cover
Contact Name
Nurbayani
Contact Email
AAOS.unifa@gmail.com
Phone
+6285255111502
Journal Mail Official
AAOS.unifa@gmail.com
Editorial Address
Jl. Prof. Abdurraham Basalamah No. 101, Panakkukang, Kota Makassar
Location
Kota adm. jakarta pusat,
Dki jakarta
INDONESIA
Accounting Accountability and Organization System (AAOS) Journal
ISSN : -     EISSN : 27162125     DOI : http://dx.doi.org/10.47354/aaos.v2i2
Core Subject : Economy, Social,
Accounting, Accountability, and Organization System (AAOS) Journal is an accounting and management journal that focuses on accounting studies covering several areas of study including financial accounting, management accounting, sharia accounting, behavioral accounting, auditing, taxation and related financial management. The presence of this journal is expected to be able to provide uptudate scientific knowledge in the field of accounting.
Articles 83 Documents
ANALISIS CASH FLOW SEBAGAI ALAT UKUR KINERJA KEUANGAN PADA PT. SEMEN TONASA KABUPATEN PANGKEP Dian Novita; Annisa Nur Rachmadani
Accounting, Accountability, and Organization System (AAOS) Journal Vol. 5 No. 2 (2024): Edisi Maret
Publisher : Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Ilmu-ilmu Sosial Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/aaos.v5i2.843

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui analisis cashflow dalam mengukur kinerja keuangan pada PT. Semen Tonasa Kabupaten Pangkep. Metode penelitian yang digunakan adalah dengan metode mengukur dan mengumpulkan data, kemudian membandingkan hasil pengukuran dan pengumpulan data dengan standar yang digunakan. Hasil penelitian ini dinyatakan bahwa data penelitian dan perhitungan yang telah dilakukan rasio cash flow operasi terhadap kewajiban lancar yang ada pada perusahaan berada dibawah angka 1 (satu) yang dimana dapat diartikan perusahaan tersebut kurang baik dalam melunasi kewajiban lancarnya. Selanjutnya yaitu rasio cash flow terhadap bunga menunjukkan hasil yang terbilang tinggi atau bisa dikatakan baik dibandingkan dengan rasio pengeluaran modal itu artinya arus kas operasi perusahaan memiliki kemampuan yang baik untuk menutupi biaya bunganya. Selain itu, rasio pengeluaran modal menunjukkan angka rasio yang rendah sehingga dapat dikatakan perusahaan mengalami kesulitan dalam membiayai pengeluaran modalnya melalui arus kas operasi saja.
PENGARUH E-COMMERCE DAN PEMBERIAN KREDIT TERHADAP KINERJA UMKM MELALUI PEMAHAMAN AKUNTANSI PADA PELAKU UMKM DI KOTA MAKASSAR Nurbayani; Nurhidayati
Accounting, Accountability, and Organization System (AAOS) Journal Vol. 5 No. 2 (2024): Edisi Maret
Publisher : Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Ilmu-ilmu Sosial Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/aaos.v5i2.845

Abstract

Kinerja UMKM adalah sejauh mana UMKM dalam melakukan pencapaian dalam menjalankan usaha dalam bentuk keberhasilan atau kegagalan dalam menjalankan usahanya. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh e-commerce, pemberian kredit terhadap kinerja UMKM melalui pemahaman akuntansi pada pelaku UMKM di kota Makassar. Penelitian ini menggunakan metode survey dengan responden sebanyak 35 pelaku UMKM di Kota Makassar. Penelitian ini menggunakan pengujian analisis statistik deskriptif dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 24. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa e-commerce berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap pelaku UMKM di kota Makassar, pemberian kredit tidak berpengaruh terhadap kinerja UMKM, pemahaman akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja UMKM, e-commerce, pemberian kredit, dan pemahaman akuntansi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja UMKM, e-commerce tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja UMKM melalui pemahaman akuntansi, dan Pemberian kredit tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja UMKM melalui pemahaman akuntansi.
PENGARUH GAYA HIDUP, LITERASI KEUANGAN, DAN MENTAL ACCOUNTING TERHADAP PENGELOLAAN KEUANGAN GEN Z Anthony Holly; Ana Mardiana; Robert Jao; Lukman; Olyvia Prameswari
Accounting, Accountability, and Organization System (AAOS) Journal Vol. 6 No. 1 (2024): Edisi September 2024
Publisher : Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Ilmu-ilmu Sosial Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/aaos.v6i1.977

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh gaya hidup, literasi keuangan, dan mental accounting terhadap pengelolaan keuangan generasi Z. Penelitian ini menggunakan theory of reasoned action dan teori perencanaan keuangan. Penelitian ini menggunakan data primer. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah slovin sampling, dengan sampel sebanyak delapan puluh lima mahasiswa. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Berdasarkan analisis regresi, hasil dari penelitian ini menunjukkan gaya hidup tidak berpengaruh signifikan terhadap pengelolaan keuangan. Literasi keuangan berpengaruh signifikan dan positif terhadap pengelolaan keuangan. Mental accounting berpengaruh signifikan dan positif terhadap pengelolaan keuangan.
PENGARUH FREE CASH FLOW, KEPEMILIKAN MANAJERIAL DAN FIRM SIZE TERHADAP EARNING MANAGEMENT Robert Jao; Anthony Holly; Marselinus Asri; Cherry Cendana
Accounting, Accountability, and Organization System (AAOS) Journal Vol. 6 No. 1 (2024): Edisi September 2024
Publisher : Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Ilmu-ilmu Sosial Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/aaos.v6i1.985

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menginvestigasi dan menganalisis pengaruh free cash flow, kepemilikan manajerial dan firm size terhadap earning management pada perusahaan makanan dan minuman yang tercatat di Bursa Efek Indonesia dengan periode pengamatan dari tahun 2018-2020. Teknik pengumpulan data melalui dokumentasi yang didapatkan dari berbagai sumber antara lain data yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2020, dari literatur, jurnal-jurnal, data laporan keuangan yang bersumber dari IDX atau sumber-sumber yang dapat diakses melalui internet. Teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda serta pengujian hipotesis. Penelitian ini menggunakan teori keagenan. Hasil penelitian diperoleh temuan secara empirik bahwa tingginya free cash flow dari setiap perusahaan manufaktur tercatat di BEI selama 3 tahun terakhir memberikan pengaruh yang bermakna terhadap rendahnya praktek manajemen laba. Dari hasil penelitian mengenai pengaruh good corporate governance terhadap earning management menunjukkan good corporate governance yang diproksi dengan kepemilikan manajerial memberikan pengaruh yang bermakna terhadap rendahnya praktek manajemen laba. Hasil analisis mengenai pengaruh ukuran perusahaan (firm size) diperoleh temuan bahwa secara empirik penelitian ini tidak dapat membuktikan firm size berpengaruh signifikan terhadap earning management.
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT PENGGUNAAN SHOPEEPAY PADA MAHASISWA AKUNTANSI UNIVERSITAS FAJAR Nurbayani; Friska Sampelallung; Teri; Siswadi Sululing
Accounting, Accountability, and Organization System (AAOS) Journal Vol. 6 No. 1 (2024): Edisi September 2024
Publisher : Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Ilmu-ilmu Sosial Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/aaos.v6i1.986

Abstract

Salah satu platform e-commerce yang sangat populer di kalangan milenial saat ini adalah shopee.co.id. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh nilai harga, literasi keuangan, kemudahan bertransaksi, dan kemampuan finansial terhadap penggunaan shopeepay pada Mahasiswa Akuntansi Universitas Fajar. Penelitian ini menggunakan metode survey dengan responden sebanyak 41 mahasiswa program studi Akuntansi Universitas Fajar. Penelitian ini menggunakan pengujian analisis statistik deskriptif dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 24. Hasil uji hipotesis yang dilakukan dalam penelitian ini menunjukkan bahwa nilai harga, tidak berpengaruh terhadap minat penggunaan Shopeepay, literasi keuangan tidak berpengaruh terhadap minat penggunaan shopeepay, sedangkan kemudahan bertransaksi berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat penggunaan shopeepay, dan kemampuan finansial berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat penggunaan shopeepay pada mahasiswa Program studi Akuntansi Universitas Fajar.
ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA DANA LINGKUNGAN UNTUK PENANGGULANGAN KEBAKARAN HUTAN (STUDI KASUS: SUMATERA SELATAN, KEPULAUAN RIAU, DAN KEPULAUAN BANGKA BELITUNG) Rini Astuti Hijrah J. Tudon; Habib Muhammad Shahib; Siprianus Palete
Accounting, Accountability, and Organization System (AAOS) Journal Vol. 6 No. 1 (2024): Edisi September 2024
Publisher : Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Ilmu-ilmu Sosial Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/aaos.v6i1.987

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan kinerja dana lingkungan untuk penanggulangan kebakaran hutan (studi kasus: Sumatera Selatan, Kepulauan Riau, dan Kepulauan Bangka Belitung. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif berbasis dokumen. Data penelitian ini adalah Laporan SDGs dan LPPD dari Provinsi Sumatera Selatan, Kepulauan Riau, dan Kepulauan Bangka Belitung yang mengalami kebakaran hutan dalam rentang tahun 2017 sampai dengan 2021. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ketiga Provinsi yang memiliki kinerja paling baik dalam menangani karhutla serta merealisasikan anggaran adalah Kepulauan Riau, kemudian disusul oleh Sumatera Selatan dan Kepulauan Bangka Belitung. Akhirnya, penelitian ini berkontribusi untuk meningkatkan pengetahuan tentang pengelolaan dan pelaporan keuangan terkait dengan dana lingkungan dalam aspek tata kelola dan keberlanjutan.
PENGARUH KUALITAS LAYANAN, KEMUDAHAN PENGGUNAAN, KEAMANAN, DAN PERSEPSI KEGUNAAN TERHADAP MINAT PENGGUNA M-BANKING (Studi Kasus Mahasiswa Universitas Fajar) Syerin Sthevany Mangimba; Akmal Hidayat
Accounting, Accountability, and Organization System (AAOS) Journal Vol. 6 No. 1 (2024): Edisi September 2024
Publisher : Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Ilmu-ilmu Sosial Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/aaos.v6i1.989

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas layanan, kemudahan penggunaan, keamanan dan persepi kegunaan terhadap minat pengguna M-Banking. Penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling sebanyak 100 responden pengguna M-Banking pada mahasiswa Universitas Fajar. Penelitian ini menggunakan pengujian analisis statistik deskriptif dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 29. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas layanan berpengaruh signifikan terhadap minat pengguna M-Banking bagi mahasiswa Universitas Fajar. Pada kemudahan penggunaan berpengaruh signifikan terhadap minat pengguna M-Banking bagi mahasiswa Universitas Fajar. Pada keamanan berpengaruh signifikan terhadap minat pengguna M-Banking bagi mahasiswa Universitas Fajar. Sedangkan persepsi kegunaan berpengaruh signifikan terhadap minat pengguna M-Banking bagi mahasiswa Universitas Fajar
PERILAKU MACHIAVELLIAN TERHADAP PERSEPSI ETIS MAHASISWA AKUNTANSI Yasmi; Siprianus Palete; Fitriani
Accounting, Accountability, and Organization System (AAOS) Journal Vol. 6 No. 1 (2024): Edisi September 2024
Publisher : Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Ilmu-ilmu Sosial Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47354/aaos.v6i1.990

Abstract

Metode penelitian menggunakan pendekatan destriptif kuantitatif dengan melewati syarat uji asumsi klasik. Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah analisis regresi linear berganda. Populasi penelitian ini yaitu mahasiswa akuntansi angkatan 2019 dan 2020 di Universitas Hasanuddin, Universitas Negeri Makassar, Universitas Muhammadiyah Makassar dan Universitas Fajar dengan jumlah keseluruhan sebanyak 1.187. Untuk menentukan sampel digunakan rumus Slovin sehingga sampel yang dibutuhkan sebanyak 92 responden. Hasil penelitian ini setelah melakukan uji statistik menunjukkan bahwa perilaku Machiavellian berpengaruh signifikan terhadap persepsi etis mahasiswa akuntansi, religiusitas berpengaruh positif terhadap persepsi etis mahasiswa akuntansi.
ANALISIS KINERJA KEUANGAN PT. GUDANG GARAM TBK MELALUI PENDEKATAN RASIO KEUANGAN PERIODE 2022-2024 Cahyadi, Muhammad; Ilyas, Dwi Putri Handayani
Accounting, Accountability, and Organization System (AAOS) Journal Vol. 6 No. 2 (2025): Accounting, Accountability, and Organization System Journal
Publisher : Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Ilmu-ilmu Sosial Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur dan menganalisis kinerja keuangan PT Gudang Garam Tbk selama periode 2022 hingga 2024 dengan menggunakan pendekatan analisis rasio keuangan. Analisis difokuskan pada empat kelompok rasio utama: likuiditas, solvabilitas, aktivitas, dan profitabilitas. Data yang digunakan merupakan laporan keuangan tahunan perusahaan yang telah dipublikasikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa current ratio berada di atas standar ideal dan tergolong sangat baik, namun quick ratio mengindikasikan ketergantungan tinggi terhadap persediaan. Dari aspek solvabilitas, debt to equity ratio menunjukkan struktur permodalan yang cukup sehat, sementara debt to asset ratio masih di bawah standar ideal. Rasio aktivitas menunjukkan efisiensi dalam penggunaan aset tetap dan total aset, tetapi perputaran persediaan masih rendah. Dari sisi profitabilitas, rasio NPM, ROA, dan ROE seluruhnya berada di bawah standar ideal, menunjukkan rendahnya kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba, terutama pada tahun 2024. Secara keseluruhan, PT Gudang Garam Tbk memiliki kekuatan pada likuiditas dan efisiensi aset, namun menghadapi tantangan dalam profitabilitas dan struktur pendanaan. Temuan ini memberikan pemahaman terkini mengenai kesehatan finansial perusahaan di tengah dinamika industri rokok dan dapat menjadi dasar bagi pengambilan keputusan strategis.
ANALISIS PENGGUNAAN APLIKASI AKUNTANSI BERBASIS MOBILE DALAM MENINGKATKAN KINERJA UMKM KECAMATAN PANAKKUKANG MAKASSAR Teri, Teri; Nariani, Ribka; Nurbayani, Nurbayani; Sululing, Siswadi; Hasan, Hamida
Accounting, Accountability, and Organization System (AAOS) Journal Vol. 6 No. 2 (2025): Accounting, Accountability, and Organization System Journal
Publisher : Program Studi Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Ilmu-ilmu Sosial Universitas Fajar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penggunaan aplikasi akuntansi berbasis mobile dalam menunjang kinerja Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kecamatan Panakkukang, Makassar, serta mengidentifikasi faktor pendukung dan penghambat implementasinya. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pengumpulan data melalui wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi terhadap tiga pelaku UMKM. Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi seperti Buku Warung, Buku Kas, dan Jurnal by Mekari mampu meningkatkan efisiensi pencatatan keuangan, memberikan akses informasi keuangan secara real-time, dan membantu pengambilan keputusan strategis. Hambatan yang ditemukan meliputi rendahnya literasi digital, resistensi terhadap perubahan, keterbatasan infrastruktur, dan kurangnya pelatihan. Keberhasilan implementasi dipengaruhi oleh persepsi kemanfaatan dan kemudahan penggunaan, sehingga dibutuhkan dukungan pelatihan dan infrastruktur teknologi.