cover
Contact Name
Dina Martha Fitri
Contact Email
uppm.mrh@gmail.com
Phone
+6281317630983
Journal Mail Official
uppm.mrh@gmail.com
Editorial Address
STIKES MITRA RIA HUSADA Jalan Karya Bakti No 3 Cibubur
Location
Kota adm. jakarta timur,
Dki jakarta
INDONESIA
JURNAL ILMIAH KESEHATAN & KEBIDANAN
ISSN : 22529675     EISSN : 2722368X     DOI : https://doi.org/10.1234/jkk.v9i2
Core Subject : Humanities, Health,
Ilmu kesehatan masyarakat : administrasi kebijakan kesehatan, administrasi rumah sakit, kesehatan reproduksi, promosi kesehatan, keselamatan kecelakaan kerja, epidemiologi, surveillance dan gizi. Kebidanan : kesehatan Ibu dan Anak, pelayanan Kebidanan Komplementer, kepemimpinan dan kebijakan pelayanan kebidanan, fungsi dan advokasi profesi Bidan, gangguan reproduksi, kesehatan reproduksi remaja, kesehatan lanjut usia, kesehatan BBL bayi dan Balita dan kebidanan komunitas.
Articles 88 Documents
HUBUNGAN SOSIAL BUDAYA, PERSEPSI, DAN SUMBER INFORMASI DENGAN PARTISIPASI SUAMI SEBAGAI AKSEPTOR KELUARGA BERENCANA (KB) DI RW 11 KELURAHAN CIBUBUR TAHUN 2018 Nurhidayah1, Yocki Yuanti 2, Ririn3
JURNAL KESEHATAN DAN KEBIDANAN (JOURNAL OF HEALTH AND MIDWIFERY) Vol 8 No 2 (2019): HUBUNGAN SOSIAL BUDAYA, PERSEPSI, DAN SUMBER INFORMASI DENGAN PARTISIPASI SUAMI S
Publisher : STIKES MITRA RIA HUSADA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pengembangan Program KB secara resmi dimulai sejak tahun 1970 telah memberikan dampak terhadap penurunan Total Fertilitas Rate (TFR) yang cukup mengembirakan, namun rendahnya partisipasi kaum suami menjadikan Indonesia menempati angka paling rendah dibanding negaranegara berkembang lain. Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan sosial budaya, persepsi, dan sumber informasi dengan partisipasi suami sebagai akseptor KB mengunakan data primer yangdiambil dari RW 11 Kelurahan Cibubur. Penelitian ini adalah penelitian analitik kuantitatif. dengan desain cross sectional .Populasi yang digunakan adalah suami pasangan usia subur dengan sampel 102 suami . Data diolah mengunakan uji Chi Square. Hasil penelitian didapatkan 80% suami tidak ikut berpartisipasi sebagai akseptor KB dan ada hubungan yang signifikan antara sosial budaya dengan P Value = 0,000, persepsi P Value = 0,012 .dan sumber informasi P Value = 0,026.Kesimpulan sebagian besar suami tidak ikut berpartisipasi dikarenakan ada hubungan dengan sosial budaya, persepsi dan sumber informasi. Disarankan pada tenaga kesehatan untuk memberikan penyuluhan KB kepada para suami. Kata Kunci : Partisipasi, Sosial budaya,persepsi. sumber informasi dan Keluarga Berencana
PENGARUH DEEP BACK MASSAGE TERHADAP TINGKAT NYERI PADA IBU BERSALIN KALA I FASE AKTIF DI KLINIK BERSALIN SITI KHODIJAH JAKARTA SELATAN TAHUN 2019 Nurulicha1 Ashanti L2
JURNAL KESEHATAN DAN KEBIDANAN (JOURNAL OF HEALTH AND MIDWIFERY) Vol 8 No 2 (2019): PENGARUH DEEP BACK MASSAGE TERHADAP TINGKAT NYERI PADA IBU BERSALIN KALA I FASE A
Publisher : STIKES MITRA RIA HUSADA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Terdapat beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengurangi rasa nyeri saat proses persalinan secara non farmakologis yaitu diantaranya Deep Back Massage. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh Deep Back Massage Terhadap Tingkat Nyeri Pada Ibu Bersalin Kala I Fase Aktif di Klinik Bersalin Siti Khodijah Jakarta Selatan Tahun 2019.Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan desain penelitian menggunakan pre eksperimental bentuk one group pretest and posttest. Teknik pengambilan sampel dengan incidental sampling dengan 20 respoden. Analisa data yang digunakaan adalah analisis univariat dan bivariat. Hasil analisa data dengan menggunakan uji wilcoxon Didapatkan hasil bahwa adanya pengaruh Deep Back Massage terhadap tingkat nyeri pada ibu bersalin kala I fase aktif. di Klinik Bersalin Siti Khodijah Jakarta Selatan Tahun 2019. Kesimpulan dari penelitian ini nyeri yang dirasakan ibu bersalin kala I fase aktif mengalami penurunan setelah diberikan Deep Back Massage. Sebelum dilakukan Deep Back Massage ibu bersalin kala I fase aktif mengalami nyeri berat terkontrol sesudah di berikan Deep Back massage menjadi nyeri ringan. Saran bagi bidan agar dapat melakukan asuhan yang dapat mengurangi nyeri persalinan secara non farmakologis, salah satunya dengan teknik Deep Back Massage, sehingga diharapkan dengan tatalaksana nyeri yang baik proses persalinan dapat mengurangi his pada proses persalinan Kata kunci: Deep Back Massage, Nyeri Persalinan, Tingkat Nyeri
EVALUASI SISTEM KESELAMATAN KEBAKARAN PADA GEDUNG PEMERINTAHAN MENGGUNAKAN PIRANTI LUNAK COMPUTERIZED FIRE SAFETY EVALUATION SYSTEM Ridho Muhammad Dhani
JURNAL KESEHATAN DAN KEBIDANAN (JOURNAL OF HEALTH AND MIDWIFERY) Vol 8 No 2 (2019): EVALUASI SISTEM KESELAMATAN KEBAKARAN PADA GEDUNG PEMERINTAHAN MENGGUNAKAN PIRANT
Publisher : STIKES MITRA RIA HUSADA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Angka kejadian kebakaran yang tinggi pada bangunan di Indonesia menandakan kurangnnya perhatian pemilik gedung terhadap kelengkapan sistem yang ada untuk pencegahan kebakaran. Walaupun sudah terdapat perangkat pelindung terhadap kebakaran namun harus dianalisis mengenai keefektifan dan standar dari perangkat tersebut. Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan pendekatan observasional menggunakan bantuan piranti lunak CFSES untuk melakukan evaluasi sistem pelindungan kebakaran pada gedung pemerintahan. Dari hasil penelitian diketahui bahwa gedung pemerintahan masih kurang dalam aspek fire control, terutama pada parameter bukaan vertikal. Kesulitan dalam penelitian ini adalah kurangnya data dari masing-masing gedung terkait sistem keselamatan kebakaran pada gedung. Kata Kunci : Analisis Kebakaran, CFSES, Gedung Pemerintah, Bukaan Vertikal
GAMBARAN FAKTOR PREDISPOSISI, PERAN ORANGTUA DAN LINGKUNGAN SOSIAL REMAJA YANG MENGGUNAKAN NARKOBA DI RSKO JAKARTA TIMUR TAHUN 2018 Yulita Nengsih
JURNAL KESEHATAN DAN KEBIDANAN (JOURNAL OF HEALTH AND MIDWIFERY) Vol 8 No 2 (2019): GAMBARAN FAKTOR PREDISPOSISI, PERAN ORANGTUA DAN LINGKUNGAN SOSIAL REMAJA YANG ME
Publisher : STIKES MITRA RIA HUSADA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Narkoba masih merupakan suatu yang bersifat kompleks. Dalam kurun satu dekade terakhir permasalahan ini menjadi marak. Terbukti dengan bertambahnya jumlah penyalahguna atau pecandu narkoba secara signifikan, seiring meningkatnya pengungkapan kasus tindak kejahatan narkoba yang semakin beragam polanya (Jimmy, 2015). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran karakteristik remaja pengguna narkoba di RSKO Jakarta Timur pada tahun 2018. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriftif untuk mengetahui gambaran karakteristik remaja pengguna narkoba. Populasi yang digunakan adalah seluruh remaja pengguna narkoba di RSKO Jakarta Timur 2018 besar sampel dalam penelitian ini adalah seluruh remaja yang direhabilitas sebanyak 40 orang. Hasil penelitian menunjukan bahwa pengguna narkoba yang tercatat di RSKO Jakarta Timur pada tahun 2018. Berdasarkan jenis narkoba yang dikonsumsi, mayoritas menggunakan narkoba jenis psikotropika dengan sebanyak 55%. Berdasarkan jenis kelamin, mayoritas jenis kelamin remaja pengguna narkoba adalah laki-laki sebanyak 95%. Berdasarkan usia, mayoritas kelompok remaja akhir usia >19 tahun sebanyak 70%. Berdasarkan pendidikan remaja pengguna narkoba adalah berpendidikan tinggi sebanyak 77,5%. Berdasarkan peran orang tua remaja mayoritas tidak mempengaruhi sebanyak 52,1%. Berdasarkan lingkungan sosial remaja pengguna narkoba mayoritas mempengaruhi sebanyak 65%. Dapat disimpulkan bahwa karakteristik remaja pengguna narkoba yang dominan menggunakan narkoba pada jenis psikotropika dengan jenis kelamin laki-laki. Kata Kunci : Narkoba, remaja
FAKTOR RISIKO KEJADIAN STUNTING PADA BAYI DAN BALITA DI DESA CIAMBAR KECAMATAN CIAMBAR KABUPATEN SUKABUMI TAHUN 2019 Yulita Nengsih1 Diah Warastuti2
JURNAL KESEHATAN DAN KEBIDANAN (JOURNAL OF HEALTH AND MIDWIFERY) Vol 9 No 1 (2020): FAKTOR RISIKO KEJADIAN STUNTING PADA BAYI DAN BALITA DI DESA CIAMBAR KECAMATAN CI
Publisher : STIKES MITRA RIA HUSADA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Stunting (kerdil) merupakan kondisi dimana balita memiliki panjang atau tinggi badan yang kurang jika dibandingkan dengan umur. Di Indonesia, kejadian balita stunting merupakan masalah gizi utama yang belum tertanggulangi. Hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas, 2018) sekitar 37,2% anak balita di Indonesia mengalami stunting.1 Untuk Kabupaten Sukabumi prevalensi stunting menurut Riskesdas 2018 adalah 37,1% angka ini termasuk ke dalam 13 kabupaten/kota prioritas intervensi penanganan stunting di Jawa Barat. Sedangkan di Puskesmas Kecamatan Ciambar sendiri, tercatat 187 balita atau 5,6% yang mengalami stunting di tahun 2018.2 Penelitian ini menggunakan jenis penelitian observasional dengan ancangan studi case control yang menggunakan pendekatan retrospektif. Populasi dalam penelitian ini adalah bayi dan balita yang ada di Desa Ciambar kecamatan Ciambar Kabupaten Sukabumi. Besar sampel kasus dan kontrol menggunakan perbandingan 1:2. Jadi total jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 192 yang terdiri dari jumlah sampel kasus 64 dan jumlah sampel kontrol 128. Hasil penelitian ini menunjukkan sebagian besar Bayi dan Balita yang mengalami stunting pada ibu dengan riwayat tidak hipertensi (54,69%), Ibu dengan tinggi badan <150 cm (57,81%), Ibu yang tidak memiliki status risiko KEK (51,56%) dan dengan ibu yang memilki status anemia (78,12%). Ada pengaruh status Hipertensi Dalam ehamilan (HDK), status anemia, status risiko kurang energi kronis (KEK) dan tinggi badan ibu dengan kejadian stunting bayi dan balita serta yang menjadi variabel dominan pada penelitian ini adalah tinggi badan ibu. Untuk itu diharapakan bagi ibu hamil agar tetap melakukan pemeriksaan sejak hamil sampai dan membawa bayi hingg balitanya ke Posyandu agar terpantau pertumbuhan dan perkembangannya.
FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PARTISIPASI SUAMI SEBAGAI AKSEPTOR KB (KELUARGABERENCANA) DI RW 11 KELURAHAN CIBUBUR Dina Martha Fitri1 Nurhidayah2
JURNAL KESEHATAN DAN KEBIDANAN (JOURNAL OF HEALTH AND MIDWIFERY) Vol 9 No 1 (2020): FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PARTISIPASI SUAMI SEBAGAI AKSEPTOR KB (KELU
Publisher : STIKES MITRA RIA HUSADA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Pengembangan program KB yang secara resmi dimulai sejak tahun 1970 telah memberikan dampak terhadap penurunan Total Fertilitas Rate (TFR) yang cukup menggembirakan, namun permasalahan yang terjadi dalam Program KB diantaranya adalah rendahnya partisipasi kaum suami. Keikutsertaan suami dalam ber-KB di Indonesia lebih kurang 1,3%. Sehingga tujuan dilakukan penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor apa yang berhubungan dengan partisipasi suami dalam ber-KB di Kelurahan Cibubur tahun 2018. Metode Penelitian ini adalah penelitian analitik dengan menggunakan desain cross sectional. Penelitian ini dilakukan di RW 11 Kelurahan Cibubur pada bulan maret-juli 2018 dengan jumlah 102 responden, data yang diambil adalah data primer dengan tehnik random sampling. Analisis data menggunakan analisis univariat dan bivariat menggunakan Chi-square. Hasil analisis bivariat didapatkan adanya hubungan yang signifikan antara sosial budaya dengan partisipasi suami sebagai akseptor, pengetahuan dengan partisipasi suami sebagai akseptor KB, sumber informasi dengan partisipasi suami sebagai akseptor KB P dan persepsi dengan partisipasi suami sebagai akseptor KB. Kesimpulan penelitian ini adalah sebagain besar suami tidak ikut berpartisipasi sebagai akseptor KB. Disarankan suami aktif mengikuti penyuluhan - penyuluhan sehingga bisa menambah informasi tentang KB pria. Kata Kunci : Partisipasi, Sosial budaya, pengetahuan, sumber informasi dan persepsi.
EFEKTIVITAS PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG PERAN ORANG TUA MURID DALAM PEMBERIAN PENDIDIKAN SEKS UNTUK ANAK USIA DINI DI TK AISYIYAH 1 CILEUNGSI, KABUPATEN BOGOR TAHUN 2019 Emilia1, Eka Maulana Nurzannah2
JURNAL KESEHATAN DAN KEBIDANAN (JOURNAL OF HEALTH AND MIDWIFERY) Vol 9 No 1 (2020): EFEKTIVITAS PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG PERAN ORANG TUA MURID DALAM PEMBERIAN PE
Publisher : STIKES MITRA RIA HUSADA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Orangtua masih beranggapan bahwa pendidikan seks belum pantas diterima oleh anak usia dini dan kurangnya pengetahuan para orangtua yang menjadikan pendidikan seks belum diajarkan kepada anak, padahal orang tua adalah orang terdekat dengan anak dalam memberikan penjelasan tentang pendidikan seks dalam upaya upaya pencegahan terjadinya kekerasan seksual pada anak usia dini. Berdasarkan data LPSK (Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban) 2019, terjadi peningkatan kasus kekerasan seksual pada anak yang terjadi sejak 2016 sejumlah 25 kasus, pada 2017 81 kasus, dan pada 2018 menjadi 206 kasus. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektifitas penyuluhan kesehatan tentang peran orang tua murid dalam pemberian pendidikan seks untuk anak usia dini di TK Aisyiyah 1 Cileungsi Kabupaten Bogor Tahun 2019. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif analitik, menggunakan metode Pre experimental dengan one group pre-test post-test design. Dengan populasi seluruh orang tua murid sejumlah 49 orang dan sampelnya adalah 21 orang yang bersedia menjadi responden. Instrument yang digunakan adalah kuisioner, materi untuk ceramah dan video. Hasil penelitian menunjukan bahwa sebelum dilakukan penyuluhan kesehatan pengetahuan orang tua murid berkategori kurang (47,1%). Setelah diberikan penyuluhan pengetahuan orang tua murid TK Aisyiyah 1 Cileungsi jadi berkategori baik (85,7%). Kesimpulan menunjukan bahwa pemberian penyuluhan kesehatan sangat efektif terhadap pengetahuan orang tua tentang peran orang tua murid dalam pemberian pendidikan seks pada anak usia dini dengan Pvalue= 0,000 dan nilai Eta Squared sebesar 0,57. Disarankan bagi peneliti selanjutnya untuk menggunakan desain penelitian yang berbeda agar mendapatkan temuan penelitian yang berbeda.
PERBEDAAN PENGETAHUAN SEBELUM DAN SESUDAH PENYULUHAN TENTANG KESEHATAN REPRODUKSI DI SD NEGERI KALISARI 03 PAGI TAHUN 2019 JAKARTA TIMUR Diah Warastuti¹, Tri Handayani²
JURNAL KESEHATAN DAN KEBIDANAN (JOURNAL OF HEALTH AND MIDWIFERY) Vol 9 No 1 (2020): PERBEDAAN PENGETAHUAN SEBELUM DAN SESUDAH PENYULUHAN TENTANG KESEHATAN REPRODUKSI
Publisher : STIKES MITRA RIA HUSADA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.1234/jkk.v9i1.104

Abstract

ABSTRAK Latar Belakang : Menarche merupakan menstruasi pertama yang biasa terjadi dalam rentan 10 – 16 tahun atau pada masa awal remaja di tengah masa pubertas sebelum memasuki masa reproduksi, dimulai usia 9 – 10 tahun atau lebih lambat pada usia 17 tahun. Kesehatan reproduksi merupakan bagian kesehatan yang sangat penting namun sering dianggap tabu Sehingga pada sebagian remaja, mengalami rasa takut dan gelisah karena beranggapan bahwa darah haid adalah suatu penyakit. Hal ini pernah diteliti oleh Unicef pada tahun 2015 Tujuan : Diketahuinya perbedaan pengetahuan sebelum dan sesudah penyuluhan tentang kesehatan reproduksi di SD Negeri Kalisari 03 pagi tahun 2019 Jakarta Timur Metode : Analisis perbedaan pengetahuan remaja putri sebelum dan sesudah dilakukannya penyuluhan, menggunakan uji T beda dua mean dependen (paired sampel). Populasi merupakan siswi Kelas 4 di SDN Kalisari 03 Pagi, Pasar Rebo – Jakarta Timur pada Tahun 2019. Dengan jumlahsampel sebanyak 39 siswi Hasil : Terdapat perbedaan yang signifikan antara tingkat pengetahuan sebalum dan sesudah dilakukan penyuluhan dengan statistik nilai (P) 0001. Sehingga diperlukannya pendidikan kesehatan yang berkesinambungan dari pihak yang sekolah yang bekerjasama dengan petugas Kesehatan di bawah usaha Kesehatan sekolah sehingga dapat memberikan pemahaman lebih baik tentang Kesehatan reproduksi khususnya menstruasi, sehingga tidak ada pemahaman tentang hal tersebut. Kesimpulan : Terdapat disdribusi frekuensi kurang pada pengetahuan sebelum penyulhan, distribusi frekuensi baik setelah dilakkan penyuluhan dan terdapat perbedaan yang signifikan antara pengetahuan sebelumdan sesudah penyuluhan tentang Kesehatan reproduksi. Kata kunci : Pengetahuan, Menstruasi
KEPERCAYAAN TERHADAP EFEKTIVITAS ALAT KONTRASEPSI DALAM RAHIM (AKDR) BERDASARKAN KONSELING BIDAN PADA AKSEPTOR KB DI BPM JEANNE SUBIYAH CIMANGGIS - DEPOK TAHUN 2019 Desi Rusmiati1 Nur Aini2
JURNAL KESEHATAN DAN KEBIDANAN (JOURNAL OF HEALTH AND MIDWIFERY) Vol 9 No 1 (2020): KEPERCAYAAN TERHADAP EFEKTIVITAS ALAT KONTRASEPSI DALAM RAHIM (AKDR) BERDASARKAN
Publisher : STIKES MITRA RIA HUSADA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK Cakupan penggunaan AKDR secara nasional masih sangat rendah dibandingkan dengan penggunaan KB suntik maupun pil. Jawa Barat hanya mencapai 12,7% jauh di bawah cakupan KB suntik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kepercayaan terhadap efektivitas AKDR berdasarkan konseling bidan pada aksetor KB di BPM Jeanne Subiyah Depok.. Metode penelitian kuantitatif menunggunakan desain non eksperimen denganpendekatan cross sectional Populasinya adalah seluruh Akseptor KB dalam kurun waktu lima tahun terakhir. Sampel sebanyak 88 responden yang dikumpulkan secara purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan instrumen berupa kuesioner. Data dianalisis menggunakan uji Chi square. Hasil sebnayak 31,8% responden kurang percaya terhadap efektivitas AKDR. Dan sebanyak 28,4% mengatakan konseling yang diberikankurang memadai Hasil analisis hubungan diketahui pada kelompok responden yang menyatakan konseling bidan kurang baik ada 56% yang kurang percaya terhadap efektivitas AKDR. Pada kelompok responden yang menyatakan suami kurang perduli ada 45,7% yang kurang percaya terhadap efektivitas AKDR. Variabel konseling bidan memiliki nilai OR 3,5 kesimpulan penelitan tiga dari 10 akseptor KB tidak memiliki kepercayaan yang baik terhadap efektivitas AKDR dalam mencegah kehamilanPeran Bidan dalam memberikan konseling KB memiliki peran yang signifikan dalam membangung kepercayaan akseptor KB terhadap efektivitas AKDR Dukungan suami memiliki peran yang signifikan dalam memperkuat kepercayaan akseptor KB terhadap efektivitas AKDR.
PENGARUH PIJAT OKSITOSIN DAN BREAST CARE TERHADAP PRODUKSI ASI IBU NIFAS DI KLINIK UTAMA AR PASAR REBO Nurliza1, Imelda Diana Marsilia2
JURNAL KESEHATAN DAN KEBIDANAN (JOURNAL OF HEALTH AND MIDWIFERY) Vol 9 No 1 (2020): PENGARUH PIJAT OKSITOSIN DAN BREAST CARE TERHADAP PRODUKSI ASI IBU NIFAS DI KLINI
Publisher : STIKES MITRA RIA HUSADA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ABSTRAK United Nations Children’s Fund (UNICEF) menyebutkan bahwa kematian sekitar 30 ribu anak di Indonesia setiap tahunnya dapat dicegah melalui pemberian ASI secara eksklusif selama 6 bulan sejak kelahiran bayi. Data dari profil kesehatan Indonesia tahun 2017 menunjukan bahwah di Jawa Barat cakupan bayi yang mendapat ASI Ekslusif umur 0-5 bulan sebesar 45,09%, sedangkan bayi yang mendapat ASI Ekslusif sampai 6 bulan 38,23, di klinik Utama AR 40% ibu post partum mengalami gangguan produksi ASI keluar yang belum lancar. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pijat oksitosin dan breast care terhadap produksi ASI. Metode penelitian ini adalah pre experimental, dengan bentuk one group pre-test dan post-test. Penelitian ini dilakukan di Klinik Utama AR Pasar Rebo Tahun 2019. Penelitian ini telah dilakukan pada bulan Juni-Juli. Populasi dalam penelitian sebanyak 35 orang ibu nifas. Jumlah sampel penelitian sebanayak 22 ibu nifas, menggunakan teknik accidental sampling. Pengumpulan data menggunakan analisis univariat dan bivariat uji dependent t-test. Hasil penelitian menunjukan adanya pengaruh pemberian pijat oksitosin dan breast care terhadap produksi ASI pada ibu nifas, Nilai rata-rata produksi ASI pada ibu nifas sesudah diberikan intervensi pijat oksitosin dan breast care adalah 59,08 cc. Berdasarkan hasil ini disarankan untuk mengembangkan pelayanan dengan memberikan intervensi kombinasi pada ibu postpartum untuk membantu meningkatkan ASI.

Filter by Year

2016 2022


Filter By Issues
All Issue Vol 11 No 2 (2022): MANAJEMEN ASI PERAH PADA IBU YANG BEKERJA DI DESA PASIRANGIN TAHUN 2020 Vol 11 No 1 (2022): PEMANFAATAN LEMBAR SKORING COVID-19 PADA IBU HAMIL OLEH PRAKTIK BIDAN MANDIRIDI Vol 11 No 1 (2022): HUBUNGAN ANTARA PENGETAHUAN REMAJA TENTANG 3M DENGAN KEPATUHAN REMAJA DALAM PENC Vol 11 No 1 (2022): HUBUNGAN ANTARA PARITAS, USIA IBU DAN KADAR HEMOGLOBIN DENGAN KEJADIAN KETUBAN P Vol 11 No 1 (2022): PENGARUH MASSAGE COUNTERPRESSURE TERHADAP PENURUNAN NYERI IBU BERSALIN KALA I: S Vol 11 No 1 (2022): HUBUNGAN PROMOSI KESEHATAN TERHADAP PENINGKATAN MINAT, PENGETAHUAN DAN SIKAP WAN Vol 11 No 1 (2022): PENGARUH PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG OBESITAS PADA REMAJA Vol 11 No 1 (2022): PERBEDAAN UMUR, PENGETAHUAN DAN FAKTOR LAINNYA TERHADAP KUNJUNGAN ANTENATAL CARE Vol 11 No 1 (2022): HUBUNGAN PARITAS DENGAN KETUBAN PECAH DINI (KPD) DI PRAKTIK MANDIRI BIDAN ROKHAN Vol 10 No 2 (2021): KEJADIAN PERNIKAHAN USIA DINI DI INDRAMAYU TAHUN 2020 Vol 10 No 2 (2021): ANALISA KESIAPSIAGAAN LANSIA MENGHADAPI BENCANA BANJIR DI DESA KEBALEN JAMBI 202 Vol 10 No 2 (2021): GAMBARAN PENGETAHUAN IBU YANG MEMILIKI BAYI 0-6 BULAN TENTANG PEMANFAATAN SARI K Vol 10 No 2 (2021): PERILAKU PERSONAL HYGIENE SAAT MENSTRUASI PADA SISWI SMP BANGSA MANDIRI 2 BOGOR Vol 10 No 2 (2021): FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PEMILIHAN ALAT KONTRASEPSI IUD DI PUSKESMA Vol 10 No 2 (2021): FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEPATUHAN PENGGUNAAN MASKER SEBAGAI UPAYA Vol 10 No 2 (2021): PENGARUH PENYULUHAN DAN DEMONSTRASI TERHADAP MINAT IBU MELAKUKAN PEMERIKSAAN PAY Vol 10 No 2 (2021): HUBUNGAN EMPATI DENGAN KEPUASAN PASIEN DI INSTALASI GAWAT DARURAT RUMAH SAKIT UM Vol 10 No 2 (2021): ASPEK KECEMASAN IBU HAMIL TRIMESTER III DI PUSKESMAS PASIR MULYA KECAMATAN BOGOR Vol 10 No 2 (2021): PERBEDAAN KEJADIAN KECELAKAAN KERJA BERDASARKAN PENGETAHUAN, SHIFT DAN MASA KERJ Vol 10 No 2 (2021): HUBUNGAN KOMPENSASI DAN DISIPLIN DENGAN KINERJA PERAWAT UNIT PELAYANAN KHUSUS DI Vol 10 No 2 (2021): PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENGETAHUAN TENTANG SADARI PADA REMAJA PU Vol 10 No 1 (2021): HUBUNGAN STATUS GIZI DENGAN SIKLUS MENSTRUASI PADA MAHASISWI KEBIDANAN UNIVERSIT Vol 10 No 1 (2021): PENGARUH PRENATAL YOGA TERHADAP KECEMASAN MENGHADAPI PERSALINAN PADA IBU HAMIL T Vol 10 No 1 (2021): PERBEDAAN KARAKTERISTIK DAN FAKTOR LAINNYA TERHADAP KETUBAN PECAH DINI (KPD) DI Vol 10 No 1 (2021): UJI BEDA PROPORSI BERBAGAI FAKTOR PADA FENOMENA PENCEGAHAN KEPUTIHAN PADA WANITA Vol 10 No 1 (2021): PERBEDAAN PENGETAHUAN, MOTIVASI, DAN PEKERJAAN IBU DALAM PEMBERIAN ASI DI DESA K Vol 10 No 1 (2021): PERBEDAAN PENGETAHUAN, PENDIDIKAN DAN FAKTOR LAINNYA PADA IBU YANG MEMPUNYAI BAY Vol 9 No 2 (2021): HUBUNGAN ANTARA KARAKTERISTIK MATERNAL DENGAN KEJADIAN STUNTING PADA BALITA DI PO Vol 0 No 1 (2021): PERBEDAAN TINGKAT PENGETAHUAN, SIKAP, MOTIVASI DAN PELATIHAN PADA KEPATUHAN BIDAN Vol 0 No 1 (2021): HUBUNGAN ANTARA BEBAN KERJA BERAT, STRES KERJA TINGGI, DAN STATUS GIZI TIDAK NORM Vol 0 No 1 (2021): HUBUNGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF, PENDIDIKAN ORANG TUA, DAN RIWAYAT BADAN LAHIR D Vol 0 No 1 (2021): PERBEDAAN ANTARA PENGETAHUAN, SIKAP DAN KETERSEDIAAN ALAT PELINDUNG BERKENDARA TE Vol 0 No 1 (2021): PERBEDAAN RIWAYAT PEMERIKSAAN KEHAMILAN DAN PERSEPSI BIAYA PERSALINAN TERHADAP PE Vol 9 No 2 (2020): EFEKTIVITAS PEMBERIAN SAYUR DAUN BANGUN-BANGUN TERHADAP PENINGKATAN PRODUKSI ASI Vol 9 No 2 (2020): PARTISIPASI IBU MEMBAWA BALITA KE POSYANDU DI DESA KADU MERAK PKM PAGADUNGAN KABU Vol 9 No 2 (2020): PERBEDAAN RIWAYAT KELUARGA PEROKOK, BBLR DAN PENYAKIT INFEKSI TERHADAP KEJADIAN S Vol 9 No 2 (2020): PENGARUH PENYULUHAN TERHADAP PENGETAHUAN IBU DALAM MEMBUAT MP-ASI DI POSYANDU RW Vol 9 No 2 (2020): FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI TERJADINYA KETUBAN PECAH DINI (KPD) DI RUMAH SAKIT Vol 9 No 2 (2020): ANALISIS FAKTOR YANG MEMPENGARUHI KONSISTENSI PENGGUNAAN KONDOM PADA WANITA PEKER Vol 9 No 2 (2020): FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KENAIKAN BERAT BADAN AKSEPTOR KB DI KLINIK Vol 9 No 2 (2020): PENGARUH PEMBERIAN TABLET FE TERHADAP KENAIKAN KADAR HEMOGLOBIN PADA REMAJA Vol 9 No 2 (2020): PERBEDAAN TEKNIK PERNAFASAN DAN TEKNIK KNEADING TERHADAP INTENSITTAS NYERI PADA P Vol 9 No 2 (2020): EFEKTIFITAS ANTARA YOGA DAN SENAM HAMIL TERHADAP KECEMASAN IBU DALAM MENGHADAPI P Vol 9 No 2 (2020): HUBUNGAN ANTARA KARAKTERISTIK MATERNAL DENGAN KEJADIAN STUNTING PADA BALITA DI PO Vol 9 No 1 (2020): EFEKTIVITAS PENYULUHAN KESEHATAN TENTANG PERAN ORANG TUA MURID DALAM PEMBERIAN PE Vol 9 No 1 (2020): PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENGETAHUAN & DUKUNGAN TEMAN REMAJA PUTRI Vol 9 No 1 (2020): KEPERCAYAAN TERHADAP EFEKTIVITAS ALAT KONTRASEPSI DALAM RAHIM (AKDR) BERDASARKAN Vol 9 No 1 (2020): FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PARTISIPASI SUAMI SEBAGAI AKSEPTOR KB (KELU Vol 9 No 1 (2020): PENCAPAIAN TARGET (ANC) (INC) DAN (PNC) DENGAN WAKTU PRAKTIK DILAHAN PRAKTIK PADA Vol 9 No 1 (2020): PERBEDAAN PENGETAHUAN SEBELUM DAN SESUDAH PENYULUHAN TENTANG KESEHATAN REPRODUKSI Vol 9 No 1 (2020): FAKTOR RISIKO KEJADIAN STUNTING PADA BAYI DAN BALITA DI DESA CIAMBAR KECAMATAN CI Vol 9 No 1 (2020): PENGARUH PIJAT OKSITOSIN DAN BREAST CARE TERHADAP PRODUKSI ASI IBU NIFAS DI KLINI Vol 8 No 2 (2019): PERBEDAAN LAMA PENYEMBUHAN LUKA PERINEUM IBU NIFAS DENGAN DAN TANPA LIDOKAIN 1% D Vol 8 No 2 (2019): EFEKTIFITAS PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP PENGETAHUAN TENTANG PEMERIKSAAN PAYUDAR Vol 8 No 2 (2019): GAMBARAN FAKTOR PREDISPOSISI, PERAN ORANGTUA DAN LINGKUNGAN SOSIAL REMAJA YANG ME Vol 8 No 2 (2019): HUBUNGAN SOSIAL BUDAYA, PERSEPSI, DAN SUMBER INFORMASI DENGAN PARTISIPASI SUAMI S Vol 8 No 2 (2019): PERBEDAAN SUMBER INFORMASI, DUKUNGAN IBU, PELAYANAN KESEHATAN TERHADAP PENGETAHUA Vol 8 No 2 (2019): EVALUASI SISTEM KESELAMATAN KEBAKARAN PADA GEDUNG PEMERINTAHAN MENGGUNAKAN PIRANT Vol 8 No 2 (2019): PERBEDAAN KARAKTERISTIK INDIVIDU DAN KARAKTERISTIK PEKERJAAN TERHADAP KELUHAN LOW Vol 8 No 2 (2019): PENGARUH DEEP BACK MASSAGE TERHADAP TINGKAT NYERI PADA IBU BERSALIN KALA I FASE A Vol 8 No 1 (2019): EFEKTIVITAS PROMOSI KESEHATAN MENGGUNAKAN MEDIA VIDIO DAN LEAFLET TENTANG CUCI TA Vol 8 No 1 (2019): PERBEDAAN ANTARA KEBISINGAN, UMUR, DAN BEBAN KERJA PADA TINGKAT STRES KERJA DI BA Vol 8 No 1 (2019): PERBEDAAN ANTARA POLA NUTRISI, GAYA HIDUP, STATUS GIZI DAN KETERPAPARAN MEDIA POR Vol 8 No 1 (2019): EFEKTIVITAS PELATIHAN PIJAT BAYI TERHADAP KETERAMPILAN PIJAT BAYI PADA IBU YANG M Vol 8 No 1 (2019): PERBEDAAN JENIS KELAMIN, PENDIDIKAN IBU, PEKERJAAN IBU DAN KEBIASAAN SARAPAN TERH Vol 8 No 1 (2019): FAKTOR –FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN TERJADINYA BENDUNGAN ASI PADA IBU NIFAS Vol 8 No 1 (2019): PERBEDAAN PENGETAHUAN, SIKAP, SUMBER INFORMASI DAN FAKTOR LAINNYA PADA PERSONAL H Vol 8 No 1 (2019): PERBEDAAN TINGKAT PENGETAHUAN, PERILAKU KESEHATAN DAN PEMERIKSAAN PADA MASALAH KE Vol 8 No 1 (2019): PERBEDAAN KADAR HEMOGLOBIN IBU SEBELUM DAN SESUDAH PERSALINAN NORMAL Vol 8 No 2 (2018): PERILAKU SKRINING KANKER SERVIKS DENGAN METODE PAP SMEAR PADA WUS DI KELURAHAN TA Vol 7 No 2 (2018): PERBEDAAN EFEKTIVITAS KOMPRES HANGAT DAN TEKNIKMASASE TERHADAP NYERI PERSALINAN D Vol 7 No 2 (2018): PENGARUH PENYULUHAN TERHADAP PENGETAHUAN KADER TENTANG IVA TEST DI WILAYAH KERJA Vol 7 No 2 (2018): FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN DIARE PADA BALITA DI RUMAH SAKIT I Vol 7 No 2 (2018): KORELASI KECERDASAN EMOSIONAL DENGAN KOMPETENSI ASUHAN PERSALINAN NORMAL (APN) MA Vol 7 No 2 (2018): PENGETAHUAN IBU HAMIL PADA PEMILIHAN KB IUD POST PLASENTA DI PUSKESMAS KECAMATAN Vol 7 No 2 (2018): PENGARUH SENAM LANSIA TERHADAP PENURUNAN TEKANAN DARAH PADA LANSIA PENDERITA HIPE Vol 7 No 2 (2018): PERBEDAAN PRODUKSI ASI DALAM PEMBERIAN OLAHAN BUAH PEPAYA PADA IBU POSTPARTUM DI Vol 7 No 2 (2018): PEMILIHAN METODE KONTRASEPSI JANGKA PANJANG (MKJP) DI KEL.HARJAMUKTI CIMANGGIS DE Vol 7 No 2 (2018): HUBUNGAN FREKUENSI UMUR, TINGKAT PENDIDIKAN DAN USIA KEHAMILAN DENGAN KEJADIAN AN Vol 7 No 2 (2018): HUBUNGAN PENGETAHUAN, PERSEPSI, DAN SIKAP DENGAN MINAT UNTUK MELAKUKAN VAKSINASI Vol 7 No 2 (2018): PERBEDAAN FAKTOR USIA, MASA KERJA DAN FAKTOR PEKERJAAN DENGAN KAPASITAS FUNGSI PA Vol 6 No 2 (2017): HUBUNGAN ANTARA PERILAKU KESEHATAN DENGAN PEMANFAATAN POSYANDU LANSIA DI WILAYAH Vol 6 No 2 (2017): HUBUNGAN PROMOSI KESEHATAN DENGAN PERILAKU SEKS PRANIKAH MAHASISWI D-III KEBIDANA Vol 5 No 1 (2016): PERBEDAAN PERILAKU SEKS PRA NIKAH BERDASARKAN PENGETAHUAN, PENDIDIKAN SEKS, PENGA Vol 5 No 1 (2016): HUBUNGAN STATUS GIZI, ANEMIA , PERSEPSI TERHADAP FASILITAS DENGAN PRESTASI BELAJA More Issue