa Arab dan Bahasa Andio: Analisis Kontrastif, Pelestarian Bahasa

Samad, Musdelifa Abu (Unknown)
Kasan, Yuslin (Unknown)
Miolo, Mukhtar I (Unknown)
Talibo, Wiranto (Unknown)
Potale, Anggie (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Bahasa Andio, bahasa asli Suku Andio di Sulawesi Tengah, menghadapi ancaman kepunahan akibat modernisasi dan dominasi bahasa mayoritas. Sebaliknya, Bahasa Arab memiliki tradisi linguistik yang mapan dengan struktur klausa yang kompleks. Studi ini bertujuan membandingkan struktur klausa kedua bahasa untuk mengidentifikasi persamaan dan perbedaan. Pendekatan yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan analisis kontrastif, data diperoleh melalui dokumentasi dan kajian literatur. Analisis fokus pada pola klausa nominal, verbal, transitif, intransitif, refleksif, dan resiprokal. Hasil menunjukkan kedua bahasa memiliki pola dasar subjek (S) dan predikat (P), serta mengenal klausa nominal dan verbal. Bahasa Arab memiliki morfologi kompleks dan fleksibilitas posisi subjek dan predikat, sedangkan Andio lebih sederhana. Perbedaan utama terletak pada kompleksitas morfologi dan fleksibilitas sintaksis. Oleh karena itu, studi ini menyoroti pentingnya dokumentasi dan pelestarian bahasa minoritas untuk menjaga keberagaman linguistik dan warisan budaya

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

AJamiy

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

'A Jamiy: Arabic Language and Literature Journal (p-issn: 2252-9926 and e-issn: 2657-2206) is a scientific journal that has published scientific papers since 2012. This journal is a Linguistics and Literature journal that is published twice a year in June and September by the Arabic Literature Study ...