cover
Contact Name
Herson Anwar
Contact Email
herson.anwar@iaingorontalo.ac.id
Phone
+6281392251255
Journal Mail Official
jurnaljpi.pasca@iaingorontalo.ac.id
Editorial Address
Pascasarjana IAIN Sultan Amai Gorontalo
Location
Kota gorontalo,
Gorontalo
INDONESIA
Al-Minhaj
ISSN : 2622965X     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Religion, Education,
Al-Minhaj Jurnal Pendidikan Islam adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Prodi Manajemen Pendidikan Islam Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sultan Amai Gorontalo yang mempublikasikan tulisan ilmiah dosen, guru, mahasiswa dan peneliti. Terbit dua kali dalam satu tahun setiap 6 bulan sekali yaitu bulan Juni dan Desember berisi tulisan ilmiah dari hasil riset/penelitian, kajian kepustakaan, gagasan konseptual dan pengalaman praktis yang mencakup lingkup kajian Dasar Pendidikan Islam (Studi Al-Quran dan Hadis; Filsafat Pendidikan Islam; Sejarah Pendidikan Agama Islam), Kelembagaan Pendidikan Islam (Kebijakan Pendidikan Islam, Politik Pendidikan Islam, Pengelolaan Pendidikan Islam), Profesionalisme lingkup Pendidikan Islam (Pengembangan lingkup ilmu pengetahuan, pengembangan bahan/materi, pengembangan karir dan pekerjaan), Kurikulum Pendidikan Islam (Isi Kurikulum, Islamisasi Sains, dll), Pemanfaatan dan Pengembangan media ICT dalam dunia Pendidikan Islam, E-Learning dalam Pendidikan Islam, Lingkungan Pendidikan Islam yang memupuk nilai-nilai, Pendidikan Islam berbasis kearifan lokal, Pendidikan Karakter, Pendidikan Gender dan berbagai penelitian atau kajian yang membahas masalah fundamental/umum tentang paradigma pendidikan Islam
Articles 399 Documents
MATERI PENERAPAN FIKIH MUAMALAH DALAM ASURANSI DAN PERBANKAN MELALU METODE PBL UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS X DI SMK NEGERI 1 KOTAMOBAGU Agansi, Meliala
Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 7 No 1 (2024): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam
Publisher : Pascasarjana IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas X di Sekolah SMK Negeri 1 Kotamobagu tentang materi Penerapan Fikih Muamalah dalam asuransi dan perbankan melalui problem basic learning. Penelitian termasuk jenis Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research). Subjek dari penelitian ini adalah fase E pada tahun ajaran 2023/2024. yang terdiri dari 3 peserta didik laki-laki dan 7 peserta didik perempuan dengan total keseluruhan adalah 10 peserta didik. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu Model Kemmis yaitu perencanaan (planning), tindakan (action) dan observasi (observe), serta refleksi (reflect). Hasil penelitian diperoleh dari proses pembelajaran melalui problem basic learning berhasil meningkatkan hasil belajar peserta didik pada materi Penerapan Fikih Muamalah dalam asuransi dan perbankan. Sebelum itu pra siklus yang peneliti dapatkan yaitu bahwa hanya 2 orang peserta didik yang mencapai ketuntasan belajar dengan daya serap 20% dengan nilai rata-rata 44 dengan jumlah nilai 440. Setelah dilakukan penelitian pada siklus I di dapati hasil rata-rata peserta didik 66,8 atau 50% pada siklus I ada peningkatan hasil dari pra siklus, karena belum menghasilkan yang diharapkan karena msih ada 5 anak yang belum tuntas atau rata-rata peserta didik 66,8 atau 50% pada siklus pertama maka peneliti melanjutkan kembali penelitian pada siklus II dan mendapatkan hasil yang memuaskan karena menunjukkan peningkatan yang sangat signifikan dalam hasil belajar ketuntasan, dengan nilai ketuntasan 90,90 persen, nilai rata-rata 87 persen, dan nilai tertinggi 100. . Hasil ini menunjukkan bahwa tujuan awal penelitian, presentase ketuntasan 90 persen, dan nilai rata-rata 80 persen, telah dicapai. Oleh karena itu, penelitian tidak perlu dilanjutkan pada siklus selanjutnya karena Peserta didik lebih bersemangat dan antusias dalam mengikuti pembelajaran setelah dilakukan pembelajaran melalui PBL.
MODEL PROBLEM BASED LEARNING UNTUKMENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK TERHADAP ADAB BERMASYARAKAT DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI PADA KELAS XI Batalipu, Syah Mohammad Azis
Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 7 No 1 (2024): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam
Publisher : Pascasarjana IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menerapkan model Problem Based Learning (PBL) sebagai upaya meningkatkan hasil belajar peserta didik terhadap materi adab bermasyarakat. Permasalahan rendahnya pemahaman dan penerapan adab bermasyarakat di lingkungan sekolah menjadi latar belakang utama penelitian ini. Metode yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan dua siklus, di mana setiap siklus terdiri atas perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Data dikumpulkan melalui observasi, tes hasil belajar, dan wawancara dengan peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model PBL mampu meningkatkan hasil belajar peserta didik secara signifikan. Pada siklus pertama, hasil belajar menunjukkan peningkatan sebesar X%, sementara pada siklus kedua peningkatan mencapai Y%. Selain itu, model ini juga berdampak positif terhadap sikap sosial peserta didik, seperti rasa tanggung jawab, kemampuan bekerja sama, dan empati terhadap sesama. Dengan demikian, model Problem Based Learning terbukti efektif dalam meningkatkan pemahaman dan penerapan adab bermasyarakat peserta didik.
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK PADA MATERI MASA KEEMASAN ISLAM ERA DAULAH ABBASIYAH MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING Usman, Luki
Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 7 No 1 (2024): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam
Publisher : Pascasarjana IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada materi sejarah Islam khususnya Masa Keemasan Islam Era Daulah Abbasiyah melalui penerapan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL). Penelitian ini dilakukan pada kelas VIII SMP Negeri 2 Lolak yang menghadapi tantangan dalam motivasi belajar dan pencapaian hasil belajar yang masih rendah. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan dua siklus, yang masing-masing mencakup perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan PBL secara signifikan meningkatkan hasil belajar siswa, keterlibatan aktif dalam pembelajaran, dan kemampuan berpikir kritis. Dengan demikian, model PBL dapat menjadi solusi efektif untuk mengatasi permasalahan pembelajaran sejarah di sekolah
MENINGKATKAN PEMAHAMAN PESERTA DIDIK PADA MATERI BERIMAN KEPADA RASUL-RASUL ALLAH MELALUI PENERAPAN METODE STAD PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DIKELAS IV SDN 2 AMBANG 2 Sondakh, Silvana
Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 7 No 1 (2024): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam
Publisher : Pascasarjana IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman peserta didik terhadap materi "Beriman Kepada Rasul-Rasul Allah" melalui penerapan metode pembelajaran kooperatif tipe Student Teams Achievement Division (STAD) di kelas IV SDN 2 Ambang 2. Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya pemahaman siswa pada materi tersebut, yang ditunjukkan melalui hasil evaluasi awal berupa nilai rata-rata yang hanya mencapai 44 dengan tingkat ketuntasan belajar 30%. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan dua siklus, yang meliputi tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan pemahaman peserta didik yang signifikan. Pada siklus I, nilai rata-rata meningkat menjadi 66,8 dengan ketuntasan belajar mencapai 50%. Perbaikan dilakukan pada siklus II dengan menambahkan media interaktif dan bimbingan kelompok yang lebih terstruktur, sehingga nilai rata-rata siswa meningkat menjadi 87,0 dan tingkat ketuntasan belajar mencapai 100%. Temuan ini membuktikan bahwa metode STAD efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada materi "Beriman Kepada Rasul-Rasul Allah." Penelitian ini memberikan kontribusi positif bagi pengembangan strategi pembelajaran kolaboratif di tingkat sekolah dasar, khususnya dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam. Guru disarankan untuk mengintegrasikan metode STAD dalam pembelajaran dengan pendekatan yang lebih variatif dan interaktif untuk mencapai hasil belajar yang optimal.
PENGGUNAAN MEDIA POP-UP BOOK DALAM MENINGKATKAN HAFALAN SISWA PADA MATERI ASMAUL HUSNA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI Amin, Nasihun
Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 7 No 1 (2024): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam
Publisher : Pascasarjana IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hafalan siswa pada materi Aamaul Husna mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti menggunakan media Pop Up Book. Penelitian ini termasuk jenis Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research). Subjek dari penelitian ini adalah fase B Kelas IV SDN Inpres Lirung Kabupaten Kepualaun Talaud Tahun Ajaran 2024/2025, yang terdiri dari 10 peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian diperoleh bahwa penggunaan media Pop Up Book berhasil meningkatkan hafalan siswa pada materi Asmaul Husna. Hasil penelitian menunjukkan tingkat keberhasilan tindakan dalam setiap siklusnya mengalami peningkatan, yaitu mulai dari pre test nilai rata-rata mencapai 72 meningkat pada siklus I menjadi 74,5 kemudian meningkat lagi pada siklus II menjadi 100. Siswa lebih semangat dan antusias dalam mengikuti pembelajaran, karena media ini mendukung peserta didik untuk berperan secara aktif dalam proses pembelajaran.
METODE MAKE A MATCH DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN SISWA PADA MATERI AKU SENANG BERKALIMAH TAYYIBAH DI KELAS III SD NEGERI 1 MOLIBAGU Burhan, Sri Wahyuni
Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 7 No 1 (2024): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam
Publisher : Pascasarjana IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa pada materi Aku Senang Berkalimah Tayyibah dengan berbagai mata pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekeri melalui metode Make A Match. Subjek dari penelitian ini adalah Fase B kelas 3 SD Negeri 1 Molibagu yang terdiri dari 18 peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian diperoleh metode Make a Match berhasil meningkatkan pemahaman siswa terhadap materi Aku Senang Berkalimah Tayyibah. Pada fase pra-siklus dengan menggunakan pretest, peserta didik memiliki persentase pemahaman rata-rata sebesar 32 %, setelah melakukan tindakan siklus I terjadi peningkatan pesentase sebesar 67%, dan terakhir tindakan siklus II terjadi peningkatan persentase yang sangat signifikan sebesar 99%. Selain itu, pada aktivitas guru pada siklus I terdapat satu indicator yang tidak dilakukan yaitu guru tidak memberikan penjelasan tambahan Ketika peserta didik sedang mempresentasikan hasil diskunya. Kemudian, tindakan siklus II aktivitas guru pada siklus II dilakukn secara keseluruhan. Dan aktivitas peserta didik pada siklus I terdapat satu indicator yang tidak dilakukan yaitu peserta didik tidak memberikan dukungan atau bantuan kepada teman yang kesulitan. Sedangkan aktivitas peserta didik di tindakan siklus II juga terdapat indicaor yang tidak dilakukan yaitu beberapa peserta didik yang tidak bekerjasama dalam menemukan kartu. Ini menunjukkan kategori “Baik”.
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI AKHLAK TERHADAP NON MUSLIM MATA PELAJARAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI DI FASE C KELAS V SDN 3 TAHUNA MELALUI PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN INQUIRY BASED LEARNING Ilahude, Muhamad Fikri
Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 7 No 1 (2024): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam
Publisher : Pascasarjana IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi akhlak terhadap non muslim mata pelajaran Agama Islam dan budi pekerti fase C Kelas V SDN 3 Tahuna Kabupaten Kepulauan Sangihe Tahun Pelajaran 2022/ 2023 dengan menggunakan model pembelajaran inquiry based learning. Jenis Penelitian yang digunakan adalah PTK Model Spiral Kemmis dan Taggart yang dalam alur penelitiannya yakni meliputi langkah- langkah: 1) Perencanaan (plan) 2) Melaksanakan tindakan (act) 3) Melaksanakan pengamatan (observe), dan 4) Mengadakan refleksi/ analisis (reflection), Peneitian ini dilakukan dalam 2 siklus. Subjek dari penelitian ini adalah siswa fase C kelas V SDN 3 Tahuna yang terdiri dari 18 peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian diperoleh bahwa model pembelajaran Inquiry based learning dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada materi Akhlak terhadap nn muslim. Sebelum diterapkannya metode Inquiry based learning hasil belajar siswa yang tuntas secara klasikal hanya 7 siswa (39%) dengan nilai rata-rata 68. Setelah diterapkannya metode tersebut pada siklus I yang tuntas secara klasikal dalam pembelajaran sebanyak 13 siswa (72%) dengan nilai rata-rata 74 dan pada siklus II terjadi peningkatan sebanyak 17 siswa tuntas dalam pembelajaran (94%) dengan nilai rata-rata 86. Penggunaan model pembelajaran ini membuat siswa lebih semangat dan antusias dalam mengikuti pembelajaran, karena metode ini mendukung peserta didik untuk berperan secara aktif dalam proses pembelajaran.
MENINGKATAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING PADA MATERI IMAN KEPADA NABI DAN RASUL ALLAH MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI Manabung, Muhammad Isnaen
Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 7 No 1 (2024): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam
Publisher : Pascasarjana IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan prestasi belajar Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti setelah diterapkannya model pembelajaran project based learning (PJBL) pada peserta didik kelas IV tahun pelajaran 2022/2023. subjek dari penelitian ini adalah peserta didik kelas IV SDN Inpres kendahe yang terdiri dari 10 Peserta didik , teknik pengumpulan data menggunakan observasi, guru,peserta didik dan tes . Hasil penelitian diperoleh menggunakan model pembelajaran project based learning (PJBL) berhasil meningkatkan hasil belajar peserta didik pada materi iman kepada nabi dan rasul Allah. Sebelum diterapkan model PJBL hasil belajar peserta didik 8 peserta didik yang tuntas dengan nilai rata-rata 67,85 lalu pada tahap siklus 1, 9 peserta didik yang tuntas dengan nilai rata-rata 80,7 dan pada siklus II digunakan pendekatan project based learning PJBL terdapat peningkatan 10 peserta didik semuanya tuntas dengan nilai rata-rata 85,5. peserta didik lebih semangat dan antusias dalam mengikuti pembelajaran, karena model pembelajaran ini mendukung peserta didik untuk berperan secara aktif dalam proses pembelajaran.
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK MELALUI METODE MAKE A MACTH PADA MATERI SIFAT WAJIB BAGI ALLAH MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI Sariamas, Salma
Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 7 No 1 (2024): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam
Publisher : Pascasarjana IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah dengan menggunakan Metode Make A Match dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi Sifat Wajib Bagi Allah SWT Namun hasil ini belum maksimal sehingga kemudian peneliti melanjutkan ke siklsu II. Pada siklus II ini mendapatkan hasil yang maksimal dengan presentase nilai 91 persen peserta didik yang tuntas dan 9 persen peserta didik yang tidak tuntas. Dengan demikian proses tindakan diselesaikan pada siklus II dan tidak dilanjutkan lagi.
MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK MELALUI MODEL PEMBELAJARAN COLLBOLATIVE LEARNING PADA MATERI AKHLAK TERHADAP ORANG TUA KELAS IV SD NEGERI MALA KAB KEPULAUAN SANGIHE Saenuddin
Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 7 No 1 (2024): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam
Publisher : Pascasarjana IAIN Sultan Amai Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi akhlak terhadap orag tua mata pelajaran Agama Islam dan budi pekerti fase B Kelas IV SDN Mala Kabupaten Kepulauan Sangihe Tahun Pelajaran 2023/ 2024 dengan menggunakan model pembelajaran collabortive learning. Jenis Penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas Model Spiral Kemmis dan Taggart yang dalam alur penelitiannya yakni meliputi langkah- langkah: 1) Perencanaan (plan) 2) Melaksanakan tindakan (act) 3) Melaksanakan pengamatan (observe), dan 4) Mengadakan refleksi/ analisis (reflection), Peneitian ini dilakukan dalam 2 siklus. Subjek dari penelitian ini adalah siswa fase B kelas IV SDN Mala yang terdiri dari 10 peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan tes , observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian diperoleh bahwa model pembelajaran collaborative laerning dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada materi Akhlak terhadap orang tua . Sebelum diterapkannya metode collaborative learning hasil belajar siswa yang tuntas secara klasikal hanya 6 siswa (64%) dengan nilai rata-rata 74,2. Setelah diterapkannya metode tersebut pada siklus I yang tuntas secara klasikal dalam pembelajaran sebanyak 8 siswa (72%) dengan nilai rata-rata 81,9 dan pada siklus II terjadi peningkatan sebanyak 10 siswa tuntas dalam pembelajaran (94%) dengan nilai rata-rata 87,8 Penggunaan model pembelajaran ini membuat siswa lebih semangat dan antusias dalam mengikuti

Filter by Year

2018 2025


Filter By Issues
All Issue Vol 7 No 2 (2025): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 7 No 1 (2024): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 6 No 4 (2024): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 6 No 3 (2024): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 6 No 2 (2024): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 6 No 1 (2023): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 5 No 4 (2023): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 5 No 3 (2023): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 5 No 2 (2023): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 5 No 1 (2022): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 4 No 4 (2022): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 4 No 3 (2022): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 4 No 2 (2022): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 4 No 1 (2021): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 3 No 4 (2021): Al-Mihnah: Jurnal Pendidikan Islam Vol 3 No 3 (2021): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 3 No 2 (2021): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 3 No 1 (2020): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 2 No 4 (2020): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 2 No 3 (2020): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 2 No 2 (2020): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 2 No 1 (2019): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 2 No 1 (2019): Jurnal al-Minhaj Vol 1 No 4 (2019): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 1 No 3 (2019): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 1 No 2 (2019): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam Vol 1 No 1 (2018): Al-Minhaj : Jurnal Pendidikan Islam More Issue