cover
Contact Name
Rika Susanti
Contact Email
rika.susanti@uin-suska.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
sntiki@uin-suska.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri
ISSN : 25797271     EISSN : 25795406     DOI : -
SNTIKI adalah Seminar Nasional Teknologi Informasi, Komunikasi dan Industri yang diselenggarakan setiap tahun oleh Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. ISSN 2579 7271 (Print) | ISSN 2579 5406 (Online).
Arjuna Subject : -
Articles 26 Documents
Search results for , issue "2024: SNTIKI 16" : 26 Documents clear
Penerapan Metode Single Exponential Smoothing Pada Peramalan Produksi Cabe Keriting Di Provinsi Riau Tahun 2024 Aryani, Fitri; Hardiyanti, Aini Tina; Rahmawati, Rahmawati
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2024: SNTIKI 16
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Cabe keriting merupakan salah satu komoditas hortikultura yang cukup penting karena dikonsumsi oleh sebagian besar penduduk indonesia sebagai bumbu masakan sehari-hari. Karena permintaan cabe keriting diperkiraka akan terus meningkat sejalan atas laju pertambahan jumlah penduduk dan industri pengelolaan berbahan baku cabe yang terus berkembang. Tujuan penelitian ini bertujuan untuk mempediksi jumlah produksi cabe keriting pada masa yang akan datang. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data produksi Cabe Keriting selama 24 bulan yaitu dari bulan Januari 2022 sampai bulan Desember 2023. Data di analisis menggunakan metode single exponential smoothing. Peramalan (forecasting) merupakan teknik yang dapat digunakan untuk menentukan jumlah produksi cabe keriting yang akan datang. Selain hal tersebut, tujuan dari penelitian ini juga adalah untuk mengetahui peramalan jumlah produksi cabe keriting tahun 2024 menggunakan alpha 0.1, 0.5 dan 0.9. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh nilai peramalan jumlah produksi cabe keriting tahun 2024 dengan menggunakan metode single eksponential smooting dengan alpha 0.9 sebesar 194.790,02 kuintal. Sehingga dari hasil pengamatan penulis mendapatkan bahwa pada tahun 2024 jumlah produksi cabe keriting di Provinsi Riau meningkat dari tahun sebelumnya. Kata kunci: Cabe Keriting, Forecasting, Single Exponential Smoothing.
Analisa Potensi Bahaya Pada Pekerja Menggunakan Metode Failure Mode Effect Analysis (FMEA) di Industri Energi Yola, Melfa; DS, Insan Fadhilah
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2024: SNTIKI 16
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ndustri energi merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pembangkit listrrik yang berada di provinsi Riau. Pada perusahaan ini terdapat permasalahan pada bagian pemeliharaan jaringan dimana beberapa pekerja masih melakukan metoide kerja yang berbahaya dan kurangnya penggunaan APD pada saat bekerja. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui resiko kecelakaan dan keselamatan pekerja pada industri energi dan untuk mengetahui solusi dan tindakan pencegahan terhadap potensi kecelakaan dan keselamatan kerja pada industri energi. Metode yang dapat digunakan dalam rangka upaya pengendalian risiko yakni metode FMEA. FMEA yaitu suatu prosedur yang terstruktur yang digunakan untuk mendefenisikan, mengidentifikasi, mencegah sebanyak mungkin resiko yang berperan dalam suatu kecelakaandan keselamatan kerja. Hasil yang di daptkan dari penelitian ini adalah mendapatkn nilai RPN tertinggi untuk kegiatan tersandung alat akibat alat yang berserakan memiliki nilai RPN sebesar 384, dan yang terendah pada kegiatan tali putus memiliki nilai RPN sebesar 64, tersetrum akibat belum terputusnya daya listrik memiliki nilai RPN sebesar 64.
Analisis Power Link Budget pada Jaringan FTTH di Wilayah Site Batu Sangkar Kecamatan Payakumbuh Barat Sumatera Barat Amillia, Fitri; Alpikri, Rahmat; Susanti, Rika; Miefthawati, Nanda Putri
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2024: SNTIKI 16
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kebutuhan akan layanan internet semakin meningkat di Era Digital. Jaringan FTTH memanfaatkan serat optik sebagai media transmisinya untuk menyediakan layanan internet dengan kecepatan tinggi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menilai nilai redaman dan menghitung nilai power link budget pada jaringan FTTH di Kecamatan Payakumbuh Barat, Sumatera Barat. Tahapan penelitian dimulai dengan observasi terhadap denah jaringan FTTH, dilakukan pengukuran jarak lokasi pengukuran, menentukan jumlah dan jenis perangkat pada arsitektur jaringan FTTH untuk menentukan total redaman. Selanjutnya, dilakukan metode penelitian analitik dengan menganalisis nilai redaman total dan power link budget pada jaringan FTTH di site Batusangkar di Kecamatan Payakumbuh Barat Sumatera Barat. Setelah mendapatkan redaman total, kemudian daya yang diterima sisi pelanggan dihitung power link budget. Hasilnya menunjukkan bahwa redaman total sebesar 19,95 dB sesuai standar kelayakan jaringan PT. Telkom Indonesia. Jaringan ini mampu menyediakan layanan internet yang stabil dan memadai bagi pelanggan dengan daya yang diterima pelanggan adalah20,95 dBm, yang masih berada dalam batas toleransi yang aman. Penelitian ini sangat membantu dalam pengembangan dan optimalisasi jaringan FTTH. Kata kunci:Jaringan FTTH, serat optik, power link budget, daya terima.
Penerapan Line Balancing Untuk Mengurangi Waste pada Proses Produksi Meja Menggunakan Metode RPW dan VSM pada Industri Furnitur Lubis, Fitriani Surayya; Syalsabila, Nadya
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2024: SNTIKI 16
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

CV. Pelita adalah salah satu manufaktur industri yang bergerak dalam bidang furnitur. Berdasarkan hasil observasi, CV. Pelita mengalami ketidakseimbangan lintasan produksi pada stasiun kerja pengetaman hingga perakitan dalam produksi meja kerja. Penelitian ini bertujuan menyeimbangkan lintasan workstation dan memberikan solusi perbaikan. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi, lalu diolah menggunakan metode Ranked Positional Weight (RPW) dan Value Stream Mapping (VSM). Berdasarkan current VSM, ditemukan dua jenis waste yaitu transportasi dan motion. Sedangkan hasil perhitungan RPW menunjukkan efisiensi lintasan awal sebesar 40,7% yang menunjukkan efisiensi rendah. Usulan perbaikan meliputi penggabungan elemen kerja serupa untuk meminimalkan waktu proses, pembuatan daftar bahan dan alat (checksheet) yang akan digunakan, serta edukasi dan penerapan metode optimalisasi produksi. Penelitian ini diharapkan dapat mengefisienkan proses produksi meja kerja di CV. Pelita.
Optimalisasi Biaya Produksi Furniture Granit Menggunakan Metode Simpleks Teknik Dua Fase dan Analisis Sensitivitas Devani, Vera; Fitri, Ainul
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2024: SNTIKI 16
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

AbstrakUsaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) ini memproduksi berbagai jenis furniture berbahan granit dengan perpaduan besi, antara lain produk meja konsul, rak bunga, meja tingkat susun, sangkar sudut, nakas, meja Tv dan meja taman. Penelitian ini menggunakan Metode Simpleks Teknik Dua Fase dan Analisis Sensitivitas untuk menentukan modal minimum, jumlah dan jenis produk yang akan di produksi serta untuk mengetahui nilai sensitivitas terhadap solusi yang dicapai. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, perusahaan dapat memproduksi 14 unit produk sangkar sudut dengan modal optimal dalam sebulan sebesar Rp 5.580.000 yang membutuhkan 84 batang besi, proses produksi memerlukan waktu 336 menit pemotonngan, 210 menit pembengkokan, 4.760 menit perakitan, 112 menit pengamplasan dan target produksi keseluruhan sebanyak 28 unit. Apabila dilakukan penambahan produk dengan memproduksi meja sofa akan menambah keuntungan sebesar Rp 74.200.
Prediksi Jumlah Pengunjung Bank Riau Kepri Syariah Menggunakan Metode Fuzzy Time Series Cheng Rahmawati, Rahmawati; Nisfi, Wirdatun; Rahma, Ade Novia; Zukrianto, Zukrianto
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2024: SNTIKI 16
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bank syariah dapat diartikan sebagai lembaga keuangan atau bank yang beroperasi dan berkembang berdasarkan Al-Quran dan Hadist. Bank syariah juga merupakan bank nasional yang mendasarkan operasionalnya pada syariat Islam, termasuk Bank Riau Kepri Syariah. Jumlah pengunjung Bank Riau Kepri Syariah Kampar Pasar Air Tiris selalu mengalami naik turun. Dalam penelitian ini penulis menggunakan salah satu metode peramalan yaitu metode Fuzzy  Time Series Cheng. Data aktual yang digunakan adalah jumlah pengunjung Bank Riau Kepri Syariah Kampar Pasar  Air Tiris pada tahun 2021 hingga 2023, dan akan dilakukan proses peramalan jumlah pengunjung untuk tahun 2024 hingga 2026. Dari hasil perhitungan yang dilakukan dengan metode tersebut disimpulkan bahwa kinerjanya sangat baik, apalagi dengan nilai MAPE dibawah 10% yaitu nilai error sebesar 3,14%. Dengan nilai kesalahan absolut sebesar 1,132 dan nilai ketetapan hasil prediksi sebesar 96,86%.
Optimasi Peralatan Perkebunan dengan Menggunakan Teknik Dua Fase dan Analisis Sensitivitas Devani, Vera; Hati, Lintang Permata; Saefudin, Ahmat
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2024: SNTIKI 16
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UMKM ini memproduksi peralatan perkebunan yang berbahan dasar besi antara lain, dodos sawit, pisau panjang, parang dan lain-lain. Metode yang digunakan ialah Teknik Dua Fase dan Analisis Sensitivitas dengan mempertimbangkan bahan baku dan sumber daya yang ada selama proses produksi. Tujuan penelitian ialah untuk menentukan jumlah bahan baku yang diperlukan, waktu yang diperlukan untuk setiap proses, modal yang diperlukan, dan nilai sensitivitas sehingga dapat dihasilkan produk yang optimal. Hasil penelitian ini, modal yang dikeluarkan untuk memproduksi peralatan perkebunan sebesar Rp1.600.000. Membutuhkan besi sebanyak 160 kg dan arang sebanyak 80 kg, dengan waktu penyepuhan 320 menit, waktu penghalusan 240 menit, waktu gerinda 160 menit, waktu pembakaran 320 menit. Dengan menggunakan Analisis Sensitivitas  diperoleh bahwa solusi yang didapat sudah optimal.
IMPLEMENTASI SISTEM PREDIKSI KETERSEDIAAN PRODUK DENGAN METODE SIMPLE MOVING AVERAGE PADA UD. MITRA ARTHA JAYA Salisah, Febi Nur; Gustinov, Mhd Dion; Mawaddah, Zuriatul
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2024: SNTIKI 16
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

UD. Mitra Artha Jaya menghadapi masalah dalam pengelolaan persediaan barang, yang menyebabkan beberapa produk sering kedaluwarsa atau kehabisan stok. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan sistem peramalan menggunakan metode Simple Moving Average (SMA) untuk memperbaiki perencanaan kebutuhan pelanggan dan mengoptimalkan persediaan produk. Metode SMA dipilih karena kemampuannya dalam menggunakan data permintaan aktual untuk menghasilkan ramalan yang akurat. Penelitian ini menggunakan metode Waterfall untuk pengembangan sistem, yang mencakup identifikasi kebutuhan aplikasi, pengelolaan data master, dan perhitungan error menggunakan MAPE, MAD, dan MSE. Hasil penelitian ini didapatkan Teh Gelas dengan MAD dan MSE terendah, MAPE sebesar16,09% hal ini menunjukan bahwa produk Teh gelas Akurat dan Produk dengan peramalan paling tidak akurat terdapat pada produk Aqua dengan MAD dan MSE tertinggi, MAPE sebesar 20,92% dan juga produk Teh Pucuk dengan MAPE tertinggi sebesar 27,45%. Pengujian sistem yang dilakukan mendapatkan hasil yang bagus sehingga sitem dapat membanti dalam proses peramalan
Failure Preventive Action terhadap Keandalan Sistem Distribusi liliana, liliana
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2024: SNTIKI 16
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keandalan sistem tenaga listrik merupakan hal yang sangat penting dalam pendistribusian tenaga listrik ke pelanggan. Keandalan sistem yang buruk dipengaruhi oleh gangguan-gangguan yang terjadi baik secara internal maupun eksternal. Tujuan penelitian ini adalah memperbaiki nilai keandalan yang buruk dengan tindakan Failure Preventive Action. Pertama sekali yang dilakukan adalah menghitung indeks keandalan SAIFI, SAIDI dan CAIDI kondisi existing. Setelah diberikan perlakuan maka diperoleh indeks keandaaan yang baru. Berdasarkan data sekunder SAIFI, SAIDI dan CAIDI dari PT. PLN ULP Payakumbuh menunjukan indeks keandalan terburuk di Feeder 5 Halaban dengan SAIFI sebesar 9,45 kali/thn, SAIDI sebesar 9,72 jam/thn dan CAIDI sebesar 1,039 jam/plg/thn. Indeks Keandalan tersebut belum sesuai dengan SPLN 86-2:1986. Perhitungan indeks keandalan berdasarkan data monitoring gangguan harian di Feeder 5 Halaban menghasilkan   indeks keandalan SAIFI 11,4 kali/thn, SAIDI 11,85 jam/thn dan CAIDI 1,039 jam/plg/thn.. Tindakan melakukan Failure Preventive action terhadap komponen dilakukan untuk mengurangi penyebab kegagalan peralatan yang terjadi berdasarkan data lapangan di Feeder 5 Halaban. Setelah diberikan tindakan Failure Preventive Action, hasil indeks keandalan SAIFI 5,51 kali/thn, SAIDI 4,32 jam/thn dan CAIDI 0,78 jam/plg/thn. Tindakan ini mampu memperbaiki nilai indeks keandalan SAIFI 51,6%, SAIDI 63,5%, dan CAIDi 24,5%.
Klasifikasi Penyakit Jantung Koroner Menggunakan Metode Backpropagation Neural Network (Studi Kasus: Rumah Sakit Ibnu Sina Pekanbaru) Ramadani, Repi; Budianita, Elvia
Seminar Nasional Teknologi Informasi Komunikasi dan Industri 2024: SNTIKI 16
Publisher : UIN Sultan Syarif Kasim Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penyakit Jantung Koroner (PJK) merupakan salah satu penyebab utama kematian tertinggi yang tidak menular. Dalam upaya mengatasi masalah ini, teknologi informasi dan data mining digunakan untuk analisis data medis, termasuk data Penyakit Jantung Koroner dengan menggunakan metode Backpropagation Neural Network. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan model klasifikasi yang akurat dan efesien untuk mendukung diagnosis Penyakit Jantung Koroner. Jumlah data yang digunakan 500 data dari RS Ibnu Sina Pekanbaru dengan 9 atribut dan yang dilabeli menjadi dua kategori, 250 pasien “iya” (jantung koroner) penyakit jantung koroner dan 250 “tidak” (bukan jantung koroner). Dengan beberapa pembagian data hasil penelitian ini menunjukkan bahwa model yang dikembangkan mampu mengklasifikasikan data dengan tingkat akurasi tinggi yang mencapai 100% dengan presisi 100% dan recall 100%.

Page 1 of 3 | Total Record : 26