cover
Contact Name
Mohammad Rizki Fadhil Pratama
Contact Email
mohammadrizkifadhilpratama@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
lp2m@umpalangkaraya.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kota palangkaraya,
Kalimantan tengah
INDONESIA
Jurnal Hadratul Madaniyah
ISSN : 24073865     EISSN : 26551993     DOI : -
Core Subject : Education,
The publication of Jurnal Hadratul Madaniyah certainly participates in disseminating the results of research and review of science and technology development conducted by lecturers and researchers especially from UM Palangkaraya and other universities. This edition contains 6 articles consisting of Islamic Studies and Islamic Law topics.
Arjuna Subject : -
Articles 144 Documents
Manajemen Rekrutmen Guru Pendidikan Agama Islam Di Sekolah Menengah Atas Islam Terpadu Nur Hidayah Surakarta Kecamatan Kartasura Kabupaten Sukoharjo Supriadi Supriadi
Jurnal Hadratul Madaniyah Vol 5 No 2 (2018): Jurnal Hadratul Madaniyah
Publisher : ​Institute for Researches and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (402.725 KB) | DOI: 10.33084/jhm.v5i2.889

Abstract

Rekrutmen guru merupakan salah satu faktor pendukung keberhasilan suatu lembaga pendidikan.Rekrutmen yang dilakukan tidak hanya sekedar mengisi kekosongan pegawai atau sekedar mendapatkan guru, tetapi rekrutmen diharapkan bisa mendapatkan guru berdedikasi dibidangnya, sehingga dapat meningkatkan mutu.Pendidikan sekolah tersebut. Guru yang berkualitas bisa diperolch melalui proses rekrutmen yang baik. Dalam kondisi tersebut tim rekrutmen di SMAIT Nur Hidayah Surakarta. Kecarnatan Kartasura Kabupaten Sukoharjo berusaha untuk menghasilkan guru yang berkualitas bagus.Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan manajemen rekrutmen guru di SMAIT Nur Hidayah Surakarta Kecarnatan Kartasura Kabupaten Sukoharjo yang menghasilkan guru berkualitas bagus. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif.Pelaksanaan penelitian selama 4 bulan dimulai dari bulan Januari sampai April tahun 2014.Tempat penelitian di sekolah SMAIT Nur Hidayah Surakarta. Subjek penelitian adalah tim rekrutmen, diantaranya ketua rekrutmen, wakil ketua rekrutmen, dan penguji calon guru baru Sedangkan informan penelitian ini adalah ketua yayasan, kepala sekolah, guru, dan pegawai administrasi. Metode pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi.Sedangkan teknik keabsahan data menggunakan triangulasi metode dan sumber. Teknik analisa data menggunakan model interaktif terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan verifikasi.
Peranan Pendidikan Agama Islam Dalam Upaya Internalisasi Karakter Di Pondok Pesantren Nihayatul Amal Rawamerta Karawang Khalid Ramdhani; Kasja Eki Waluyo
Jurnal Hadratul Madaniyah Vol 6 No 2 (2019): Jurnal Hadratul Madaniyah
Publisher : ​Institute for Researches and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (675.158 KB) | DOI: 10.33084/jhm.v6i2.1226

Abstract

Seluruh elemen mengakui bahwa pendidikan karakter dalam era milenial serba digital ini sangat penting dan relevan untuk diaplikasikan diseluruh jenjang pendidikan untuk mengatasi dekadensi moral yang mewabah di nusantara ini. Krisis tersebut antara lain menururunnya sopan santun anak-anak dan remaja kepada orang yang lebih tua, siswa berani melawan guru di sekolah, pergaulan bebas (free sex), meningkatnya kejahatan terhadap teman sejawat, menyebarnya prilaku konsumtif narkoba dan menonton film pornografi dan sering kita jumpai masalah-masalah social yang terjadi pada anak-anak usia sekolah baik di perkotaan ataupun di pedesaan sekalipun, hal tersebut belum dapat diatasi secara menyeluruh. Oleh karena itu di sini membentuk karakter anak sangatlah penting. Terutama peran guru di sekolah/pondok pesantren untuk mencetak generasi berkarakter dalam kehidupan masyarakat. Semakin banyak generasi berkaraker niscaya kebangkitan suatu bangsa dari kemerosotan akan tercapai. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan seberapa besar peranan pembelajaran Pendidikan Agama Islam di pondok pesantren Nihayatul Amal dalam upaya untuk menanamkan dan membentuk karakter-karakter sesuai dengan karakter bangsa Indonesia yang dilakukan oleh para santri dan santriwati dalam kegiatan sehari – hari. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode yang digunakan yaitu metode studi kasus. Penelitin ini dilakukan dengan subyek penelitian santri dan santriwati Pondok Pesantren Nihayatul Amal Rawa Merta Karawang. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, catatan lapangan, wawancara dan dokumentasi. Dari hasil penelitian ini peneliti berharap agar dapat memberikan kontribusi dan manfaat bagi semua pihak-pihak yang terkait, terutama pihak pondok pesantren dalam rangka menanamkan dan membentuk karakter santri sesuai dengan karakter bangsa Indonesia dan khususya sesuai dengan ajaran agama Islam sehingga dapat bermanfaat juga bagi sekolah/pondok pesantren lain pada umumnya.
Sejarah Perkembangan TK Aisyiah Bustanul Athfal (TK ABA) Di Kabupaten Katingan Lilik Kholisotin
Jurnal Hadratul Madaniyah Vol 6 No 2 (2019): Jurnal Hadratul Madaniyah
Publisher : ​Institute for Researches and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (422.56 KB) | DOI: 10.33084/jhm.v6i2.1227

Abstract

Aisyiyah adalah suatu organisasi otonom Muhammadiyah yang didirikan bersamaan dengan peringatan isra’ mi’raj Nabi Muhammad saw yang merupakan gerakan keputrian, dan bergerak dibidang keagamaan dan kemasyarakatan serta pemberdayaan perempuan dibidang kesehatan, ekonomi dan pendidikan. Pada usianya yang lebih dari seabad, ‘Aisyiyah telah memberikan corak tersendiri dalam ranah sosial, pendidikan, kesehatan, dan keagamaan, yang selama ini menjadi titik tolak gerakannya. Perkembangan dan kemajuan TK ABA di seluruh pelosok Negeri, tentu berimbas di daerah-daerah lain di seluruh Indonesia, tak ketinggalan juga yang ada di Kasongan kabupaten Katingan yang merupakan bagian dari Kalimantan Tengah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana sejarah perkembangan TK Aisyiah Bustanul Atfhfal (TK ABA) di Kasongan kabupaten Katingan. Metode penelitian yaitu metode Kualitatif dimana pada penelitian ini mendeskripsikan sejarah TK ABA di Kasongan melalui wawancara dengan pihak terkait, observasi di lingkungan TK ABA dan dokumentasi mengenai fasilitas, sarana dan prasarana. Luaran yang diharapkan pada penelitian ini adalah laporan komprehensif mengenai sejarah perkembangan TK ABA, publikasi ilmiah melalui jurnal Anterior.
Penerapan Model Pembelajaran TAI Untukmeningkatkan Hasil Belajar Matematikapeserta Didikkelas IVMIN-2 Kota Palangkaraya Rita Rahmaniati; Jakiyah Aslamiyah; Lastaria Lastaria
Jurnal Hadratul Madaniyah Vol 6 No 2 (2019): Jurnal Hadratul Madaniyah
Publisher : ​Institute for Researches and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (556.46 KB) | DOI: 10.33084/jhm.v6i2.1228

Abstract

Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk mendeskripsikan aktivitas belajar peserta didik selama proses pembelajaran matematika dengan menggunakan model TAI kelas IV MIN 2 Kota PalangkaRaya Tahun Pelajaran 2018/2019, (2) Untuk mengetahui peningkatan hasil belajar matematika dengan menggunakan model pembelajaran TAI kelas IV MIN 2 Kota Palangka Raya.Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang berusaha memecahkan atau menjawab permasalahan yang dihadapi. Subjek dalam penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas IV MIN 2 Kota Palangka Raya yang berjumlah 36 orang dengan 18 laki-laki dan 18 perempuan.Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan tes. Analisis data yang digunakan yaitu analisis kualitatif dan kuantitatif.Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa: (1). Aktivitas belajar sangat baik pada proses pembelajaran Matematika dengan menggunakan model pembelajaran TAI pada peserta didik kelas IV MIN 2 Kota Palangka Raya (2). Peningkatan hasil belajar Matematika setelah menggunakan model pembelajaran TAI pada peserta didik kelas IV MIN 2 Kota Palangka Raya hal ini terlihat dari data hasil belajar peserta didik pada siklus I peserta didik memperoleh nilai rata-rata 59 dengan persentase ketuntasan klasikal 47% dan pada siklus II hasil belajar peserta didik meningkat dengan skor nilai rata-rata 91,25 dengan persentase ketuntasan klasikal 91%.
Peningkatan Hasil Belajar Siswa Pada KD 3.6 Menjelaskan Dan Menemukan Jaring-Jaring Bangun Ruang Sederhana (Kubus Dan Balok) Melalui Penggunaan Media Benda Konkret Di Kelas V SD Negeri 5 Madurejo Tahun Pelajaran 2017/2018" Susilawati Susilawati
Jurnal Hadratul Madaniyah Vol 6 No 2 (2019): Jurnal Hadratul Madaniyah
Publisher : ​Institute for Researches and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (299.485 KB) | DOI: 10.33084/jhm.v6i2.1229

Abstract

Sekolah Dasar (SD) merupakan jenjang paling dasar dalam pendidikan formal di Indonesia. Sekolah dasar dilaksanakan dalam waktu 6 tahun, mulai dari kelas V sampai kelas 6. Lulusan sekolah dasar dapat melanjutkan pendidikan ke sekolah menengah pertama (SMP) atau yang sederajat. Sekolah Dasar diselenggarakan oleh pemerintah maupun swasta.
Meningkatkan Hasil Belajar IPA Materi Bumi Dan Alam Semesta Melalui Metode Demonstrasi Di Kelas V SD Negeri 7 Raja Tahun Pelajaran 2018/2019 Tengku Syauyah
Jurnal Hadratul Madaniyah Vol 6 No 2 (2019): Jurnal Hadratul Madaniyah
Publisher : ​Institute for Researches and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (364.185 KB) | DOI: 10.33084/jhm.v6i2.1230

Abstract

xx
Peningkatan Prestasi Belajar Matematika Dengan Metode Jarimatika Pada Materi Mengurutkan Bilangan Pada Siswa Kelas III SDN 5 Madurejo Tahun Ajaran 2017/2018 Utin Saniah
Jurnal Hadratul Madaniyah Vol 6 No 2 (2019): Jurnal Hadratul Madaniyah
Publisher : ​Institute for Researches and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (504.7 KB) | DOI: 10.33084/jhm.v6i2.1231

Abstract

xx
Pembelajaran Penjumlahan Pecahan Penyebut Berbeda Melalui Penggunaan Media Gambar Pada Siswa Kelas V SD Negeri 1 Kumai Hilir Tahun Ajaran 2018/2019 Yuce Yuce
Jurnal Hadratul Madaniyah Vol 6 No 2 (2019): Jurnal Hadratul Madaniyah
Publisher : ​Institute for Researches and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (516.118 KB) | DOI: 10.33084/jhm.v6i2.1232

Abstract

xx
Pola Internalisasi Nilai Keislaman Keluarga Muhammadiyah Dan Islam Abangan Surawan Surawan
Jurnal Hadratul Madaniyah Vol 6 No 2 (2019): Jurnal Hadratul Madaniyah
Publisher : ​Institute for Researches and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (262.405 KB) | DOI: 10.33084/jhm.v6i2.1265

Abstract

Family is a very effective school in instilling the value of internalization. For this reason, the purpose of this study are 1) What is the diversity of Muhammadiyah and Islam Abangan families? 2). What is the pattern of internalization of Islamic values ​​that occurs in the family of Muhammadiyah and Islam Abangan? 3). What is the problem encountered in the effort to internalize Islamic values ​​and what is the solution to overcome it? This study used a qualitative descriptive design with a research cite in the Kulon Progo Regency Kokap District. The research subjects consisted of 5 main families in the Head of Muhammadiyah Hargomulyo consisted of 3 Muhammadiyah families and 2 Muslim families of Abangan Hargomulyo. The research method used interview, observation and documentation while data analysis used reduction, display and verification. The results of this study were 1). The religious diversity of the Muhammadiyah and Abangan families in principle has similarities, both Muhammadiyah and Abangan, faithfully believe in God. Only in the Abangan family did the belief system occur syncretism between the teachings of Islam and the culture of anismism, Hinduism and Buddhism. In prayer worship activities, most Abangan families did not carry out Islam faithfully, for the implementation of fasting was same, only Abangan families knew a number of fasts that the Prophet had never taught. In the activity of family charity, the abangan family did a lot of slametan, while Muhammadiyah did not. For social issues, both Muhammadiyah and Abangan there was no difference. 2). The pattern of internalization of religious values ​​included material internalization in the creed (faith), worship and morals. The method used in the internalization process was indoctrination, exemplary and habitual behavior. 3). The problems of internalizing religious values ​​included parenting, the level of children's association, technological advances and bustle, caused communication patterns to be constrained
Manajemen Pranikah Dalam Peningkatan Pemahaman Keagamaan Calon Pengantin di KUA Kecamatan Pahandut Kota Palangka Raya Syahmidi Syahmidi
Jurnal Hadratul Madaniyah Vol 6 No 2 (2019): Jurnal Hadratul Madaniyah
Publisher : ​Institute for Researches and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (269.77 KB) | DOI: 10.33084/jhm.v6i2.1266

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pola pembinaan pranikah, seberapa besar peningkatan pemahaman keagamaan bagi calon pengantin serta faktor pendukung dan penghambat pembinaan pranikah. Jenis penelitian ini bersifat kualitatif deskriptif. Tempat penelitian adalah KUA Kecamatan Pahandut kota Palangka Raya, dengan subjek penelitian adalah Kepala KUA, Penghulu, Ketatausahaan dan sebanyak 14 pasangan calon pengantin. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, wawancara dan observasi. Sedangkan analisis data menggunakan reduksi data, display dan verifikasi data atau kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah 1) Pola pembinaan yang dilakukan KUA Kecamatan Pahandut meliputi model pembinaan, pembimbing pembinaan, materi pembinaan, metode pembinaan dan waktu pembinaan. Secara kesimpulan tingkat pola pembinaan termasuk kategori baik (79,29%). 2) Tingkat pemahaman keagamaan meliputi pemahaman akad nikah, pemahaman kesehatan reproduksi, pemahaman ibadah dan pemahaman psikologi keluarga. Secara kesimpulan tingkat pemahaman keagamaan termasuk kategori ‘Tinggi’ (83,04%). 3) Factor pendukung pembinaan meliputi antusiasme peserta, pembimbing yang kompeten dan metode penyampaian yang sangat sederhana. Sedangkan faktor penghambat meliputi sarana dan prasana yang belum memadai, materi bimbingan yang kurang lengkap dan waktu bimbingan yang sangat singkat.

Page 4 of 15 | Total Record : 144