cover
Contact Name
Hasrat Aimang
Contact Email
hasrat@unismuhluwuk.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
hasratsaluan@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. banggai,
Sulawesi tengah
INDONESIA
Jurnal Pendidikan Islam AL-ILMI
ISSN : 2620861X     EISSN : 226208628     DOI : -
Core Subject : Religion, Education,
JURNAL PENDIDIKAN ISLAM AL-ILMI adalah jurnal Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Universitas Muhammadiyah Luwuk terbit berkala enam bulan sekali yaitu bulan Mei dan November.
Arjuna Subject : -
Articles 4 Documents
Search results for , issue "Vol. 8 No. 2 (2025)" : 4 Documents clear
Analisis Peranan Masjid Binaan Muhammadiyah Dalam Penanaman Nilai-Nilai Pendidikan Islam Pribadi, Imam; Makmur; Durian; Muhammad Yusuf; Arman Bin Anuar
JURNAL PENDIDIKAN ISLAM AL-ILMI Vol. 8 No. 2 (2025)
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Luwuk

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32529/al-ilmi.v8i2.4112

Abstract

Di tengah tantangan globalisasi dan degradasi moral, masjid memiliki peran strategis sebagai pusat pendidikan Islam dan pemberdayaan masyarakat, menjadikan kajian tentang efektivitasnya sangat relevan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran masjid binaan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Palopo dalam menanamkan nilai-nilai pendidikan Islam. Menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif-fenomenologis, data dikumpulkan melalui observasi, wawancara mendalam dengan pengurus Muhammadiyah dan masjid, serta analisis dokumen kegiatan, dengan analisis data mengacu pada model Miles dan Huberman serta triangulasi untuk validitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa masjid-masjid ini aktif melaksanakan kegiatan pendidikan nonformal seperti pengajian rutin, Taman Pendidikan Al-Qur’an, kajian tematik, dan Darul Arqam, yang mendukung pembentukan karakter berbasis nilai Islam. Meskipun menghadapi tantangan seperti keterbatasan sumber daya manusia dan pendanaan, masjid berfungsi sebagai pusat dakwah dan sinergi dengan amal usaha Muhammadiyah. Penelitian ini berkontribusi pada pemahaman tentang peran masjid sebagai lembaga pendidikan di konteks urban. Kesimpulannya, masjid-masjid ini signifikan dalam pendidikan Islam, namun memerlukan strategi seperti pelatihan pengurus dan program berbasis teknologi untuk mengatasi tantangan. Penelitian selanjutnya disarankan menggunakan pendekatan campuran dan membandingkan masjid dari berbagai organisasi untuk wawasan yang lebih luas.
Profesionalisme Guru Dalam Pembelajaran Kosakata Bahasa Arab Pada Anak Usia Dini Nabiela Fahma; Kamal Yusuf
JURNAL PENDIDIKAN ISLAM AL-ILMI Vol. 8 No. 2 (2025)
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Luwuk

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32529/al-ilmi.v8i2.4005

Abstract

Profesionalisme guru memiliki peran penting dalam mendukung keberhasilan pembelajaran kosakata bahasa Arab bagi anak usia dini, terutama dalam penggunaan media visual seperti kartu bergambar. Pembelajaran yang menyenangkan dan sesuai perkembangan anak sangat dibutuhkan dalam konteks pengajaran bahasa asing di tingkat PAUD. Penelitian ini membahas profesionalisme guru dalam pembelajaran kosakata bahasa Arab pada anak usia dini di PAUD Al Khodijah Jombang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, kuesioner, dan observasi terhadap guru kelas B di PAUD Al Khodijah Jombang. Data dianalisis melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan dengan triangulasi sumber untuk menjaga validitas.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar guru menyadari pentingnya penggunaan media visual dalam pembelajaran dan mengaplikasikan kartu bergambar secara efektif. Namun, masih terdapat guru yang menggunakan metode konvensional karena keterbatasan pelatihan. Selain itu, keterlibatan orang tua dalam mendukung pembelajaran anak masih kurang optimal. Penggunaan kartu bergambar terbukti meningkatkan minat dan kemampuan kosakata bahasa Arab anak-anak, tetapi keberhasilan tersebut sangat bergantung pada kompetensi profesional guru. Oleh karena itu, diperlukan peningkatan kapasitas guru melalui pelatihan, komunitas belajar, dan dukungan institusional. Kolaborasi antara guru dan orang tua juga perlu diperkuat agar proses pembelajaran lebih maksimal dan berkelanjutan
Implementasi Konsep Integrasi Islam Dan Sains Perspektif Agus Purwanto Sebagai Strategi Pengajaran Pendidikan Islam Dartim; Mohamad Ali
JURNAL PENDIDIKAN ISLAM AL-ILMI Vol. 8 No. 2 (2025)
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Luwuk

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32529/al-ilmi.v8i2.2487

Abstract

Islamisasi sains telah banyak dilakukan, baik secara perorangan maupun kelembagaan. Namun bagaimana strategi implementasinya dalam sistem pembelajaran pendidikan Islam masih sangat minim dilakukan. Sejauh ini wacana yang mendominasi bahwa Integrasi sains Islam berada di ranah ilmu sosial: seperti ekonomi, psikologi maupun politik. Oleh karena itu, tulisan ini akan mencoba mengidentifikasi bagaimana implementasi konsep nalar ayat-ayat semesta dalam epistemologi atau dalam bahasa lain strategi untuk sistem pengajaran pendidikan Islam baik itu ranah teoritis maupun praktis. Kajian dilakukan dengan pendekatan ilmiah melalui metode dokumentasi dan literasi. Analisis dilakukan dengan model analisis isi. Analisis Isi dilakukan dengan model analisis interaktif sesuai dengan jenis penelitian kualitatif menurut Miles dan Hubermen. Kemudian setelah melalui kajian di atas setidaknya ada empat karakter yang bisa menjadi landasan epistemologi atau startegi implementasi pembelajaran di dalam pendidikan Islam menurut Agus Purwanto. Hasilnya yakni: sistematif; eksploratif; komprehensif-integratif; dan objektif-toleran. Harapan akhir dari kajian ini adalah agar tidak ada lagi pertentangan antara ilmuwan dan ulama
Implementasi Kegiatan Baca Tulis Al-Qur’an Dalam Menumbuhkan Karakter Qur’ani Pada Diri Peserta Didik Hasby Izhari Nur; Amirudin, Noor
JURNAL PENDIDIKAN ISLAM AL-ILMI Vol. 8 No. 2 (2025)
Publisher : Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Luwuk

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32529/al-ilmi.v8i2.4313

Abstract

The Qur’an Reading and Writing (BTQ) program serves as a strategic approach to cultivating Qur’anic character within the Islamic education system. The implementation of this program is essential for integrating Qur’anic literacy skills with moral values such as honesty, responsibility, and discipline. This study aims to analyze the implementation of BTQ activities in fostering Qur’anic character among students at SMP Muhammadiyah 4 Kebomas Gresik. A descriptive qualitative method was employed, utilizing data collection techniques including observation, interviews, and documentation. The results indicate that BTQ is conducted regularly with the support of competent teachers, effective learning media, and a contextual value-based approach. Despite several obstacles such as limited instructional time and low student motivation, the program positively contributes to the gradual development of Qur’anic behavior. Therefore, BTQ offers a significant contribution to Islamic educational practices that emphasize value-driven and character-based learning

Page 1 of 1 | Total Record : 4