cover
Contact Name
Septiyanti
Contact Email
jurnal.woph@umi.ac.id
Phone
+628114442464
Journal Mail Official
jurnal.woph@umi.ac.id
Editorial Address
Pusat Kajian dan Pengelola Jurnal Fakultas Kesehatan Masyarakat UMI Jl. Urip Sumoharjo Km. 5 (Kampus II UMI) Makassar, Sulawesi Selatan.
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Window of Public Health Journal
ISSN : 27212920     EISSN : 27212920     DOI : https://doi.org/10.33096/woph.v1i5.98
Core Subject : Health,
Window of Public Health Journal merupakan jurnal kesehatan masyarakat yang mempublikasi karya ilmiah di bidang kesehatan masyarakat, yaitu penelitian di bidang epidemiologi, kesehatan lingkungan, kesehatan kerja, kesehatan reproduksi, gizi masyarakat, administrasi dan kebijakan kesehatan, manajemen rumah sakit, serta bidang promosi kesehatan. Jurnal ini pertama kali didirikan sejak tahun 2020 oleh Pusat Kajian dan Pengelola Jurnal Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Muslim Indonesia yang berlokasi di Makassar, Sulawesi Selatan. Window of Public Health Journal diterbitkan pada bulan Juni, Agustus, Oktober, Desember, Februari, dan April
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 762 Documents
Determinan Kejadian Hipertensi Pada Masyarakat Di Wilayah Puskesmas Toddopuli Kota Makassar Fadillah, Iin; Fatmah Afrianty Gobel; Ikhram Hardi
Window of Public Health Journal Vol. 4 No. 6 (2023)
Publisher : Pusat Kajian dan Pengelolaan Jurnal FKM UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/woph.v4i6.1575

Abstract

Hipertensi sering disebut the silent disease. American Heart Association menyatakan penduduk Amerika berusia diatas 20 tahun menderita hipertensi mencapai 74,5 juta jiwa. Prevalensi kejadian hipertensi di Indonesia pada penduduk >18 tahun sebesar 25% berdasarkan pengukuran tekanan darah. Data Dinkes Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2020 sebanyak 381,133 kasus. Tujuan penelitian ini untuk menemukan determinan yang mengakibatkan hipertensi pada populasi di wilayah Puskesmas Toddopuli, Kota Makassar. Metode penelitian yaitu kuantitatif dengan pendekatan cross sectional study, populasi pada penelitian sebanyak 870 orang dan sampel sebanyak 265 orang diambil menggunakan Accidental sampling. Hasil penelitian diperoleh pada variabel usia (p=0,001), riwayat keluarga (p=0,000), stres (p=0,002), aktivitas fisik (p=0,000), merokok (p=0,071) dan IMT (p=0,000). Disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara variabel usia, riwayat keluarga, stres, aktivitas fisik, dan IMT dengan kejadian hipertensi. Sedangkan variabel merokok tidak terdapat hubungan dengan kejadian hipertensi diwilayah kerja Puskesmas Toddopuli Kota Makassar. Variabel paling dominan berhubungan dengan kejadian hipertensi yaitu IMT (p=0,000). Bagi masyarakat diharapkan menghindari faktor risiko terhadap kejadian hipertensi, seperti mengurangi kebiasaan merokok, dan melakukan aktivitas fisik seperti berolahraga setiap hari.
Faktor Yang Berhubungan Dengan Kelelahan Kerja Pekerja Koperasi TBM Pelabuhan Makassar Nengsih, Anggry Yulia; Fatmah Afrianty Gobel; A. Rizki Amelia AP
Window of Public Health Journal Vol. 5 No. 3 (2024)
Publisher : Pusat Kajian dan Pengelolaan Jurnal FKM UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/woph.v5i3.1603

Abstract

Kelelahan adalah salah satu faktor yang dapat mengurangi kapasitas kerja dan ketahanan tubuh pekerja. Tujuan penelitian ini yaitu untuk menganalisis faktor yang berhubungan dengan kelelahan kerja pekerja koperasi tbm pelabuhan makassar. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif cross sectional. Populasi dalam penelitian adalah  pekerja koperasi tbm pelabuhan makassar dengan jumlah 83 orang. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner dan dianalisis menggunakan analisis univariat dan bivariat, dengan tingkat kepercayaan α = 0,05. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa umur memiliki hubungan signifikan dengan kelelahan kerja dengan p value yang di dapatkan 0.001 dan beban kerja dengan p value 0.008 yang di dapat berdasarkan hasil uji chi-square. Adapun saran dari penulis agar perusahaan melakukan pemeriksaan atau sosialisasi secara rutin mengenai kesehatan pekerja untuk mengurangi terjadinya kelelahan kerja dan gangguan kesehatan yang diakibatkan oleh beban kerja.
Faktor Determinan yang Berhubungan dengan Keluhan Carpal Tunnel Syndrome (CTS) di PT. Santosa Utama Lestari Unit CD-Gowa Kamri, Andi We Tenri Batari Toja; Nasruddin Syam; Arman
Window of Public Health Journal Vol. 5 No. 2 (2024)
Publisher : Pusat Kajian dan Pengelolaan Jurnal FKM UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/woph.v5i2.1605

Abstract

Carpal Tunnel Syndrome (CTS) merupakan salah satu permasalahan paling umum pada ekstremitas atas yang disebabkan oleh penyempitan pada carpal tunnel (terowongan karpal) sehingga terjadi penekanan pada saraf medianus. Peningkatan tekanan diterowongan karpal menyebabkan kompresi dan kerusakan nervus medianus. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor determinan yang berhubungan dengan keluhan Carpal Tunnel Syndrome (CTS) di PT. Santosa Utama Lestari Unit CD-Gowa. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan rancangan penelitian cross sectional. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik total sampling dimana seluruh jumlah populasi sama dengan jumlah sampelnya yaitu sebanyak 36 orang. Data yang diperoleh dengan menggunakan kuesioner. Metode analisis yang digunakan adalah analisis univariat dan bivariat dengan menggunakkan uji chi-square. Hasil penelitian menunjukan bahwa ada hubungan antara masa kerja dengan keluhan Carpal Tunnel Syndrome (CTS) (p-value=0,0190<005). Ada hubungan antara usia dengan keluhan Carpal Tunnel Syndrome (CTS) (p-value=0,0320<005). Tidak ada hubungan antara alat pelindung diri dengan keluhan carpal tunnel syndrome (p-value=0,759>0,005). Tidak ada hubungan antara gerakan repetitif dengan keluhan carpal tunnel syndrome (p-value=0,787>0,005). Dari penelitian ini peneliti menyarankan bagi perusahaan untuk lebih memperhatikan karyawan yang memiliki masa kerja yang lama agar tidak melakukan pekerjaan yang berlebih untuk dan Bagi karyawan agar memanfaatkan waktu istirahat yang cukup untuk meminimalisir terjadinya keluhan Carpal Tunnel Syndrome (CTS).
Analisis Penerapan Komunikasi K3 Terhadap Kecelakaan Kerja Pada Pekerja Di Bagian Produksi Dan Pergudangan Pt. Japfa Comfeed Tbk Unit Makassar Febriana Ali, Rifqah; Suharni A. Fachrin; Muh. Khidri Alwi
Window of Public Health Journal Vol. 4 No. 6 (2023)
Publisher : Pusat Kajian dan Pengelolaan Jurnal FKM UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/woph.v4i6.1615

Abstract

Salah satu faktor keberhasilan dan kegagalan komunikasi dapat dipengaruhi dan ditentukan oleh banyak faktor. Salah satunya pada faktor proses komunikasi itu sendiri dalam proses penyampaian pesan oleh komunikator kepada komunikan melalui media yang menimbulkan efek terhadap keselamatan kerja, menganalisis masalah, dan mengantisipasi hal tersebut terjadi karena kecelakaan kerja yang terlapor atau tercatat itu hanya kecelakaan kerja ringan, yaitu kecelakaan kerja yang perlu pengobatan pada hari itu dan bisa melakakukan pekerjaannya kembali atau istirahat < 2 hari. Penelitian ini menggunakan jenis deskriptif kuantitafif. Populasi yang terlibat ialah seluruh karyawan atau  pekerja di bagian produksi dan pergudangan pt. Japfa comfeed tbk unit makassar sebanyak 126 orang yang teridir. Data penelitian diperoleh melalui kuesioner . Analisis data menggunakan metode univariat dan bivariat uji chi square dengan tingkat kemaknaan α= 0,05. Hasil penelitian menunjukkan adanya hubungan komunikasi k3 dengan kejadian kecelakaan kerja diperoleh nilai p = 0,000. Nilai 0,000 < 0,05. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa. Adanya hubungan komunikasi k3 dengan kejadian kecelakaan kerja di bagian produksi dan pergudangan pt. Japfa comfeed tbk unit makassar. Adapun saran diharapkan PT. Japfa Comfeed TBK Unit Makassar mampu menjaga konsistensi program pengembangan keahlian dan wawasan K3 pekerja.
Pengaruh Video Edukasi Terhadap Pengatahuan Pengurus Osis Pencegahan Covid-19 SMAN 3 SIDRAP Yusrianto Sani, Rianto; A. Rizki Amelia AP; Nurul Hikmah B
Window of Public Health Journal Vol. 5 No. 3 (2024)
Publisher : Pusat Kajian dan Pengelolaan Jurnal FKM UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/woph.v5i3.1618

Abstract

COVID-19 disebabkan oleh Corona Virus, yaitu kelompok virus yang menginfeksi sistem pernapasan, pada sebagian besar kasus corona virus hanya menyebabkan infeksi pernapasan ringan sampai sedang, seperti flu, akan tetapi, virus ini juga bisa menyebabkan infeksi pernapasan berat, seperti Pneumonia, MERS dan SARS. Penyebaran Covid-19 di Sulawesi selatan dengan jumlah yang terkonfirmasi Covid 19 pada tanggal 8 Maret 2022 sebanyak 57, 854 jiwa Penyebaran Covid-19 di Kabupaten Sidrap terkonfirmasi pada tanggal 8 Maret 2022 sebanyak 173 Jiwa, dan yang terkonfirmasi meninggal sebanyak 20 jiwa Kabupaten Sidrap. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh media video edukasi terhadap pengetahuan pengurus osis dalam pencegahan Covid-19 di SMAN 3 SIDRAP. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan desain penelitian menggunakan rancangan pre experiment. Populasi pada penelitian ini adalah pengurus OSIS SMAN 3 SIDRAP dengan jumlah siswa 41 orang. Sampel penelitian ini yaitu semua anggota pengurus OSIS di SMAN 3 SIDRAP dengan menggunakan teknik total sampling sebanyak 41 siswa responden. Berdasarkan uji statistic didapatkan p = 0,000 atau p < 0,05 berarti terdapat perbedaan yang signifikan tingkat pengetahuan tentang pencegahan Covid-19 sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan kesehatan melalui media video edukasi. Pengetahuan siswa sebelum penyuluhan dengan media video nilai rata-rata 8,21 dan sesudah diberikan penyuluhan dengan media mendapatkan nilai rata-rata 10,41 dengan nilai p = 0,000 < 0,05. Hal ini menunjukan terdapat pengaruh media video terhadap pengetahuan siswa mengenai Pencegahan Covid-19. Diharapkan dilakukan peningkatan pengetahuan siswa-siswi SMAN 3 SIDRAP. Hal ini dapat dilakukan dengan melakukan penyuluhan mengenai Pencegahan Covid-19.
Faktor yang Berhubungan dengan Keluhan Musculoskeletal Pada Buruh Pengangkut Di Pabrik Gula Arasoe PT. Perkebunan Nusantara XIV Kabupaten Bone Ananda Putri, Nur Fadilla; Ayu Puspitasari; Nurul Ulfah Mutthalib
Window of Public Health Journal Vol. 5 No. 3 (2024)
Publisher : Pusat Kajian dan Pengelolaan Jurnal FKM UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/woph.v5i3.1626

Abstract

Keluhan muskuloskeletal (MSDs), merupakan Keluhan bagian otot rangka, manusia mengalami gangguan dari sangat ringan hingga sangat menyakitkan. Penyakit muskuloskeletal yang umum dialami pekerja industri adalah nyeri pergelangan tangan, nyeri leher, nyeri punggung, dan nyeri pada siku dan kaki. Tujuan dari penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan keluhan muskuloskeletal pada pekerja buruh pengangkut di pabrik gula arasoe PT. Perkebunan Nusantara XIV Kabupaten Bone. Pada penelitian ini, merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan cross sectional.  Populasi pada penelitian ini adalah seluruh buruh pengangkut pada bagian gudang di pabrik gula arasoe PT. Perkebunan Nusantara Kabupaten Bone dengan sampel penelitian sebanyak 40 orang yang diambil dengan menggunakan metode total sampling. Data diperoleh dari hasil pembagian kuesioner dan wawancara dengan responden. Data dianalisis dengan menggunakan uji statistic Chi-Square. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa ada 3 variabel yang berhubungan dengan keluhan muskuloskeletal,  yaitu kekuatan fisik (p=0,000), suhu (p=0,000), dan aktivitas berulang (p=0,011). sedangkan yang tidak berhubungan, yaitu kebiasaan merokok (p=0,259).
Faktor Yang Berhubungan Dengan Stres Kerja Pada Pekerja Bagian Graving Dock Di PT. Industri Kapal Indonesia Makassar Fauziah Heridah; Yuliati; Nurbaety; Alfina Baharuddin; Nurgahayu
Window of Public Health Journal Vol. 5 No. 3 (2024)
Publisher : Pusat Kajian dan Pengelolaan Jurnal FKM UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/woph.v5i3.1704

Abstract

Stres kerja adalah suatu kondisi dimana terdapat satu atau beberapa factor di tempat kerja yang berinteraksi dengan pekerja sehingga mengganggu kondisi fisiologis dan perilaku. Factor penyebab dari stress kerja adalah kondisi lingkungan berupa iklim kerja panas yang disebabkan oleh sinar matahari. International Labour Organization (ILO) melaporkan bahwa angka kematian akibat kecelakaan serta penyakit akibat kerja terdapat 2 juta kasus per tahun. Salah satu penyakit yang diakibatkan terkait pekerjaan adalah stres kerja Jenis penelitian ini menggunakan observasional analitik dengan menggunakan pendekatan Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pekerja di bagian graving dock di PT. Industri Kapal Indonesia (Persero) Makassar yang berjumlah 60 orang. Sampel penelitian ini adalah semua populasi pekerja dengan menggunakan total sampling. Metode analisis menggunakan uji bivariat dengan uji chi-square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara stress kerja pada pekerja bagian graving dock di PT. Industri Kapal Indonesia yakni iklim kerja (p = 0,004) sedangkan yang tidak berhubungan dengan stress kerja yaitu beban kerja (p = 1,000), masa kerja (p = 0,193) dan psikososial (p = 0,371). Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa hanya satu variable yang berhubungan dengan stress kerja pada pekerja bagian Graving Dock di PT.Industri Kapal Indonesia yaitu hanya variable iklim kerja dan variable yang tidak berhubungan yaitu beban kerja, masa kerja dan psikososial. Bagi peneliti selanjutnya sebaiknya meneliti factor lain yang berhubungan dengan stress kerja yang belum diteliti pada penelitian ini.
Pengetahuan, Sikap, Dan Tindakan Terhadap Pencegahan HIV/AIDS Pada Siswa SMAN 8 MAROS Darlis, Idhar; Rusnita; Lilis
Window of Public Health Journal Vol. 5 No. 1 (2024)
Publisher : Pusat Kajian dan Pengelolaan Jurnal FKM UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/woph.v5i1.1725

Abstract

Masalah kesehatan masyarakat terbesar di dunia saat ini adalah AIDS. Penyakit ini terjadi di hampir semua negara di dunia, termasuk Indonesia. Meskipun jumlah kasus HIV/AIDS di Indonesia berbeda-beda, namun data kasus HIV/AIDS di Indonesia semakin meningkat dari tahun ke tahun. Masa remaja merupakan tahapan manusia dari masa kanak-kanak hingga dewasa ditandai dengan perubahan fisik, perilaku, biologis dan emosional. Sebagai remaja, HIV/AIDS disebabkan oleh remaja yang menjadi pecandu narkoba khususnya pengguna jarum suntik dapat menjadi wahana penyebaran HIV/AIDS. Secara tidak langsung, narkoba dan alkohol bisa berkaitan erat pengguna seks kasual. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat pengetahuan, sikap dan tindakan terhadap pencegahan HIV/AIDS. Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan desain deskriptif yaitu untuk mengetahui tingkat pengetahuan, sikap dan tindakan tentang HIV/AIDS. Penelitain ini dilaksanakan di SMA Negeri 8 Maros. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 60 siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan tingkatan pengetahuan SMAN 8 Maros yaitu cukup sebanyak 60% dan kurang sebanyak 40%. Berdasarkan sikap yaitu sangat setuju sebanyak 33.3%, setuju sebanyak 25.0%, kurang setuju sebanyak 18.3%, tidak setuju sebanyak 15.0% dan sangat tidak setuju sebanyak 8.3%. Berdasarkan tindakan yaitu cukup sebanyak 65% dan kurang sebanyak 35%. Pengetahuan, sikap, dan tindakan adalah elemen penting yang dapat membantu remaja mengendalikan HIV/AIDS. Beberapa hal yang perlu diperhatikan adalah advokasi, pendidikan, dan kebijakan dan program yang berkesinambungan.
Mekanisme Dan Output Kunjungan Rumah Pelaksanaan Program Perawatan Kesehatan Masyarakat Di Puskesmas Pangkajene Kabupaten Sidenreng Rappang Ramadhana, Amalia Puteri; Nurbaety; Hamzah, Wardiah
Window of Public Health Journal Vol. 5 No. 4 (2024)
Publisher : Pusat Kajian dan Pengelolaan Jurnal FKM UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/woph.v5i4.1773

Abstract

Perawatan kesehatan masyarakat (Perkesmas) adalah perpaduan antara keperawatan dan kesehatan masyarakat dengan dukungan peran serta aktif masyarakat mengutamakan pelayanan promotif dan preventif secara berkesinambungan tanpa mengabaikan pelayanan kuratif dan rehabilitatif secara menyuluh dan terpadu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mekanisme dan output kunjungan rumah pelaksanan perkesmas di Puskesmas Pangkajene. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Sampel sebanyak 32 responden. Pengujian hipotesis dengan uji Chi-Square. Instrumen yang digunakan kuesioner.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa waktu kunjungan pada responden yang paling banyak sangat setuju sebanyak 23 (71.9%). jumlah kunjungan pada responden yang paling banyak sangat setuju sebanyak 23 (71.9%). pada responden yang paling banyak menjawab ya yaitu sebanyak 32 (100%). pelaporan pada responden yang paling banyak sangat setuju sebanyak 29 (90.6%). output atau keluaran pada responden yang paling banyak menjawab ya sebanyak 32 (100%). Program Perkesmas pada responden yang paling banyak sangat setuju sebanyak 28 (87.5%). Kesimpulan dari penelitian bahwa mekanisme kunjungan rumah pelaksanaan program perkesmas berdasarkan waktu kunjungan sebanyak 27 (84.4%) perawat atau petugas kesehatan menyatakan waktu kunjungan di Puskesmas Pangkajene sesuai SOP. mekanisme kunjungan rumah pelaksanaan program perkesmas sebanyak 32 (100%) perawat atau petugas kesehatan menyatakan jumlah kunjungan di Puskesmas Pangkajene sesuai SOP sebanyak 31 (96.9) perawat atau petugas kesehatan menyatakan biaya di Puskesmas Pangkajene tidak membutuhkan biaya. mekanisme kunjungan rumah pelaksanaan program perkesmas berdasarkan pelaporan sebanyak 29 (90.6) perawat atau petugas kesehatan menyatakan pelaporan di Puskesmas Pangkajene memiliki pelaporan. sebanyak 31 (96.9) perawat atau petugas kesehatan menyatakan output di Puskesmas Pangkajene memiliki output yang terlaksanakan. mekanisme kunjungan rumah pelaksanaan program perkesmas sebanyak 31 (96.9) perawat atau petugas kesehatan menyatakan program perkesmas di Puskesmas Pangkajene sudah terlaksana. Penelitian ini menyarankan agar agar kecepatan pelayanan yang cukup cepat di rawat jalan Puskesmas Pangkajene tetap dipertahankan.
Pengaruh Pencantuman Peringatan Kesehatan Kemasan Rokok Terhadap Perubahan Perilaku Di RW 005 Kelurahan Sudiang Raya Batara Lipu, Andi Varil; Ikhtiar, Muhammad; Sididi, Mansur
Window of Public Health Journal Vol. 5 No. 2 (2024)
Publisher : Pusat Kajian dan Pengelolaan Jurnal FKM UMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33096/woph.v5i2.1774

Abstract

Masalah rokok telah menjadi masalah masyarakat, karena sebagian besar masyarakat terkena dampak yang negatif. Konsumsi tembakau khususnya perilaku merokok aktif di Indonesia meningkat, termasuk kaum muda dan perempuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pencantuman peringatan kesehatan pada kemasan rokok terhadap perubahan perilaku merokok remaja RW 005 Kelurahan Sudiang Raya. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif dengan desain penelitian pre eksperimental model design one group pre test post test. Populasi penelitian adalah remaja RW 005 Kelurahan Sudiang Raya sebanyak 313 orang dan sampel sebanyak 76 orang metode random sampling. Hasil penelitian diperoleh dari data yang diambil dengan menggunakan kuesioner lalu dilakukan uji normalitas data dan dianalisis data menggunakan uji wilcoxon menunjukkan ada pengaruh Peringatan kesehatan pada kemasan rokok terhadap pengetahuan dan tindakan remaja dengan nilai p-value 0,000 < 0,05 sedangkan sikap dengan nilai p-value 0,017 < 0,05 pada remaja RW 005 Kelurahan Sudiang Raya. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah ada pengaruh peringatan kesehatan kemasan rokok terhadap perilaku merokok remaja di RW 005 Kelurahan Sudiang Raya.