cover
Contact Name
Trija Fayeldi
Contact Email
trija_fayeldi@unikama.ac.id
Phone
+628156116099
Journal Mail Official
rainstek@unikama.ac.id
Editorial Address
Jl. Supriadi No 48 Malang, Kode Pos : 65148 Jawa Timur, Indonesia Phone: (0341) 801488 ext. 229/133
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
Rainstek : Jurnal Terapan Sains dan Teknologi
ISSN : -     EISSN : 27216209     DOI : https://doi.org/10.21067/jtst.v1i4.4088
Rainstek: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi welcome article submissions from all applied science and technology research areas including Mathematics, Physics, Technology, and Information System . Papers relating directly or indirectly to all aspect of these fields are also welcome to submit. RAINSTEK: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi is intended to provide a forum for the expression of new ideas, as well as a place for exposition of these areas of knowledge that can further understanding of science and technology issues and concerns.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol. 5 No. 3 (2023): September" : 10 Documents clear
Pengelompokkan Provinsi Di Indonesia Berdasarkan Luas Panen, Produksi, Dan Produktivitas Padi Menggunakan Algoritma K-Medoid Syafaqoh, Elisa
RAINSTEK: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi Vol. 5 No. 3 (2023): September
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v5i3.8594

Abstract

Sektor pertanian merupakan salah satu dari kebutuhan pokok pangan yang menjadi komponen penting dalam mendorong pertumbuhan perekonomian. Salah satu komoditas terbesar dalam sektor pertanian yaitu beras yang merupakan hasil olahan padi yang menjadi makanan pokok mayoritas warga Indonesia. Tujuan dilakukannya penelitian ini untuk mengelompokkan Provinsi di Indonesia berdasarkan luas panen, produksi, dan produktivitas padi menggunakan metode Analisis K-Medoid Clustering (PAM). Cluster yang terbentuk sebanyak 2 cluster dengan Average Silhouette sebesar 0,86 dengan spesifikasi struktur yang terbentuk kuat serta seluruh data telah terletak pada cluster yang tepat. Cluster 1 sebagai kelompok provinsi dengan tingkat produktivitas rendah yang terdiri dari 30 provinsi,dan cluster 2 sebagai kelompok dengan tingkat produktivitas tinggi yang terdiri dari 4 provinsi. Nilai siluet dari masing-masing cluster tersebut sebesar 0,89 dengan spesifikasi struktur yang terbentuk kuat dan 0,66 dengan spesifikasi struktur yang terbentuk baik.
Analisis Tingkat Kemandirian Belajar Kelas XI Mata Pelajaran Fisika : Hasil Studi Kasus Sukma, Melani Dyah Ayu; Riki Perdana
RAINSTEK: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi Vol. 5 No. 3 (2023): September
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v5i3.8644

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kemandirian belajar peserta didik di SMA Bantul. Penelitian ini merupakan penelitian yang menggunakan metode survey deskriptif dengan menggunakan sampel sebanyak 32 responden yang dipilih dengan cara convenience sampling. Survey yang digunakan sebagai pengambilan data dalam penelitian ini berupa angket kemandirian belajar yang mencakup indikator percaya diri, tanggung jawab, disiplin, inisiatif, dan motivasi dengan jumlah soal sebanyak 20 butir pertanyaan dengan skala jawaban empat. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa tingkat kemandirian belajar peserta didik SMA di Bantul masih tergolong dalam kategori rendah, hal ini dapat dilihat berdasarkan hasil analisis yang menyatakan bahwa 2 indikator sudah berada dalam kategori baik, tetapi 3 indikator lainnya masih dalam kategori rendah dengan total rata-rata keseluruhan nilainya adalah 2,44. Sedangkan berdasarkan perhitungan frekuensi terdapat 6 peserta didik dalam kategori baik, 15 peserta didik dalam kategori rendah dan 11 peserta didik dalam kategori rata-rata. Hal ini menandakan bahwa tingkat kemandirian belajar peserta didik masih rendah dan perlu untuk ditingkatkan.
Perbandingan Metode Naïve Bayes dan Metode K-Nearest Neighbor Untuk Menentukan Status Gizi Balita Putra Ramadhan, Sandra; Anggadimas, Nanda Martyan; Aris Widodo, Anang
RAINSTEK: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi Vol. 5 No. 3 (2023): September
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v5i3.8907

Abstract

Malnutrisi adalah penyakit yang terjadi pada seseorang karena kurangnya asupan gizi atau kurangnya nutrisi yang dikonsumsi oleh tubuh dan tidak memenuhi standart. Perbaikan gizi bisa dilakukan dengan cara pemantauan 1 bulan sekali melalui kegiatan pos pelayanan terpadu (Posyandu), dengan kegiatan tersebut dapat mempermudah mengetahui status gizi balita dan mempermudah orang tua dalam memantau tumbuh kembang balitanya. Untuk mengurangi terjadinya kesalahan dalam melakukan pengolahan dan mengetahui status gizi pada balita maka dilakukan penelitian untuk mencoba membangun sebuah aplikasi komputer berbasis sistem cerdas dengan menerapkan metode Naïve Bayes dan metode K-Nearest Neighbor. Mengetahui akurasi yang paling tinggi atau paling ideal dari kedua metode tersebut adalah tujuan dari penelitin ini, untuk diambil salah satu sebagai bahan rekomendasi keputusan. Hasil yang didapatkan menunjukkan metode K-Nearest Neighbor memiliki kinerja yang lebih baik dengan tingkat akurasi 81%, precision 33%, dan recall 10% sedangkan metode Naïve Bayes memiliki tingkat akurasi yang lebih rendah yaitu 79%, precision 50%, dan recall 10%.
Aplikasi Absensi Siswa Berbasis RFID pada Tk Kristen Sejahtera Surabaya Indra, Indra Kusuma; Wurijanto, Tutut; Muvid, Muhamad Basyrul
RAINSTEK: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi Vol. 5 No. 3 (2023): September
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v5i3.9090

Abstract

TK Kristen Sejahtera, berbasis di Surabaya, adalah lembaga pendidikan usia dini dengan 5 anggota, termasuk 1 kepala sekolah dan 4 guru. Terdiri dari 2 kelas, TK A dan TK B, lembaga ini mampu menampung banyak siswa. Meskipun begitu, mereka saat ini mencatat kehadiran siswa dengan kertas, menyebabkan keterbatasan dalam pengecekan kehadiran yang cepat dan kehilangan data periode sebelumnya. Dalam mengatasi hal ini, penulis bertujuan untuk mengembangkan sistem absensi berbasis RFID di TK Kristen Sejahtera. Sistem ini akan secara otomatis mencatat kehadiran siswa melalui tag RFID yang terpasang pada kartu e-money setiap siswa. Kartu ini berfungsi ganda sebagai kartu pelajar dan alat pembayaran elektronik. Dengan membaca tag RFID pada kartu e-money, sistem ini akan merekam kehadiran secara otomatis. Admin, yang juga kepala sekolah, memiliki akses untuk memeriksa laporan kehadiran siswa melalui sistem ini.
Analisis Perbandingan Teknik 3d Rendering Cycles Render Dan Radeon Pro Render Pada Software Blender Rachmadi, Hardian; Amak Yunus Eko Prasetyo; Muhammad Priyono Tri Sulistyanto
RAINSTEK: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi Vol. 5 No. 3 (2023): September
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v5i3.9112

Abstract

Penelitian ini membahas perbandingan antara teknik rendering tiga dimensi antara Cycles render dengan Radeon pro render pada software animasi tiga dimensi Blender. Hasil pengujian akan membantu para 3D artist atau masyarakat yang menggunakan software tiga dimensi dalam memilih render engine yang sesuai dengan kebutuhan mereka. Teknik render yang dianalisis adalah cycles dan radeon yang sama-sama melakukan proses rendering dengan ray tracking. Vertices (titik sudut) dan texture digunakan sebagai parameter pada penelitian ini. Objek pada penelitian ini adalah 10 model tiga dimensi untuk parameter jumlah vertices yang dibutuhkan untuk model dan 10 procedural texture untuk parameter jumlah node yang dibutuhkan untuk procedural texture. Analisis perbandingan cycles dan radeon menghasilkan pengujian kecepatan render, size file hasil render, dan kualitas gambar hasil render. Hasil dari penelitian ini menyatakan bahwa render time dari cycles lebih cepat jika dibandingkan dengan radeon yang begitu lama, pada ukuran file hasil output render kedua enggine tidak berbeda jauh, dan kualitas dari hasil render menyatakan bahwa cycles render memiliki gambar hasil render lebih bagus jika dibandingkan dengan gambar hasil render radeon pro render.
Implementasi Metode Single Moving Average dan Double Moving Average untuk Memprediksi Populasi Sapi Potong di Jawa Timur Syarif Hidayat, Yusron; Aziz, Abdul; Ahsan, Moh
RAINSTEK: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi Vol. 5 No. 3 (2023): September
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v5i3.9120

Abstract

Berdasarkan data Dinas Peternakan yang terpublis di Badan Pusat Statistik Jawa Timur ( BPS ) menunjukkan jumlah populasi Sapi Potong di Kota / Kabupaten di Jawa Timur mengalami peningkatan dan penurunan dari tahun ke tahun. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui tingkat akurasi populasi sapi potong menggunakan metode Single Moving Average (SMA) dan Double Moving Average (DMA) karena dari jurnal yang telah diperoleh peneliti menunjukkan bahwa metode Single Moving Average dan Double Moving Average memiliki nilai akurasi MAPE dibawah 10%. Metode untuk mengetahui tingkat akurasi dalam penelitian ini diuji akurasi error menggunakan Mean Absolut Deviation (MAD) dan Mean Absolut Percentage Error (MAPE). Metode Single Moving Average dan Double Moving Average dalam penelitian ini juga diimplementasikan untuk memprediksi populasi sapi potong menggunakan Python dengan hasil yang sama dengan perhitungan manual. Kualitas prediksi yang dihasilkan dalam pengujian oleh peneliti dengan data aktual pada tahun 2022 menggunakan metode SMA (Single Moving Average) dan DMA (Double Moving Average) dengan periode 3 tahun atau interval 3 berjumlah 5.018.296,00, MAD 1.876,22, dan MAPE 4,99% untuk periode 4 tahun atau interval 4 berjumlah 5.036.615,04, MAD 1.728,85, MAPE 5,97%. Berdasarkan hasil yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa metode Single Moving Average dan Double Moving Average interval 4 atau periode 4 tahun bisa dikategorikan prediksi sangat baik dikarenakan jumlah prediksi mendekati data aktual dan nilai MAPE kurang dari 10%.
Pengaruh Motivasi Belajar terhadap Kemampuan Berpikir Kritis melalui Model Inkuiri Terbimbing Kurniati, Maria Volenta; Ain, Nurul
RAINSTEK: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi Vol. 5 No. 3 (2023): September
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v5i3.9185

Abstract

penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1) adanya perbedaan kemampuan berpikir kritis siswa yang menggunakan model pembelajaran inkuiri terbimbing, berbantuan video animasi dan model konvensional, 2) adanya perbedaan kemampuan berpikir kritis siswa yang memiliki motivasi tinggi dan motivasi rendah, 3) adanya interaksi antara model inkuiri terbimbing berbantuan video animasi terhadap motivasi belajar dan kemampuan berpikir kritis siswa. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksperimen semu (quasi Experiment) dengan rancangan penelitian yang digunakan adalah pretes-posttes desain. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 1 Singosari pada semester genap tahun ajaran 2022/2023. Sampel penelitian ini adalah siswa kelas VIII G dan VIII H SMP Negeri 1 Singosari dengan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling.Data dikumpulkan melalui tes kemampuan berpikir kritis dan angket (kuisioner) motivasi belajar. Analisis data menggunakan analisis ANOVA dua jalur. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa : 1) ada perbedaan kemampuan berpikir kritis siswa yang belajar menggunakan model Inkuiri Terbimbing dan model konvensional, 2) ada perbedaan kemampuan berpikir kritis siswa yang memiliki motivasi tinggi dan motivasi rendah, 3) ada interaksi antara model Inkuiri Terbimbing dan motivasi terhadap kemampuan berpikir kritis siswa.2) ada perbedaan kemampuan berpikir kritis siswa yang memiliki motivasi tinggi dan motivasi rendah, 3) ada interaksi antara model Inkuiri Terbimbing dan motivasi terhadap kemampuan berpikir kritis siswa.2) ada perbedaan kemampuan berpikir kritis siswa yang memiliki motivasi tinggi dan motivasi rendah, 3) ada interaksi antara model Inkuiri Terbimbing dan motivasi terhadap kemampuan berpikir kritis siswa. kata kunci: Inkuiri Terbimbing, Motivasi Belajar, Berpikir Kritis
Meningkatkan Prestasi Belajar dan Literasi Lingkungan pada Topik Energi melalui Model Discovery Learning Terintegrasi SDGs Ndawis, Yustri; Pratiwi, Hestiningtyas Yuli; Ayu, Hena Dian
RAINSTEK: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi Vol. 5 No. 3 (2023): September
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v5i3.9259

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kualitas implementasi model Discovery Lerning, peningkatan prestasi belajar siswa dan literasi lingkungan siswa pada topik energi bagi siswa VII SMP PGRI O2 Singosari. Penelitian ini dilaksanakan di SMP PGRI 02 Singosari dengan subjek penelitian kelas VII yang berjumlah 33 orang. Jenis dan metode yang di gunakan adalah jenis pendekatan kualitatif dan metode penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri dari dua siklus. Teknik pengumpulan data meliputi RPP, Lembar Observasi, wawancara, dokumentasi dan soal prestasi belajar (20 soal) Dan angket literasi lingkungan (10 pernyataan). Pada siklus I dan II pembelajaran di lakukan dengan menggunakan model Discovery Learning. Hasil penelitian ini menunjukan, Pertama, penggunaan Model Discovery Learning dapat meningkatkan kualitas pembelajaran, hal ini dapat dibuktikan dari hasil persentase kualitas keterlaksanaan pembelajaran siklus II sebesar 75,62%. Kedua, penggunaan Model Discovery Learning dapat meningkatkan prestasi belajar siswa. Hal ini dibuktikan nilai prestasi belajar pada siklus II meningkat dari siklus I 77% menjadi 81,60%. Ketiga, model Discovery Learning dapat meningkatkan literasi lingkungan siswa. Hal ini dapat di buktikan hasil persentase literasi lingkungan siswa meningkat dari persentase siklus sebelumnya yaitu 78% menjadi 83,71%. Dari penelitian tersebut dapat di simpulkan bahwa penerapan model Discovery Learning sangat membantu siswa dalam belajar sehingga bisa meningkatkan prestasi belajar dan literasi lingkungan siswa.
Pengembangan Buku Saku Digital Berbasis Android Untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Peserta Didik Pada Materi Usaha dan Pesawat Sederhana Serap, Maria Sulastri Anut; Sundaygara, Chandra; Ayu, Hena Dian
RAINSTEK: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi Vol. 5 No. 3 (2023): September
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v5i3.9333

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu menciptakan produk dalam rupa buku saku digital berbasis Android terhadap materi usaha dan pesawat sederhana. Buku saku ini sudah diuji kelayakkan, kepraktisan, dan kefektifannya untuk meningkatkan prestasi belajar peserta didik. Adapun penilaian kelayakkan dari ahli materi serta ahli media mempunyai perolehan nilai dengan jumlah total skor 3,38 termasuk dalam kategori “sangat baik”. Hasil penilaian tes lapangan operasional kepada 20 siswa di dapatkan skor 3,37 dengan kategori “sangat baik”. Untuk rata rata skor peningkatan prestasi belajar dari 20 siswa sebesar 0,5 tergolong dalam kategori “Sedang”. Dapat di simpulkan bahwa terdapat peningkatan prsetasi belajar pada siswa, dari data tersebut bisa dilihat bahwa pengembangan media buku saku digital yang berbasis android efektif digunakan meningkatkan prestasi belajar peserta didik pada materi usaha dan pesawat sederhana. Rata-rata skor penilaian kepraktisan media oleh guru sebesar sebesar 3,9 dan oleh murid sebesar 3,39 termasuk dalam golongan “sangat baik”, maka dari itu kesimpulannya bahwa buku saku digital berbasis android praktis di gunakan sebagai sumber bahan belajar siswa. Implikasi penelitian ini yaitu pemilihan media pembelajaran yang sesuai sangat berpengaruh pada proses pencapaian prestasi siswa. Di dalam materi Usaha dan Pesawat Sederhana terdapat perbedaan prestasi belajar menggunakan buku saku digital berbasis Android dengan menggunakan modul biasa. Kata Kunci: Buku saku , Android, Prestasi Belajar
Pengembangan Media Pembelajaran E-Modul Fisika Berbasis STEAM Untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Kusuma Wardani, Silvi; Jufriadi, Akhmad; Kurniawati, Maris
RAINSTEK: Jurnal Terapan Sains dan Teknologi Vol. 5 No. 3 (2023): September
Publisher : Fakultas Sains dan Teknologi Universitas Kanjuruhan Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21067/jtst.v5i3.9447

Abstract

Penelitian ini dilakakun karena kurangnya media pembelajaran pada sebuah sekolah sehingga kurang bisa mengembangkan potensi berpikir kritisnya. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengembangkan e - modul fisika berbasis STEAM dalam meningkatkan berpikir kritis siswa dengan materi bunyi, menguji kelayakan e - modul fisika berbasis STEAM untuk meningkatkan berpikir kritis siswa dengan materi bunyi serta menguji kelayakan e - modul fisika berbasis STEAM untuk meningkatkan berpikir kritis siswa. E- Modul yang dikembangkan yaitu materi bunyi kelas VIII. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah research and development dengan model pengembangan 4D yang terdiri dari tahap define, design, develop, dan disseminate. Metode pengumpulan data pada penelitian ini yaitu dengan menganalisis respon siswa terhadap e-modul dalam pembelajaran serta angket guru mengenai efektivitas penggunaan e-modul berbasis STEAM pada pembelajaran. Berdasarkan hasil analisis validasi dari para ahli mendapatkan hasil cukup baik, berdasarkan uji efektivitas mendapatkan skor presentase sebesar 58,26% yang memiliki arti cukup efektif. Berdasarkan hasil tersebut diketahui bahwa pengembangan e-modul berbasis STEAM untuk meningkatkan ketrampilan berpikir kritis pada pokok bahasan bunyi dapat diimplemetasikan dalam pembelajaran

Page 1 of 1 | Total Record : 10