cover
Contact Name
Ilham
Contact Email
Ilham.fishaholic@gmail.com
Phone
+6221-64700928
Journal Mail Official
jra.puslitbangkan@gmail.com
Editorial Address
Gedung Balibang KP II, Lantai 2 Jl. Pasir Putih II, Ancol Timur, Jakarta Utara 14430
Location
Kab. jembrana,
Bali
INDONESIA
Jurnal Riset Akuakultur
ISSN : 19076754     EISSN : 25026534     DOI : http://doi.org/10.15578/JRA
Core Subject : Agriculture, Social,
Jurnal Riset Akuakultur as source of information in the form of the results of research and scientific review (review) in the field of various aquaculture disciplines include genetics and reproduction, biotechnology, nutrition and feed, fish health and the environment, and land resources in aquaculture
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 763 Documents
EVALUASI PERTUMBUHAN KATAK BENGGALA ( Rana catesbeiana Shaw) HASIL PEMIJAHAN DARI STOK BALI, KLATEN, DAN SLEMAN Honorius Mundriyanto; Lies Emmawati Hadie; Wartono Hadie
Jurnal Riset Akuakultur Vol 2, No 1 (2007): (April 2007)
Publisher : Pusat Riset Perikanan, Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (38.601 KB) | DOI: 10.15578/jra.2.1.2007.15-18

Abstract

Evaluasi karakter pertumbuhan katak benggala stok Bali, Klaten, dan Sleman dilakukan untuk mencari kandidat populasi dasar. Pemijahan induk-induk katak benggala dilaksanakan secara fullsibs dari masing-masing stok dan percil yang diperoleh dipelihara selama 22 minggu. Pemeliharaan percil menggunakan bak beton berukuran 1x1x1 m3 dengan kepadatan 75 ekor/ bak. Pakan berupa pelet terapung diberikan sebanyak 1,5%—3% per hari. Hasil pengamatan selama 22 minggu menunjukkan bahwa katak benggala stok Sleman merupakan kandidat untuk dimanfaatkan sebagai populasi dasar. Karakter fenotip spesifik katak benggala stok Sleman memiliki pertumbuhan bobot yang lebih cepat dibanding turunan Bali dan Klaten (P<0,05). Model populasi dalam karakter bobot relatif homogen, hal ini akan berdampak positif  dalam menghasilkan individu katak benggala yang relatif seragam.Growth character of bullfrog spawns from Bali, Klaten, and Sleman were evaluated in order to select basic population candidate. Bullfrog of broodstocks was spawned by full sibs method on each stock was reared for 22 weeks. Concrete tank were used for rearing with 1x1x1 m3 in size and density was 75 individual/tank. Floating pellet was used for rearing period, and feeding rate is 1.5%—3.0%/day. The result showed that bullfrog broodstock of Sleman had change as candidate of basic population. Specific character off spring of Sleman is having faster growth than Bali and Klaten. Population model in weight character is relatively homogenous, thus had advantage impact on bullfrog individually.
EFEKTIVITAS PENAMBAHAN VITAMIN C (ASCORBIC ACID) PADA PAKAN KOMERSIAL UNTUK PENGENDALIAN PENYAKIT KOI HERPESVIRUS (KHV) PADA IKAN MAS, Cyprinus carpio Taukhid Taukhid; Angela Mariana Lusiastuti
Jurnal Riset Akuakultur Vol 5, No 3 (2010): (Desember 2010)
Publisher : Pusat Riset Perikanan, Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (443.371 KB) | DOI: 10.15578/jra.5.3.2010.425-436

Abstract

Riset dengan tujuan untuk mengevaluasi teknik pengendalian penyakit KHV pada ikan mas melalui penggunaan imunostimulan yaitu penambahan vitamin C pada pakan komersial dengan dosis yang berbeda telah dilakukan pada skala laboratorium. Perlakuan yang diterapkan adalah penambahan vitamin C jenis CFC-90 (microencapsulated vitamin C) pada pakan komersial dengan berbagai dosis yaitu: (A) tanpa vitamin C, sebagai kontrol, (B) vitamin C sebanyak 250 mg/kg pakan, (C) vitamin C sebanyak 500 mg/kg pakan, (D) vitamin C sebanyak 750 mg/kg pakan, dan (E) vitamin C sebanyak 1.000 mg/kg pakan. Masing-masing perlakuan dilakukan pengulangan sebanyak 3 (tiga) kali. Pada hari ke-15, seluruh kelompok perlakuan diinfeksi KHV secara buatan dengan teknik kohabitasi. Pengamatan dilakukan terhadap tingkah laku, gejala klinis, dan mortalitas ikan uji yang dilakukan setiap hari hingga akhir percobaan. Rataan persen sintasan ikan uji tertinggi pada akhir riset diperoleh pada penambahan vitamin C sebanyak 750 mg/kg pakan yaitu sebesar 82,22%; diikuti dengan penambahan vitamin C 250 mg/kg pakan sebesar 70,00%; vitamin C 1.000 mg/kg pakan sebesar 61,11%; vitamin C 500 mg/kg pakan sebesar 58,89%; sedangkan rataan sintasan terendah diperoleh pada kelompok kontrol yaitu sebesar 27,78%.Research with the aim to evaluate the technique of KHV disease control carp through the use of immunostimulatory namely the addition of vitamin C in commercial diet with different doses have been performed in a laboratorial scale. The treatment applied was the addition of vitamin C of CFC-90 (microencapsulated vitamin C) in the commercial diet with different doses, namely: (A) without vitamin C, as control, (B) Vitamin C 250 mg/kg feed, (C) vitamin C of 500 mg/kg feed, (D) Vitamin C 750 mg/kg feed, and (E) of vitamin C as much as 1,000 mg/kg feed. Each treatment was repeated three times. On day 15th, all treatment groups were artificially infected with KHV using cohabitation techniques. Observations conducted to monitor behavior, clinical symptoms and mortality of fish tests were done every day until the end of the experiment. The highest mean percent of survival rate was recorded in treatment D by adding vitamin C as much as 750 mg/kg of feed that was equal to 82.22%, followed by the addition of vitamin C 250 mg/kg diets at 70.00% (treatment B), Vitamin C 1,000 mg/kg feed amounted to 61.11% (treatment E), vitamin C 500 mg/kg diets at 58.89% (treatment C), while the lowest average of survival rate was obtained in the control group that was equal to 27.78%.
TRANSFER GEN ANTIVIRUS PADA EMBRIO UDANG WINDU, Penaeus monodon DALAM BERBAGAI KONSENTRASI DEOXYRIBO NUCLEIC ACID Andi Parenrengi; Andi Tenriulo; Syarifuddin Tonnek; Samuel Lante
Jurnal Riset Akuakultur Vol 6, No 3 (2011): (Desember 2011)
Publisher : Pusat Riset Perikanan, Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (104.665 KB) | DOI: 10.15578/jra.6.3.2011.353-361

Abstract

Teknologi transgenesis khususnya rekayasa genetik untuk menghasilkan udang windu resisten penyakit merupakan salah satu strategi yang dapat dilakukan dalam upaya pemecahan masalah penyakit yang menimpa budidaya udang windu. Teknologi transgenesis khususnya transfer gen antivirus pada udang windu telah berhasil dilakukan melalui teknik transfeksi. Meskipun demikian optimalisasi komponen teknologi tersebut masih perlu dilakukan. Konsentrasi DNA gen merupakan salah satu komponen teknologi transgenesis yang harus dioptimalkan untuk mendapatkan efisiensi dalam transfer gen. Penelitian bertujuan untuk mengetahui konsentrasi DNA gen antivirus yang optimal sebagai bahan transfer gen ke embrio menggunakan metode transfeksi. Embrio udang windu yang diperoleh dari hasil pemijahan induk asal Aceh, dikoleksi 5-10 menit setelah memijah dengan kepadatan 625 telur/2 mL. Transfeksi dilakukan dengan menggunakan media larutan transfeksi jetPEI dengan konsentrasi DNA gen antivirus sebagai perlakuan, yakni: 5, 10, dan 15 µg serta kontrol positif (tanpa plasmid DNA) dan negatif (tanpa plasmid DNA dan larutan transfeksi), masing-masing 3 ulangan. Embrio hasil transfeksi ditetaskan pada stoples berisi air laut sebanyak 2 L yang diletakkan pada waterbath. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gen antivirus telah berhasil diintroduksi ke embrio udang windu. Hasil analisis ragam menunjukkan bahwa perbedaan konsentrasi DNA (5-15 µg) tidak berpengaruh nyata (P>0,05) terhadap daya tetas embrio udang windu. Analisis ekspresi gen pada larva udang windu juga menunjukkan adanya aktivitas ekspresi gen antivirus pada semua perlakuan konsentrasi DNA, di mana ekspresi gen antivirus pada larva transgenik lebih tinggi dibandingkan dengan kontrol (tanpa transfeksi). Sintasan pasca-larva PL-1 yang didapatkan pada penelitian ini adalah 12,0%; 10,0%; 10,6%; 12,3%; dan 14,2% masing-masing untuk perlakuan konsentrasi plasmid DNA 5 µg, 10 µg, 15 µg, kontrol positif dan negatif, di mana konsentrasi DNA yang berbeda tidak memperlihatkan pengaruh nyata (P>0,05) terhadap sintasan larva PL-1. Hasil penelitian ini berimplikasi bahwa untuk alasan efisiensi, konsentrasi DNA 5 µg disarankan untuk digunakan dalam transfer gen pada embrio udang windu.
INTERAKSI GENOTIPE DENGAN LINGKUNGAN, ADAPTABILITAS, DAN STABILITAS PENAMPILAN FENOTIPIK EMPAT VARIETAS UNGGUL IKAN NILA (Oreochromis niloticus) Didik Ariyanto; Nunuk Listiyowati
Jurnal Riset Akuakultur Vol 10, No 1 (2015): (Maret 2015)
Publisher : Pusat Riset Perikanan, Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (295.184 KB) | DOI: 10.15578/jra.10.1.2015.1-9

Abstract

Penampilan fenotipik suatu organisme ditentukan oleh faktor genetik dan dipengaruhi oleh faktor lingkungan tempat organisme tersebut hidup. Dalam beberapa kasus, interaksi antara faktor genetik dengan lingkungan juga berpengaruh terhadap penampilan fenotipik yang dihasilkan. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari interaksi antara faktor genetik dengan lingkungan, daya adaptabilitas dan stabilitas penampilan fenotipik khususnya bobot individu pada empat varietas unggul ikan nila yang dipelihara di tiga lokasi berbeda. Ikan nila varietas GMT, merah NIFI, NIRWANA dan BEST dipelihara di tambak payau di Indramayu, kolam air tenang di Sukamandi dan karamba jaring apung di Waduk Cirata, Kabupaten Cianjur, selama empat bulan pemeliharaan. Benih ikan nila diberi pakan pelet komersial dengan kandungan protein kasar 28%-30%, sebanyak 10%; 7,5%; 5%; dan 2,5% dari biomassa ikan masing-masing pada bulan pertama, kedua, ketiga, dan keempat. Pakan diberikan dengan frekuensi dua kali setiap hari. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bobot ikan nila secara nyata dipengaruhi oleh faktor genetik, lingkungan, serta interaksi antara kedua faktor tersebut. Selain ikan nila GMT, tiga varietas ikan nila yang diuji mempunyai adaptabilitas lingkungan relatif sempit, serta stabilitas penampilan fenotipik karakter bobot individu relatif rendah. Hal ini mengindikasikan bahwa pengembangan budidaya ikan nila GMT dapat dilakukan di semua lokasi, sedangkan ikan nila merah NIFI, NIRWANA, dan BEST akan optimal jika dilakukan di lokasi tertentu saja.Phenotypic performance was determined by genetic and environment factors and their interaction. This study was conducted to examinethe present of interaction both of genetic and environment factors, adaptability, and stability of phenotypic performance of four varieties of tilapia which maintained in three different location. GMT, red NIFI, NIRWANA, and BEST tilapia strains were reared for four months in net cages in Cirata reservoir in Cianjur, in earthen ponds in Sukamandi and in brackish water ponds in Indramayu. All fish were fed with commercial pelleted feed contained of crude protein 28%-30%, about 10%, 7.5%, 5%, and 2.5% each day in 1st, 2nd, 3rd, and 4th month, respectively. The results showed that tilapia’s phenotipic performance especially the average body weight was significantly affected by genetic factor, environment factor, and interaction both of them factors. Except the GMT, all tilapia strains used in this study have narrow phenotypic adaptability and stability, especially in average body weight. This results indicated that GMT tilapia strain can be farmed in various areas, but red NIFI, NIRWANA, and BEST tilapia strains are most likely in a specific location.
PENENTUAN KATEGORI KONSENTRASI BERBAGAI PEUBAH KIMIA KUALITAS TANAH PADA KEDALAMAN BERBEDA DI TAMBAK PROVINSI SULAWESI SELATAN, INDONESIA Akhmad Mustafa dan Mustafa; Jesmond Sammut; Michael A. Rimmer
Jurnal Riset Akuakultur Vol 10, No 4 (2015): (Desember 2015)
Publisher : Pusat Riset Perikanan, Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (183.561 KB) | DOI: 10.15578/jra.10.4.2015.619-631

Abstract

Kualitas tanah adalah salah satu faktor penentu keberhasilan dan keberlanjutan usaha budidaya tambak, termasuk budidaya tambak di Provinsi Sulawesi Selatan, Indonesia. Namun demikian, sampai saat ini belum ada data mengenai kategori konsentrasi peubah kimia kualitas tanah untuk tanah tambak di Indonesia. Studi ini bertujuan untuk menentukan kategori konsentrasi peubah kimia kualitas tanah sebagai langkah awal dalam menginterpretasi kualitas tanah tambak di Sulawesi Selatan secara khusus dan di Indonesia secara umum. Contoh tanah diambil pada 1.196 titik pengambilan dengan masing-masing dua kedalaman tanah yang tersebar di 13 kabupaten di Sulawesi Selatan. Sebanyak 18 peubah kimia kualitas tanah telah diukur langsung di lapangan atau dianalisis di laboratorium. Uji t digunakan untuk mengetahui perbedaan kualitas tanah pada kedalaman yang berbeda. Konsentrasi setiap peubah kimia kualitas tanah disusun dari terkecil ke terbesar kemudian dilakukan penentuan letak desil dan nilai desil sebagai dasar dalam penentuan kategori konsentrasi setiap peubah kimia kualitas tanah. Hasil studi menunjukkan bahwa secara umum tanah tambak di Sulawesi Selatan pada kedalaman 0-0,2 m memiliki kemasaman dan unsur toksin (Fe, Al) yang lebih rendah dan sebaliknya konsentrasi unsur hara makro (N, P) yang lebih tinggi dibandingkan pada kedalaman 0,2-0,5 m. Peubah kualitas tanah lainnya seperti SKCl, SP,, dan SPOS relatif sama pada kedua kedalaman. Data setiap peubah kualitas tanah telah disusun ke dalam kategori konsentrasi (sangat rendah, rendah, sedang, tinggi, sangat tinggi) untuk memfasilitasi perbandingan dengan data lain mengenai kualitastanah untuk budidaya tambak. Hasil studi ini tidak disarankan untuk digunakan dalam menentukan hubungan antara kualitas tanah dan produktivitas tambak, tetapi dapat menjadi dasar dalam menentukan peubah kimia kualitas tanah tambak termasuk kategori sangat rendah, rendah, sedang, tinggi, atau sangat tinggidan membuat keputusan untuk perbaikan kualitas tanah.
PEMIJAHAN DAN PERKEMBANGAN EMBRIO IKAN PELANGI (Melanotaenia spp.) ASAL SUNGAI SAWIAT, PAPUA Bastiar Nur; Chumaidi Chumaidi; Sudarto Sudarto; Laurent Pouyaud; Jacques Slembrouck
Jurnal Riset Akuakultur Vol 4, No 2 (2009): (Agustus 2009)
Publisher : Pusat Riset Perikanan, Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (166.454 KB) | DOI: 10.15578/jra.4.2.2009.147-156

Abstract

Ikan pelangi asal Sungai Sawiat, Papua merupakan ikan hias endemik yang belum diketahui data biologinya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah telur yang dihasilkan, fertilitas dan daya tetas telur serta tahapan perkembangan embrio ikan pelangi asal Sungai Sawiat. Induk jantan dan betina ukuran 10–15 cm sebanyak 20 ekor, dipelihara dalam bak beton berukuran 2,5 x 2,5 x 1,0 m3 dengan sistem resirkulasi dan diberi pakan berupa cacing darah (bloodworm) dengan frekuensi 3 kali sehari secara ad libitum. Dua ekor induk betina dan satu ekor induk jantan yang matang gonad dipijahkan dalam bak beton berukuran 1,0 x 1,0 x 0,75 m3 dan diberi tanaman air berupa eceng gondok sebagai pelindung serta media penempelan telur. Pengamatan ada tidaknya telur dilakukan setiap pagi dan sore hari selama 14 hari. Telur yang didapat dicatat baik fertile maupun infertile. Sebanyak 20 butir telur ditetaskan dalam basket plastik berukuran 13 x 10 x 5 cm dan selanjutnya diamati perkembangan embrionya dengan menggunakan mikroskop. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa jumlah telur yang dihasilkan sebanyak 436 butir per dua ekor induk betina (218 butir per ekor), fertilitas 77,06%; daya tetas telur 74,71%; dan telur menetas setelah 8.579 menit (142 jam 59 menit) pada suhu air inkubasi 27,6 – 28,3oC.Rainbow fish species originated from Sawiat River of Papua is one of Indonesian endemic species which its biological data has not been catalogued properly. The objectives of this research were to know the number of eggs (fecundity), fertility and hatchability and also the stages of embryonic development of the fish. Total of 20 male and female broodstock around 10–15 cm in size, reared in concrete tank sized 2.5 x 2.5 x 1.0 m3 equipped with closed recirculating water system and fed with bloodworm  ad libitum 3 times daily. Two already matured females and one male were selected for natural breeding and then transferred to another concrete tank (1.0 x 1.0 x 0.75 m3 in size) and equipped with water hyacinth as shelter and media for egg attachment. The released eggs were observed twice daily, in the morning and in the afternoon, during the 14 days of research. 20 fertilized eggs were incubated in a plastic basket (13 x 10 x 5 cm in size) for preparation of embryonic development observation under binocular microscope. The result showed that the total egg produced by 2 females were 436 with fertility of 77.06%, and hatchability of 74.71%. Incubated eggs hatched after 8,579 minutes (142 hours and 59 minute) at the temperature range of 27.6–28.3oC.
PENENTUAN DEBIT AIR OPTIMAL DALAM PENDEDERAN BENIH IKAN GABUS Channa striata DI KOLAM TERPAL Ani Widiyati; Eddy Supriyono; Adang Saputra; Muhammad Nabil; Tri Heru Prihadi
Jurnal Riset Akuakultur Vol 14, No 1 (2019): (Maret, 2019)
Publisher : Pusat Riset Perikanan, Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (126.738 KB) | DOI: 10.15578/jra.14.1.2019.9-16

Abstract

Informasi terkait debit air yang sesuai untuk pendederan gabus di kolam terpal saat ini belum tersedia. Tujuan penelitian ini adalah memperoleh debit air yang sesuai terhadap kinerja produksi pada pendederan benih ikan gabus di kolam terpal. Rancangan percobaan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap. Perlakuan yang diberikan terdiri atas debit air: 10 mL/detik, 30 mL/detik, 50 mL/detik, dan masing-masing diulang tiga kali. Ikan uji adalah benih ikan gabus dengan bobot rata-rata 0,56 ± 0,070 g/ekor. Ikan uji dipelihara di kolam terpal berukuran 3 m x 3 m x 1 m dengan kedalaman air 20 cm dan padat tebar 50 ekor per m3. Ikan diberi pakan komersial empat kali per hari dengan persentase pemberian 5% biomassa ikan. Lama pemeliharaan ikan uji 40 hari. Parameter uji yang diamati adalah sintasan, pertumbuhan bobot mutlak, pertambahan panjang mutlak, laju pertumbuhan spesifik, efisiensi pakan, kadar glukosa darah, dan kualitas air. Data dianalisis dengan ANOVA dan uji lanjut Duncans. Hasil penelitian menunjukkan debit air 50 mL/detik menghasilkan kinerja produksi terbaik, terlihat dari sintasan (80,67 ± 2,517%); pertumbuhan bobot mutlak (3,69 ± 0,223 g); panjang mutlak (4,32 ± 0,287 cm); laju pertumbuhan spesifik bobot (5,20 ± 0,127% per hari); dan efisiensi pakan terbaik (83,70 ± 3,048%) pada pendederan benih ikan gabus di kolam terpal. Hasil penelitian ini dapat dijadikan dasar untuk pemeliharaan benih ikan gabus pada kolam terpal.The optimum water discharge to culture snakehead fish, Channa striata, juvenile in tarpaulin-covered ponds system is currently unavailable in the literature. This study aimed to determine the optimum water discharge suitable in the nursery stage of snakehead juvenile. The treatments used in the study were as follows: water discharge 10 mL/s, 30 mL/s, and 50 mL/s with three replicates. The snakehead juvenile used had an average body weight of 0.56 ± 0.070 g. The fish were reared in the tarpaulin-covered pond sized 3 m x 3 m x 1 m with a water depth of 20 cm and a stocking density of 50/m3. The fish was fed with a commercial feed four times per day rationed to 5% of body mass for 40 days. The observed parameters consisted of survival rate, absolute weight gain, absolute length, specific growth rate, feed efficiency, blood glucose level, and water quality. Data collected were statistically analyzed using ANOVA followed by Duncan test if there was a significant difference. Results of the study showed that water discharge set at 50 mL/s gave the best production performances in terms of survival rate (80.67 ± 2.517%), absolute weight (3.69 ± 0.223g), and length (4.32 ± 0.287 cm), specific growth rates (5.20 ± 0.127% per day) and feed efficiency (83.70 ± 3.048%). The results of this study can be used as a basis for the rearing of snakehead juvenile in plastic ponds.
KARAKTERISTIK TANAH DI BAWAH TEGAKAN JENIS VEGETASI MANGROVE DAN KEDALAMAN TANAH BERBEDA SEBAGAI INDIKATOR BIOLOGIS UNTUK TANAH TAMBAK DI KABUPATEN MAMUJU PROVINSI SULAWESI BARAT Akhmad Mustafa; Rachmansyah Rachmansyah; Kamariah Kamariah
Jurnal Riset Akuakultur Vol 6, No 1 (2011): (April 2011)
Publisher : Pusat Riset Perikanan, Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (365.07 KB) | DOI: 10.15578/jra.6.1.2011.139-156

Abstract

Kondisi lahan mangrove sangat ekstrem, sehingga vegetasi yang tumbuh merupakan vegetasi yang telah beradaptasi dan berevolusi dengan kondisi tersebut. Oleh karena itu, dilakukan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui karakteristik tanah di bawah tegakan vegetasi mangrove dan kedalaman tanah berbeda yang dapat dijadikan indikator biologis untuk memprediksi karakteristik tanah untuk budidaya tambak. Pengukuran dan pengambilan contoh tanah dilakukan di bawah tegakan paku laut (Acrostichum aureum), bakau (Rhizophora apiculata), api-api (Avicennia alba), dan nipah (Nypa fruticans) masing-masing pada kedalaman tanah 0-0,25 m dan 0,50-0,75 m di hutan mangrove Kabupaten Mamuju Provinsi Sulawesi Barat. Kualitas tanah yang diukur langsung di lapangan adalah pHF, pHFOX, dan potensial redoks, sedangkan yang dianalisis di laboratorium adalah kandungan air, pHKCl, pHOX, SP, SKCl, SPOS, TPA, TAA, TSA, pirit, karbon organik, N-total, PO4, Fe, Al, tekstur, dan nilai n. Analisis ragam dilakukan untuk mengetahui perbedaan kualitas tanah antar vegetasi mangrove pada kedalaman yang sama, sedangkan Uji T dilakukan untuk mengetahui perbedaan kualitas tanah antar kedalaman pada vegetasi mangrove yang sama. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tegakan bakau, api-api, nipah, dan paku laut yang tumbuh pada tanah sulfat masam Kabupaten Mamuju diklasifikasikan sebagai Sulfaquent dan Sulfihemits untuk kategori Kelompok Besar. pHF tanah pada vegetasi dan kedalaman tanah yang berbeda relatif sama, tetapi peubah kemasaman tanah lainnya menunjukkan bahwa tanah vegetasi paku laut memiliki potensi kemasaman yang lebih rendah dibandingkan dengan vegetasi lainnya. Kesuburan dan sifat fisik tanah vegetasi paku laut lebih mendukung untuk lahan budidaya tambak daripada vegetasi lainnya (bakau, api-api, nipah). Kualitas tanah pada setiap vegetasi relatif sama pada kedua kedalaman, kecuali tanah vegetasi paku laut dan api-api yang memiliki pH dan kandungan PO4 yang lebih tinggi pada kedalaman 0-0,25 m daripada kedalaman 0,50-0,75 m. Keempat vegetasi yang dikaji dapat dijadikan indikator biologis keberadaan tanah sulfat masam, tetapi vegetasi paku laut memiliki kualitas tanah yang lebih baik untuk lahan budidaya tambak. Disarankan bahwa pengambilan contoh tanah untuk analisis di laboratorium pada tanah vegetasi bakau dan nipah yang belum terganggu tidak perlu dilakukan pada kedalaman 0,50-0,75 m, kecuali untuk tujuan tertentu.
PENUNDAAN PEMBERIAN PAKAN ARTEMIATERHADAP PERFORMANSI BENIH IKAN COBIA (Rachycentron canadum) YANG DIPELIHARA SECARA TERKONTROL Titiek Aslianti; Afifah Afifah; Siti Zuhriyyah Musthofa
Jurnal Riset Akuakultur Vol 5, No 3 (2010): (Desember 2010)
Publisher : Pusat Riset Perikanan, Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (178.37 KB) | DOI: 10.15578/jra.5.3.2010.373-382

Abstract

Upaya kontinuitas produksi benih ikan cobia, Rachycentron canadum telah dilakukan namun besarnya biaya operasional dalam penggunaan artemia sebagai pakan masih menjadi faktor pembatas. Oleh karena itu, perlu dilakukan penelitian penundaan pemberian artemia dengan tujuan untuk mengetahui waktu yang tepat saat awal diberikan artemia sehingga penggunaannya efektif dan efisien. Penelitian dilakukan dengan menggunakan wadah berupa bak fiber (1 m3) berjumlah 9 unit yang diisi telur cobia sebanyak 3.000 butir/bak dan larva dipelihara hingga mencapai ukuran benih (± 3 cm/umur 20 hari). Rancangan penelitian adalah acak lengkap yang terdiri atas 3 perlakuan yaitu perbedaan waktu awal pemberian artemia yakni pada larva (A) umur 5 hari; (B) umur 10 hari; dan (C) umur 15 hari. Masing-masing perlakuan diulang 3 kali. Data pertumbuhan dan sintasan dianalisis menggunakan sidik ragam. Performansi fisik dan perkembangan tulang belakang diamati sebagai data pendukung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertumbuhan panjang, bobot, ataupun sintasan di antara perlakuan secara statistik tidak menunjukkan perbedaan yang nyata (P>0,05). Namun pemberian artemia pada larva umur 5 hari (perlakuan A) menghasilkan pertumbuhan panjang (28 mm) dan bobot badan (74,067 mg) serta sintasan (12,07%) relatif lebih tinggi daripada perlakuan B ataupun C. Penundaan pemberian artemia lebih dari 5 hari justru menghasilkan benih yang bertumbuh lebih lambat dan banyak mengalami kematian. Hasil pengamatan terhadap perkembangan tulang belakang pada semua perlakuan tidak menunjukkan performansi tulang belakang yang abnormal. The effort to guarantee a sustainable seed production of cobia, Rachycentron canadum have been carried out but the weight of operational cost in the use of artemia as food has been a problem. The aim of the experiment was to describe the exact and effective time for the initial feeding of seed of cobia using Artemia nauplii. Nine concrete tanks with 1 m3 capacity were stocked with cobia eggs at a density 3,000 eggs/tank. The larvae were reared up to juvenile (±3 cm/20 days after hatching). In order to improve the growth and increase survival rate, three different initial feeding times of Artemia nauplii have been conducted namely: (A) 5 days after hatching (DAH); (B) 10 DAH; and (C) 15 DAH. The experiment was conducted in triplicates per treatment. A complete randomized design was used in the study and data of growth rate and survival rate were analyzed using ANOVA. The result showed that the different times of the initial feeding of cobia seed using Artemia nauplii were not significant (P>0.05) for the growth and survival rate. However TL (28 mm), BW (74.067mg), and SR (12.07%) of the treatment A (5 DAH) were higher than those in treatment B (10 DAH) or treatment C (15 DAH). The suspension of Artemia nauplii application for more than 5 days will slow down the growth and increased the mortality of the seed. None of the treatments have caused deformity backbones growth of the seed.
FEKUNDITAS, DIAMETER TELUR, DAN MAKANAN IKAN BUJUK (Channa lucius Cuvier) PADA HABITAT PERAIRAN BERBEDA Azrita Azrita; Hafrijal Syandri; Estu Nugroho; Dahelmi Dahelmi; Syaifullah Syaifullah
Jurnal Riset Akuakultur Vol 7, No 3 (2012): (Desember 2012)
Publisher : Pusat Riset Perikanan, Badan Riset dan Sumber Daya Manusia Kelautan dan Perikanan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (218.247 KB) | DOI: 10.15578/jra.7.3.2012.381-392

Abstract

Fekunditas, diameter telur, dan kebiasaan makanan ikan merupakan bagian dari aspek reproduksi ikan yang sangat penting diketahui. Informasi ini dapat digunakan untuk memprediksi rekruitmen dan pemulihan stok ikan bujuk dalam rangka domestikasi dan budidaya. Penelitian dilakukan dari bulan Januari-November 2010 pada habitat berbeda yaitu di Danau Singkarak-Sumatera Barat, perairan rawa banjiran Pematang Lindung Kabupaten Tanjung Jabung Timur-Jambi, dan perairan Mentulik Kabupaten Kampar-Riau. Jumlah sampel yang diamati 30 gonad ikan betina TKG III dan IV masing-masing lokasi penelitian. Fekunditas total ikan bujuk dari Danau Singkarak 1.996±568 butir dengan diameter telur 1,35±0,09 mm; rawa banjiran Pematang Lindung-Jambi 2.196±866 butir dengan diameter telur 1,53±0,11 mm; dan rawa banjiran Mentulik Kampar-Riau 2.539±716 butir dengan diameter telur 1,70±0,14 mm. Makanan utama ikan bujuk adalah ikan (70,78%-89,01%) dan makanan pelengkap udang (5,81%-16,13%), katak (1,77%-4,25%), dan makanan tambahan serangga air (3,98%-9,80%). Berdasarkan jenis makanan tersebut, maka ikan bujuk termasuk kelompok ikan karnivora murni yang bersifat predator. 

Filter by Year

2006 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 20, No 2 (2025): Juni (2025) Vol 20, No 1 (2025): Maret (2025) Vol 19, No 4 (2024): Desember (2024) Vol 19, No 3 (2024): September (2024) Vol 19, No 2 (2024): Juni (2024) Vol 19, No 1 (2024): (Maret 2024) Vol 18, No 4 (2023): (Desember, 2023) Vol 18, No 3 (2023): (September, 2023) Vol 18, No 2 (2023): (Juni, 2023) Vol 18, No 1 (2023): (Maret 2023) Vol 17, No 4 (2022): (Desember 2022) Vol 17, No 3 (2022): (September) 2022 Vol 17, No 2 (2022): (Juni) 2022 Vol 17, No 1 (2022): (Maret, 2022) Vol 16, No 4 (2021): (Desember, 2021) Vol 16, No 3 (2021): (September, 2021) Vol 16, No 2 (2021): (Juni, 2021) Vol 16, No 1 (2021): (Maret, 2021) Vol 15, No 4 (2020): (Desember, 2020) Vol 15, No 3 (2020): (September, 2020) Vol 15, No 2 (2020): (Juni, 2020) Vol 15, No 1 (2020): (Maret, 2020) Vol 14, No 4 (2019): (Desember, 2019) Vol 14, No 3 (2019): (September, 2019) Vol 14, No 2 (2019): (Juni, 2019) Vol 14, No 1 (2019): (Maret, 2019) Vol 13, No 4 (2018): (Desember 2018) Vol 13, No 3 (2018): (September 2018) Vol 13, No 2 (2018): (Juni, 2018) Vol 13, No 1 (2018): (Maret 2018) Vol 12, No 3 (2017): (September 2017) Vol 12, No 4 (2017): (Desember 2017) Vol 12, No 2 (2017): (Juni 2017) Vol 12, No 1 (2017): (Maret 2017) Vol 11, No 3 (2016): (September 2016) Vol 11, No 4 (2016): (Desember 2016) Vol 11, No 2 (2016): (Juni 2016) Vol 11, No 1 (2016): (Maret 2016) Vol 8, No 3 (2013): (Desember 2013) Vol 5, No 3 (2010): (Desember 2010) Vol 5, No 2 (2010): (Agustus 2010) Vol 5, No 1 (2010): (April 2010) Vol 2, No 2 (2007): (Agustus 2007) Vol 2, No 1 (2007): (April 2007) Vol 1, No 1 (2006): (April 2006) Vol 10, No 4 (2015): (Desember 2015) Vol 10, No 3 (2015): (September 2015) Vol 10, No 2 (2015): (Juni 2015) Vol 10, No 1 (2015): (Maret 2015) Vol 9, No 3 (2014): (Desember 2014) Vol 9, No 2 (2014): (Agustus 2014) Vol 9, No 1 (2014): (April 2014) Vol 8, No 2 (2013): (Agustus 2013) Vol 8, No 1 (2013): (April 2013) Vol 7, No 3 (2012): (Desember 2012) Vol 7, No 2 (2012): (Agustus 2012) Vol 7, No 1 (2012): (April 2012) Vol 6, No 3 (2011): (Desember 2011) Vol 6, No 2 (2011): (Agustus 2011) Vol 6, No 1 (2011): (April 2011) Vol 4, No 3 (2009): (Desember 2009) Vol 4, No 2 (2009): (Agustus 2009) Vol 4, No 1 (2009): (April 2009) Vol 3, No 3 (2008): (Desember 2008) Vol 3, No 2 (2008): (Agustus 2008) Vol 3, No 1 (2008): (April 2008) Vol 2, No 3 (2007): (Desember 2007) Vol 1, No 3 (2006): (Desember 2006) Vol 1, No 2 (2006): (Agustus 2006) More Issue