cover
Contact Name
Noorma Yunia
Contact Email
noormayunia@gmail.com
Phone
+6285280055655
Journal Mail Official
lppm.stailatansa@gmail.com
Editorial Address
Gedung STAI La Tansa Mashiro Jl. Soekarno Hatta Bypass, Pasir jati, Rangkasbitung, Lebak, Banten, 42317
Location
Kab. lebak,
Banten
INDONESIA
JURNAL AKSIOMA AL-ASAS
ISSN : 27979253     EISSN : 27759881     DOI : http://dx.doi.org/10.55171/jaa
Jurnal Aksioma Al-Asas dikelola Program Studi S1 Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) STAI La Tansa Mashiro dan diterbitkan oleh LPPM STAI La Tansa Mashiro. Sejak Volume 1 Nomor 1 Juni 2020, sebagai terbitan perdana, berkala dengan Frekuensi terbit yakni dua kali dalam setahun yaitu bulan Juni dan bulan Desember.
Articles 6 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 2 (2020)" : 6 Documents clear
Psikologi Dan Al-Qur’an Solusi Permasalahan Di Era Globalisasi Asrowi Asrowi
E-JURNAL AKSIOMA AL-ASAS Vol 1, No 2 (2020)
Publisher : LPPM STAI La Tansa Mashiro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (931.823 KB) | DOI: 10.55171/jaa.v1i2.626

Abstract

Keberadaan psikologi menjadi salah satu kebutuhan hidup manusia era baru tekait berbagai masalah yang muncul sebagai akibat dari globalisasi, konflik keluarga, budaya, budaya, ekonomi, sosial, pertemuan budaya yang berbeda dan persaingan menjadi salah satu penyebab penyebaran penyakit. kehidupan virus yang akan mempengaruhi struktur universal manusia. Berbagai cara digunakan oleh peneliti publik untuk memecahkan masalah terganngu mental akibat konflik global. Manusia dalam mengatasi permasalahan dan permasalahan yang terjadi di lingkungannya membutuhkan bimbingan dan solusi yang tepat. Dal qur'an ini adalah jalan hidup dan solusi untuk mengatasi segala problematika jiwa manusia. Sebab, terjadinya berbagai tekanan psikologis didahului oleh komposisi masyarakat yang tidak memiliki rasa percaya diri dan kesabaran. Oleh karena itu, untuk memperoleh kebahagiaan dan ketenteraman hidup perlu bimbingan spiritual melalui pendekatan agama dan al-Qur'an. Al-Qur'an adalah kitab suci umat Islam, wahyu Allah yang diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW untuk disampaikan kepada umatnya sebagai pedoman hidup bagi manusia untuk bahagia dan Akhirat. Al-Qur'an Sebagai pedoman hidup mengandung konsep-konsep ajaran dan sistem kehidupan yang sangat luar biasa. Semua aspek kehidupan manusia dapat diatur dan diarahkan oleh Al-Qur'an. Dengan hasil eksperimen perbandingan, kesimpulan awal dapat diperoleh: bahwa mendengarkan ayat-ayat Al-Qur'an memiliki dampak positif yang signifikan terhadap perubahan fisiologi dan psikologi manusia. Demikianlah kemajuan ilmu pengetahuan telah mengungkapkan: bahwa Al-Qur'an diturunkan memiliki kegunaan untuk kemaslahatan manusia, meskipun hanya mendegarkannya. Kemajuan teknologi telah mendeteksi secara akurat: bahwa mendengarkan ayat-ayat Al-Qur'an dapat merelaksasi saraf reflektif, berfungsinya organ tubuh, serta memberikan aura positif pada tubuh manusia. Kata kunci :  Psikologi, Al-Qur’an, Era Globalisasi
Peningkatan Kemampuan Membaca Iqra’ Dengan Menggunakan Media Kartu Huruf Hijaiyah Pada Anak Usia Dini Di Tk Islam La Tansa Kabupaten Lebak Robiatul Adawiyah
E-JURNAL AKSIOMA AL-ASAS Vol 1, No 2 (2020)
Publisher : LPPM STAI La Tansa Mashiro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (393.844 KB) | DOI: 10.55171/jaa.v1i2.627

Abstract

Tujuan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk meningkatkan kemampuan membaca iqra’ melalui media kartu huruf hijaiyah pada anak usia dini di TK Islam La Tansa Kabupaten Lebak. Penelitian ini menggunakan setting TK Islam La Tansa Kabupaten Lebak. Bentuk penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan sebanyak 2 siklus, setiap siklus terdiri dari 4 tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Sebagai subjek adalah TK Islam La Tansa Kabupaten Lebak dengan jumlah anak 16 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif komparatif yang terdiri dari reduksi data, sajian data dan penarikan kesimpulan. Berdasarkan penelitian diatas dapat disimpulkan bahwa dengan penerapan media kartu huruf hijaiyah dapat meningkatkan kemampuan membaca iqra’ pada anak usia dini di TK Islam La Tansa, Kabupaten Lebak. Dengan demikian, penggunaan media kartu huruf hijaiyah dapat meningkatkan kemampuan membaca iqra’ pada anak usia dini di TK Islam La Tansa, Kabupaten Lebak. Kata kunci : Peningkatan, kemampuam membaca, media kartu huruf
Kondisi Emosional Anak Speech Delay Usia 6 Tahun di Sekolah Raudhatul Athfal An-Najat Kecamatan Rangkasbitung Kabupaten Lebak Lita Kurnia
E-JURNAL AKSIOMA AL-ASAS Vol 1, No 2 (2020)
Publisher : LPPM STAI La Tansa Mashiro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (383.961 KB) | DOI: 10.55171/jaa.v1i2.623

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah membahas tentang seorang anak 6 tahun yang mengalami speech delay atau gangguan keterlambatan dalam bicara mencakup aspek bahasa. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik SSR (Single Subject Research). Pemerolehan data dalam penilitian ini menggunakan teknik wawancara. Analisis difokuskan pada faktor penyebab, kondisi sosia emosional, dan penanganan terhadap anak speech delay yang berusia 6 tahun. Berdasarkan analisis ditemukan gangguan yang di alami anak speech delay ini lebih ke gangguan bahasa ekspresif, yang disebabkan oleh faktor kurangnya stimulus dari orangtua, lingkungan yang bilingual. Alternatif penanganan dari guru adalah mengajak orangtua untuk sama-sama memberi stimulus lebih kepada anak dan guru selalu mengajak anak bercerita dengan mengobrol, serta membenarkan kata yang diucapkan anak ketika salah pengucapan dengan pelafalan pengejaan yang benar dan pelan dan di ulanh sehingga  anak  bisa  dengan  perlahan  mengikutinya  dan  menjadi terbiasaKata Kunci : Kondisi Emosional, Anak Speech Delay
Metode Pemberian Tugas Pembelajaran Pada Anak Usia Dini Di Masa Pandemi Covid-19 Desri Yanti
E-JURNAL AKSIOMA AL-ASAS Vol 1, No 2 (2020)
Publisher : LPPM STAI La Tansa Mashiro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (333.615 KB) | DOI: 10.55171/jaa.v1i2.624

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah membahas tentang metode pemberian tugas pembelajaran pada anak usia dini dimasa pandemic covid-19. Adanya Covid 19 yang masih melanda di Indonesia hingga bulan November memberikan dampak yang buruk terhadap pendidikan di Indonesia khususnya pendidikan PAUD. Hal ini menjadikan pembelajaran yang tadinya sistem tatap muka maka harus diubah menjadi pendidikan jarak jauh. Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah studi kasus, studi kasus dalam penelitian ini menggunakan tehnik pengumpulan data berupa observasi/pengamatan dan wawancara yang dilakukan kepada guru dan wali siswa tentang pembelajaran online yang selama ini dilakukan di Raudhatul Athfal Al Inshof. Hasil analisis data mengungkapkan bahwa ketidak efektifan pembelajaran online bagi anak usia dini ditengah pandemic covid-19 belum berjalan efektif, karena tidak semua orang tua memiliki leptop atau HP untuk pembelajaran online, bahkan ada orang tua yang bekerja sehingga tidak bisa mendampingi anaknya dalam pembelajaran online.Kata Kunci : Metode pemberian tugas pembelajaran pada anak usia dini pada masa pandemic covid-19 
engaruh Permainan Sapintrong Terhadap Peningkatan Atensi Pada Siswa Gangguan Pemusatan Perhatian Siti Erma Maemunah
E-JURNAL AKSIOMA AL-ASAS Vol 1, No 2 (2020)
Publisher : LPPM STAI La Tansa Mashiro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (291.65 KB) | DOI: 10.55171/jaa.v1i2.625

Abstract

memahami informasi yang diterimanya. Atensi merupakan kemampuan untuk menjaga perhatian dan tetap bertahan dalam menyelesaikan suatu tugas sampai selesai. Di SDN Sipayung I terdapat siswa yang mengalami kesulitan dalam memfokuskan dan mempertahankan perhatian selama proses belajar berlangsung. Anak Gangguan Pemusatan Perhatian (GPP) mengalami hambatan dalam belajar dan membuat prestasi belajar menjadi tidak optimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh permainan sapintrong terhadap peningkatan atensi. Penelitian ini menggunakan one group pre-test post-test design. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan durasi atensi setelah pemberian treatment. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh permainan sapintrong terhadap peningkatan kemampuan atensi pada siswa yang mengalami Gangguan Pemusatan Perhatian (GPP). Kata Kunci : Permainan Sapintrong, Atensi, Gangguan Pemusatan Perhatian (GPP).
Proses Pembelajaran Aqidah Akhlak Hubungannya Dengan Perilaku Siswa Didi Maksudi; Asmani Asmani
E-JURNAL AKSIOMA AL-ASAS Vol 1, No 2 (2020)
Publisher : LPPM STAI La Tansa Mashiro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55171/jaa.v1i2.734

Abstract

Proses Pembelajaran Aqidah Akhlak merupakan salah satu upaya untuk membentuk siswa yang berperilaku baik. Seyogyanya dalam proses pembelajaran aqidah akhlak aspek penting yang diterapkan oleh guru sebagai standar kompetensi yaitu perilaku baik siswa dalam kesehariannya. Tercipta atau tidaknya perilaku siswa yang baik akan bergantung dan dipengaruhi oleh proses pembelajaran itu sendiri, jika proses pembelajaran tersebut baik maka hasilnya pun akan maksimal. di lokasi penelitian penulis, proses pembelajaran aqidah akhlak berjalan dengan baik bahkan siswanya pun kelihatan semangat dalam menerima materi pembelajarannya, tapi ternyata masih ada siswa yang cenderung berperilaku kurang terpuji, baik terhadap guru maupun teman sekelasnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana proses pembelajaran aqidah akhlak di MTs Rofi’atul fikri Sajira dan bagaimana perilaku siswanya, serta seberapa besar hubungan antara proses pembelajaran aqidah akhlak dengan perilaku siswa. Yang menjadi dasar asumsi penelitian ini adalah, bahwa jika proses pembelajaran aqidah akhlak dilaksanakan dengan sebenarnya, akan berdampak positif terhadap siswa, dalam kata lain semakin baik kualitas proses pembelajaran aqidah akhlak tersebut, maka semakin baik pula perilaku siswanya. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini ialah terdapat hubungan antara proses pembelajaran aqidah akhlak dengan perilaku siswa (Ha). Dan tidak terdapat hubungan antara proses pembelajaran aqidah akhlak dengan perilaku siswa (Ho). Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif karena masalah yang diteliti sedang terjadi. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik observasi dan angket.  Adapun untuk menganalisis data yang diperoleh, digunakan analisis statistik korelasi setelah terlebih dahulu dilakukan analisis terhadap Kuantifikasi variabel proses pembelajaran aqidah akhlak dan variabel perilaku siswa. Hasil pengolahan data menujukan bahwa kualitas proses pembelajaran aqidah akhlak perilaku siswa sangat signifikan artinya terdapat hubungan yang kuat. Hal ini dapat dibuktikan dengan hasil koefisien korelasi sebesar 0,82. Angka ini berada pada rentang interval 0,70 – 90 yang berarti korelasi tinggi. Dengan demikian hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini dapat diterima. Adapun derajat hubungan proses pembelajaran akhlak akhlak dengan perilaku siswa yaitu sebesar 43 %, berarti masih terdapat faktor lain sekitar 57 % lagi yang dapat mempengaruhi prilaku siswa.Kata Kunci : Akidah Akhlak, Perilaku Siswa

Page 1 of 1 | Total Record : 6