jurnal ilmiah hospitality
Jurnal Ilmiah Hospitality dikelola oleh Pusat kajian Pariwisata Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram (STP Mataram) Nama terbitan : Jurnal Ilmiah Hospitality Sinopsis : Jurnal Ilmiah Hospitality, terbitan ini berisi artikel bidang ilmu Umum yang diterbitkan secara berkala 6 bulanan. Mulai Open Jurnal System (OJS) Vol.8 No.1 Juni 2019 Pengelola : Drs. I Made Suyasa, M.Hum Kontak : Lalu Masyhudi, M.Si (Wa: 087864008292) Jl. Panji Tilar Negara No.99 X Tanjung Karang, Ampenan MATARAM 83115, Lombok, NTB Penerbit : Pusat Kajian Pariwisata Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram Frekwensi terbitan : 6 bulanan Nomor ISSN : 2088-4834 (Media Cetak) 2685-5534 (Media Online
Articles
49 Documents
Search results for
, issue
"Vol 12 No 1: Juni 2023"
:
49 Documents
clear
PSYCHOLOGICAL CAPITAL WITH INDIVIDUAL READINESS AS MEDIATOR TO CHAMPIONING BEHAVIOR IMPLEMENTATION ELECTRONIC MEDICAL RECORD
Ulfa Tarbiati;
Ratna Wardani
Jurnal Ilmiah Hospitality Vol 12 No 1: Juni 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.47492/jih.v12i1.1799
Masa new normal merupakan masa baru bagi pedagang ditengah adanya pandemi covid-19. Khususnya para pedagang di kawasan wisata, sektor pariwisata menjadi sektor yang paling parah terdampak sehingga untuk bangkit dan memulai kembali usahanya perlu adanya perilaku inovatif yang salah satu faktor internalnya ialah psychological capital. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan psychological capital dengan perilaku inovatif pedagang di Wisata Pantai Prigi pada masa new normal. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini menggunakan metode pengambilan data nonprobability sampling dengan teknik sampling jenuh. Responden dalam penelitian ini adalah pedagang di Wisata Pantai Prigi dengan jumlah 60 orang. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah skala psychological capital dan skala perilaku inovatif. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji korelasi Spearman dengan bantuan SPSS 23 for windows. Hasil penelitian ini menunjukkan nilai koefisien korelasinya sebesar 0,376 dan nilai signifikansi sebesar 0,003 lebih kecil dari 0,05 (< 0,05). Penelitian ini menunjukkan adanya hubungan positif antara psychological capital dengan perilaku inovatif pedagang di Wisata Pantai Prigi pada masa new normal.
STRATEGI PEMASARAN PARIWISATA TERPADU: MENINGKATKAN BRAND IMAGE PULAU SEMAU, NUSA TENGGARA TIMUR MELALUI FESTIVAL LI NGAE
I Putu Budiarta;
A. Agung Putu Swabawa;
I Ketut Suja;
Solihin Mulyadi;
I Wayan Basi Arjana
Jurnal Ilmiah Hospitality Vol 12 No 1: Juni 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.47492/jih.v12i1.2624
This study aims to determine the integrated marketing strategy in building the brand image of Semau Island through the Li Ngae festival. This is a qualitative research using the case study method. The theory used in this study is integrated marketing communications with several concepts such as product, price, place, promotion, people, process, and physical evidence used by researcher in analyzing the role of the regional government in creating the brand image of Semau Island. Data collection technique is done by interview and documentation. The results show that the integrated marketing communication strategy in creating the brand image of Semau Island is through the Li Ngae festival by developing infrastructure and facilities in the tourist areas of Otan and Liman Beach especially in 3 A (accessibility, amenities, and atraction). Accessibility is facility and infrastructure to tourist destinations, road access, and means of transportation and road signs. Amenities is all supporting facilities that meet the needs of tourists in the form of accommodation, restaurants and other facilities such as toilets and parking lots. Attractions are the main product of a tourist destination that can be enjoyed by tourists. It is a slooping and a small wave of Otan Beach, and Liman beach which has clean and white sand, Liman hill where visitors can see to all direction which give a sensation and extraordinary natural beauty. Tourism promotion is done through printed and electronic media and internet. Key words: Marketing strategy, brand image, Li Ngae festival.
PENINGKATAN SPIRITUALITAS GURU DAN SISWA SMP BERBASIS ISLAM DI KOTA BANJARMASIN
Abdul Khair Amrullah
Jurnal Ilmiah Hospitality Vol 12 No 1: Juni 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.47492/jih.v12i1.2627
Esensi pendidikan adalah spiritualitas. Upaya membangkitkan sistem pendidikan spiritual dalam era modern merupakan tanggung jawab semua pihak, demi pengembangan kualitas sumber daya manusia setinggi-tingginya. Para pakar pendidikan pada umumnya sependapat bahwa sebagai lembaga Pendidikan, sekolah hendaknya mampu memberikan pendidikan yang efektif dan sistematis untuk menanamkan nilai-nilai spiritual pada seluruh siswanya. Melalui wawancara dengan kepala sekolah dan guru sebagai partisipan, dapat disimpulkan bahwa perancangan program kerja peningkatan spiritualitas guru dan Siswa dilakukan secara kolektif. Implementasinya sangat baik meski SMP Islam Sabilal Muhtadin Banjarmasin tidak memiliki jadwal khusus kegiatan, namun para guru diwajibkan mengikuti pembinaan siswa sebagai pendamping.
PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PT. AIR MINUM GIRI MENANG (PERSERODA
Asri Oktiani;
Rini Yuliandari;
Gina Andriyani
Jurnal Ilmiah Hospitality Vol 12 No 1: Juni 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.47492/jih.v12i1.2629
Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan pada PT. Air Minum Giri Menang. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah kualitas pelayanan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pelanggan pada PT. Air Minum Giri Menang (Perseroda). Penelitian ini merupakan penelitian diskripsif kuantitatif dengan jumlah responden 100 orang yang merupakan Pelanggan rumah dari PT. Air minum Giri menang (perseroda) yang berada di wilayah Kota Mataram. Analisis regresi linear berganda Sederhana, uji T dan koefisien korelasi merupakan metode analisis data yang digunakan, Hasil dari penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa variabel kualitas layanan memilik pengaruh positif terhadap kepuasan pelanggan. Sehingga bisa disimpulkan bahwa hipotesis penelitian yang diajukan diterima selutuhnya. Rekomendasi untuk peneliti selanjutnya adalah tidak hanya melakukan penelitian hanya dengan satu variabel saja untuk melihat kepuasan konsumen.
MAPPING AND DESCRIPTION OF THE DISTRIBUTION OF TOURISM OBJECT AREAS IN THE TANJUNG SUB-DISTRICT, NORTH LOMBOK REGENCY
Muhammad Mujahid Dakwah;
Abdurrahman Abdurrahman
Jurnal Ilmiah Hospitality Vol 12 No 1: Juni 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.47492/jih.v12i1.2630
The purpose of this research is to analyze, map and describe tourist attractions in improving and facilitating tourists in visiting and policy making by stakeholders, because one of the focuses of national economic development is in the tourism sector, while maintaining the nation's personality and environmental sustainability. The tourism sector provides many advantages or benefits, including being able to create jobs, increase and equalize community income, and introduce regional cultural arts and crafts to be marketed to domestic and foreign tourists. Ten tourist sites in Tanjung Sub-district were mapped to help inform the placement of tourist attractions. This map can also be used as a guide when listing tourist attractions and evaluating the potential of popular tourist destinations. Data descriptions of the tourist attractions in Kecamatan Tanjung, including location, tourist attractions, condition of facilities and infrastructure, condition of visitor numbers, and efforts to develop tourist attractions, show that the current level of tourism in the area has very good prospects. These tourist destinations generally have potential and if worked on properly will increase Regional Original Income (PAD) significantly. Mapping and description of the distribution of tourist attraction areas in Tanjung Sub-district, North Lombok Regency, West Nusa Tenggara is the most important part of decision-making by stakeholders for sustainable tourism development.
IMPLEMENTASI MANAJEMEN OPERASIONAL RUMAH TAHFIDZ UMMU SALAMAH NGANTANG MALANG JAWA TIMUR TAHUN 2022
Ahadia Audi Permata;
Edy Muslimin;
Yetty Faridatul Ulfah
Jurnal Ilmiah Hospitality Vol 12 No 1: Juni 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.47492/jih.v12i1.2631
Penelitian ini di latar belakangi oleh permasalahan manajemen operasional rumah tahfidz yang saat ini masih berada dalam tahap penyesuaian dengan sistem fungsi dan prinsip manajemen operasional. Tujuan dari penelitian yang dilakukan adalah agar mengetahui implementasi dari fungsi manajemen operasional dan prinsip manajemen dari salah satu ahli manajemen (Henry Fayol) yang digunakan oleh rumah tahfidz. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan menerapkan pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi atau pengamatan dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fungsi manajemen operasional tersebut meliputi peranan kebijakan pengurus serta keputusan-keputusan yang di terapkan di dalamnya dengan perbaikan terus menerus dalam manajemen operasional dengan memperhatikan fungsi perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, pengoordinasian dan pengawasan. Fungsi perencanaan dilakukan dengan membentuk program dan kurikulum muatan pembelajaran. Fungsi pengorganisasian yaitu dengan menempatkan setiap pengurus sesuai dengan keahlian di bidangnya masing-masing dan turut mengoorganisasikan manajemen operasional keuangan, dapur serta sarana dan prasarana. Fungsi pengarahan dilakukan dengan memberikan motivasi dan komunikasi yang baik antar pengurus. Fungsi pengoordinasian dan pengawasan yaitu dengan mengadakan rapat evaluasi pengurus setiap pekannya. Sedangkan prinsip yang digunakan yaitu Devision of Work, Authority and Responsibility, Dicipline, Subordination of Individual Interest to General Interest, Renumeration, Centralization, Order, Equity, Stability of Tonure of Personel, Initiative, Esprit the Corps.
MELAWAN STIGMA INFERIORITAS DALAM NOVEL GADIS PANTAI KARYA PRAMOEDYA ANANTA TOER
Firawati Firawati;
Ade Yolanda;
Prasuri Kuswarini
Jurnal Ilmiah Hospitality Vol 12 No 1: Juni 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.47492/jih.v12i1.2632
Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan inferioritas perempuan dan menginterpretasikan penggunaan wacana bahasa perempuan dalam novel Gadis Pantai karya Pramoedya Ananta Toer. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kualiatif dengan metode analisis wacana kritis. pengumpulan data dilakukan berdasarkan analisis model Fairclough dengan membagi analisis wacana dalam tiga dimensi, teks, praktik wacana, dan praktiksosialkultural. Dalam hal ini metode yang dikembangkan termasuk deskripsi linguistik teks dari segi kebahasaannya, interprestasi hubungan antara proses yang melebar luas dalam produksi dan konsumsi teksnya serta eksplanasi hubungan antara proses diskursif dan proses sosial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat kosakata dan kalimat yang menunjukkan adanya inferioritas yang dialami perempuan dalam novel Gadis Pantai, yakni cuma perempuan, bayimu, orang kebanyakan, istri sebilah keris, istri percobaan, dan orang kampung. Selanjutnya, wacana bahasa perlawanan perempuan dalam novel Gadis Pantai menggunakan sarkasme sehingga banyak mengandung nama-nama binatang dalam bahasa perlawanannya, hal ini dilakukan untuk menunjukkan ekspresi kekecewaannya terhadap suaminya-bendoro atas yang menimpanya.
PENERAPAN VISITOR MANAGEMENT DALAM MENGURANGI DAMPAK LINGKUNGAN PADA DAYA TARIK WISATA LOANG BALOQ KOTA MATARAM
I Wayan Suteja;
Sri Wahyuningsih
Jurnal Ilmiah Hospitality Vol 12 No 1: Juni 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.47492/jih.v12i1.2633
Loang Baloq adalah didukung oleh potensi yang beragam. Hanya saja dalam perkembangannya terdapat berbagai masalah pencemaran dan kerusakan lingkungan akibat sampah yang dihasilkan oleh aktivitas pengunjung. Oleh karena itu diperlukan pengelolaan pengunjung yang tepat dalam mengatasi hal tersebut. Melalui penelitian ini dibahas penerapan manajemen pengunjung dalam mengatasi dampak lingkungan tersebut. Penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan metode pengumpulan data berupa observasi dan wawancara. Data diolah dengan deskriptif interpretatif dengan tahapan reduksi data, pengolahan data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi lingkungan di Loang Baloq berada pada kondisi yang kurang baik akibat kurang keteraturan perilaku pengunjung terutama dalam menjaga kebersihan dan juga penggunaan fasilitasnya. Adapun penerapan manajemen pengunjung yang dapat diterapkan dalam mengurangi dapak tersebut adalah dengan empat pendekatan yaitu manajemen fisik dengan penerapan pengaturan arus pengunjung pada setiap zona, yang kedua manajemen regulasi dengan penetapan peraturan dan panduan internal, ketiga dengan mekanisme tak langsung dapat diterapkan dengan penyediaan informasi, fasilitas dan prasarana yang memadai dan edukasi jangka panjang, serta yang keempat dengan cara keras melalui pembatasan jumlah dan membagi zona penggunaan ruang.
ANALISIS STRATEGI PEMASARAN DALAM MENINGKATKAN DAYA SAING UMKM KAIN TENUN LOMBOK
Noni Antika Khairunnisah;
Sri Maryanti;
Suharti Suharti
Jurnal Ilmiah Hospitality Vol 12 No 1: Juni 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.47492/jih.v12i1.2634
Strategi pemasaran dipandang sebagai salah satu dasar yang dipakai Menyusun perencanaan bagi perusahaan atau UMKM secara menyeluruh. Dalam kegiatan pemasaran sering kali mampu memberikan peningkatan yang signifikan bagi UMKM, peningkatan signifikan yang dirasakan oleh UMKM dengan cara promosi yang dilakukan menggunakan cara Offline dan Online (E-Commerce). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran mengenai strategi pemasaran untuk meningkatkan daya saing, dan untuk mengetahui seberapa efektif pelaksanaan startegi pemasaran yang dilakukan. Jenis penelitian ini kualitatif, penelitian dilakukan di UMKM Kain Tenun Lombok. Teknik pengumpulan data dengan wawancara. Hasil penelitian menujukkan peningkatan penjualan dengan menggunakan dua cara. Pembelian produk kain tenun selain diperoleh dari belanja secara manual (Offline) adapula melalui belanja online (Instragram, Whaatshap, dll).
ANALISIS PENGENDALIAN PIUTANG TAK TERTAGIH USAHA ANGGOTA KOPERASI KUNSUMEN PUSAT KUD NTB
Muhammad Syukri;
Suandi Suandi;
Ahmmad Tohriadi
Jurnal Ilmiah Hospitality Vol 12 No 1: Juni 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Pariwisata Mataram
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.47492/jih.v12i1.2635
Penelitian ini menganalisis pengendalian piutang tak tertagih pada usaha anggota Koperasi Konsumen Pusat KUD-NTB. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif yaitu menganalisis data dengan metode menentukan, mengumpulkan, mengklarifikasi, menganalisis, serta menginterpretasi sehingga menghasilkan gambaran yang jelas mengenai piutang tak tertagih bisa terkendali terhadap usaha anggota Koperasi. Untuk memperoleh data yang diperlukan, maka penulis menggunakan teknik observasi dan wawancara. Jenis data yang digunakan data primer dan data sekunder. Hasil dari penelitian ini pun memberikan nilai resiko kredit, Koperasi Konsumen Pusat KUD-NTB menerapkan 5C (Capacity, Character, Capital, Collateral dan Condition). Analisis kredit ini bertujuan untuk memberikan gambaran bagi Koperasi Konsumen Pusat KUD-NTB dalam memberikan piutang kepada anggota dalam melakukan pembayaran sesui jatuh tempo yang diberikan yang telah ditentukan. Kebijakan Koperasi Konsumen Pusat KUD-NTB dalam melakukan pengendalian piutang yaitu dengan mengestimasi piutang tak tertagih sebesar 5%. Apabila piutang tak tertagih lebih kecil dari 5%, maka pengendalian piutangnya baik. Tetapi, jika piutang tak tertagih lebih besar dari 5%, maka pengendalian piutangnya tidak baik. Dari metode penyisihan piutang tak tertagih dan penentuan taksiran dari kerugian piutang tak tertagih dengan menggunakan cadangan kerugian piutang dan analisis pada tahun 2021 sebesar 3,74% dan pada tahun 2022 sebesar 2,82% dari jumlah piutang.