cover
Contact Name
Putri Hana Pebriana
Contact Email
putripebriana99@gmail.com
Phone
+6285321149444
Journal Mail Official
konselingjpdk@gmail.com
Editorial Address
https://journal.universitaspahlawan.ac.id/index.php/jpdk/about/editorialTeam
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Jurnal Pendidikan dan Konseling
ISSN : ISSN2685     EISSN : 2685936X     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Pendidikan dan Konseling merupakan wadah bagi para peneliti untuk mengembangkan kompetensinya dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Adapun scope jurnal ini berkaitan dengan pendidikan, sosial sains dan konseling. Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober dan Desember. Jurnal terdaftar dengan E-ISSN: 2685-936X dan P-ISSN: 2685-9351
Articles 5,452 Documents
Pengaruh Peran Guru PPKn Terhadap Sikap Nasionalisme Siswa di SMP Negeri 3 Rangsang Kepulauan Meranti Riau (Studi Kasus Pulau Terluar Indonesia) Siti Nurlela; Jumili Arianto; Supentri Supentri
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.11547

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi fenomena sikap nasionalisme siswa di SMP Negeri 3 Rangsang. Bahwa daerah ini berada di perbatasan antara Indonesia dan Malaysia. Sehingga muncul indikasi rasa nasionalisme yang rendah. Terlihat bahwa siswa jarang mau bermain dengan teman yang berbeda suku, selalu menggunakan produk luar negeri dari Malaysia, jarang menggunakan bahasa Indonesia di lingkungan sekolah dan tidak serius mengikuti upacara. Rumusan masalah penelitian adalah apakah ada pengaruh peran guru PPKn terhadap sikap nasionalisme siswa di SMP Negeri 3 Rangsang. Tujuan Penelitian guna mengetahui apakah ada pengaruh peran guru PPKn terhadap sikap nasionalisme siswa. Populasi penelitian yakni siswa SMP Negeri 3 Rangsang berjumlah 144 siswa. Sampel penelitian berjumlah 36 siswa dan 3 guru PPKn. Teknik pengambilan sampel menggunakan proporsional sampling yakni mengambil 25% dari jumlah keseluruhan populasi. Metode penelitian ialah deskriptif kuantitatif, instrumen pengumpulan data yakni observasi, angket, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian bahwa hasil uji t diperoleh t hitung sebesar 2,076 dan t tabel sebesar 2,03. Artinya t hitung > t tabel. maka hipotesis penelitian ini di terima bahwa ada pengaruh peran guru PPKn terhadap sikap nasionalisme siswa di SMP Negeri 3 Rangsang dan dari hasil perhitungan koefisien determinasi diperoleh bahwa pengaruh peran guru PPKn terhadap sikap nasionalisme siswa sebesar 11,2%.
Implementasi Pendidikan Etika Dan Prilaku Moral Dalam Pembentukan Karakter Siswa di SD PAB 18 Sampali Syafri Fadillah Marpaung; Ahmad Raihan Azizi2 Eka Lestari; Febri Nanda Monalisa; Leni Hermita Hasibuan; Sarah Lailatil Fadla
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.11555

Abstract

Pendidikan karakter adalah usaha sengaja (sadar) untuk membantu masyarakat memahami, peduli, dan menerapkan nilai-nilai etika inti. Itu diharapkan bahwa karakter dan kepribadian dibentuk oleh peserta didik itu sendiri yang lama untuk keberhasilan pendidikan karakter. Peserta didik diharapkan memahami nilai-nilai yang diberikan kepadanya, sepenuhnya tanpa kesalahpahaman sama sekali. Integrasi pendidikan karakter sangat penting dalam mengatasi masalah tersebut krisis moral. Demikian dalam implementasi pendidikan karakter di sekolah adalah tiga metode yang digunakan yang melibatkan pembelajaran, kegiatan ekstrakurikuler, dan budaya sekolah.
Efektifitas Sport Education Model Dalam Kurikulum Merdeka Pada Pembelajaran Sepak Bola Terhadap Minat Belajar Siswa Sekolah Menengah Pertama. Abdul Fattah Hanif; Ega Trisna Rahayu
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.11560

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana minat belajar siswa kelas VII SMP Negeri 3 Babakancikao terhadap sepak bola. Salah satu permasalahan observasi sekolah adalah guru PJOK belum mengetahui materi sepak bola dalam implementasi kurikulum merdeka. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan metode survei dan teknik pengumpulan data pretest dan posttest berupa kuesioner. Populasi penelitian ini berjumlah 25 siswa kelas VII SMP Negeri 3 Babakancikao yang terdiri dari satu kelas. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif yang dijabarkan dalam bentuk persentase. Hasil survei minat belajar siswa kelas VII dalam mengikuti kelas sepak bola dalam model sport education model di SMP Negeri 3 Babakancikao menunjukkan bahwa 12 siswa (65%) sangat tertarik, bahkan 6 siswa (25%) tertarik. Minat, sebanyak 4 siswa (8,25%) cukup tertarik, sebanyak 3 siswa (1,75%) kurang tertarik. Berdasarkan hasil kesimpulan penelitian ini, disarankan agar guru lebih memahami kurikulum merdeka untuk mencapai tujuan pembelajaran dan meningkatkan minat siswa untuk terlibat dalam pembelajaran.
the Efektivitas Direct Intruction Model Dalam Kurikulum Merdeka Terhadap Kemampuan Teknik Dasar Passing Permainan Sepak Bola Siswa Sekolah Menengah Atas Akhmad Fajar; Ega Trisna Rahayu
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.11565

Abstract

Model Pembelajaran sangat penting untuk keberhasilan meningkatkan kemampuan para siswa untuk mencapai tujuan pembelajaran. Tujuan dari Penelitian Ini untuk meningkatkan kualitas passing siswa kelas 10 Sman 1 TelukJambe Barat, karena pada tes awal (PreTest) yang dilakukan kepada para peserta didik masih banyak yang mempraktikkan teknik passing dengan gerakan yang salah dan tidak sesuai dengan yang seharusnya, subyek penelitian ini yaitu siswa kelas 10 Sman 1 Telukjambe Barat dengan jumlah peserta didik sebanyak 38 peserta didik. Hasil uji hipotesisi menggunkan uji-t Diketahui bahwa nilai Sig. (2-tailed) sebesar 0,001 < 0,05 maka dapat di tarik kesimpulan bahwasanya terdapat perbedaan yang signifikan antara hasil pre-test dan post-test. Pada pembelajaran teknik dasar passing sepak bola terhadap siswa dapat diterima. Model pembelajaran Direct intruction model dinyatakan efektif karena nilai rata-rata N-Gain keseluruhan pada uji peningkatan N-Gain sebesar 0,57, atau peningkatannya berkategori efektif
Peran Kepala Sekolah Dalam Mewujudkan Budaya dan Iklim Sekolah Jimson Sitorus; Bernadetha Nadeak; Lamhot Naibaho
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.11566

Abstract

Mutu pendidikan sangat ditentukan oleh berbagai faktor yang mempengaruhinya seperti sistem, sumber daya, pembiayaan, manajemen, dan lain-lain. Upaya pembaharuan harus terus dilakukan demi tercapainya tujuan pendidikan yang bermutu. Namun demikian, pada sekolah tertentu, terkadang belum mencapai mutu yang dikehendaki sesuai standar. Kemampuan manajerial merupakan salah satu faktor penting agar tercapai mutu pendidikan. Berdasarkan masalah ini, tujuan penelitian dalam tulisan ini adalah untuk menganalisis peran kepala sekolah sebagai manajer dalam menciptakan budaya dan iklim sekolah. Dalam penelitian ini, metode yang digunakan adalah kualitatif yang berdasarkan pendekatan literature atau studi kepustakaan. Setelah menguraikan pembahasan tentang kepala sekolah, budaya, dan iklim sekolah, ditemukan hasil penelitian bahwa, budaya dan iklim sekolah merupakan upaya yang muncul dari kepala sekolah. Dialah figur penting agar tercipta budaya dan iklim dalam sebuah sekolah, yaitu pembiasaan dan suasana yang baik dan positif untuk mendorong semangat kerja dari para pendidik dan tenaga kependidikan. Bukan hanya itu, budaya dan iklim sekolah juga merupakan pembentukan karakter melalui pembiasaan dan perwujudan sekolah yang kondusif sehingga para peserta didik mendapatkan pembelajaran secara kondusif.
Model Model Grassroots Sebagai Dasar Pengembangan Kurikulum Pendidikan Agama Kristen Di Persekutuan Kristen Sma Negeri 13 Jakarta: Kurikulum, model grassroot, Pendidikan Agama Kristen Jimson Sitorus; Dyoys Anneke Rantung; Lamhot Naibaho
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.11567

Abstract

Pendidikan Agama Kristen (PAK) merupakan mata pelajaran yang ditetapkan sebagai bagian dari upaya pembangunan bangsa melalui pendidikan. Di SMA Negeri 13 Jakarta, PAK terlaksana dalam dua program, yaitu intrakurikuler dan ekstrakurikuler. Secara intrakurikuler, mata pelajaran PAK dilaksanakan teratur di dalam kelas, sesuai dengan waktu pembelajaran, dan berpedoman pada kurikulum. Pada saat penelitian ini dilakukan, program intrakurikuler mata pelajaran ini memiliki dua pedoman yaitu Kurikulum 2013 pada kelas sebelas dan dua belas, sedangkan kelas sepuluh menggunakan Kurikulum Merdeka. Adapun pada program ekstrakurikuler, pelaksanaan PAK belum memiliki pedoman yang seharusnya dirumuskan secara rasional, memiliki tujuan, dan terdeskripsi. Artinya, program ini tidak terarah. Program ekstrakurikuler PAK di sekolah ini disebut Persekutuan Rohani Kristen 13 sebagai wadah pengembangan diri peserta didik dalam hal keagamaan. Oleh karena itu, peneliti berupaya melakukan sebuah pengembangan kurikulum berdasarkan model grassroots. Melalui penelitian literatur terhadap model pengembangan grassroots, guru PAK yang tergolong sebagai bagian dari akar rumput, menyusun pedoman atau pengembangan kurikulum sehingga dapat digunakan dalam pembinaan keagamaan atau program ektrakurikuler Persekutuan Rohani Kristen di SMA Negeri 13 Jakarta.    
Peninjauan Kembali Terkait Efektifitas Relokasi Mangrove Dalam Rangka Pembangunan Jalan Tol Demak-Semarang Teran Yohana Putri; Fitri Liana Dewi
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.11569

Abstract

Dalam mewujudkan Indonesia yang maju, diperlukan infrastruktur yang memadai namun harus diimbangi dengan dampak terhadap lingkungan di sekitar kawasan tersebut. Seperti halnya mangrove yang merupakan pohon dengan berbagai manfaat yaitu untuk menahan banjir rob, memberikan oksigen bagi kawasan mangrove di sekitarnya. Pembangunan jalan tol tanggul laut Semarang-Demak telah menimbulkan berbagai masalah mengenai faktor lingkungan, serta masyarakat lokal yang tinggal di area tol. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan untuk mengkaji permasalahan, efektifitas, kesesuaian, dan rincian topik dalam artikel ini. Penulisan artikel ini dilakukan dengan menggunakan dua metode, yaitu metode yuridis normatif dan metode kualitatif. Berdasarkan hasil penulisan, dapat disimpulkan bahwa terdapat banyak ketidaksesuaian dan kesalahan dalam pembangunan tol tanggul laut karena lebih banyak menimbulkan dampak buruk bagi lingkungan, masyarakat dan ekosistem lainnya. Dari permasalahan tersebut solusi yang dapat diberikan adalah dengan melakukan reboisasi mangrove namun tetap memperhatikan prosedur dan lahan yang sesuai serta peninjauan secara berkala dalam proses pemeliharaan mangrove. Artikel ini diharapkan dapat memberikan wawasan, dan menjadi referensi dalam pengambilan keputusan dan penulisan artikel dengan topik terkait.
Pengaruh Layanan Konseling Kelompok Berbasis Regulasi Diri Dalam Meningkatkan Kedisiplinan Belajar SIswa Yori Firmansyah; Masril Masril; Wahidah Fitriani; Ardimen Ardimen; Irman Irman
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.11573

Abstract

Tujuan penulisan ini untuk mengetahui Pengaruh Layanan Konseling Kelompok Berbasis Regulasi Diri dalam Meningkatkan Kedisiplinan Belajar Siswa di SMP Negeri 1 X Koto Diatas. Karena kondisi siswa di daerah tempat SMP ini berdiri mempunyai latang belakang yang heterogen sehingga perlunya konseling kelompok berbasis regulasi diri dalam meningkatkan kedisiplinan belajar siswa di SMP Negeri 1 X Koto Diatas. Agar siswa memiliki kedisiplinan belajar. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh konseling kelompok berbasis regulasi diri dalam meningkatkan kedisiplinan belajar siswa di SMP Negeri 1 X Koto Diatas. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksperimen, dengan one group pretest and posttets design. Dalam penelitian ini penulis memberikan treatment konseling kelompok berbasis regulasi diri kepada 10 orang siswa di SMP Negeri 1 X Koto Diatas. Hasil penelitian menunjukan bahwa terjadi peningkatan tingkat kedisiplinan belajar siswa setelah diberikan treatment konseling kelompok berbasis regulasi diri dengan Hasil paired t test menunjukan bahwa to (6,275) > tt (1,833) pada alpha 0,05 dan df 9 dan nilai n-gain tingkat kedisiplinan belajar siswa setelah mendapatkan konseling kelompok berbasis regulasi diri yaitu 0,43 atau 43% berada pada kategori sedang. Hal ini memberikan bukti bahwa ada perbedaan yang signifikan tingkat kedisiplinan belajar siswa setelah mendapatkan intervensi konseling kelompok berbasis regulasi diri. Bukti statistik ini mendukung hipotesis dalam penelitian ini, yaitu Ho ditolak dan Ha diterima. Artinya konseling kelompok berbasis regulasi diri berpengaruh meningkatkan kedisiplinan belajar siswa.
Pola Asuh Orang Tua Dalam Membentuk Perilaku Sosial Anak Usia Dini dan Implikasinya Dalam Konseling Yustim Yustim; Irman Irman; Wahidah Fitriani; Nurlaila Nurlaila; Dasril Dasril
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.11575

Abstract

Penulisan bertujuan untuk mengetauhi pola asuh orang tua siswa memilki profesi yang berbeda-beda, di antaranya: Guru, Pegawai Negeri Sipil, Perawat, pegawai Bank, Pedagang, dan ada pula yang hanya menjadi Ibu Rumah Tangga. Profesi inilah yang membuat orang tua tidak sepenuhnya dapat mengasuh dan membimbing anak. Orang tua yang sibuk bekerja, berangkat dari pagi hingga pulang larut malam, akhirnya tidak memiliki banyak waktu untuk memperhatikan anak di rumah. Anak diserahkan kepada nenek/kakek, bahkan dengan pembantu. Anak lebih banyak menghabiskan waktu untuk bermain gadget dan menonton televisi. Ada juga anak yang tidak dibiarkan keluar rumah, sehingganya anak tidak bersosialisasi bersama tetangga atau teman sebanyanya. Sedangkan pola pengasuhan yang diterapkan orang tua dalam keluarga sangat menentukan perkembangan anak, terutama dalam perkembangan sosial. Jenis penelitian yang dilakukan yaitu kualitatif, yang bertujuan untuk mengambarkan pola asuh orang tua dalam membentuk perilaku sosial anak usia dini dan implikasinya dalam konseling di tk indah jelita payakumbuh. Penelitian ini mengambil 10 orang responden yang terdiri dari 3 orang siswa, 3 orang guru tk dan 2 orang tua dari siswa. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara dan observasi, teknik wawancara dilakukan dengan menggunakan pedoman wawancara. Analisis data dari penelitian ini bersifat deskriptif. Berdasarkan hasil analisis penelitian didapatkan hasil sebagai berikut : pola asuh yang diterapkan oleh orang tua dalam mengasuh anak-anak mereka pada kehidupan sehari-hari. Pola asuh tersebut antara lain pola asuh demokratis, pola asuh otoriter, dan pola asuh permisif. Orang tua seharusnya memberikan perhatian yang cukup kepada anak, memberikan pengarahan serta bimbingan untuk anak. Dalam memberikan pola asuh yang baik kepada anak.
Pengaruh Penggunaan Model Quantum Learning Terhadap Motivasi Belajar Peserta Didik Pada Pembelajaran Tematik Integratif Kelas IV SD Negeri Karangpelem 01 Kecamatan Kedawung Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2021/2022 Berliana Rahmadila; Sri Hartini; Oktiana Handini
Jurnal Pendidikan dan Konseling (JPDK) Vol. 5 No. 1 (2023): Jurnal Pendidikan dan Konseling
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jpdk.v5i1.11672

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah pengaruh penggunaan model Quantum Learning terhadap motivasi belajar peserta didik pada pembelajaran tematik integratif di kelas IV SD N Karangpelem 01 Kecamatan Kedawung Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2021/2022. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan jenis pre-experimental design. Desain yang digunakan penelitian ini adalah one group preangket-postangket design. Populasi dan sampel pada penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas IV SD N Karangpelem 01 Kedawung Sragen yang berjumlah 30 peserta didik yang terdiri dari 14 perempuan dan 16 laki-laki. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, angket, dan dokumentasi. Uji coba penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri Karangpelem 01 Kedawung Sragen. Uji coba instrumen menggunakan uji validitas dan uji reliabilitas. Untuk teknik analisis data yaitu menggunakan uji normalitas dan uji hipotesis uji paired sample t-test. Berdasarkan hasil penelitian diketahui nilai rata-rata hasil preangket sebesar 62,07 dan nilai rata-rata hasil postangket sebesar 68,23. Diperoleh hasil thitung = 4,494 lebih besar dari ttabel pada taraf signifikan 5% yaitu 2,045. Jika dibandingkan maka hasilnya 4,494 > 2,045 sehingga menunjukkan bahwa hipotesis Nol (Ho) ditolak dan (Ha) diterima. Maka dinyatakan “Ada Pengaruh Penggunaan Model Quantum Learning Terhadap Motivasi Belajar Peserta Didik didik Pada Pembelajaran Tematik Integratif Kelas IV SD Negeri Karangpelem 01 Kecamatan Kedawung Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2021/2022”. Kata Kunci: Model Pembelajaran Quantum Learning, Motivasi Belajar, Tematik Integratif.