cover
Contact Name
Mohammad Arief
Contact Email
jsmb@trunojoyo.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jsmb@trunojoyo.ac.id
Editorial Address
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Trunojoyo Madura Jl. Raya Telang PO BOX 2 Kamal Bangkalan Madura
Location
Kab. bangkalan,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Studi Manajemen dan Bisnis
ISSN : 23559643     EISSN : 24603775     DOI : https://doi.org/10.21107
Jurnal Studi Manajemen Dan Bisnis (JSMB) ISSN: 2460-3775 (Online) dan ISSN: 2355-9543 (Print) administered by the Master of Management Faculty of Economics and Business, University of Trunojoyo Madura. This journal is here to accommodate innovative thinking of academics, researchers and practitioners in the publishing of scientific papers have been produced, both the study of theory and research. Through innovative thinking, the expected scientific developments, especially in the field of Management and Business can be achieved. JSMB issue twice a year (bi-annual) in June and December. This journal focuses on topics: corporate governance, human resources, strategic management, entrepreneurship, marketing management, the Management and information system, financial management, decision analysis, management research, Tourism Management, Green Management, and others.
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 3, No 2 (2016): Desember" : 8 Documents clear
Perancangan Perbaikan Proses Produksi Komponen Bodi Mobil Daihatsu dengan Lean Manufacturing di PT. “XYZ” Satria Khalif Isnain; Putu Dana Karningsih
Jurnal Studi Manajemen dan Bisnis Vol 3, No 2 (2016): Desember
Publisher : Trunojoyo University of Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/jsmb.v3i2.2619

Abstract

PT. Inti Pantja Press Industri merupakan produsen komponen-komponen bodi mobil Daihatsu merk Xenia, Terios, Ayla, Sirion dan Sigra berlokasi di Bekasi. Industri otomotif memiliki potensi bisnis yang positif karena permintaan mobil yang terus bertambah setiap waktu. Namun, agar dapat memenangkan kompetisi bisnis yang saat ini semakin berat, maka PT. IPPI harus dapat menjalankan produksi secara lebih efisien. Hasil observasi awal pada proses produksi Daihatsu Xenia terindikasi beberapa masalah yang terkait dengan adanya pemborosan (waste) misalnya bottleneck dan cacat. Berdasarkan permasalahan yang terjadi, pendekatan lean manufacturing dipergunakan untuk menyelesaikan permasalahan tersebut. Pertama-tama pemborosan diidentifikasi dengan Value Stream Mapping kemudian Borda Count Method dipergunakan untuk menentukan pemborosan (waste) kritis pada lantai produksi yang hasilnya yaitu waste waiting, defects dan over production yang menyebabkan terjadinya over inventory finish part. Metode 5 Whys kemudian dipergunakan untuk mencari akar penyebab pemborosan (waste). Berdasarkan Failure Mode and Effect Analysis diketahui akar penyebab waste tertinggi adalah operator tidak membersihkan dies sebelum proses press, lifetime komponen yang telah habis namun tidak diganti dan karat pada produk finish part. Rekomendasi perbaikan yang dapat diusulkan yaitu penerapan metode Poka Yoke dengan instalasi sensor dan peralatan di mesin press dan pemasangan wrapping pada pallet produk finish part.
Analisis Produktivitas menggunakan Metode Objective Matrix (Studi Kasus di Auto2000 Kenjeran) Mohammad Hamdani; Bambang Syairudin
Jurnal Studi Manajemen dan Bisnis Vol 3, No 2 (2016): Desember
Publisher : Trunojoyo University of Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/jsmb.v3i2.2620

Abstract

Auto2000 Kenjeran adalah salah satu perusahaan yang bergerak di bidang otomotif dan cabang Auto2000 yang. Secara unit entri pencapaian cabang Auto2000 Kenjeran masih relatif rendah dibandingkan dengan cabang-cabang lain di wilayah Surabaya, sehingga perlu dilakukannya peningkatan produktivitas. Cara yang bisa dilakukan adalah meningkatkan produktivitas pada lini internal departemen. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur tingkat produktivitas Auto2000 Kenjeran. Metode pengukuran yang yang digunakan adalah Objective Matrix (OMAX) dengan pembobotan menggunakan Skala Likert. Setelah hasil di peroleh maka dilakukan evaluasi terhadap kriteria produktivitas yang menurun dengan pendekatan Focus Group Discussioan (FGD) dan juga Fishbone Diagram. Kemudian dilakukan suatu perencanaan perbaikan agar produktivitas dapat kembali meningkat. Hasil pengukuran produktivitas diketahui produktivitas terbaik terjadi pada bulan Juni 2016 yaitu sebesar 572,62. Sedangkan untuk produktivitas terburuk terjadi pada bulan Maret 2016 yaitu sebesar 248,8. Dari Pencapaian skor dapat diketahui bahwa kriteria yang kurang memberikan kontribusi terhadap indeks produktivitas adalah kriteria 6 yaitu kriteria kualitas dengan nilai 37. Strategi untuk peningkatan produktivitas adalah dengan mengevaluasi penyebab penurunan produktivitas pada kriteria paling rendah yaitu kriteria 6.
Religiusitas dan Kewirausahaan; Faktor Kritis dalam Mencapai Kinerja Bisnis pada UKM di Kabupaten Malang Rita Indah Mustikowati; Sri Wilujeng
Jurnal Studi Manajemen dan Bisnis Vol 3, No 2 (2016): Desember
Publisher : Trunojoyo University of Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/jsmb.v3i2.2616

Abstract

Religiusitas bersifat sangat abstrak dan subyektif. Dalam perspektif ini, sejauh mana tingkat religiusitas yang dimiliki oleh seseorang akan mempengaruhi pencapaian kinerja perusahaan, termasuk UKM. Dengan demikian, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengkaji beberapa faktor yang mempengaruhi pencapaian kinerja berdasarkan pada perspektif religiusitas. Populasi penelitian adalah seluruh UKM Sentra Di Kabupaten Malang,dengan jumlah sampel sebesar 82,394 UKM (pembulatan 100 UKM). Pengambilan sampel dilakukan dengan metode probability sampling, dengan teknik Proportional Random Sampling. Metode analisis data yang digunakan adalah Regresi Berganda. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis menunjukkan bahwa semua faktor yang ada pada konsep religiusitas, meliputi kejujuran, etika, moral dan sikap saling menghargai berpengaruh terhadap peningkatan kinerja bisnis. Dengan demikian, agar kinerja bisnis yang dicapai dapat meningkat, maka para pengusaha UKM di Kabupaten Malang harus meningkatkan tingkat religiusitas yang dimiliki.
Peramalan dan Optimasi Produksi pada Produksi Emas di PT. “X” menggunakan Metode Mixed Integer Programming Zulfikar Cahya Gumilang; Nurhadi Siswanto
Jurnal Studi Manajemen dan Bisnis Vol 3, No 2 (2016): Desember
Publisher : Trunojoyo University of Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/jsmb.v3i2.2621

Abstract

PT. “X” adalah perusahaan manufaktur yang bergerak di bidang perhiasan emas. Produk yang dihasilkan berupa perhiasan kalung, gelang, cincin, liontin, anting, emas batangan dan koin baik berupa jenis polos maupun variasinya. Kontribusi keuntungan paling besar yang di dapat oleh PT. “X” berasal dari jenis kalung. Digunakan metode peramalan dengan memperhatikan tren data permintaan produk dari perusahaan ini yang kemudian hasil dari peramalan tersebut digunakan sebagai acuan untuk melakukan permodelan Mixed Integer Programming. Proses pemodelan tersebut dilakukan untuk melakukan optimasi dari segi perencanaan produksi dengan memperhatikan aspek aspek seperti permintaan kalung polos yang sudah ada, bahan baku emas dan juga kapasitas mesin. Hasil optimasi untuk periode Januari–Maret 2017 diketahui keuntungan yang didapat dari 8 model kalung polos tersebut adalah 44.091 Kg. Hasil analisis kepekaan menunjukkan Perubahan permintaan berdamapak rata-rata 1.62 % pada keuntungan perusahaan untuk setiap perubahaan 1 %. Penambahan bahan baku sebanyak 5 % memberikan keuntungan yang sama dengan penambahan bahan baku 10 % yaitu      0.18 %. Pengurangan kapasitas mesin sebesar 2.5 % dan penambahan kapasitas 5 % tidak memberikan perubahan terhadap keuntungan perusahaan.
Peranan Career Anchor dalam Menciptakan Kepuasan Kerja Pegawai Dinas Kesehatan Kabupaten Sampang Moch. Wispandono
Jurnal Studi Manajemen dan Bisnis Vol 3, No 2 (2016): Desember
Publisher : Trunojoyo University of Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/jsmb.v3i2.2617

Abstract

Career Anchor dideskripsikan sebagai sebuah elemen dalam konsep diri seseorang (berhubungan dengan karir) yang tidak akan mereka lepaskan atau korbankan, bahkan pada saat menghadapi kondisi sulit. Oleh karena itulah setiap karyawan akan berusaha untuk dapat menduduki posisi jabatan tertentu yang lebih layak dan semakin meningkat dari waktu ke waktu sehingga kepuasan dalam bekerja akan muncul. Uraian di atas menjadi alasan untuk dilakukan penelitian ini, dengan berupaya untuk menjawab masalah yang dirumuskan sebagai berikut: (1) Apakah faktor Career Anchor yang terdiri dari Managerial Competence (kompetensi manajerial), Technical/ functional Competence (kompetensi teknis/ fungsional), Security/ stability (keamanan/  keseimbangan), Creativity (kreativitas) dan Autonomy (kebebasan) secara simultan berpengaruh terhadap kepuasan kerja karyawan Dinas Kesehatan Pemda Kabupaten Sampang? (2) Apakah variabel kompetensi teknis/ fungsional dalam Career Anchor di atas mempunyai pengaruh dominan terhadap kepuasan kerja karyawan Dinas Kesehatan Pemda Kabupaten Sampang. Berdasarkan pada tujuan penelitian, hipotesis dan kerangka konseptual. dapat ditarik beberapa kesimpulan sebagai berikut: (1) Hasil perhitungan SPSS menunjukkan nilai Fhitung= 8.349. Hal ini berarti bahwa secara simultan variabel Career Anchor (X) mempunyai pengaruh terhadap kepuasan kerja karyawan (Y). Hal ini menunjukkan bahwa secara bersama-sama variable yang terdapat dalam Career Anchor berpengaruh  signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan Dinas Kesehatan Kabupaten Sampang. (2) Variabel  kompetensi teknis berpengaruh dominan terhadap Kepuasan Kerja Karyawan Dinas Kesehatan Kabupaten Sampang karena nilai t hitung variabel ini paling besar daripada variable bebas lainnya dengan nilai 2.889 yang lebih besar dari ttabel (2.889 lebih dari 1.985).
Penentuan Lokasi Gudang Penyangga Regional PT. “X” Wilayah Jawa Timur Septiandre Septiandre; Nurhadi Siswanto
Jurnal Studi Manajemen dan Bisnis Vol 3, No 2 (2016): Desember
Publisher : Trunojoyo University of Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/jsmb.v3i2.2622

Abstract

PT. “X” merupakan perusahaan pupuk terlengkap di Asia tenggara. Untuk memperlancar sarana pendistribusian pupuk dari pabrik ke petani, PT. “X” telah membangun jaringan pemasaran yang kuat. Untuk mencapai tingkat efisiensi yang tinggi, diperlukan sistem distribusi yang baik. Gudang penyangga merupakan salah satu cara untuk menekan biaya transportasi. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan letak gudang penyangga dan kapasitas dari masing-masing gudang penyangga tersebut di Jawa Timur serta memberikan rekomendasi untuk menekan biaya yang dikeluarkan oleh Perusahaan dengan menggunakan metode P-Median. Hasil yang didapat adalah biaya optimum dari model matematis pada penelitian ini sebesar Rp 216.046.540.140,-  selama satu tahun dengan total suplai sebesar  3.565.398 ton yang diperoleh dari 24 gudang penyangga. Sehingga biaya distribusinya menjadi Rp 61.000/ton. Jika dibandingkan dengan biaya distribusi saat ini, terjadi penurunan sebesar 67% untuk tiap ton nya.
Peran Mediasi Perceived Value dalam Memediasi Pengaruh Experiental Marketing terhadap Behavioral Intention (Studi pada Wisata Wahana di Kota Batu) Mohammad Fakhruddin Mudzakkir; Iva Nurdiana Nurfarida
Jurnal Studi Manajemen dan Bisnis Vol 3, No 2 (2016): Desember
Publisher : Trunojoyo University of Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/jsmb.v3i2.2618

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui peran variabel perceived value dalam memediasi experiental marketing terhadap Behavioral Intention pada pengunjung wisata wahana di Kota Batu. Jumlah sampel yang diambil pada penelitian ini sebanyak 100 orang. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa experiental marketing berpengaruh positif dan signifikan terhadap perceived value  dan Behavioral Intention pengunjung wisata wahana Kota Batu. Variabel perceived value dapat memediasi hubungan experiental marketing terhadap Behavioral Intention secara posisitf dan signifikan, namun mediasi yang terjadi adalah mediasi parsial karena tanpa peran perceived value , variabel experiental marketing dapat berpengaruh terhadap Behavioral Intention.
Integrasi TOWS, AHP dan SAW dalam Perumusan Strategi (Studi Kasus PT. “XYZ”) Ragil Sudaryanto; Putu Dana Karningsih
Jurnal Studi Manajemen dan Bisnis Vol 3, No 2 (2016): Desember
Publisher : Trunojoyo University of Madura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21107/jsmb.v3i2.2623

Abstract

TOWS merupakan salah satu metode yang digunakan untuk merumuskan rencana strategi. Dalam aplikasinya digunakan untuk merumuskan strategi di perusahaan jasa inspeksi di Surabaya. 5 tahun terakhir persaingan jasa inspeksi perkapalan kian kompetitif dan berdasarkan data kunjungan kapal di Surabaya menurun tiap tahunnya, untuk itu dibutuhkan rencana strategi yang sesuai dengan keadaan perusahaan kini. Dalam penelitian ini menggunakan 3 tahap. Tahap pertama adalah indentifikasi lingkungan eksternal dan internal. Tahap kedua adalah formulasi alternatif strategi berdasarkan analisa TOWS-AHP. Tahap ketiga melakukan pemilihan strategi dengan metode Simple Additive Weighting (SAW), metode ini digunakan untuk memilih startegi berdasarkan kriteria finansial dan non finansial. Strategi terbaik yang dapat dilakukan oleh PT. “XYZ” adalah dengan pembukaan cabang baru di Makassar dengan bobot 0.85, Menambah Sertifikasi dan Layanan Pengujian dengan bobot 0.83, dan Memberikan Layanan One Stop Service dengan bobot 0.7. Hasil analisa sensitivitas mengindikasikan strategi pertama akan tetap valid jika kriteria finansial tidak mengalami penurunan lebih dari 20.6%, kriteria kondisi persaingan dan pasar tidak mengalami kenaikan lebih dari 34.7% dan kriteria ambisi pemilik perusahaan tidak mengalami kenaikan lebih dari 29.6%.

Page 1 of 1 | Total Record : 8