cover
Contact Name
Basri
Contact Email
unasman.lppm@gmail.com
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalilmiahilmukomputer@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kab. polewali mandar,
Sulawesi barat
INDONESIA
Jurnal Ilmiah Ilmu Komputer Fakultas Ilmu Komputer Universitas Al Asyariah Mandar
ISSN : 2442451X     EISSN : 25033832     DOI : -
Core Subject : Science,
Computer Science Scientific Journal is published 2 (two) times in a year with the frequency of publication every 6 months in March and September. This journal contains research articles, scientific studies and social services related to Computer Science.
Arjuna Subject : -
Articles 176 Documents
Penerapan Sistem Pakar Pemilihan Makanan Pokok Bagi Penderita Penyakit Diabetes Mellitus Menggunakan Metode Forward Chaining Andi Yulia Muniar; Ashari
JURNAL ILMU KOMPUTER Vol 2 No 2 (2016): Edisi September
Publisher : LPPM Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan sebuah aplikasi sistem pakar dalam mengidentifikasi pemilihan makanan pokok bagi penderita Diabetes Mellitus. Data dianalisis dengan menggunakan metode forward chaining. Data ini diperoleh melalui: 1) Perpustakaan Penelitian; 2) Bidang Penelitian; 3) Wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem dapat bekerja dengan baik sesuai dengan metode forward chaining. Sistem pakar dalam mengidentifikasi pemilihan makanan pokok bagi penderita penyakit Diabetes Mellitus diharapkan dapat membantu dokter dan masyarakat dalam pemilihan makanan pokok yang sesuai dalam menentukan kalori makanan sehat bagi penderita Diabetes Mellitus
SPK Pembobotan Kualifikasi Tenaga Ahli Pengadaan Jasa Konsultansi Menggunakan Metode Fuzzy AHP Dwi Anggita
JURNAL ILMU KOMPUTER Vol 5 No 1 (2019): Edisi April
Publisher : LPPM Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jiik.v5i1.86

Abstract

Untuk penentuan bobot kualifikasi tenaga ahli dalam proses penyeleksian tender jasa konsultansi, dibutukan sebuah algoritma yang bersifat adaptif atau dinamis. Algoritma Fuzzy AHP adalah salah satu metode yang dianggap sangat tepat dalam penyelesaian kasus sistem pendukung keputusan pembobotan tenaga ahli ini, karena Metode Fuzzy AHP dapat meminimalisasi ketidakseimbangan dalam skala AHP yang berbentuk nilai ‘crisp’. Adapun paramater-parameter yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengalaman kerja, kesesuaian pendidikan, sertifikat keahlian dan seminar/kursus yang pernah diikuti oleh tenaga ahli dari perusahaan yang mengikuti proses tender di ULP Universitas Hasanuddin sebagai bahan kajian. Data-data dalam penelitian ini hanya bersifat sebagai penelitian dan belum digunakan pada proses pengambilan keputusan secara langsung
Rancang Bangun Sistem Informasi Pemenuhan Kebutuhan Gizi mikro dan Gizi Makro Pada Anak Usia 1-12 Tahun Berbasis Android Kamaruddin Tone; Intan Erika Suhastami
JURNAL ILMU KOMPUTER Vol 4 No 2 (2018): Edisi September
Publisher : LPPM Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jiik.v4i2.87

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh masalah yang terjadi pada dunia kesehatan yaitu tingginya jumlah angka kekurangan dan kelebihan Gizi yang terjadi di Indonesia khususnya terjadi pada Anak Usia Balita (1-5 Tahun) dan Usia Anak Sekolah (6-12 tahun). Berdasarkan penelitian WHO (world Health Organization) Gizi Buruk Mengakibatkan 54% Kematian bayi dan Anak. Hasil Sensus WHO Menunjukkan Bahwa 49 % dari 10,4 juta Kematian Anak di Negara Berkembang Berkaitan Dengan Gizi Buruk. Berdasarkan Latar Belakang tersebut penelitian membuat aplikasi, yang bertujuan untuk mengetetahui jumlah konsumsi Gizi Mikro dan Gizi Makro yang tepat pada Anak yang Berusia 1-12 Tahun berbasis Android. Penelitian ini menggunakan Metode Harris Benedict untuk Menentukan AMB pada Anak dan menggunakan Metode penelitian Kualitatif dengan jenis pendekatan penelitian Design and Creation, adapun Tools yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Android Studio sehingga Aplikasi ini dapat berjalan di Smartphone. Adapun Bahasa Pemrograman yang digunakan dalam Pembuatan Aplikasi ini yaitu Java. Serta pengujian yang digunakan dalam aplikasi ini menggunakan metode Pengujian Black Box. Dari penelitian ini menghasilkan sebuah Sistem Informasi Pemenuhan kebutuhan Gizi Mikro dan Gizi Makro Pada Anak Usia 1-12 Tahun berbasis Android yang dapat menentukan Jumlah Konsumsi Gizi Mikro dan Gizi Makro dengan tepat pada Anak 1-12 Tahun
Implementasi Sistem Pendaftaran dan Edukasi Pencak Silat Budi Asih se-Ciayumajakuning Berbasis Website Dengan Framework Codeigniter (CI) Ahmad Lubis Ghozali; Kurnia Adi Cahyanto; Diky Anwar
JURNAL ILMU KOMPUTER Vol 5 No 2 (2019): Edisi September
Publisher : LPPM Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jiik.v5i2.94

Abstract

Tertutupnya akan informasi mengenai pencak silat akhirnya membuat pencak silat sebagai warisan budaya bangsa Indonesia hilang tergerus perkembangan jaman dengan adanya teknologi yang semakin modern seperti saat ini. Biasanya pendaftaran pada perguruan pencak silat Budi Asih masih menggunakan cara konvensional, yaitu anggota baru harus memperoleh formulir pendaftaran, mengisi data, dan menyerahkannya ke Guru kolatnya atau Sekretariat. Masalah pendaftaran dan edukasi bisa dilakukan dengan solusi aplikasi pencak silat Budi Asih berbasis website sehingga prosesnya menjadi lebih cepat jika dibandingkan dengan cara konvensional. Hasil dari pengujian yang dilakukan oleh pengguna untuk mencoba aplikasi ini menunjukkan bahwa dapat mempercepat kerja pengurus secretariat dalam mengolah data secara terkomputerisas
Sistem Pendukung Keputusan Pemberian Kredit Sepeda Motor Menggunakan Metode Simple Additive Weighting (SAW) Pada PT. NSS Cabang Kefamenanu Yoseph P.K.Kelen; Siprianus S. Manek
JURNAL ILMU KOMPUTER Vol 5 No 2 (2019): Edisi September
Publisher : LPPM Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jiik.v5i2.96

Abstract

PT.Nusantara Surya Sakti (NSS) adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa pembiayaan dengan berkonsentrasi kepada pembiayaan sepeda motor Honda. Perusahaan ini turut berinovasi untuk menjadi solusi pembiayaan bagi kebutuhan masyarakat dengan membuka berbagai macam jenis pembiayaan lainnya seperti pembiayaan multiproduk, mesin pertanian, motor dan mobil. Dalam melancarkan bisnisnya, PT.NSS telah menetapkan kebijakan dalam pemberian kredit yaitu calon penerima kredit harus memenuhi syarat Five C, bagaimana karakter nasabah (Character), kapasitas melunasi kredit (Capacity), kemampuan modal yang dimiliki nasabah (Capital), jaminan yang dimiliki nasabah untuk menanggung resiko kredit (Collateral) dan kondisi keuangan nasabah (Condition). Namun, jumlah data pemohon kredit yang banyak membuat pihak PT.NSS kesulitan menganalisa dan memutuskan konsumen yang tepat untuk mendapatkan kredit. Jika terjadi kesalahan dalam pemilihan calon penerima kredit, maka akan terjadi kemacetan kredit konsumen yang menimbulkan kerugian yang dapat manghambat laju perkembangan perusahaan. Berdasarkan masalah di atas, maka diperlukan sebuah sistem pendukung keputusan (SPK) terkomputerisasi yang dapat menganalisa data pemohon kredit dan menentukan keputusan dengan cepat. Metode perhitungan yang digunakan pada SPK ini adalah Simple Additive Weighting (SAW).
Penerapan Model Decision Tree Algoritma Untuk Mengidentifikasi Penyakit Pencernaan Dengan Pengobatan Herbal Nuraida Latif; Ashari
JURNAL ILMU KOMPUTER Vol 5 No 2 (2019): Edisi September
Publisher : LPPM Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jiik.v5i2.98

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi penyakit pencernaan dengan pengobatan herbal menggunakan model decision tree algoritma. Penyakit pencernaan merupakan salah satu penyakit yang banyak di derita oleh manusia, dan mengalami peningkatan tiap tahunnya. Pencernaan merupakan salah satu organ manusia yang sangat penting bagi tubuh manusia. Pentingnya kinerja organ pencernaan yang ada di dalam tubuh manusia membuat manusia harus menjaga kesehatan agar tubuh tetap bekerja dengan baik. Pengetahuan masyarakat yang sedikit akan gejala-gejala awal dari suatu penyakit merupakan faktor-faktor penyakit menjadi parah ketika penderita ditangani oleh tenaga paramedis. Data-data penelitian dilakukan dengan penelitian lapangan, studi pustaka, wawancara. Berdasarkan pengujian dan penggunaan sistem informasi, didapatkan hasil quisioner yang menyatakan baik dengan pengujian terhadap kemudahan penggunaan (daya guna) diperoleh hasil 90%, fungsionalitas diperoleh hasil 90%, antarmuka pengguna diperoleh hasil 95%, efisiensi diperoleh hasil 95%, integritas (keamanan) diperoleh hasil 90%, kemampuan adaptasi sistem diperoleh hasil 92,5%, keakuratan diperoleh hasil 90% dan kemudahan instalasi software diperoleh hasil 90%.
Rancang Bangun Internet Sehat Di SMP Negeri Unggulan Indramayu Menggunakan Proxy Server Willy Permana Putra; A. Sumarudin; ahmad Lubis Ghozali; Darsih
JURNAL ILMU KOMPUTER Vol 5 No 2 (2019): Edisi September
Publisher : LPPM Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jiik.v5i2.99

Abstract

Perkembangan internet saat ini merupakan keniscayaan, perkembangannya menyentuh beberapa bidang dan segi kehidupan masyarakat, dimulai dari internet tingkat perguruan tinggi sampai sekolah dasar. Dalam perkembangannya memiliki dampak positif yaitu percepatan informasi berupa pengetahuan, komunikasi dan Entertainment. Tetapi juga memiliki dampak negatif berupa informasi berkonten negatif seperti pornografi, radikalisme dan terorisme yang akan berdampak serius bagi siswa SMP yang merupakan usia remaja. Oleh sebab itu, maka penerapan teknologi Proxy sebagai media penyaring konten negatif menggunakan squid. Dengan penerapan instalasi Proxy server ini didapat internet di SMPN Unggulan dapat terpantau koneksi yang terjadi dan dapat melakukan penyaringan situs yang berpotensi menyebarkan konten negatif. Selain itu pula didapat koneksi internet dengan menggunakan Proxy server juga mampu meningkatkan performa jaringan menjadi 2.3 kali lebih cepat.
Perhitungan Gaji Remunerasi Pada Pengadilan Negeri Kelas 1b Menggunakan Algoritma JST Herlina
JURNAL ILMU KOMPUTER Vol 5 No 2 (2019): Edisi September
Publisher : LPPM Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jiik.v5i2.100

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk membangun sebuah system perhitungan gaji remunerasi pada Pengadilan Negeri Kelas 1B menggunakan algoritma Jaringan Syaraf Tiruan (JST). Penetapan besaran kompensasi remunerasi didasarkan oleh aktivitas proses kerja sehari-hari dalam hal ini diwakili oleh variabel absen pegawai. Model arsitektur JST yang digunakan adalah jaringan lapisan tunggal.
Perancangan Aplikasi Hostelry Dengan Teknologi Location Based Service Berbasis Android Untuk Mendukung Sektor Pariwisata Di Bulukumba Nuraida Latif; Rohayati Arifin; Andi Diaunnajiyah
JURNAL ILMU KOMPUTER Vol 6 No 1 (2020): Edisi April
Publisher : LPPM Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jiik.v6i1.106

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk Merancang aplikasi Hostelry dengan Teknologi Location Based Service (LBS) berbasis android untuk pendukung sektor pariwisata di Bulukumba, Mengimplementasikan aplikasi Hostelry berbasis android di Kabupaten Bulukumba. Data data diperoleh melalui penelitian lapangan berupa wawancara, dokumentasi dan penelitian pustaka. Jumlah sampel yang diambil dalam penelitian ini terbagi menjadi 3 kategori yaitu penginapan, wisata, dan pasar. Perhitungan pengambilan sampel dari populasi menggunakan rumus Slovin dengan jumlah sampel data 48 penginapan dari 93 data penginapan, 23 wisata dari 30 data wisata, dan 30 pasar dari 42 data pasar. Pengujian aplikasi menggunakan metode pengujian blackbox dan User Acceptance Testing (UAT). Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi Hostelry Bulukumba dapat memudahkan wisatawan dalam memilih dan melakukan pencarian lokasi penginapan dengan tingkat kelayakan rata-rata 95,2% dari 22 responden.
Backup Database Dengan Multi Master Replikasi Pada Kluster Server Ahmad Heryanto; Yuyun Hartati
JURNAL ILMU KOMPUTER Vol 6 No 1 (2020): Edisi April
Publisher : LPPM Universitas Al Asyariah Mandar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35329/jiik.v6i1.118

Abstract

Sistem database yang selalu tersedia merupakan kebutuhan mutlak pada insfrastruktur setiap organisasi. Data yang tersimpan harus terus tersedia pada saat dibutuhkan. Banyak hambatan dan gangguan dalam menyimpan data dalam suatu database. Hambatan dan gangguan tersebut tersebut bisa diakibatkan dari berbagai macam hal, seperti maintenance, kerusakan database, kerusakan media, data corruption dan bencana yang tak terduga (bencana alam). Oleh karena itu, diperlukan suatu Teknik replikasi yang baik untuk menjaga keutuhan data. Teknik replikasi Multi Master (Master-Master) telah diimplementasikan pada penelitian ini. Hasil penelitian ini, untuk melakukan replikasi 3 node server diperlukan waktu dengan rentang 0,1-0,2 detik

Page 6 of 18 | Total Record : 176