cover
Contact Name
Andi Kasrida Dahlan
Contact Email
p3m.akbidmuhplp@gmail.com
Phone
+6285255150701
Journal Mail Official
p3m.akbidmuhplp@gmail.com
Editorial Address
Jl. Jendral Sudirman Km.3 Binturu Kota Palopo, 91959.
Location
Kota palopo,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Voice Of Midwifery
ISSN : 20890583     EISSN : 26207230     DOI : https://doi.org/10.35906/vom.v9i2
Voice of Midwifery merupakan Jurnal Pendidikan Kesehatan dan Kebidanan yang memuat naskah hasil penelitian maupun naskah konsep di bidang ilmu Kesehatan pada umumnya, dan kebidanan pada khususnya, diterbitkan Enam bulan sekali pada bulan Maret dan September.
Articles 101 Documents
FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN KOMPLIKASI PERSALINAN Andi Sitti Umrah; Andi Kasrida Dahlan
Voice of Midwifery Vol 10 No 2 (2020): Voice of Midwifery
Publisher : Lembaga Penerbit dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35906/vom.v10i2.120

Abstract

Latar Belakang : Komplikasi persalinan merupakan kesakitan pada ibu bersalin baik secara langsung ataupun tidak langsung termasuk penyakit menular atau tidak menular yang dapat mengancam jiwa ibu dan atau janin. Tujuan: Untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan komplikasi persalinan di RSUD Lakipadada Kabupaten Tana Toraja. Metode: Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan““case control study”. Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu bersalin pada peroide bulan Februari-April di RSUD Lakipadada Kabupaten Tana Toraja tahun 2020 sebanyak 65 orang. Sampel dalam penelitian ini adalah ibu bersalin pada peroide bulan Februari-April 2020 di RSUDsebanyak 44 orang, dibagi menjadi dua bagian yaitu kelompok kasus sebanyak 22 orang dan kelompok kontrol sebanyak 22 orang. Tehnik penarikan menggunakan systematic random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Data diolah menggunakan SPSS versi 23 dan dianalisis secara univariat, bivariat menggunakan uji statistik chi-square, serta disajikan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi. Hasil: Ada hubungan pemeriksaan kehamilan dengan kejadian komplikasi persalinan di RSUD Lakipadada Kabupaten Tana Toraja, dengan nilai ρ value = ,007 < nilai α =,05. Ada hubungan status gizi selama hamil dengan kejadian komplikasi persalinan di RSUD Lakipadada Kabupaten Tana Toraja dengan nilai ρ value = ,04 < nilai α =,05. Ada hubungan aktivitas fisik dengan kejadian komplikasi persalinan di RSUD Lakipadada Kabupaten Tana Toraja, dengan nilai ρ value = ,018 < nilai α =,05. Kesimpulan: Ada hubungan pemeriksaan kehamilan, status gizi selama hamil, dan aktivitas fisik selama hamil dengan kejadian komplikasi persalinan di RSUD Lakipadada Kabupaten Tana Toraja. Kata kunci : Pemeriksaan kehamilan, status gizi, aktivitas fisik, komplikasi persalinan.
POLA MAKAN DAN SIKAP DENGAN STATUS GIZI ANAK PADA BALITA Nurliana Mansyur; Asmawati Asmawati; Patmahwati Patmahwati
Voice of Midwifery Vol 10 No 2 (2020): Voice of Midwifery
Publisher : Lembaga Penerbit dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35906/vom.v10i2.121

Abstract

Pendahuluan : Gizi adalah proses pemanfaatan makanan di dalam tubuh. Status gizi pada masa balita merupakan masa yang paling penting dan perlu untuk mendapatkan perhatian dalam proses pertumbuhan dan perkembangan anak. Tujuan mengetahui hubungan pola makan dan sikap dengan status gizi anak pada balita.. Metode : Survei analitik pendekatan cross sectional study. Teknik pengambilan sampel dengan simple sandom sampling berjumlah 61 orang. Data diolah pada SPSS versi 21.0. Analisa data mencakup analisis univariat, dan analisis bivariat dengan uji chi-square (ρ value <0,005). Hasil : Balita yang megalami gizi baik dengan pola makan baik berjumlah 43 orang (70,5%), dan balita gizi baik dengan pola makan kurang berjumlah 6 orang (9,8%) Sedangkan gizi kurang dengan pola makan kurang berjumlah 11 orang (18,0%), balita gizi kurang dengan pola makan baik hanya 1 orang (1,6%). Hasil analisis uji analisis bivariat didapatkan ada hubungan pola makan dengan status gizi balita (nilai ρ value < ά =0,000<0,05), ada hubungan sikap ibu dengan status gizi balita (nilai ρ value < ά = 0,000 <0,05). Simpulan : Ada hubungan pola makan, sikap dengan status gizi balita, sehingga diharapkan kepada ibu untuk lebih memantau status gizi anaknya dan mengontrol pemberian makannya. Kata Kunci : Gizi, Balita, Pola Makan, Sikap.
PENGARUH MENONTON KARTUN ANIMASI TERHADAP NYERI SAAT IMUNISASI CAMPAK PADA BAYI USIA 9-12 BULAN vitria komala sari; Wahyuni Wahyuni; Nelliana Nelliana
Voice of Midwifery Vol 11 No 1 (2021): Voice of Midwifery
Publisher : Lembaga Penerbit dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35906/vom.v11i02.154

Abstract

Salah satu faktor dari ketidaklengkapan imunisasi adalah ketakutan rasa cemas akibat imunisasi yang terkait dengan injeksi. Untuk mengurangi rasa nyeri tersebut salah satu metode yang dapat dilakukan dengan metode Non-farmakologis melalui menonton kartun animasi. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh menonton kartun animasi terhadap nyeri pada anak saat imunisasi Campak. Penelitian ini adalah Quasyexperiment design,dengan pendekatan posttest only nonequivalent. Populasi adalah bayi yang berumur 9-12 bulan sebanyak 64 orang dengan jumlah sampel sebanyak 18 responden pada kelompok perlakuan dan 18 responden pada kelompok tanpa perlakuan. Penelitian ini telah dilakukan pada bulan Februari 2021. Pengumpulan data melalui kuesioner yang diisi oleh peneliti dengan menilai skala nyeri bayi. Jenis data yaitu data sekunder. Data diolah dengan menggunakan uji T Independent. Rata-rata skala nyeri pada anak yang diberikan menonton kartun animasi saat imunisasi campak adalah 3,27 ± 1,22 dan kelompok tanpa perlakuan 5,88 ±1,13. Hasil uji statistic terdaapat pengaruh menonton kartun animasi terhadap nyeri pada anak saat imunisasi Campak dengan nilai P Value = 0,000. Simpulan : ada pengaruh nonton kartun animasi terhadap neri pada anak saat imunisasi Campak, sehingga disarankan pada pihak Puskesmas untuk melakukanupaaya tersebut yaitu menonton kartun untuk mengurangi nyeri pada saat imunisasi. Kata Kunci : Menonton, Kartun Animasi, Nyeri
INSTRUMEN PENGUKURAN HEALTH LITERACY : SYSTEMATIC REVIEW Asriadi Asriadi
Voice of Midwifery Vol 11 No 2 (2021): Voice of Midwifery
Publisher : Lembaga Penerbit dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35906/vom.v11i2.146

Abstract

Latar Belakang: Asian health literacy assosiation mengungkapkan bahwa pendidikan, penelitian dan pelayanan yang melibatkan literasi kesehatan di Indonesia kategori Very new term. Ekspansi penelitian literasi kesehatan di dunia, Indonesia memiliki posisi rendah. Instrumen health literacy sangat dibutuhkan untuk sektor pendidikan kesehatan, bahan penelitian dan alat untuk diaplikasikan di klinik. Tujuan: Systematic review ini untuk mengidentifikasi instrument health literacy yang digunakan untuk pasien usia anak-anak maupun dewasa, baik dikomunitas maupun di rumah sakit. Metode: Systematic review, melalui penelusuran secara sistematis pada 3 database yang hanya berbahasa inggris dengan menggunakan kata kunci health literacy; instrument AND Measurment. Penelusuran dilakukan di EBSCOhost, Proquest dan Sage. . Dari 89 jumlah referensi yang telah didentifikasi, ada 25 referensi yang diskrining abstraknya, 15 referensi yang diskrining full berdasarakan kriteria inklusi. Sebanyak 5 referensi yang memenuhi kriteria inklusi dan ekslusi yang relevan dengan variabel pada sistematik review ini. Hasil : kuisioner literasi kesehatan yang lazim dipakai berfokus pada pengukuran objektif pasien dewasa seperti The Newest Vital Sign/NVS, REALM, TOFHLA, HELIA, METER, HLKES, HLS (Duong et al., 2019; Parker et al., 1995; ; terdapat instrumen untuk anak-anak yaitu REAL Mteen. Fokus pada penilaian subjektif pasien seperti HLQ (Osborne, 2103), fokus pada Kesehatan mental misal METER (Katherine A, 2009)
FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEAKTIFAN KADER POSYANDU DALAM USAHA PERBAIKAN GIZI KELUARGA Andi Kasrida Dahlan; Andi Sitti Umrah; Nurliana Mansyur
Voice of Midwifery Vol 11 No 2 (2021): Voice of Midwifery
Publisher : Lembaga Penerbit dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35906/vom.v11i2.158

Abstract

Posyandu saat ini merupakan sarana penting di lingkungan masyarakat untuk mencapai keluarga sadar gizi. Hal tersebut terlihat Riset Kesehatan Dasar (Rikesdas) sebanyak 80,6% masyarakat menggunakan Posyandu sebagai sarana pelayanan pemantauan pertumbuhan. Selain kegiatan pemantauan dan pertumbuhan, kegiatan Posyandu terintegrasi dengan pelayanan lain seperti gizi, imunisasi dan pelayanan KIA. Desain penelitian yang digunakan adalah observasional dengan metode cross-sectional. Populasi penelitian adalah Semua kader Posyandu wilayah kerja Puskesmas Barana Belopa Utara Kabupaten Luwu yang berjumlah 45 orang dengan tehnik penarikan sampel menggunakan total sampling. Ada hubungan pengetahuan, keterampilan dengan keaktifan kader Posyandu dalam usaha perbaikan gizi keluarga dengan nilai ρ = ,000 < nilai α = ,05. Selain itu terdapat hubungan pembinaan kader dengan keaktifan kader Posyandu dalam usaha perbaikan gizi keluarga dengan nilai ρ = ,014 < nilai α = ,05. Keywords : Kader, Posyandu, Gizi, Keluarga.
FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KUNJUNGAN IBU NIFAS PADA MASA PANDEMI COVID 19 Vitria Komala Sari; Sari Ida Miharti
Voice of Midwifery Vol 11 No 2 (2021): Voice of Midwifery
Publisher : Lembaga Penerbit dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35906/vom.v11i2.163

Abstract

Indonesia sedang menghadapi bencana nasional non alam COVID 19 sehingga pelayanan kesehatan maternal dan neonatal menjadi salah satu layanan yang terkena dampak baik secara akses maupun kualitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi kunjungan masa nifas ibu pada saat pandemi Covid-19. Desain penelitian menggunakan rancangan cross sectional. Sampel penelitian adalah ibu yang telah selesai masa nifas 2 jam post partum - 42 hari berjumlah 196 orang. Instrumen pengumpulan data berupa kunjungan masa nifas, persepsi, motivasi, dukungan keluarga dan sosial budaya, Analisis data menggunakan uji Chi Square (p=0,05). Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antara persepsi dengan kunjungan masa nifas pada saat pandemi Covid-19 di Puskesmas Pangkalan (p=0,017). Ada hubungan motivasi dengan kunjungan masa nifas ibu pada saat pandemi Covid-19 (p=0,000;OR 0,025 95% CI 0,003-0,186). Tidak terdapat hubungan antara dukungan keluarga dengan kunjungan masa nifas ibu pada saat pandemi Covid-19 ; p=0,0178). Ada hubungan antara sosial budaya dengan kunjungan nifas ibu di wilayah kerja Puskesmas Pangkalan (p=0,000). Kesimpulannya adalah dari empat variable yang ada hanya variabel motivasi, persepsi dan sosial budaya yang berhubungan dengan kunjungan nifas. Sehingga diharapkan kedepannya petugas kesehatan saat melakukan kunjungan dapat memberikan penyuluhan terhadap ibu nifas dengan protokol kesehatan.
UJI LABORATORIUM PADA DENDENG JANTUNG PISANG BATU (MUSA PARADISIACAL L) SEBAGAI PENINGKATAN ASI PADA IBU MENYUSUI Nina Fitri; Vitria Komala Sari; Nelvia Roza
Voice of Midwifery Vol 11 No 2 (2021): Voice of Midwifery
Publisher : Lembaga Penerbit dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35906/vom.v11i2.171

Abstract

Menurut provinsi, cakupan ASI pada bayi sampai usia 6 bulan paling rendah berada di Sumatera Utara sebesar 12,4%, Gorontalo sebesar 12,5% dan paling tinggi di DI Yogyakarta sebesar 55,4%. Sementara kondisi Sumatera Barat di dapatkan pemberian ASI sampai usia 6 bulan sebesar 37,6% Tujuan adalah Untuk mengetahui hasil laboratorium dendeng jantung pisang batu Terhadap peningkatan ASI pada Ibu menyusui Tahun 2021. Jenis penelitian adalah Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimental dengan desain pretest. Sampel adalah dendeng jantung pisang. Penelitian ini dilakukan di balai riset obat dan makanan laboraorium kota jambi. Hasil didapatkan bahwa kandungan flavonoid di senyawa kimia yang paling tinggi pada dendeng jantung pisang yaitu 1,360mg/g sedangkan pada senyawa lainnya alkaloid 0,790mg/g, felifenol 0,482mg/g, antioksidan 0,051mg/g .dan hasil analisis ekstrak terdapat ekstrak pada jantung pisang yaitu N-heksan, etil asetat dan etanol . dari ketika ekstrak tersebut terdapat satu ekstrak yang banyak mempengaruhi peningkatan produksi ASI yaitu etanol. Disimpulkan bahwa masih adanya kandungan jantung pisang batu untuk meningkatkan produksi ASI setelah diolah menjadi makanan rumahan yang terdapat didalam jantung pisang adalah kandungan laktagongum yang terdiri dari flovanoid 1,360mg/g, felifenol 0,482mg/g , senyawa tersebut yang bekerja pada kandungan oksitosi dan prolaktin yang gunanya untuk meningkatkan produksi ASI pada ibu menyusui.
FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN BERAT BADAN LAHIR RENDAH Nita Tri Putri; Febriniwati Rifdi
Voice of Midwifery Vol 11 No 2 (2021): Voice of Midwifery
Publisher : Lembaga Penerbit dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35906/vom.v11i2.172

Abstract

menempati urutan ketiga sebagai negara dengan prevalensi BBLR tertinggi (11,1%), setelah India (27,6%) dan Afrika Selatan (13,2%). Angka terebut masih tinggi dibandingkan dengan dengan negara lainnya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Faktor-Faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Berat Badan Lahir Rendah (BBLR). Penelitian ini menggunakan desain case kontrol, dengan perbandingan sampel 1:1 terdiri dari 29 kasus dan 29 kontrol, teknik pengambilan sampel dengan total sampling. Penelitian ini menggunakan data sekunder yaitu kohort ibu hamil dan register persalinan, penelitian ini menggunakan uji analisis chi square. Hasil dari penelitian ini menurut uji chi square didapatkan bahwa tidak ada hubungan umur ibu dengan kejadian BBLR dimana nilai p sebesar 0,274, tidak ada hubunga jarak kehamilan dengan BBLR dimana nilai p sebesar 1,000, tidak ada hubungan paritas dengan BBLR dimana nilai p sebesar 0,576, ada hubungan kadar Hb dengan BBLR dimana nilai p sebesar 0,029, ada hubungan LILA dengan BBLR dimana nilai p sebesar 0,015. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara kadar Hb dan LILA ibu hamil dengan kejadian BBLR. Hasil penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan menambah informasi ibu hamil untuk ikut memperhatikan kesehatannya terutama masalah gizi selama kehamilan.
PENGETAHUAN BIDAN DALAM PELAYANAN ANTENATALCARE DI MASA PANDEMI COVID 19 yusnidar yusnidar yusnidar
Voice of Midwifery Vol 11 No 1 (2021): Voice of Midwifery
Publisher : Lembaga Penerbit dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35906/vom.v11i1.147

Abstract

Ibu hamil adalah salah satu kategori yang rentan terkena virus seperti di masa pandemic virus Covid 19. Bidan dalam melakukan pemeriksaan antenatalcare harus sesuai standar pelaksanaan selama masa pandemi karena Ibu hamil adalah salah satu kategori yang rentan terkena virus seperti di masa pandemic virus Covid 19. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi pengetahuan bidan dalam standar pelayanan antenatalcare di masa pandemi Covid 19. Metode penelitian ini metode survey dengan desain yaitu cross sectional. Sampel dalam penelitian ini adalah bidan yang aktif memberikan pelayanan ANC di BPM kota Palopo yang berjumlah 30 orang. Pengumpulan data melalui online dengan cara menyebar link kuesioner. Hasil penelitian didapatkan sebanyak 70% bidan yang memiliki pengetahuan baik namun tidak menerapkan protokol dalam melaksanakan pelayanan antenatalcare. Hasil analisi menunjukkan bahwa tidak ada hubungan antara pengetahuan dengan pelayanan antenatalare. Kesimpulan menunjukkan bahwa pengetahuan yang baik, tidak menjamin dapat melaksanakan pelayanan ANC sesuai standar di masa pandemic covid 19.
STUDI KASUS : FAKTOR PENDUKUNG PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF jihan fadhillah; Yusnidar Yusnidar; Andi Kasrida Dahlan
Voice of Midwifery Vol 11 No 1 (2021): Voice of Midwifery
Publisher : Lembaga Penerbit dan Publikasi Ilmiah (LPPI) Universitas Muhammadiyah Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35906/vom.v11i1.149

Abstract

Latar Belakang: Praktik menyusui dan pemberian ASI ekslusif masih rendah. Pada wilayah kerja Puskesmas Bungoro, cakupan pemberian ASI eksklusif pada tahun 2016 adalah 44,90 % masih dibawah dari target nasional yaitu 80 %. Cakupan pemberian ASI eksklusif di Kabupaten Pangkep pada tahun 2016 sebesar 68,71 %. Penelitian pada 67 negara menunjukkan bahwa secara statistik Negara-negara dengan tingkat menyusui rendah memiliki tingkat kematian neonatal 24 % lebih tinggi. Angka Kematian Neonatal di dunia terbanyak masih didominasi oleh Negara-negara berkembang. Tujuan: peneliti ingin meneliti apa saja perilaku pemberian ASI eksklusif di wilayah kerja puskesmas Bungoro dengan melihat aspek pendorongnya. Metode: Penelitian ini dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Bungoro Kabupaten Pangkep. Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Hasil wawancara mendalam akan dianalisis dengan analisis konten. Hasil: Pengetahuan Ibu mengenai ASI ekslusif masih sangat kurang, dukungan keluarga masih kurang, dukungan tenaga kesehatan belum maksimal, akses informasi dan pengalamankurang memadai. Kesimpulan: Perilaku pemberian ASI eksklusif ditentukan oleh kekuatan pendorong. Namun dalam penelitian ini ditemukan 2 variabel lain yang memiliki kekuatan pendorong yang lebih besar yaitu tingkat ekonomi keluarga dan kekhawatiran atas ancaman penyakit. Kata kunci: ASI eksklusif, faktor pendorong menyusui, Puskesmas Bungoro

Page 7 of 11 | Total Record : 101