cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota samarinda,
Kalimantan timur
INDONESIA
JURNAL MANAJEMEN
Published by Universitas Mulawarman
ISSN : 02856911     EISSN : 25281518     DOI : -
Core Subject : Economy, Education,
JURNAL MANAJEMEN is a scientific journal in the field of management published twice a year (in January & July).
Arjuna Subject : -
Articles 36 Documents
Search results for , issue "Vol 12, No 2 (2020)" : 36 Documents clear
Analisis faktor agresivitas pajak: effective tax rate Rohmansyah, Budi; Fitriana, Amalia Indah
JURNAL MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2020)
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jmmn.v12i2.7947

Abstract

Perusahaan LQ45 merupakan perusahaan – perusahaan yang memiliki tingkat likuiditas dan kapitalisasi pasar yang tinggi. Karena ukurannya yang cukup besar, sehingga bagi perusahaan pajak dianggap sebagai biaya, sehingga perlu dilakukan usaha-usaha atau strategi-strategi tertentu untuk menguranginya. Ada banyak motivasi yang mendorong perusahaan untuk melakukan agresivitas pajak. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis analisis faktor agresifitas pajak yang terdaftar di LQ45, faktor dalam penelitian ini yaitu profitabilitas, Likuiditas, leverage, firm size, komite audit dan komisaris independen yang bertujuan akhir merekomendasikan kebijakan bagi perusahaan untuk memperbaiki manajemen perusahaan LQ45 mengenai tindakan agresivitas pajak agar terhindar dari tindakan tersebut dan tidak terkena sanksi perpajakan. Jenis penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksplanatori dengan pendekatan kuantitatif. Analisis data dalam penelitian menggunakan analisis regresi linier berganda pada laporan keuangan 120 perusahaan manufaktur dari tahun 2016 sampai 2018. Hasil penelitian ini likuiditas, leverage, firm size dan komisaris independen berpengaruh terhadap agresivitas pajak ditunjukan dengan nilai signifikan di bawan 0,05 sedangkan profitabilitas dan komite audit tidak berpengaruh dengan ditunjukan nilai signifikan diatas 0,05.
Faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian pada pengguna tokopedia Rahmawan, Ginanjar; Hidayat, Rizki
JURNAL MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2020)
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jmmn.v12i2.7399

Abstract

Keputusan Pembelian setiap orang terhadap suatu produk dapat dipengaruhi oleh berbagai faktor,seperti keamanan, kemudahan, kualitas layanan, dan lifestyle. Tujuan dari penelitian ini adalah untukmenganalisis pengaruh seperti keamanan, kemudahan, kualitas layanan, dan lifestyle terhadapkeputusan pembelian pada pengguna Tokopedia di kota Solo.Penelitian ini diukur denganmenggunakan kuesioner yang ditujukan kepada masyarakat solo yangpernah membeli di Tokopedia.Sampel dalam penelitian ini berjumlah 96 responden dengan teknik purposive sampling. Teknik analisisdata yang digunakan adalah uji instrument data (uji validitas dan reliabilitas), uji asumsi klasik ( ujinormalitas, multikolinearitas, heterokedastisitas), analisis regresi berganda, dan uji hipotesis (uji t danuji R2) dengan bantuansoftwareSPSS 25.0for windows.Hasil analisis data dapat disimpulkan bahwasecara parsial keamanan (X1), kemudahan (X2), kualitas layanan (X3),lifestyle(X4) berpengaruhsignifikan terhadap keputusan pembelian (Y) pada pengguna Tokopedia di kota Solo.Untuk penelitianselanjutnya disarankan untuk mencari variabel-variabel lain yang dapat mempengaruhi keputusanpembelian dan memperluas wilayah penelitian, serta menambah jumlah responden agar dapat mewakilikeadaan yang sebenarnya.
Pengaruh organizational justice terhadap tingkat employee engagement Noor, Aditya Ferry; Robiansyah, Robiansyah; Syaharuddin Y, Syaharuddin Y
JURNAL MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2020)
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jmmn.v12i2.8033

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengalisis pengaruh organizational justice yang terdiri dari distributive justice, procedural justice dan interactional justice secara signifikan dan parsial, serta untuk mengetahui variable yang dominan berpengaruh terhadap employee engagement karyawan PT. Geoservices Samarinda. Sampel penelitian ini sebanyak 86 responden. Metode pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah random sampling. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa distributive justice,  procedural justice dan interactional justice berpengaruh positif signifikan terhadap employee engagement.
Pengaruh literasi keuangan, pendidikan keuangan di keluarga, teman sebaya, dan kontrol diri terhadap manajemen keuangan pribadi Rosa, Ila; Listiadi, Agung
JURNAL MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2020)
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jmmn.v12i2.7468

Abstract

Mahasiswa perlu dibekali dengan pengetahuan yang memadai dalam manajemen keuangan pribadi. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengaruh literasi keuangan, pendidikan keuangan di keluarga, teman sebaya, dan kontrol diri terhadap manajemen keuangan pribadi mahasiswa Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Surabaya. Jenis peneltian ini adalah penelitian asosiatif. Populasi penelitian terdiri dari mahasiswa Pendidikan Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas negeri Surabaya sebanyak 300 mahasiswa. Sampel penelitian menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah 177 reponden. Teknik pengumpulan data yaitu tes dan kuesioner dengan teknik analisis data menggunakan analisis linear berganda. Hasil penelitian ini disimpulkan bahwa literasi keuangan, pendidkan keuangan di keluarga, teman sebaya, dan kontrol diri secara simultan dan parsial berpengaruh terhadap manajemen keuangan pribadi mahasiswa.
Pengaruh pelatihan dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan Berliana, Vivi Vitriani; Susijawati, Noveria; Sulistyowati, Lisa Harry
JURNAL MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2020)
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jmmn.v12i2.7957

Abstract

Penelitian dilakukan di PT. Aksana Aji Rasa dapat dilihat bahwa terdapat masalah kinerja karyawan yang terjadi di sana, dimana kinerja karyawan dipengaruhi oleh pelatihan dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Aksana Aji Rasa dan beberapa efek utamanya. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah sampling jenuh dengan jumlah sampel sebanyak 58 responden. Penelitian ini merupakan penelitian asosiatif. Dalam penelitian ini data yang diperoleh dari instrumen penelitian dengan menggunakan kuesioner kemudian data yang terkumpul diolah lebih lanjut dengan menggunakan bantuan software IBM SPSS for Windows 21.0 (Paket Statistik Untuk Ilmu Sosial) Berdasarkan uji hipotesis diketahui bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan antara variabel pelatihan (X1) dan variabel lingkungan kerja (X2) secara bersama-sama terhadap variabel kinerja karyawan (Y) sebesar 12,022 dengan sig. F 0,000> 0,05. Secara simultan diketahui bahwa variabel pelatihan (X1) dan variabel lingkungan kerja (X2) bersama-sama dengan variabel kinerja karyawan (Y) dengan nilai R Square yang disesuaikan menunjukkan angka 0,293, artinya variabel pelatihan (X1) dan lingkungan kerja. variabel (X2) memiliki pengaruh sebesar 29,3% terhadap kinerja karyawan (Y).
Pengaruh promo gratis ongkos kirim danonline customer ratingterhadapkeputusan pembelian produkfashion Istiqomah, Mira; Marlena, Novi
JURNAL MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2020)
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jmmn.v12i2.7426

Abstract

Banyak faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian fashion dalam hal ini adalah produkhijab pashmina padamarketplaceShopee, salah satunya adalah promo gratis ongkos kirim danonlinecustomer rating. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh promo gratis ongkoskirim danonline customer ratingterhadap keputusan pembelian produkfashionpadamarketplaceShopee. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini bersifatinfiniteyaitu seluruh pengguna Shopee, dengan sampel penelitian ini berjumlah 210 responden. Teknik analisisdata yang digunakan adalah analisis regresilinier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa promogratis ongkos kirim (X1) memberi pengaruh yang signifikan dan positif terhadap keputusan pembelian(Y).Online customer rating(X2) memberi pengaruh yang signifikan dan positif terhadap keputusanpembelian (Y). Sedangkan Promo gratis ongkos kirim (X1) danOnline customer rating(X2) secarasimultan berpengaruh terhadap keputusan pembelian (Y) dengan prosentase34,4%.
Faktor-faktor yang mempengaruhi academic fraud mahasiswa akuntansi dan manajemen di Tangerang dalam perspektif islam Sumarga, Hendi Eka; Febrianto, Hendra Galuh
JURNAL MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2020)
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jmmn.v12i2.7650

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeteksi kecurangan akademik dengan analisis fraud diamond melalui tekanan, kesempatan, rationalization, dan capability dengan tujuan akhir merekomendasikan kebijakan untuk memperbaiki manajemen perguruan tinggi yang sesuai dinamika perubahan jaman. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian deskriptif eksploratif karena penelitian ini akan mendeskriptifkan bentuk – bentuk kecurangan akademik (fraud academic) yang dilakukan oleh mahasiswa Program Studi akuntansi dan manajemen pada Perguruan Tinggi di Tangerang. Dalam pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan metode purposive sampling. Model regresi yang digunakan dalam penelitian ini adalah model regresi linear berganda dengan bantuan SPSS. Sampel Penelitian sebanyak 195 mahasiswa Program Studi Akuntansi dan Manajemen. Hasil penelitian ini Tekanan, Kesempatan, Rasionalisasi, Kemampuan berpengaruh positif dan signifikan terhadap fraud akademik. bentuk kecurangan yang sering terjadi bertanya/berdiskusi dengan teman, membawa catatan kecil pada saat ujian, menggunakan alat bantu teknologi, memberi contekan atau melihat jawaban teman, memanipulasi absensi dan batas waktu pengumpulan tugas dan ujian. bentuk pencegahan terjadinya fraud dalam islam yaitu dengan penerapan etika dan penguatan iman bagi setiap mahasiswa.
Analisis kelayakan keuangan bisnis budi daya burung murai batu narogong Dananjoyo, Geraldus; Hermawan, Francisca; Sungkowo, Bambang
JURNAL MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2020)
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29264/jmmn.v12i2.7348

Abstract

Budidaya burung kicau  merupakan  kegemaran masyarakat Indonesia karena suara merdu dan keindahan gerakkan ekor ketika berkicau dan mempunya nilai jual tinggi, hal ini menjadi peluang besar bagi pebisnis budidaya burung Murai Batu . Tujuan penelitian  untuk mengetahui peluang pasar dan menganalisa kelayakan finansial dari bisnis baru ini. Metode  menentukan peluang pasar, dan proyeksi penjualan digunakan metode pendapat eksperimen dan survei pasar. Sedangkan data proyeksi berdasarkan harga pasar tahun 2018  dalam menentukan kelayakan keuangan Present Value (NPV), Profitabilitas Indeks (PI), dan Payback Period.Hasil analisis peluang pasar diketahui minat responden terhadap burung kicau sebesar 86.1% dan penggemar sebesar 61,2% di wilayah Bekasi. Sedangkan kebutuhan dana investasi awal Rp39.803.000 dengn biaya modal kerja awal Rp8.928.000, dihasilkan Laporan Laba Rugi Forma Pro, sebesar laba bersih Rp 112.344.455 pada akhir tahun 2018, selanjutnya  nilai Net Present Value positif dan Payback Period kurang dari 1 tahun sehingga bisnis ini layak dilakukan.
Faktor-faktor yang mempengaruhi academic fraud mahasiswa akuntansi dan manajemen di Tangerang dalam perspektif islam Hendi Eka Sumarga; Hendra Galuh Febrianto
JURNAL MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2020): Agustus
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v12i2.7650

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeteksi kecurangan akademik dengan analisis fraud diamond melalui tekanan, kesempatan, rationalization, dan capability dengan tujuan akhir merekomendasikan kebijakan untuk memperbaiki manajemen perguruan tinggi yang sesuai dinamika perubahan jaman. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian deskriptif eksploratif karena penelitian ini akan mendeskriptifkan bentuk – bentuk kecurangan akademik (fraud academic) yang dilakukan oleh mahasiswa Program Studi akuntansi dan manajemen pada Perguruan Tinggi di Tangerang. Dalam pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan metode purposive sampling. Model regresi yang digunakan dalam penelitian ini adalah model regresi linear berganda dengan bantuan SPSS. Sampel Penelitian sebanyak 195 mahasiswa Program Studi Akuntansi dan Manajemen. Hasil penelitian ini Tekanan, Kesempatan, Rasionalisasi, Kemampuan berpengaruh positif dan signifikan terhadap fraud akademik. bentuk kecurangan yang sering terjadi bertanya/berdiskusi dengan teman, membawa catatan kecil pada saat ujian, menggunakan alat bantu teknologi, memberi contekan atau melihat jawaban teman, memanipulasi absensi dan batas waktu pengumpulan tugas dan ujian. bentuk pencegahan terjadinya fraud dalam islam yaitu dengan penerapan etika dan penguatan iman bagi setiap mahasiswa.
Analisis kelayakan keuangan bisnis budi daya burung murai batu narogong Geraldus Dananjoyo; Francisca Hermawan; Bambang Sungkowo
JURNAL MANAJEMEN Vol 12, No 2 (2020): Agustus
Publisher : Faculty of Economics and Business Mulawarman University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jmmn.v12i2.7348

Abstract

Budidaya burung kicau  merupakan  kegemaran masyarakat Indonesia karena suara merdu dan keindahan gerakkan ekor ketika berkicau dan mempunya nilai jual tinggi, hal ini menjadi peluang besar bagi pebisnis budidaya burung Murai Batu . Tujuan penelitian  untuk mengetahui peluang pasar dan menganalisa kelayakan finansial dari bisnis baru ini. Metode  menentukan peluang pasar, dan proyeksi penjualan digunakan metode pendapat eksperimen dan survei pasar. Sedangkan data proyeksi berdasarkan harga pasar tahun 2018  dalam menentukan kelayakan keuangan Present Value (NPV), Profitabilitas Indeks (PI), dan Payback Period.Hasil analisis peluang pasar diketahui minat responden terhadap burung kicau sebesar 86.1% dan penggemar sebesar 61,2% di wilayah Bekasi. Sedangkan kebutuhan dana investasi awal Rp39.803.000 dengn biaya modal kerja awal Rp8.928.000, dihasilkan Laporan Laba Rugi Forma Pro, sebesar laba bersih Rp 112.344.455 pada akhir tahun 2018, selanjutnya  nilai Net Present Value positif dan Payback Period kurang dari 1 tahun sehingga bisnis ini layak dilakukan.

Page 2 of 4 | Total Record : 36