cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan)
ISSN : 25488112     EISSN : 26228890     DOI : -
Core Subject : Engineering,
Arjuna Subject : -
Articles 872 Documents
Rancangan Monitoring Dan Kontrol Fasilitas Ruang Kelas Dengan Graphic User Interface Berbasis Raspberry Pi Menggunakan Smartphone Di Politeknik Penerbangan Surabaya Dimas Satriaji; Yuyun Suprapto; Herminingsih Herminingsih
Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan)
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Politeknik Penerbangan Surabaya merupakan pendidikan tinggi di bawah Kementerian Perhubungan Indonesia. Salahsatu gedung di kampus Politeknik Penerbangan Surabaya adalah gedung laboratorium terintegrasi. Gedung laboratoriumterintegrasi ini merupakan salah satu gedung untuk belajar mengajar yang didalamnya terdapat banyak ruang kelas.Masing-masing ruang kelas memiliki fasilitas ruang kelas berupa lampu, air conditioner (AC), dan proyektor. Fasilitasruang kelas dikontrol menggunakan saklar manual dan remote untuk AC dan proyektor, sehingga untuk mengontrolnyaperlu masuk ke dalam kelas. Pemakaian fasilitas ruang kelas terkadang terjadi human error seperti lupa untuk mematikanfasilitas ruang kelas sehingga mengakibatkan pemborosan listrik dan dapat menimbulkan terjadinya konsleting listrik/aruspendek listrik yang berakibat kebakaran.Tujuan penelitian ini adalah membuat sistem monitoring dan kontrol fasilitas ruang kelas dengan raspberry pi yang dapatdiakses melalui smartphone dengan tampilan graphic user interface untuk memudahkan user dalam mengontrol fasilitasruang kelas sehingga pemborosan listrik dan konsleting listrik dapat dicegah. Raspberry pi merupakan salah satumikroprosessor yang digunakan sebagai suatu sistem monitoring dan kontrol jarak jauh. Sehingga pengendalian on/offlampu, AC, dan proyektor dapat secara jarak jauh dan tidak perlu memasuki ruang kelas karena pengendalian perangkatruang kelas tersebut dapat melalui smartphone maupun laptop yang terkoneksi jaringan wireless raspberry pi.
Rancangan Variabel Band Pass Filter Dengan Menggunakan Cavity Untuk Band Frekuensi 100 MHz – 160 MHz Pandu Indrajaya Pangestu; Totok Warsito; Setiyo Setiyo
Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan)
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (39.389 KB)

Abstract

Rancangan Filter adalah rangkaian elektronika yang dirancang untuk meloloskan suatu pita frekuensi tertentu danmemperlemah sinyal frekuensi di luar pita tersebut. Filter memiliki beberapa jenis sesuai dengan kegunaannya masingmasih,terdapat beberapa jeni seperti low pass filter, high pass filter, band pass filter, dan band stop filter. Pada Bandpass filter memiliki sistem kerja hanya meloloskan frekuensi tertentu dan melemahkan semua frekuensi yang berada diluarnya.Untuk dapat memfilter sebuag range frekuensi pemancar, maka dibutuhkan sebuah filter khusus yang mampu memfilterfrekuensi pemancar dengan tingkat kesensitivitasan yang tinggi agar pelemahan yang didapat sesuai dengan apa yangdiinginkan. Digunakanlah sebuah sistem cavity sebagai sebagai sebuah filter yang dianggap efektif dalam memfiltersebuah frekuensi pemancar yang dapat digolongkan sebagai frekuensi tinggi yang berkisar 3 – 300 MHz yang termasukdalam range very high frequency.Pada sistem radio pancar ulang (RPU) didapatkan sebuah filter berjenis cafity yang biasa digunakan untuk rejectedspleteran yang diterima dan melemahkan frekuensi yang tidak diinginkan.
Rancang Bangun Alat Pendeteksi Titik Kerusakan Pada Kabel Coaxial dan UTP Berbasis Arduino Due di Laboratorium Politeknik Penerbangan Surabaya Dita Lupita Sari; Nyaris Pambudiyatno; Meita Maharani Sukma
Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan)
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Rancang bangun alat pendeteksi titik kerusakan pada kabel coaxial dan UTP. Hasil output yang dihasilkan berupa jeniskonfigurasi kabel UTP dan jarak titik kerusakan pada kabel coaxial dan UTP. Hasil tersebut diperoleh dari perhitunganbesar kapasitansi dalam pemograman Arduino Due dengan tampilan LCD.Alat pendeteksi titik kerusakan kabel coaxial dan UTP ini menggunakan metode perhitungan sebagai konsep dasar darisistem pendeteksiannya. Pembuatan alat ini memiliki tujuan sebagai alat bantu ukur menemukan titik jarak kerusakandari ujung kabel pada Modul A secara cepat dan sebagai kajian ilmu dalam sistem pembelajaran mikrokontroler dan jeniskabel coaxial dan UTP bagi taruna Teknik Telekomunikasi dan Navigasi Udara (TNU) pada umumnya di PoliteknikPenerbangan Surabaya.
Rancangan Alat Ukur Resistor, Kapasitor, Induktor, Transistor dan Frequency Crystal Berbasis Atmega 328 Dengan Tampilan LCD sebagai Penunjang Pratikum Di Politeknik Penerbangan Surabaya Brian Reinaldo Lutruntuhuluy; M. Rifa’i; Sri Lestari
Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan)
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Rancangan tester ini dibuat dengan tujuan mempermudah taruna Politeknik Penerbangan Surabaya (POLTEKPEN) khususnya progam studi Teknik Telekomunikasi dan Navigasi Udara (TNU) dalam praktikum.Konsep dasar rancangan ini menggunakan teori yang dipelajari pada penelitian-penelitian sebelumnya mengenai tester-tester komponen dan juga frequency meters yang dapat membantu penulis mengaplikasikannya menjadi satu dalam sebuah tester yang dapat membantu dalam sebuah praktikum menggunakan alat yang lebih praktis, harganya murah, dan mudah di pakai karena dapat bekerja secara otomatis saat bekerja. Sehingga dalam pelaksanaan pratikum dapat berjalan dengan lancar. Didalam penulisan ini akan di bahas lebih jelas dan lebih lengkap lagi mengenai prinsip kerja rancangan tester dan komponen penunjangnya. Dan pada rancangan ini fokus utama rancangan ialah pada Atmega 328, pada Atmega 328 terdapat program-program yang berfungsi mengatur tester dalam bekerja sebagai alat ukur khusus dalam sebuah praktikum.
Rancangan Modifikasi Analog Eksperimenter Berbasis Mikrokontroller Dengan Menggunakan Display Sebagai Alat Penunjang Praktikum Devy Tri Agustin; Romma Diana Puspita; Meita Maharani Sukma
Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan)
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Analog Eksperimenter merupakan satu set alat elektronika yang ditujukan untuk uji rancangan yang akan dirakit dibreadboard. Di dalam analog eksperimenter terdapat rangkaian pembangkit frekuensi hingga 20KHz beserta bentukgelombang sinus dan kotak, sumber tegangan AC (Alternating Current) dan DC (Direct Current), serta breadboardsebagai papan penghubung antar kaki-kaki komponen elektronika yang akan dirakit. Pada saat ini pengukuran nilaitegangan yang dihasilkan oleh volt DC maupun volt AC dapat dilihat melalui alat ukur multimeter, penghitungan nilaifrekuensi yang dihasilkan oleh pembangkit analog eksperimenter dapat dilihat melalui alat ukur osiloskop, dan untuk nilaifrekuensi yang dihasilkan oleh signal generator masih belum memenuhi kebutuhan dalam praktikum. Sehingga penulismembuat suatu rancangan modifikasi analog eksperimenter berbasis mikrokontroller dengan menggunakan displaydengan range nilai frekuensi signal generator yang mencapai 1 MHz beserta gelombang segitiga.
Modifikasi Pemancar Marker Beacon Menggunakan Pemancar AM 139 MHz Rahmad Hermawan; Bambang Bagus; Meita Maharani
Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan)
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (35.596 KB)

Abstract

Rancangan simulator ini dibuat dengan tujuan sebagai salah satu media pembelajaran dan praktikum khususnya untukmateri Marker Beacon bagi taruna Teknik Telekomunikasi dan Navigasi Udara (TNU) pada umumnya di PoliteknikPenerbangan Surabaya. Rancangan trainer simulator ini, menggunakan rancangan dasar radio AM sebagaimana sepertialat aslinya.Komponen yang digunakan pada trainer simulator ini adalah dengan menggunakan prinsip radio AM yang nantinya adayang bekerja sebagai pengirim (transmitter) dan ada yang sebagai penerima (receiver) yang terpisah untuk nantinyareceiver dapat mengidentifikasi 2 transmitter berbeda sebagai marker. Penulis membuat pemancar Outer Marker, MiddleMarker dan untuk Inner Marker penulis tidak merealisasikan dikarenakan di Indonesia tidak memakai Inner Marker.
Rancangan Alat Pendeteksi Kelelahan Mata Bagi Petugas X-Ray Di Bandar Udara Roro Refa Andini; Margono Margono; Dewi Ratna Sari
Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan)
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (78.407 KB)

Abstract

Politeknik Penerbangan Surabaya merupakan perguruan tinggi kedinasan di bawah Kementerian Perhubungan yangmempunyai tugas menyelenggarakan program vokasi di bidang penerbangan. Salah satu program vokasi tersebut adalahTeknik Telekomunikasi dan Navigasi Udara (TNU).Rancangan ini dibuat untuk menambahkan sistem keamanan dalam tugas seorang petugas bandara khususnya AVSECpengawas display X-ray yang telah kelelahan, maka diperlukan suatu sistem dan aplikasi baru yang dapat membantuAVSEC tersebut. Dengan adanya teknologi pengolahan citra dengan alat bantu berupa webcam, maka video posisi wajahpetugas tersebut dapat di capture berulang-ulang dalam jangka waktu tertentu yang direkam dalam bentuk file avi. Darihasil rekaman video tersebut akan dihitung jumlah kedipan mata dan durasi memejamkan mata dari hasil cropping mata.Jumlah kedipan mata dihitung dengan cara mencari selisih antara jumlah kedipan mata orang normal dengan jumlahkedipan mata lelah. Yang kemudian proses tersebut akan dilanjutkan dengan mendeteksi lamanya orang tersebutmemejamkan matanya. Sehingga apabila mata tersebut terpejam lebih dari hitungan durasi ketika seseorang melakukansekali kedipan normal maka akan terjadi alarm.
Rancangan Remote Monitoring Marker Beacon Merk Normarc Type NM7050 Menggunakan Optocoupler PC817 Berbasis Arduino Nano Dan Web Server Muhammad Didik Wijaya; Totok Warsito; Bambang Wasito
Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan)
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ILS (Instrument Landing System) merupakan alat bantu pendaratan secara instrument yang terdiri dari 3 jenis instrumenttransmitter yaitu Localizer, Glide Path dan Marker Beacon. Marker Beacon NM7050 merupakan produk dari perusahaanPark Air System Corporate. Marker Beacon NM7050 menggunakan sistem (RMU) Remote Monitoring Unit peralatanMarker Beacon dari jarak jauh dengan memanfaatkan jalur kabel telepon (ground cable) dan penggunaan Antenna RadioLink. Sayangnya, ground cable sangat rentan putus apabila terjadi pengerukan tanah ketika pembangunan dan radio linksangat rentan apabila terdapat obstacle serta instalasi penentuan arah antenna yang sulit. Oleh sebab itu penulis membuatsuatu inovasi komunikasi monitoring dengan memanfaatkan internet. Alat ini menggunakan dua board inti, yaitu boardarduino nano dan board modul ESP8266 kemudian dipasang paralel terhadap led status parameter pada marker beacon.Hasil uji coba pada marker beacon bandara Juanda menunjukkan ketepatan pengiriman data hampir 100% tepat.
Rancangan Alat Penggulung Lilitan Induktor Berbasis Arduino Mega Sebagai Penunjang Pembelajaran Di Politeknik Penerbangan Surabaya Tyas Putri Rarasati; Nyaris Pambudiyatno; Wasito Utomo
Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan)
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Rancangan ini dibuat untuk menunjang sistem pembelajaran di Politeknik Penerbangan Surabaya khususnya untukkegiatan praktikum. Pada awalnya alat penggulung lilitan dioperasikan secara manual , adapun peralatan otomatis yangdiciptakan sudah ada, namun terbatas pada induktor dengan kapasitas besar yang umum digunakan pada perusahaanperusahaanbesar dan dengan harga yang relatif mahal. Untuk itu pada Tugas Akhir ini dibuat rancangan alat pengggulunglilitan induktor berbasis mikrokontroler Arduino Mega yang lebih efisien dan harga yang relatif murah.Pada rancangan ini Power supply digunakan sebagai sumber tegangan yang diperlukan untuk beberapa blok. Keypadsebagai unit untuk menginputkan parameter berupa nilai induktansi, panjang lilitan serta diameter lilitan. Arduino Megasebagai piranti elektronik yang didalamnya terdapat chip mikrokontroler Atmega2560 berfungsi sebagai pengolah sinyalinput dan memprosesnya untuk mengatur jalannya alat yang dioperasikan. Setelah diproses sinyal keluaran dari arduinoditampilkan pada LCD beberapa informasi pengoperasian alat dan Driver Motor akan melanjutkan sinyal keluarantersebut ke motor penggerak. Motor DC bertindak sebagai penggerak alat penggulung. Pada poros motor juga terdapatsebuah sensor optocoupler yang akan melakukan pembandingan nilai output dan input yang akan menentukan waktupenghentian proses penggulungan.
Rancangan Trainer Kontrol Dan Monitoring Sistem Apron Floodlight Berbasis Arduino Sebagai Media Pembelajaran Di Politeknik Penerbangan Surabaya Oky Isa Bella Akbar; Rifdian IS; Jeffri Hunter
Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan)
Publisher : Politeknik Penerbangan Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Mikrokontroler merupakan suatu alat yang telah banyak digunakan untuk pengembangan teknologi dalam tugasnya untukmemudahkan kinerja manusia. Mikrokontroler menggunakan program untuk menjalankan alat tersebut agar sesuaidengan intruksi yang diinginkan atau perintah yang ingin dijalankan. Kondisi apron floodlight saat ini di Bandar UdaraInternasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Balikpapan perawatannya masih dilakukan dengan cara manual sertabelum adanya sistem monitoring. Rancangan kontrol dan monitoring apron floodlight ini dibuat dengan menggunakanmikrokontroler Arduino Uno Atmega 328 sebagai media pengolah data sehingga kontrol dan monitoring dapat dilakukansecara otomatis. Dengan adanya rangkaian alat ini semoga dapat dijadikan salah satu acuan dasar untuk merancang suatualat dengan sistem pengontrolan, khususnya sistem pengontrolan menggunakan mikrokontroler dan sebagai mediapembalajaran di Politeknik Penerbangan Surabaya.

Page 3 of 88 | Total Record : 872