cover
Contact Name
Fathirma'ruf
Contact Email
redaksi.jiip@gmail.com
Phone
+6285253190336
Journal Mail Official
redaksi.jiip@gmail.com
Editorial Address
Jln. STKIP Yapis Dompu, No. 1, Sorisakolo, Dompu, Nusa Tenggara Barat
Location
Kab. dompu,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Published by STKIP Yapis Dompu
ISSN : -     EISSN : 26148854     DOI : -
JIIP – Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Jurnal ilmiah ber-ISSN yang difokuskan pada keilmuan pendidikan secara umum antara lain: Pendidikan Bahasa dan sastra Indonesia, Pendidikan Sejarah, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Pendidikan Teknologi Informasi, Pendidikan Matematika, Pendidikan Biologi, Pendidikan Geografi, Pendidikan Fisika, dan beberapa pendidikan lainnya
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 2,350 Documents
Implementasi Permainan Konstruktif dengan Model Atik untuk Meningkatkan Kemampuan Kognitif Anak Usia 5-6 Tahun di TK Islam Assyifa Johar Baru Rodiah, Siti; Watini, Sri
JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol. 5 No. 2 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Publisher : STKIP Yapis Dompu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (546.768 KB) | DOI: 10.54371/jiip.v5i2.472

Abstract

Penelitian dilakukan dalam rangka Implementasi Permainan Konstruktif untuk meningkatkan kemampuan kognitif melalui "Model ATIK” (Amati, Tiru, Kerjakan). Tujuan dari jenis penelitian ini adalah mengimplementasikan permainan konstruktif dengan model ATIK untuk meningkatkan kemampuan kognitif pada anak TK Islam Assyifa Johar Baru Jakarta Pusat Tahun Ajaran 2021 - 2022 semester genap. Objek Penelitian adalah anak yang melakukan kegiatan pembelajaran dalam Sentra Balok melalui Permainan Konstruktif menggunakan Model ATIK. Tehnik dalam penelitian adalah observasi, panduan wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa kegiatan permainan konstruktiv menggunakan balok dengan MODEL ATIK dari siklus I ke siklus II ada diperoleh peningkatan dengan baik. Inilah yang menunjukkan bahwa peningkatan kemampuan kognitif anak kelompok B meningkat setelah dilakukannya kegiatan menggambar dan menyusun balok melalui media yang diberikan guru dengan menggunakan MODEL ATIK di TK. Islam Assyifa T.A 2021-2022. Berdasarkan hasil penelitian untuk Guru dalam meningkatkan kemampuan kognitif anak, guru dapat menggunakan kegiatan permainan konstruktif dengan media balok menggunakan MODEL ATIK sedangkan untuk Sekolah dapat mengembangkan salah satu programnya yaitu untuk meningkatkan kemampuan kognitif anak dengan menggunakan MODEL ATIK.
Internalisasi Nilai Kedisiplinan Santri melalui Kepemimpinan Kiai di Pondok Pesantren Darul Falah dan Pondok Pesantren Nurul Huda Al-Islami Lembang Prasetyo, Oke; Permadi, Dadi; Barlian, Ujang Cepi
JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol. 5 No. 3 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Publisher : STKIP Yapis Dompu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (493.197 KB) | DOI: 10.54371/jiip.v5i3.473

Abstract

Dalam mengelola sebuah Lembaga Pendidikan khususnya harus memiliki perencanaan yang baik, dalam hal ini perencanaan Pimpinan Pondok Pesantren membuat kurikulum untuk meningkatkan tingkat kedisiplinan santrinya. Dalam pelaksanaannya Kiai di Pondok Pesantren Darul Falah Cihampelas dan Pondok Pesantren Nurul Huda Al-Islami Lembang Kabupaten Bandung Barat turun langsung membimbing dan mengevaluasi para Santri dan Dewan Asatidz. Kerteladanan yang mereka kedepankan dalam mendongkrak peningkatan kedisiplinan para santrinya. Kesimpulan secara umum adalah kedua Kiai di kedua Pondok Pesantren tersebut disamping keteladanan yang diberikan juga diiringi dengan keterbukaan terhadap semua masukan dan saran menjadikan santri dekat dengan penuh kepatuhan yang menjadikan kedua Kiai tersebut mampu menanamkan nilai-nilai kedisplinan kepada santrinya masing-masing. Hal tersebut didukung dengan pelaksanaan kurikulum yang telah dirancang dilaksanakan dengan konsisten. Dalam pelaksanaan Pendidikan karakter santri dilakukan secara Bersama yang teroganisir dengan baik, sehingga setiap kendala yang muncul mudah dilewati bahkan mampu melejitkan kualitas Pendidikan di Pesantrennya masing-masing. Evaluasi merupakan hal yang penting dalam pelaksanaan semua program yang telah dilakukan agar ada progresitas dalam hasil dari program tersebut. Untuk itu saran dari penulis adalah laksanakan Pendidikan karakter dalam hal ini peningkatan kedisiplinan santri secara terprogram dengan baik sesuai tupoksinya masing-masing.
Nilai-Nilai Sosial dalam Cerita Film Upin Ipin Tema Pesta Cahaya Kholilia, Wilda; Purbasari, Imaniar; Hilyana, F. Saufika
JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol. 5 No. 3 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Publisher : STKIP Yapis Dompu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (475.555 KB) | DOI: 10.54371/jiip.v5i3.474

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan unsur pendidikan dalam film kartun Upin dan Ipin dan menganalisis nilai-nilai sosial yang terkandung dalam film kartun Upin dan Ipin. nilai-nilai dalam kartun Upin dan Ipin. Unsur-unsur pendidikan terdiri dari peserta didik, pendidik, interaksi pendidikan antara peserta didik dan pendidik, materi atau isi pendidikan (kurikulum), konteks yang mempengaruhi pendidikan, alat dan metode, tindakan pendidik, evaluasi dan tujuan pendidikan. Dalam pendidikan ada beberapa nilai yang dapat dijadikan sebagai dasar untuk bertindak, salah satunya adalah nilai sosial. Nilai-nilai sosial adalah nilai-nilai dasar yang menciptakan dan berinteraksi dengan manusia antara individu dan kelompok. Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Jenis penelitian dalam penelitian ini adalah analisis isi. Teknik data dalam penelitian ini adalah observasi dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah reduksi data, penyajian data, dan pengungkit data. Hasil penelitian nilai-nilai sosial yang terkandung dalam film Upin dan Ipin Pesta Cahaya adalah gotong royong, suka menolong, mencintai, hidup bersama, suka menasehati dan peduli terhadap orang lain.
Studi Korelasi Bimbingan Orang Tua terhadap Tanggung Jawab Belajar Anak di Desa Karanganyar Welahan Jepara Masa Pandemi Efanovia, Luly; Purbasari, Imaniar; Kironoratri, Lintang
JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol. 5 No. 3 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Publisher : STKIP Yapis Dompu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (520.535 KB) | DOI: 10.54371/jiip.v5i3.475

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk membuktikan adanya hubungan bimbingan orang tua terhadap tanggung jawab belajar anak di rumah pada masa pandemi Covid-19 di desa Karanganyar Kecamatan Welahan Kabupaten Jepara. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi. Hasil penelitian diperoleh bahwa terdapat hubungan positif dan signifikan antara bimbingan orang tua dengan tanggung jawab belajar anak pada masa pandemi covid-19 di Desa Karanganyar kecamatan Welahan kabupaten Jepara. Hal ini dibuktikan dengan hasil perhitungan nilai thitung lebih besar dari ttabel (8,053>2.06866) dengan signifikansi 0,000<0,05, sehingga menunjukkan bahwa Hipotesis yang diajukan oleh peneliti diterima dimana Ho yaitu hipotesis pertama ditolak dan Ha sebagai hipotesis kedua diterima.
Analisis Kesalahan Ejaan pada Karangan Narasi Siswa Kelas IV SD Qutrinnida, Maya Safira; Roysa, Mila; Kuryanto, M. Syaffruddin
JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol. 5 No. 3 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Publisher : STKIP Yapis Dompu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (622.283 KB) | DOI: 10.54371/jiip.v5i3.476

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesalahan ejaan. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Rancangan penelitian ini menggunakan beberapa langkah yaitu: (1) Observasi. (2) Tahap Perencanaan. (3) Rumusan Masalah Penelitian. (4) Pelaksanaan Penelitian. (5) Pengecekan Kesalahan dan (6) Temuan. Pendekatan penelitian ini termasuk dalam penelitian linguistik dengan menganalisis ejaan karangan yang dibuat oleh siswa, instrumen penelitian adalah peneliti itu sendiri. Teknik pengumpulan data adalah observasi, dan wawancara. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis kualitatif yang meliputi pengumpulan data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah (1) Kesalahan penggunaan huruf kapital terdapat 27 kesalahan yaitu kesalahan penulisan di awal kalimat, kesalahan penulisan nama orang dan judul karangan. (2) Kesalahan penggunaan tanda baca yang ditemukan terdapat 6 kesalahan yaitu kesalahan pada akhir kalimat yang tidak diberi titik. (3) kesalahan dalam penulisan kata berimbuhan terdapat 7 kesalahan yaitu kesalahan dalam penulisan kata dengan awalan, dan kata dengan inisial dan akhiran.
Implementasi Model ATIK untuk Meningkatkan Motorik Halus Anak dalam Kegiatan Menggambar Menggunakan Crayon di PAUD Saya Anak Indonesia Ningsih, Dwi Yuniati; Watini, Sri
JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol. 5 No. 2 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Publisher : STKIP Yapis Dompu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (542.918 KB) | DOI: 10.54371/jiip.v5i2.477

Abstract

Kemampuan menggambar merupakan salah satu kemampuan yang dapat mengembangkan Motorik Halus Anak Usia Dini. Faktanya kemampuan tersebut berkurang bahkan hilang ketika anak memasuki jenjang Sekolah Dasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model ATIK dalam meningkatkan Motorik halus anak dalam kegiatan menggambar menggunakan Krayon di PAUD Saya Anak Indonesia Kecamatan Cilincing Jakrta Utara. Hal ini disebabkan karena banyak terjadi kegagalan dalam memberika pembelajaran untuk anak Usia Dini pada kemampuan menggambar, dibuktikan dengan hilangnya kompetensi menggambar anak pada saat di Sekolah Dasar (SD). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian Tindakan Kelas anak Usia Dini. metode penelitian Tindakan Kelas (PTK) Guru di PAUD Saya Anak Indonesia Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara dengan analisis data model Borg & Gall. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa Observasi dan Wawancara. Hasil penelitian dan pengembangan berdasarkan pada uji efektivitas, maka Model ATIK ini efektif dalam Meningkatkan Fisik Motorik Anak Melalui kegiatan Menggambar Menggunakan Krayon.
Implementasi Model ATIK untuk Meningkatkan Literasi Numerasi Menggunakan Bahan Loostpart di TK Mutiara Setu Mulyati, Evi; Watini, Sri
JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol. 5 No. 2 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Publisher : STKIP Yapis Dompu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (547.449 KB) | DOI: 10.54371/jiip.v5i2.478

Abstract

Literasi numerasi sebagai pengetahuan dan kecakapan yang erat kaitannya dengan pemahaman angka, simbol dan analisis informasi kuantitatif (grafik, tabel, bagan, dan sebagainya), sangat penting dipelajari generasi saat ini. Untuk itulah guna meningkatkan literasi numerasi menggunakan bahan loostpart melalui “Model ATIK” . Model Atik adalah singkatan dari Amati, Tiru, kerjakan. Loose part adalah media material lepas yang penggunaannya dapat beragamMetode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Penelitian Tindakan Kelas atau PTK. Metode Penelitian Tindakan Kelas adalah Penelitian yang mengkombinasikan prosedur penelitian dengan tindakan subtantif .Model proses dalam penelitian tindakan kelas menurut Kemmis dan Taggart. Adapun Sasaran dalam penelitian ini adalah anak usia 5-6 tahun. Diperoleh dari hasil penelitian tindakan kelas di TK Mutiara dengan jumlah siswa sebanyak 15 anak, diperoleh setelah menerapkan suatu Penerapan Model Atik untuk meningkatkan literasi Numerasi menggunakan bahan Looosepart setelah melakukan tindakan dari siklus I sampai pada siklus III, pada tindakan siklus I membahas materi tentang “Manfaat bahan looseparts pada peningkatan literasi Numerasi anak”, belum menampakkan hasil secara maksimal setelah dilaksanakan evaluasi. Pada perlakuan siklus II terjadi adanya peningkatan hasil dalam meningkatkan literasi Numerasi, dalam proses penelitian menggunakan model ATIK  terbukti efektif dalam meningkatkan literasi numerasi dengan menggunakan bahan loosepart pada anak TK Mutiara.
Implementasi Model Atik dalam Meningkatkan Kecerdasan Kinestetik Anak Kelompok A melalui kegiatan Menari di TK Anak Bangsa Rawajati Pancoran Hidayati, Tuti; Watini, Sri
JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol. 5 No. 2 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Publisher : STKIP Yapis Dompu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (489.917 KB) | DOI: 10.54371/jiip.v5i2.479

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model ATIK dalam meningkatkan kemampuan anak dalam mengamati, menirukan ,dan dapat melakukan gerakan dengan harapan dan tujuan dapat meningkatkan kecerdasan kinestetis dengan melakukan tarian ondel -ondel. Penelitian ini menggunakan metode PTK (Penelitian Tindakan kelas) yang dilakukan dengan empat tahapan, yaitu: Perencanaan, Pelaksanaan Tindakan, Observasi dan  refleksi. Subjek dalam penelitian ini berjumlah 12 anak. Tekhnik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun tekhnik pengolahan data ini adalah dengan kuantitatif deskriptif dengan prosentase. Sebelum dilakukan Tindakan (Pra Siklus) kecerdasan kinestetik di TK Anak Bangsa. yang memiliki kondisi berkembang sangat baik (BSB) 0 % dari keseluruhan siswa. Namun setelah diberikan tindakan siklus I pencapaian kemampuan kinestetik anak pada kategori BSB meningkat menjadi 12 %, dan setelah diberikan tindakan siklus II pencapaian perkembangan kemampuan kinestetik anak meningkat kembali menjadi 58 % dari keseluruhan siswa. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan maka dapat disimpulkan bahwa kemampuan kecerdasan kinestetik anak dapat ditingkatkan melalui kegiatan menari Ondel-Ondel, melalui kegiatan menari ini dapat menstimulasi kemampuan kecerdasan gerak tubuh, serta dapat mengekspresikan diri.
Implementasi Model ATIK dalam Mengembangkan Kemampuan Berhitung Anak Usia Dini TKIT AL Wildan Bekasi Maharani, Dwi; Watini, Sri
JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol. 5 No. 2 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Publisher : STKIP Yapis Dompu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (469.735 KB) | DOI: 10.54371/jiip.v5i2.480

Abstract

Kemampuan problem solving pada anak sangatlah penting karena anak dapat mengatasi persoalan dengan baik dalam kehidupan sehari-hari seperti masalah berebut mainan dengan teman sebaya, kesulitan memahami aturan bermain dan lain-lain karena anak memiliki masalah yang berbeda dengan orang dewasa hal ini akan menstimulus aspek perkembangan pada anak salah satunya aspek  kognitif seperti dapat berhitung atau berfikir logis. Faktanya kemampuan berhitung pada anak sangat penting untuk memasuki jenjang sekolah Dasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model ATIK dalam meningkatkan kompetensi berhitung  pada anak usia dini khususnya di TKIT AL WILDAN kota  Bekasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memperbaiki proses pembelajaran yaitu dalam meningkatkan kemampuan berhitung anak usia 5-6 tahun, adapun Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Dimana penelitian tersebut di lakukan di TKIT AL WILDAN  yang beralamat Kp. Cibitung Rt 002 Rw 04 Kelurahan Padurenan Kecamatan Mustika jaya Kota Bekasi dengan jumlah 21 anak. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, catatan lapangan, wawancara dan dokumentasi. Kesimpulan dari penelitian ini adalah kemampuan problem solving dapat mempengaruhi kemampuan berhitung pada anak usia dini.
Meningkatkan Motorik Halus melalui Kegiatan Menggambar dengan Model Atik di TK Pertiwi VI Mahmudah, Dewi; Watini, Sri
JIIP - Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan Vol. 5 No. 2 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan)
Publisher : STKIP Yapis Dompu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (554.236 KB) | DOI: 10.54371/jiip.v5i2.481

Abstract

Kegiatan menggambar merupakan kegiatan yang sering dilakukan oleh anak usia dini dimana kegiatan tersebut memfungsikan motorik halus dalam setiap gerakan jemarinya, menggambar jarang sekali mempunyai makna yang berarti bagi anak karena mereka menggambar dengan asal mencoret sebuah tulisan pada kertas. Maka disini perlu kita latih motorik halus anak agar terbiasa dalam menggambar yang mempunyai arti bagi pembacanya. Sehingga apabila kita mengharapakan anak usia dini agar dapat menggmbar dengan mempunyai makna yang tinggi maka kreatiftitas sangat dibutuhkan bagi seorang guru diantaranya dengan model ATIK yang ternyata sangat efektif dalam meningkatkan kegiatan motorik halus pada kegiatan menggambar berdasarkan penelitian yang dilakukan pada TK Pertiwi VI, dimana kegiatan kali ini menggunakan model penelitian tindakan kelas dengan hasil yang didapatkan sangat memuaskan.

Page 32 of 235 | Total Record : 2350


Filter by Year

2018 2023


Filter By Issues
All Issue Vol. 6 No. 11 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 6 No. 10 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 6 No. 9 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 6 No. 8 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 6 No. 7 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 6 No. 6 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 6 No. 5 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 6 No. 4 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 6 No. 3 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 6 No. 2 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 6 No. 1 (2023): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 5 No. 12 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 5 No. 11 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 5 No. 10 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 5 No. 9 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 5 No. 8 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 5 No. 7 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 5 No. 6 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 5 No. 5 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 5 No. 4 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 5 No. 3 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 5 No. 2 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 5 No. 1 (2022): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 4 No. 8 (2021): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 4 No. 7 (2021): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 4 No. 6 (2021): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 4 No. 5 (2021): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 4 No. 4 (2021): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 4 No. 3 (2021): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 4 No. 2 (2021): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 4 No. 1 (2021): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 3 No. 3 (2020): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 3 No. 2 (2020): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 3 No. 1 (2020): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 2 No. 3 (2019): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 2 No. 2 (2019): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 2 No. 1 (2019): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 1 No. 3 (2018): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 1 No. 2 (2018): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) Vol. 1 No. 1 (2018): JIIP (Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan) More Issue