cover
Contact Name
Sudjiwanati
Contact Email
sudjiwanati@yahoo.com
Phone
-
Journal Mail Official
jurnalpsikovidya1@gmail.com
Editorial Address
-
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
PSIKOVIDYA
ISSN : 08538050     EISSN : 25026925     DOI : -
Core Subject : Humanities,
PSIKOVIDYA adalah jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang. Psikovidya terbit dua kali setahun dengan P-ISSN: 0853-8050, E-ISSN: 2502-6925. Psikovidya merupakan publikasi ilmiah resmi yang menerbitkan tulisan hasil penelitian yang mencakup berbagai bidang keilmuan dalam psikologi. Bidang publikasi Psikovidya terkait dengan Psikologi pendidikan, Psikologi sosial, Psikologi klinis, Psikologi industri dan organisasi, psikologi komunitas, psikologi positif, psikologi kepribadian, Psikologi Kesehatan, Psikoterapi, psikologi perkembangan, psikologi eksperimen, dan Psikologi Budaya .
Arjuna Subject : -
Articles 148 Documents
Pengaruh Brand Image Terhadap Minat Membeli Yang Di Moderasi Oleh Tipe Kepribadian Ekstrovert Gesit Ikrar Negarawan
PSIKOVIDYA Vol 22 No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (177.208 KB)

Abstract

Citra merk juga dianggap sebagai pendapat dan kepercayaan konsumen dalam kualitas produk yang dihasilkan oleh organisasi dan kejujuran organisasi dalam produk yang ditawarkan kepada konsumen. Penelitian ini menggunakan 100 mahasiswa Universitas Muhammadiyah Malang sebagai subjek penelitian (laki-laki=30, perempuan=70). Subjek diberikan skala mengenai brand image, kepribadian ekstrovert, dan minat membeli mereka. Dari hasil analisa regresi moderasi diperoleh keputusan bahwa variabel (X) yaitu brand image berpengaruh negatif tapi tidak signifikan terhadap variabel (Y) yaitu minat membeli yang di moderasi oleh kepribadian ekstrovert (Beta: -2,238, P> 0,005).Kata Kunci: Barand Image, Minat Membeli, Kepribadian Ekstrovert
Hubungan Soft Skills dengan Prokrastinasi Akademik Pada Mahasiswa Azis Abdullah; Rachmawati Widyantoro
PSIKOVIDYA Vol 22 No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (235.977 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui korelasi antara soft skill dengan prokrastinasi akademik. Memahami soft skill seseorang adalah keterampilan dalam berurusan dengan orang lain (keterampilan interpersonal) dan keterampilan pengaturan diri (keterampilan interpersonal) yang dapat mengembangkan kinerja maksimum. Sedangkan Prokrastinasi akademik adalah kegagalan siswa dalam melakukan tugas akademik yang berbentuk kecenderungan bertindak untuk menunda dimulainya tugas atau menyelesaikan tugas yang menghambat kinerja. Objek penelitian adalah mahasiswa semester empat Universitas Wisnuwardhana Malang yang berjumlah 85 orang. Data untuk penelitian ini dikumpulkan menggunakan skala soft skills dan skala prokrastinasi. Data dianalisis menggunakan SPSS 22 dengan analisis regresi dan teknik analisis korelasi parsial. Hipotesis dalam penelitian ini menyatakan ada korelasi antara soft skill dengan prokrastinasi sehingga semakin tinggi kemampuan soft skill, maka semakin rendah prokrastinasi siswa.Kata Kunci: Soft Skill, Prokrastinasi
Mengapa Saya Tidak Asertif? Tinjauan Asertifitas Dari Tingkat Self Esteem Mahasiswa Essha Paulina Kristanti; Nadiya Andromeda
PSIKOVIDYA Vol 22 No 1 (2018)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (215.004 KB)

Abstract

Penelitian ini adalah untuk menguji asertifitas mahasiswa melalui pengaruh self esteem yang mereka miliki. Self esteem sebagai sebuah variabel yang sangat vital untuk menentukan bagaimana seseorang berperilaku, mengahargai diri dan orang lain. Tugas mahasiswa adalah sebagai agent of change di dunia kampus, harus memiliki sifat yang aktif, mandiri, kreatif, dewasa dalam cara berpikir dan perilakunya. Dengan bersikap asertif, seseorang membebaskan diri dari kebanyakan orang yang berperilaku tunduk. Hasil penelitian menunjukkan ada korelasi yang moderat antara self esteem dan asertifitas pada mahasiswa Universitas Wisnuwardhana Malang. Hal ini dapat diketahui dari nilai koefisien korelasi sebesar 0.350 dalam taraf signifikasi pada alpha 5%. Oleh karena nilai p-value sebesar 0.013 (<0.05), maka dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan positif moderat antara self esteem dengan tingkat asertifitas pada mahasiswa.Kata Kunci: Asertifitas, Self Esteem
PERAN EMOSI POSITIF DAN EMOSI NEGATIF TERHADAP ALTRUISME DONOR ORGAN PADA MAHASISWA FAKULTAS KEDOKTERAN DI KOTA MALANG Rizka Asnelia Robbitha; Ika Herani
PSIKOVIDYA Vol 22 No 2 (2018)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (205.951 KB) | DOI: 10.37303/psikovidya.v22i2.107

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Peran Emosi Positif dan Emosi Negatif Terhadap Altruisme Donor Organ pada Mahasiswa Fakultas Kedokteran di Kota Malang.. Metode penelitian ini adalah kuantitatif dengan intrumen penelitian berupa kuesioner yang terdiri dari skala emosi dan altruisme. Berdasarkan hasil olah data dari penelitian ini diketahui nilai signifikansi positif terhadap altruisme donor organ sebesar 0,042 (p < 0,05). Hal ini menunjukkan hipotesis altertnatif diterima, yaitu terdapat peran emosi positif terhadap altruisme donor organ. Sedangkan hasil uji emosi positif terhadap altruisme donor organ sebesar 0,036 (p < 0,05). Hal ini menunjukkan hipotesis altertnatif diterima, yaitu terdapat peran emosi negatif terhadap altruisme donor organ.Kata kunci: altruisme, donor organ, emosi, mahasiswa kedokteran
EFEKTIVITAS PEMBERIAN EKSPRESIF WRITING THERAPY TERHADAP KECENDERUNGAN SELF INJURY DITINJAU DARI TIPE KEPRIBADIAN INTROVERT Laila Faried; IGAA Noviekayati; Sahat Saragih
PSIKOVIDYA Vol 22 No 2 (2018)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (231.437 KB) | DOI: 10.37303/psikovidya.v22i2.108

Abstract

Self injury merupakan bentuk perilaku yang disengaja untuk melukai atau menyakiti diri sendiri, yang bertujuan untuk mengurangi penderitaan secara psikologis. Self injury juga dipengaruhi oleh tipe kepribadian. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas pemberian ekspresif writing therapy terhadap kecenderungan self injury dan hubungan antara kepribadian introvert dengan kecenderungan self injury. Metode penlitian ini jenis Quasi Eksperimen dengan one group pretest postest design. Subjek dalam penelitian ini ada 10 remaja perempuan. Manfaat penelitian sebagai sarana untuk merefleksikan pikiran dan perasaan terdalam terhadap peristiwa yang tidak menyenangkan pada subjek. Teknik pengumpulan data menggunakan angket yang disusun oleh peneliti. Hasil uji Wilcoxon Signed Ranks Test diketahui nilai z =2,670, dengan Signifikansi sebesar 0.008 , yang artinya < 0.05 maka disimpulkan bahwa ada perbedaan yang sangat signifikan kecenderungan sebelum dan sesudah pemberian Terapi Ekspresif Writing pada kecenderungan self Injury. Hasil uji spearman ditemukan koefisien korelasi sebesar 0,497 dengan signifikansi sebesar 0,072 sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak ada hubungan antara kepribadian introvert dengan kecenderungan self injury. Kata kunci : Self injury, Ekspresif Writing Therapy, Introvert, remaja
PENGALAMAN CALEG MUDA YANG GAGAL MENJADI ANGGOTA LEGISLATIF PADA PEMILU 2014 Martaria Rizky Rinaldi
PSIKOVIDYA Vol 22 No 2 (2018)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (225.391 KB) | DOI: 10.37303/psikovidya.v22i2.109

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan pengalaman dari calon anggota legislatif (caleg) muda yang gagal menjadi anggota legislatif pada Pemilihan Umum (pemilu) 2014. Metode dari penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan fenomenologis. Eksplorasi pengalaman dilakukan dengan cara wawancara semi terstruktur kepada dua orang yang pernah menjadi calon anggota legislatif dan dinyatakan gagal dalam pemilu. Data dianalisis dengan deskripsi fenomena individu. Hasil dari penelitian terdapat tiga periode dalam pengalaman menjadi caleg, yaitu episode sebelum pemilu, pengalaman saat pemilu, dan setelah gagal pemilu. Tema dalam episode sebelum pencalonan yaitu faktor yang mempengaruhi pencalonan, dengan sub tema motivasi, latar belakang keluarga dan latar belakang pengalaman; dan persepsi terhadap lembaga legislatif. Pengalaman pemilu dengan tema kampanye, dukungan, dan sumber dana. Setelah gagal pemilu dengan tema respon terhadap kegagalan, dan rencana masa depan. Kata Kunci: caleg; anggota legislatif;  pemilu, kualitatif, fenomenologi
HUBUNGAN ANTARA POLA ASUH ORANG TUA OTORITER DENGAN TEMPER TANTRUM PADA ANAK USIA PRASEKOLAH Alif Fakriyatur; Andia Kusuma Damayanti
PSIKOVIDYA Vol 22 No 2 (2018)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (243.681 KB) | DOI: 10.37303/psikovidya.v22i2.110

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji hipotesa hubungan antara pola asuh orang tua otoriter dengan temper tantrum pada anak usia prasekolah. Populasi dalam penelitian ini adalah orang tua dari siswa RA Baiturrohim Malang. Jumlah populasi siswa di RA Baiturrohim Malang adalah 76 anak. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini, didapatkan jumlah sampel sebanyak 70 orang. Adapun ciri-cirinya : 1) Anak prasekolah di RA Baiturrohim Malang, 2) Anak pra sekolah yang memiliki ciiri-ciri temper tantrum, 3) Orang tua dengan pola asuh otoriter pada tahun akademik 2017/2018. Subjek diambil dengan menggunakan metode purposive random sampling. Temper Tantrum dan  pola asuh orangtua otoriter diperoleh melalui metode angket. Data penelitian ini dianalisis dengan teknik product moment. Berdasarkan hasil analisis yang telah dilakukan, maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis dalam penelitian ini diterima. Dimana nilai tersebut lebih besar dari nilai rtabel pada sampel sejumlah 70 orang yang nilainya hanya 0,330. Jadi dapat dipastikan nilai >r tabel (0,733 > 0,330). Hal ini berarti ada hubungan yang signifikan antara pola asuh otoriter dengan temper tantrum anak pra sekolah, dimana semakin tinggi pola asuh otoriter orang tua maka semakin tinggi temper tantrumnya, begitu pula sebaliknya.Kata Kunci : Temper Tantrum, Pola Asuh Orangtua Otoriter, usia Pra Sekolah
HUBUNGAN ANTARA KONSEP DIRI DENGAN CELEBRITY WORSHIP PADA REMAJA PECINTA KOREA DI MANADO DITINJAU DARI JENIS KELAMIN Astrid Lingkan Mandas; Suroso Suroso; Dwi Sarwindah S
PSIKOVIDYA Vol 22 No 2 (2018)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (294.985 KB) | DOI: 10.37303/psikovidya.v22i2.111

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat bagaimana hubungan antara konsep diri dengan celebrity worship dan melihat apakah ada perbedaan celebrity worship antara laki-laki dan perempuan pada remaja pecinta Korea di Manado. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah 84 remaja pecinta Korea di Manado yang tergabung dalam 4 fandom yakni EXO-L, A.R.M.Y, BLINKS, dan ONCE. Hasil analisis korelasi product moment menunjukan bahwa terdapat hubungan negatif yang sangat signifikan antara konsep diri dengan celebrity worship (rxy = -0,771 pada p = 0,000). Analisis data menggunakan uji mann-whitney menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan celebrity worship antara laki-laki dan perempuan (Z= -0,157 pada p = 0,876)Kata kunci : celebrity worship; konsep diri
KESIAPAN MAHASISWA TINGKAT AKHIR MENGHADAPI DUNIA KERJA DITINJAU DARI KONSEP DIRI DAN KOMPETENSI YANG DIMILIKI Rachmawati Rachmawati; Wulan Murni Sulianti
PSIKOVIDYA Vol 22 No 2 (2018)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (164.827 KB) | DOI: 10.37303/psikovidya.v22i2.112

Abstract

Tuntutan di dunia industri berkembang pesat, yang juga menyebabkan kebutuhan untuk mendapatkan tenaga kerja yang memiliki kompetensi dan konsep diri yang tinggi sangat dibutuhkan. Banyaknya tenaga kerja yang tidak terserap dalam dunia industri merupakan tanda tanya, apakah memang adanya ketidaksiapan mahasiswa untuk bekerja karena konsep dirinya yang rendah, kompetensinya yang kurang mumpuni, ataukah karena kedua. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh konsep diri dan kompetensi yang dimiliki terhadap kesiapan menghadapi dunia kerja pada mahasiswa tingkat akhir. Subyek dari penelitian ini adalah mahasiswa tingkat akhir Universitas Wisnuwardhana Malang, yang belum bekerja. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive random sampling. Pengolahan data menggunakan metode statistik analisa regresi dua jalur. Hasil uji analisa regresi dua faktor diperoleh Freg sebesar 9,961  (p = 0,000) menunjukkan hasil yang signifikan. Artinya ada pengaruh Konsep diri dan Kompetensi Mahasiswa tingkat akhir Universitas Wisnuwardhana Malang terhadap kesiapan dalam menghadapi dunia kerja. Hasil perhitungan (r) = 0,36 menunjukkan hubungan dengan arah positif, yang artinya semakin tinggi konsep diri dan kompetensi mahasiswa maka semakin meningkat kesiapan mereka dalam menghadapi dunia kerja, sebaliknya semakin rendah konsep diri dan kompetensi mahasiswa maka semakin menurun kesiapan mereka dalam menghadapi dunia kerja. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat melakukan antisipasi dalam menyiapkan para mahasiswa agar siap bekerja setelah lulus nantinya.Kata kunci: Konsep Diri; Kompetensi; Kesiapan untuk Bekerja; Mahasiswa
PENGARUH DUKUNGAN SOSIAL TERHADAP TINGKAT KECEMASAN IBU HAMIL DI RUMAH SAKIT BERSALIN PEMERINTAH KOTA MALANG Yohanes Didhi Christianto Utomo; Sudjiwanati Sudjiwanati
PSIKOVIDYA Vol 22 No 2 (2018)
Publisher : Fakultas Psikologi Universitas Wisnuwardhana Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (299.811 KB) | DOI: 10.37303/psikovidya.v22i2.117

Abstract

Kehamilan merupakan saat-saat yang dinantikan oleh seorang wanita yang telah menikah dan bagi seorang wanita kehamilan merupakan suatu bentuk perwujudan kesempurnaan  karena akan mendapatkan keturunan. Dalam proses kehamilan terjadi perubahan secara biologi, fisiologi dan psikologi. Secara psikologi, wanita hamil dapat mengalami stres dan kecemasan yang diakibatkan oleh proses adaptasi wanita terhadap kehamilannya. Kecemasan yang dialami oleh wanita hamil dapat mempengaruhi perkembangan janin, tekanan darah tinggi dan sesak nafas dan bila tidak segera ditangani dapat membahayakan ibu dan janinnya. Dukungan sosial merupakan suatu bentuk bantuan yang diberikan kepada individu untuk melindunginya dari konsekuensi stres. Bentuk dukungan sosial dapat berupa dukungan emosional, dukungan penghargaan, dukungan instrumental dan dukungan informasi. Dukungan sosial diharapkan dapat membantu wanita hamil menghadapi kecemasan selama proses kehamilan.Penelitian dilakukan dengan mengambil sampel sebanyak 45 wanita hamil yang memeriksakan diri di Rumah Sakit Bersalin Pemerintah Kota Malang. Metode penelitian menggunakan Skala Linkert, dan hasilnya di analisa dengan menggunakan program IBM SPSS versi 20. Hasil analisa regresi linier menunjukkan bahwa F hitung sebesar 7,360 > F tabel sebesar 7,26 yang berarti bahwa ada pengaruh dukungan sosial terhadap tingkat kecemasan ibu hamil dengan nilai signifikansi 0,01 (p=0,01). Hasil uji korelasi menunjukkan adanya korelasi negatif (r=-0,311) yang berarti dukungan sosial yang diberikan kepada ibu hamil membuat tingkat kecemasan yang dialami ibu hamil rendah.  Kata Kunci: Kecemasan, dukungan sosial, kehamilan

Page 7 of 15 | Total Record : 148