cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota pontianak,
Kalimantan barat
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains
Published by IKIP PGRI Pontianak
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Arjuna Subject : -
Articles 454 Documents
PROSES BERPIKIR SISWA TUNAGRAHITA DALAM PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA DITINJAU DARI PERBEDAAN GENDER Riyadi, Sandie, Budi Usodo,
Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 2, No 2 (2013): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains
Publisher : IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (231.749 KB) | DOI: 10.31571/saintek.v2i2.226

Abstract

Penelitian ini adalah kualitatif dengan data utama yakni proses berpikir siswa yang dituangkan dalam bentuk kata-kata tertulis atau transkrip wawancara. Pemilihan subyek ditinjau dari proses berpikir dan gender, sehingga subyek penelitian terdiri dari dua siswa dengan keterbelakangan mental dengan klasifikasi jenis kelamin pria dan wanita . Kedua peserta dari penelitian ini adalah siswa kelas X Sekolah Luar Biasa C Dharma Asih Pontianak. Data proses berpikir siswa dihimpun melalui wawancara berbasis tugas . Tujuan dari penelitian ini bertujuan untuk ( 1 ) mengetahui proses berpikir siswa tunagrahita dengan jenis kelamin laki-laki, ( 2 ) mengetahui proses berpikir siswa tunagrahita dengan jenis kelamin perempuan. Berpikir adalah proses pembentukan representasi mental yang baru melalui transformasi informasi dengan interaksi yang kompleks dari atribusi mental yang mencakup pertimbangan, penalaran abstrak, representasi, pemecahan masalah logis, pembentukan konsep, kreativitas dan kecerdasan. Proses berpikir adalah tahap dalam proses pemecahan masalah matematika dengan tahap pembentukan konsep, logika, dan pengambilan keputusan. Berdasarkan hasil analisis data dapat disimpulkan bahwa, proses berpikir siswa tunagrahita yang ditinjau dari perbedaan gender adalah berbeda. Perbedaan ini terjadi pada tahap logika dalam memecahkan masalah matematika dengan nilai tempat pada suatu angka. Siswa laki-laki dapat menjawab dan memecahkan masalah yang diberikan dengan benar, tetapi siswa perempuan tidak dapat memecahkan masalah yang diberikan dengan benar. Pada masalah ini terdapat perbedaan antara proses berpikir siswa tunagrahita laki-laki dan perempuan. Berdasarkan hasil analisis yang telah diuraikan di atas menunjukkan bahwa siswa tunagrahita laki-laki memiliki pemahaman yang lebih baik tentang konsep nilai tempat dibandingkan dengan siswa tunagrahita perempuan.Kata kunci: Proses Berpikir, Tunagrahita, Pemecahan Masalah Matematika, Gender
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN GETARAN DAN GELOMBANG BERBASIS HOLOGRAFI Lia Angraeni, Adi Pramuda,
Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 5, No 2 (2016): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains
Publisher : IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (446.524 KB) | DOI: 10.31571/saintek.v5i2.342

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk 1) mendapatkan media berbasis holografi yang dapat merepresentasikan dengan baik konsep getaran dan gelombang terutama konsep sifat gelombang; 2) mengetahui kemampuan mahasiswa mereproduksi media pembelajaran getaran dan gelombang berbasis holografi hasil pengembangan; dan 3) mendapatkan perangkat pendukung media pembelajaran getaran dan gelombang berbasis holografi hasil pengembangan. Penelitian dilaksanakan di IKIP PGRI Pontianak, pada mahasiswa pendidikan fisika. Bentuk penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan dengan rancangan model Kemp. Kesimpulan dari hasil penelitian adalah sebagai berikut: 1) analisis isi media berbasis holografi hasil pengembangan dapat merepresentasikan dengan baik konsep getaran dan gelombang terutama konsep sifat gelombang.; 2) mahasiswa dapat mereproduksi media pembelajaran getaran dan gelombang berbasis holografi hasil pengembangan, namun, untuk media pembelajaran getaran dan gelombang holografi interferensi transmisi belum dapat direproduksi; 3) perangkat pendukung media pembelajaran getaran dan gelombang berbasis holografi hasil pengembangan yang telah dihasilkan berwujud dokumen rancangan pembelajaran yang berisi PKMM, RKPS, dan RPP. Kata Kunci: Pengembangan, media, getaran, gelombang, holografi.
KORELASI ANTARA KEMAMPUAN KALKULUS LANJUT DENGAN KEMAMPUAN PERSAMAAN DIFERENSIAL BIASA MAHASISWA IKIP PGRI PONTIANAK Utin Desy Susiaty, Iwit Prihatin,
Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 6, No 1 (2017): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains
Publisher : IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (208.976 KB) | DOI: 10.31571/saintek.v6i1.486

Abstract

Tujuan penelitian untuk mengetahui korelasi positif antara kemampuan Kalkulus Lanjut dengan kemampuan Persamaan Diferensial Biasa. Jenis penelitian merupakan penelitian korelasional dengan populasi seluruh mahasiswa program studi Pendidikan Matematika IKIP PGRI Pontianak yang telah mengikuti perkuliahan Kalkulus Lanjut dan Persamaan Diferensial Biasa semester V tahun akademik 2015/2016. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data meliputi teknik dokumentasi dengan alat pengumpul datanya berupa dokumentasi soal dan hasil ujian akhir semester Kalkulus Lanjut dan Persamaan Diferensial Biasa. Uji hipotesis penelitian menggunakan analisis korelasi. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa terdapat korelasi positif antara kemampuan Kalkulus Lanjut dengan kemampuan Persamaan Diferensial Biasa.Kata Kunci: korelasi, kalkulus lanjut, persamaan diferensial biasa.
EFEKTIVITAS METODE PEMBELAJARAN QUIZ TEAM PADA MATA KULIAH LOGIKA KOMPUTER DITINJAU DARI MOTIVASI BELAJAR MAHASISWA Herminarto Sofyan, Nurbani
Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 4, No 1 (2015): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains
Publisher : IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (113.573 KB) | DOI: 10.31571/saintek.v4i1.10

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) perbedaan hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah logika komputer antara kelas yang menggunakan metode pembelajaran quiz team dengan kelas yang menggunakan metode konvensional, (2) perbedaan hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah logika komputer antara kelas yang menggunakan metode pembelajaran quiz team dengan kelas yang menggunakan metode konvensional ditinjau dari motivasi belajar, (3) interaksi antara metode pembelajaran dan motivasi belajar dalam pengaruhnya terhadap hasil belajar. Jenis penelitian ini termasuk eksperimen semu (quasi-experimental research). Desain penelitian yang digunakan non-equivalent comparison-group design. Pengumpulan data menggunakan angket motivasi dan tes hasil belajar. Teknik analisis data yang digunakan  dalam penelitian ini menggunakan analisis Anava Dua Jalur. Hasil penelitian menunjukkan: (1) terdapat perbedaan hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah Logika Komputer antara kelas yang menggunakan metode pembelajaran quiz team dan kelas yang menggunakan metode konvensional, (2) terdapat perbedaan hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah Logika Komputer antara kelas yang menggunakan metode pembelajaran quiz team dengan kelas yang menggunakan metode konvensional ditinjau dari motivasi belajar, dan (3) tidak terdapat interaksi antara metode pembelajaran dan motivasi belajar dalam pengaruhnya terhadap hasil belajar Kata kunci:  efektivitas, metode pembelajaran, motivasi belajar, hasil belajar.
DESKRIPSI KESALAHAN MAHASISWA CALON GURU DALAM MENYELESAIKAN SOAL-SOAL PEMBIASAN CAHAYA PADA LENSA TIPIS Anita, Anita; Angraeni, Lia; Matsun, Matsun
Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 3, No 1 (2014): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains
Publisher : IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (212.459 KB) | DOI: 10.31571/saintek.v3i1.200

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk kesalahan mahasiswa calon guru dalam menyelesaikan soal-soal pembiasan cahaya pada lensa tipis. Penelitian ini menggunakan metode deskrptif dengan jenis penelitian survey. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Program Studi Pendidikan Fisika IKIP PGRI Pontianak semester genap dan yang menjadi sampel adalah seluruh mahasiswa semester dua, sampel diambil secara Purposive dan sebanyak satu kelas dari tiga kelas yang ada di Program Studi Pendidikan Fisika IKIP PGRI Pontianak semester genap pada mata kuliah Fisika Dasar II pada materi lensa. Teknik pengumpulan data menggunakan teknikpengukuran berupa tes berbentuk essay. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk-bentuk kesalahan yang dialami mahasiswa calon guru yaitu (1) kesalahan dalam memahami konsep esensial; (2) kesalahan dalam memahami hubungan antar konsep; (3) kesalahan menggunakan konsep dalam menyelesaikan permasalahan yang ada. Persentase untuk masing-masing bentuk kesalahan yang ditemukan pada mahasiswa calon guru adalah sebagai berikut: (1) kesalahan dalam memahami konsep esensial sebanyak 67.47 % atau kurang lebih 28 orang dari 42 orang mahasiswa calon guru; (2) kesalahan dalam memahami hubungan antar konsep sebanyak 70.24% atau kuranglebih 30 orang dari 42 orang mahasiswa calon guru; (3) kesalahan dalam menggunakan konsep dalam menyelesaikan permasalahan yang ada 66.67 % atau kurang lebih 38 orang dari 42 orang mahasiswa calon guru.Kata kunci: deskripsi, kesalahan, pembiasan cahaya, lensa tipis
RME DAN KOMUNIKASI MATEMATIK SERTA HUBUNGANNYA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA Jamilah, Jamilah
Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 2, No 2 (2013): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains
Publisher : IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (189.713 KB) | DOI: 10.31571/saintek.v2i2.221

Abstract

Jurnal yang berjudul RME dan komunikasi matematik siswa serta hubungannya terhadap hasil belajar matematika siswa ini bertujuan untuk memaparkan pengaruh dari pembelajaran menggunakan RME terhadap hasil belajar matematik siswa ditinjau dari masing-masing tingkat kemampuan komunikasi matematik siswa pada materi bentuk aljabar. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimental semu dengan rancangan penelitian berbentuk desain faktorial. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada pembelajaran menggunakan RME, siswa dengan kemampuan komunikasi matematik tinggi memiliki hasil belajar matematika lebih baik daripada siswa dengan kemampuan komunikasi matematik sedang dan rendah. Selanjutnya, siswa dengan kemampuan komunikasi matematik sedang memiliki hasil belajar matematika lebih baik daripada siswa dengan kemampuan komunikasi matematik rendah.Kata Kunci: RME, Komunikasi Matematik, Hasil Belajar Matematika
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA SMP Firdaus, Muhamad
Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 5, No 1 (2016): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains
Publisher : IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (235.534 KB) | DOI: 10.31571/saintek.v5i1.255

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pembelajarankooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD) terhadap hasil belajar siswa pada materi operasi hitung bentuk aljabar Kelas VII SMP Negeri 1Kendawangan Kabupaten Ketapang, Metode penelitian adalah eksperimen, bentuk penelitian pre-eksperimen dan rancangan penelitian one group pretest postest design. Populasi penelitian ini semua siswa kelas VII SMP Negeri 1 Kendawangan yang terdiri dari 5 kelas. Sampel yang digunakan adalah kelas VIIB. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah teknik pengukuran dengan alat pengumpul data berupa tes hasil belajar. Berdasarkan hasil analisis data, dapat disimpulkan: (1) Hasil belajar siswa pada materi operasi hitung bentuk aljabar sebelum diterapkan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD) tergolong kurang; (2) Hasil belajar siswa pada materi operasi hitung bentuk aljabar setelah diterapkan model pembelajaran kooperatif tipe Student Team Achievement Division (STAD) tergolong baik; (3) Terdapat pengaruh penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD) terhadap hasil belajar siswa pada materi operasi hitung bentuk aljabar kelas VII SMP Negeri 1 Kendawangan Kabupaten Ketapang.Kata Kunci: STAD, Hasil Belajar
Cara Mudah Membangun Website Menggunakan Wordpress Sulistyawati, Rahayu Sri
Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 1, No 2 (2012): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains
Publisher : IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1379.298 KB) | DOI: 10.31571/saintek.v1i2.388

Abstract

Wordpress is an open source application (open source) are very popular used as a blog engine (blog engine). Wordpress is built with PHP programming language and database (the database) My SQL. PHP and MySQL, both of which are open source software (open source software). In addition to the blog, is also starting to use Wordpress as a CMS (Content Management System) for its ability to be modified and adapted to the needs of users. Wordpress is the official successor of b2/cafelog developed by Michel Valdrighi. The name Wordpress was proposed by Christine Selleck, a friend of chairman of the developer (developer), Matt Mullenweg. The latest release of Wordpress is version 3.4.2 (9 September 2012). Wordpress is distributed with teh GNU General Public License. Keywords: Website, Wordpress
PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA, LINGKUNGAN, GAYA BELAJAR DAN MOTIVASI TERHADAP PRESTASI BELAJAR MAHASISWA Fatmawati, Erni
Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 4, No 1 (2015): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains
Publisher : IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (281.614 KB) | DOI: 10.31571/saintek.v4i1.5

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui: (1) pola asuh orang tua, lingkungan, gaya belajar, motivasi; (2) pengaruh pola asuh orang tua, lingkungan, gaya belajar, dan motivasi masing-masing terhadap prestasi belajar; (3) pengaruh pola asuh orang tua, lingkungan, gaya belajar, dan motivasi secara bersama-sama terhadap prestasi belajar. Jenis penelitian adalah Ex-Post Facto dengan jumlah sampel 159 orang. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan dokumentasi. Analisis data menggunakan statistik deskriptif dan statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan: (1) pola asuh orang tua pada kategori sangat tinggi; lingkungan pada kategori tinggi; gaya belajar pada kategori cukup; motivasi pada kategori tinggi; (2) terdapat pengaruh positif dan signifikan pola asuh orang tua terhadap prestasi belajar sebesar 12,1%; lingkungan terhadap prestasi belajar sebesar 31,6%; gaya belajar terhadap prestasi belajar sebesar 23,2%; motivasi terhadap prestasi belajar sebesar 16,9%; (3) terdapat pengaruh positif dan signifikan pola asuh orang tua, lingkungan, gaya belajar, motivasi secara bersama-sama terhadap prestasi belajar sebesar 51,4%. Kata kunci:  pola asuh orang tua, lingkungan, gaya belajar, motivasi, dan prestasi belajar.
PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN DAN DAMPAKNYA TERHADAP KOMPETENSI MAHASISWA PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA DAN KOMPUTER Nurcahyo, Ratih Widya
Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 4, No 2 (2015): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains
Publisher : IKIP PGRI Pontianak

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (212.409 KB) | DOI: 10.31571/saintek.v4i2.75

Abstract

Penelitian ini di bertujuan untuk mengetahui: (1) kompetensi mahasiswa IKIP PGRI Pontianak dalam kegiatan PPL di SMK, SMA, SMP se Kota Pontianak; (2)pengaruh praktik persekolahan terhadap kompetensi mahasiswa IKIP PGRIPontianak sebagai calon guru; (3) pengaruh rencana pembelajaran terhadapkompetensi mahasiswa IKIP PGRI Pontianak sebagai calon guru; (4) pengaruhpelaksanaan pembelajaran terhadap kompetensi mahasiswa IKIP PGRI Pontianaksebagai calon guru; (5) pengaruh secara bersama-sama antara praktik persekolahan, rencana pembelajaran, dan pelaksanaan pembelajaran terhadap kompetensi mahasiswa. Jenis Penelitian ini adalah ex post facto. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa (1) kompetensi pedagogik, kepribadian, sosial, termasuk kategori cukup dan kompetensi profesional termasuk kategori baik;(2) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara praktek persekolahan terhadap kompetensi mahasiswa; (3) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara rencana pembelajaran terhadap kompetensi mahasiswa; (4) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara pelaksanaan pembelajaran terhadap kompetensi mahasiswa; dan (5) terdapat pengaruh positif dan signifikan antara praktik persekolahan, rencana pembelajaran, dan pelaksanaan pembelajaran secara bersama-sama terhadap kompetensi mahasiswa.Kata kunci: Kompetensi, Praktik Persekolahan, Rencana Pembelajaran,Pelaksanaan Pembelajaran.

Page 4 of 46 | Total Record : 454


Filter by Year

2012 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 14 No. 1 (2025): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol. 13 No. 2 (2024): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol. 13 No. 1 (2024): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol. 12 No. 2 (2023): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 12, No 1 (2023): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains (In Press) Vol. 12 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 11, No 2 (2022): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol. 11 No. 2 (2022): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 11, No 1 (2022): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 10, No 2 (2021): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 10, No 1 (2021): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 9, No 2 (2020): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 9, No 1 (2020): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 8, No 2 (2019): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 8, No 1 (2019): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol. 7 No. 2 (2018): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol. 7 No. 1 (2018): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 6, No 2 (2017): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 6, No 1 (2017): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 5, No 2 (2016): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 5, No 1 (2016): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 4, No 2 (2015): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 4, No 1 (2015): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 3, No 2 (2014): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 3, No 1 (2014): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 2, No 2 (2013): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains Vol 1, No 2 (2012): Jurnal Pendidikan Informatika dan Sains More Issue