cover
Contact Name
Agna Rizky
Contact Email
agnarizkyputra@gmail.com
Phone
+6281331725275
Journal Mail Official
aenor_rofek@unars.ac.id
Editorial Address
Jl. Baluran No. 1, Panarukan, Situbondo Regency, Jawa TImur, Indonesia
Location
Kab. situbondo,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal IKA PGSD : Ikatan Alumni PGSD UNARS
ISSN : 23383860     EISSN : 26564459     DOI : https://doi.org/10.36841/pgsdunars
Core Subject : Education,
IKA PGSD adalah Jurnal yang diterbitkan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Abdurachman Saleh Situbondo. Pertama kali dibentuk pada tahun 2012, dan saat ini terbit 2 kali dalam setahun yaitu pada bulan Juni dan Desember. Jurnal IKA PGSD berisikan hasil penelitian dan kajian pustaka tentang pendidikan (termasuk pendidikan dasar, sampai pendidikan tinggi, menejemen pendidikan, proses belajar mengajar, perkembangan peserta dididik, teknologi pembelajaran dan sebagainya. Lebih lengkap dapat dilihat pada Aim and Scope.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 453 Documents
PENGARUH KONSENTRASI DAN INTENSITAS BELAJAR TERHADAP KEMAMPUAN BERFIKIR KRITIS PESERTA DIDIK PADA MATA PELAJARAN EKONOMI DI MA SARJI AR RASYID DAWUHAN Dassucik .; Jhon Harisantoso
Jurnal IKA PGSD (Ikatan Alumni PGSD) UNARS Vol 9 No 1 (2021): JUNI
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/pgsdunars.v9i1.1027

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh konsentrasi dan intensitas belajar terhadap kemampuan berfikir kritis peserta didik pada mata pelajaran ekonomi di MA Sarji Ar Rasyid Dawuhan Situbondo semester ganjil tahun pelajaran 2020/2021. Dalam penelitian ini rancangan yang digunakan adalah rancangan expost facto. Berdasarkan hasil analisis data dan pengujian hipotesis, didapat nilai tingkat koefisien korelasi antara kedua variabel bebas secara serempak dengan kriteriumnya yaitu berdasarkan data diatas dengan ketentuan tingkat kesalahan α = 0,05; di dapat F hitung = 25,06 sedangkan F tabel = 3,130. Ternyata F hitung ≥ F tabel atau 134,894 ≥ 3,130 maka ada pengaruh yang signifikan variabel pengaruh konsentrasi dan intensitas belajar terhadap kemampuan berfikir kritis peserta didik. Hasil perhitungan korelasi ganda product moment dari Pearson, dan didukung dengan bantuan program SPSS diatas didapat nilai r hitung sebesar 0,894
PENGEMBANGAN BIG BOOK UNTUK PENGAJAR BAHASA INGGRIS DI SEKOLAH TERPENCIL Nine Febrie Novitasari; David Nurfiqih
Jurnal IKA PGSD (Ikatan Alumni PGSD) UNARS Vol 8 No 2 (2020): DESEMBER
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/pgsdunars.v8i2.836

Abstract

Bahasa Inggris sudah mulai diperkenalkan di tingkatan sekolah dasar walaupun posisinya hanya sebagai mata pelajaran muatan lokal. Hal ini dikarenakan sekolah-sekolah di daerah terpencil tidak memiliki guru yang dapat mengajar mata pelajaran Bahasa Inggris. Namun di banyak sekolah terpencil, sering ditemukan masalah seperti tidak adanya pengajar Bahasa Inggris terlatih dan media ajar yang mendukung. Masalah-masalah ini juga ditemukan di SD Negeri 6 Tambak Ukir Kecamatan Kendit Kabupaten Situbondo. Pembelajaran Bahasa Inggris di sekolah tidak maksimal karena tidak adanya media ajar Bahasa Inggris. Solusi untuk menjawab permasalahan tersebut adalah dengan mengembangkan media ajar big book. Tampilan big book yang penuh warna dan menarik membuat siswa lebih tertarik untuk belajar. Maka dari itu, tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan big book sebagai media ajar alternatif yang dapat dipakai untuk mengajar mata pelajaran Bahasa Inggris di SD Negeri 6 Tambak Ukir. Model penelitian dan pengembangan (research and development) yang dipakai diadaptasi dari model Gall dkk (2003). Ada empat tahap dalam proses pengembangan ini yaitu analisis masalah, pengembangan produk, uji coba produk, dan revisi produk. Hasil akhir dari pengembangan ini adalah poduk pendidikan, yaitu sepuluh big book dengan beberapa jenis tema dilengkapi dengan petunjuk penggunaan. Instrumen yang dipakai dari tahap awal ampai akhir adalah kuesioner, petunjuk evaluasi media ajar, lembar observasi, dan pedoman wawancara. Hasil dari penelitian ini adalah satu set big book dengan tema: numbers, letters, body parts, farm animals, colors, greetings and leave-takings, family members, occupations, playground, dan narrative. Setelah melalui tahap validasi dan uji coba, big book ini terbukti valid, efektif, dan praktis.
PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN BUZZ GROUP DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA KELAS II SD NEGERI 2 SELETRENG KECAMATAN KAPONGAN KABUPATEN SITUBONDO TAHUN PELAJARAN 2018/2019 Aenor Rofek; Lailatus Zehro
Jurnal IKA PGSD (Ikatan Alumni PGSD) UNARS Vol 9 No 1 (2021): JUNI
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/pgsdunars.v9i1.1018

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendekripsikan penerapan metode pembelajaran buzz group dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika kelas ii sd negeri 2 seletreng kecamatan kapongan kabupaten situbondo tahun pelajaran 2018/2019. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan pada kondisi normal. Subjek penelitian ini adalah guru kelas II dan siswa kelas II yang berjumlah 15 siswa terdiri dari 8 siswa laki-laki dan 7 siswa perempuan. Penelitian dilaksanakan pada bulan April-Mei 2019 Di SD Negeri 2 Seletreng. Penelitian ini dilaksanakan selama 3 pertemuan mulai dari tanggal 15 April sampai dengan 17 Mei 2019. Data penelitian diperoleh dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Observasi digunakan untuk mendapatkan data keterlaksanaan penerapan metode pembelajaran Buzz Grouppada mata pelajaran Matematika, wawancara digunakan untuk mendapatkan data kegiatan guru dalam perencanaan, pelaksanaan, evaluasi dan penerapan metode pembelajaran Buzz Group pada mata pelajaran Matematika. Setelah itu dilanjutkan dengan uji tes soal yang diberikan oleh guru kepada siswa untuk memperoleh hasil belajar siswa kelas II.
PENGGUNAAN METODE EXAMPLE NON EXAMPLE UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA Amalia Risqi Puspitaningtyas
Jurnal IKA PGSD (Ikatan Alumni PGSD) UNARS Vol 8 No 2 (2020): DESEMBER
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/pgsdunars.v8i2.827

Abstract

Di berbagai sekolah masih sering dijumpai adanya siswa yang kesulitan belajar Bahasa Indonesia. Hambatan dan permasalahan yang muncul baik dari pihak guru, siswa, atau dari materi yang harus dikuasai siswa, salahsatunya pada pembelajaran Bahasa Indonesia. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Bahasa Indonesia materi pokok cerita pendek dengan menggunakan metode Example non Example kelas V semester genap di SDN 3 Agel kecamatan Jangkar tahun pelajaran 2019/2020. Desain penelitian ini adalah model skema Hopkins dengan menggunakan 4 fase yaitu : perencanaan, aksi/tindakan, observasi dan refleksi. Untuk memperoleh data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara dan tes. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisa Deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis pembahasan yang telah dilakukan, maka dapat disimpulkan bahwa: 1) Hasil belajar siswa kelas V SDN 3 Agel meningkat dengan penerapan metode Example non Example pada mata Pelajaran Bahasa Indonesia yang ditunjukkan dengan ketuntasan hasil belajar siswa dari kegitan prasiklus yang hanya mencapai 65% dan setelah dilaksanakan kegiatan pembelajaran Siklus I meningkat menjadi 75% dan pada pelaksanaan pembelajaran siklus II meningkat menjadi 90%.
UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN LANGSUNG DENGAN BANTUAN KALKULATOR DI KELAS IV SD UMP Suci Kusumawardani; Sony Irianto; Yudha Febrianta
Jurnal IKA PGSD (Ikatan Alumni PGSD) UNARS Vol 8 No 2 (2020): DESEMBER
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/pgsdunars.v8i2.873

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar peserta didik dalam pembelajaran matematika materi keliling dan luas bangun datar menggunakan model pembelajaran langsung dengan bantuan kalkulator. Jenis penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilakukan dalam 2 siklus. Penelitian ini dilakukan pada peserta didik kelas IV SD UMP sebanyak 29 peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes dan non tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar peserta didik dalam pembelajaran matematika menggunakan model pembelajaran langsung dengan bantuan kalkulator meningkat pada setiap siklusnya, dapat dilihat pada siklus I perolehan rata-rata nilai sebesar 70,86 dengan presentase ketuntasan belajar 72,41% dan pada siklus II nilai rata-rata naik menjadi 79,82 dengan presentase ketuntasan belajar 87 ,92%. Hasil belajar afektif pada siklus I rata-rata nilai sebesar 1,93% dan pada siklus II meningkat sebesar 3,40%. Hasil belajar psikomotor dari siklus I sebesar 2,35%, siklus II sebesar 3,43% sehingga indikator keberhasilan penelitian tercapai.
PENGARUH MODEL NHT TERHADAP HASIL BELAJAR IPA Sahrul Pahmi; Sonia Yulia Friska; Gingga Prananda
Jurnal IKA PGSD (Ikatan Alumni PGSD) UNARS Vol 9 No 1 (2021): JUNI
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/pgsdunars.v9i1.1128

Abstract

Numbered Head Togethert (NHT) adalah suatu pendekatan untuk bisa membawa lebih banyaknya peserta didik dalam mempelajari pengetahuan yang terdapat dalam suatu pelajaran dan mengecek pemahaman dan kemampuan mereka terhadap isi muatan pembelajaran. Rancangan pada jenis penelitian ini ialah eksperimen semu. penelitian ini dilakukan pada kelas 4 SD pada semester genap tahun 2021/2022. Populasi adalah kelas IV SD Jumlah 29. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini yaitu teknik random sampling yang dirandomkan pada penelitian ini yaitu kelasnya. NHT nilai statistik Kolmogorov-Smirnov sebesar 0,168 signifikansi > 0,05 yaitu 0,077 > 0,05, maka datanya berdistribusi normal. Data siswa yang memiliki motivasi berprestasi tinggi yang melaksanakan model pelajaran konvensional angka statistik Kolmogorov-Smirnov sebesar 0,177 dan menunjukkan nilai signifikansi > 0,05 yaitu 0,060 > 0,05, maka datanya berdistribusi normal. angka statistik Kolmogorov-Smirnov sebesar 0,168 dan menunjukkan nilai signifikansi > 0,05 yaitu 0,077 > 0,05, maka berdistribusi normal. hitungan anava 2 bagian dilakukan dengan program excel tersebut memperlihatkan diantara A FA hitung = 78.06573. Dengan Ftabel dengan α = 0,05 nilai FA hitung > Ftabel, jadi Ho ditolak dan H1 signifikan. Untuk antar B FB hitung = 5.871084. sehingga Ftabel dengan α = 0,05 nilai FB hitung > Ftabel, sehingga H0 ditolak dan H1 diterima (signifikan). Uji t-scheffe menghasilkan T Hitung = 14.71204, ternyata lebih besar dari T Tabel = 1.98525 dengan db = 95 pada taraf signifikansi α = 0,05. Jadi melalui hitungan tersebut, jadi Ho ditolak dan H1 dapat diterima.
ANALISIS KESALAHAN PENULISAN HURUF KAPITAL PADA KARANGAN NARASI MENGGUNAKAN PEDOMAN UMUM EJAAN BAHASA INDONESIA (PUEBI) Rohma Uswatun Khasanah; Cicih Wiarsih; Asih Ernawati
Jurnal IKA PGSD (Ikatan Alumni PGSD) UNARS Vol 9 No 1 (2021): JUNI
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/pgsdunars.v9i1.1126

Abstract

Penelitian analisis kesalahan penulisan huruf kapital pada karangan narasi menggunakan Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI) dilakukan karena masih sering dilakukan oleh peserta didik, yang mengalami kesulitan dalam hal penulisan huruf kapital yang benar sesuai dengan aturan Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia (PUEBI). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesalahan penggunaan ejaan huruf kapital yang dilakukan peserta didik dalam menulis karangan narasi. Jenis penelitian ini yaitu penelitian kualitatif, dengan partisipan guru kelas V B, peserta didik kelas V B, dan kepala sekolah. Data pada penelitian ini berupa dokumen tulisan peserta didik yang berbentuk karangan narasi dan hasil wawancara dengan bantuan aplikasi google form. Analisis data pada penelitian ini menggunakan model Miles and Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa total kesalahan yang dilakukan oleh peserta didik yaitu sejumlah 380 kesalahan yang terdiri dari penggunaan huruf kapital pada awal kalimat dan tengah kalimat, nama geografi, dan nama bulan. Upaya yang dilakukan guru dalam mengatasi kesulitan tersebut yaitu dengan cara mencari referensi tambahan dan menambah buku-buku pegangan guru.
PENGEMBANGAN E-MODULE PEMBELAJARAN MATEMATIKA PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 14 KOTO BARU Restina Restina; Dwi Novri Asmara; Raudlatul Husni
Jurnal IKA PGSD (Ikatan Alumni PGSD) UNARS Vol 9 No 1 (2021): JUNI
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/pgsdunars.v9i1.1124

Abstract

E-Module adalah modul elektronik yang dapat menambahkan gambar, audio, video. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan e-module pembelajaran matematika kelas V yang valid, praktis, dan efektif. Penelitian ini dilatar belakangi oleh lemahnya pemahaman siswa kelas V pada pembelajaran matematika, disebabkan jam di sekolah dibatasi terbilang waktu yang singkat dan siswa yang lambat berpikir ketinggalan pembelajaran. Siswa beranggapan matematika sulit, hal ini membuat hasil belajar siswa rendah. Untuk mengatasi hal tersebut adalah dengan menggunakan penunjang pembelajaran khususnya e-module pembelajaran matematika, siswa belajar di rumah dengan pantauan orang tua. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah 4-D, dengan menggunakan model pengembangan 4-D yang terdiri dari tahap pendefinisian (define), perancangan (design), pengembangan (development), dan penyebaran (desseminate). Tahap pendefinisian meliputi analisis kebutuhan, analisis Karakteristik siswa, dan analisis materi. Tahap perancangan dilakukan perancangan terhadap perangkat pembelajaran yaitu rancangan instrument, rancangan kerangka, rancangan awal, tahap pengembangan dilakukan uji validitas, uji praktikalitas, dan uji efektivitas, dan tahap penyebaran ini dilakukan di SD N 14 Koto Baru. Hasil penilaian e-module pembelajaran matematika pada uji validitas oleh tiga orang ahli mempunyai skor rata-rata 84%, Termasuk dalam kategori sangat valid, uji praktikalitas dengan skor rata-rata 92% dikategorikan sangat praktis, sedangkan hasil efektifitas e-module pembelajaran matematika dengan skor rata-rata 83% dikategorikan sangat efektif. Berdasarkan hasil analisis di atas, dapat disimpulkan bahwa e-module pembelajaran matematika kelas V SD sangat sesuai dengan ketentuan di Sd N 14 Koto Baru. Penelitian ini menghasilkan e-module pembelajaran matematika kelas V dengan kriteria sangat valid, sangat praktis dan sangat efektif.
PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA VIDEO TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PEMROGRAMAN DASAR KELAS X SMK KHAMAS ASEMBAGUS TAHUN PELAJARAN 2020-2021 frengki Prayitno; Arico Ayani Suparto; Rahmat Shofan Razaqi
Jurnal IKA PGSD (Ikatan Alumni PGSD) UNARS Vol 9 No 1 (2021): JUNI
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/pgsdunars.v9i1.1127

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui pengaruh penggunaan media video terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pemrograman Dasar kelas X SMK Khamas Asembagus Tahun Pelajaran 2020-2021. Dalam penelitian ini menggunakan metode eksperimen jenis eksperimen semu. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMK Khamas Asembagus. Kelas X TKJ 1 sebagai kelas eksperimen dan kelas X MM sebagai kelas kontrol. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan test dan selanjutnya dianalisis dengan uji t-test. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa thitung> ttabel atau 3,216 > 1,6753 terdapat perbedaan antara kelas eksperimen dan kelas kontrol. Hal ini juga ditunjukkan oleh nilai sig.(2-tailed) = 0,002 < 0,05 maka H0 ditolak. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Pemrograman Dasar antara yang menggunakan media video dan metode ceramah.
PENGARUH GAYA BELAJAR SISWA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN IPS SEMESTER GENAP DI MTS FATHUS SALAFI MANGARAN KABUPATEN SITUBONDO muh. fais fathoni; dassucik dassucik; ahmad hafas rasyidi
Jurnal IKA PGSD (Ikatan Alumni PGSD) UNARS Vol 10 No 2 (2021): Edisi Desember
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Abdurachman Saleh Situbondo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36841/pgsdunars.v10i2.1522

Abstract

Pada dasarnya pendidikan merupakan faktor pendukung keberhasilan seseorang dalam menjalani kehidupan bermasyarakat. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh gaya belajar siswa terhadap hasil belajar siswa mata pelajaran IPS semester genap di MTs Fathus Salafi Mangaran Kabupaten Situbondo tahun pelajaran 2020/2021. Dari hasil penelitian yang diperoleh dengan menggunakan rumus analisis variansi garis regresi menghasilkan Ry (1,2) empiric sebesar 0,60017. Yang apabila dikonsultasikan dengan r table dengan N sebanyak 100 responden dan taraf signifikansi 5% diperoleh 0,195. perhitungan tersebut dimaksudkan untuk membuktikan hipotesa kerja mayor dengan menggukan uji signifikansi. Dari hasil perhitungan analisis variansi garis regresi diperoleh Freg sebesar 27,30494. Dan apabila dikonsultasikan dengan F tabel untuk db = 2 dan db = 97 dengan taraf signifikansi 5% diperoleh 3,0902 Dengan demikian dari hasil perhitungan tersebut menunjukkan F reg lebih besar dari F tabel. Berdasarkan analisa data dimuka, maka hipotesa kerja mayor yang berbunyi “Ada pengaruh gaya belajar siswa terhadap hasil belajar siswa diterima. Selanjutnya dalam efektifitas garis regresi dipreroleh sebesar 36,01972 %. Ini berarti sumbangan efektif dari keseluruhan predictor hasil belajar siswa memberikan sumbangan sebesar 36,01972% sedangkan predictor lain yang tidak diteliti memberikan sumbangan sebesar 63,98828%. Sumbangan Efektif (SE) predictor (X1) gaya belajar modalitas terhadap kriterium (Y) hasil belajar siswa 17,02444%, Sumbangan Efektif (SE) predictor (X2) gaya belajar dominasi otak terhadap kriterium (Y) hasil belajar siswa 18,99528%, ini menunjukan bahwa gaya belajar dominasi otak lebih berpengaruh terhadap hasil belajar siswa dibandingkan gaya belajar modalitas.