cover
Contact Name
AMALIA RAHMAH
Contact Email
ghidzamediajournal@gmail.com
Phone
+6282336431771
Journal Mail Official
ghidzamediajournal@gmail.com
Editorial Address
Jl. Proklamasi No 54 Gresik, 611111 Fakultas Kesehatan
Location
Kab. gresik,
Jawa timur
INDONESIA
GHIDZA MEDIA JURNAL
ISSN : 27158934     EISSN : 27165108     DOI : 10.30587/ghidzamediajurnal.v3i1
Core Subject : Health, Science,
Ghidza Media Journal adalah jurnal ilmiah yang memfasilitasi publikasi dari disiplin ilmu gizi. Ghidza Media Journal diterbitkan oleh Program Studi Gizi, Fakultas Kesehatan, Universitas Muhammadiyah Gresik. Artikel-artikel yang dipublikasikan di Ghidza Media Journal meliputi hasil-hasil penelitian ilmiah di bidang gizi klinik dan dietetik, gizi masyarakat, gizi olahraga, gizi institusi, dan ilmu pangan terkait gizi. Artikel yang dimuat di Ghidza Media Journal adalah artikel yang telah melalui proses penelaahan oleh Mitra Bestari. Keputusan diterima atau tidaknya suatu artikel di jurnal ini menjadi hak dari Dewan Penyunting berdasarkan rekomendasi dari Mitra Bestari.
Articles 84 Documents
HUBUNGAN ANTARA STATUS GIZI DAN KEJADIAN TUBERCULOSIS PARU PADA ANAK BATITA USIA 6 - 36 BULAN Arny Herawaty; Amalia Rahma
Ghidza Media Jurnal Vol 5 No 1 (2023): Jurnal Ghidza Media
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/ghidzamediajurnal.v5i1.6584

Abstract

Tuberculosis merupakan penyakit menular yang disebabkan oleh Mycrobacterium tuberculosis, penyakit bisa menyerang anak dengan imunitas yang rendah, salah satu TB masih menjadi ancaman global bagi kesehatan dunia. WHO 2018 penyebab turunnya imunitas itu karena status gizi yang buruk. Kejadian memperkirakan terdapat 10 juta kasus TB di seluruh dunia, diantaranya terdiri dari 5,7 juta kasus pria, 3,2 juta kasus wanita dan 1,1 juta kasus anak-anak (WHO, 2019).Salah satu penyebab TB anak adalah status gizi.Status gizi yang buruk membuat imunitas anak rentan sehingga dapat terserang TB paru. Penelitian ini bertujuan untuk megetahui hubungan status gizi dengan kejadian TB paru pada anak. Penelitian ini menggunakan metode purposive serta bersedia melakukan skrining dan uji laboratorium. Hasil uji korelasi dengan metode Chi square pada variabel status gizi terhadap kejadian paru pada batita menunjukkan hasil p -value > 0,05 tidak terdapat hubungan status gizi terhadap kejadian TB paru pada anak di Wilayah Ring 1 Pt. Petrokimia Gresik
HUBUNGAN POLA KONSUMSI DENGAN STATUS GIZI ANAK USIA SEKOLAH DI SD MUHAMMADIYAH KECAMATAN MANYAR Nabilah Firyal Nariswari; Desty Muzarofatus Sholikhah; Amalia Rahma
Ghidza Media Jurnal Vol 5 No 1 (2023): Jurnal Ghidza Media
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/ghidzamediajurnal.v5i1.6195

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa hubungan antara pola konsumsi dengan status gizi pada anak usia sekolah. Dalam penelitian ini menggunakan metode analisis kuantitatif dengan jenis penelitian observasional dengan rancangan penelitian cross-sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa-siswi kelas IV dan V di SD Muhammadiyah Kecamatan Manyar sebanyak 406 siswa-siswi. Sampel sebanyak 118 siswa-siswi dengan menggunakan purporsive sampling. Data dikumpulkan melalui wawancara tidak langsung dengan kuesioner karateristik responden, kuesioner FFQ, dan kuesioner food records 3x24 jam. Dan melakukan pengukuran antropometri secara langsung. Analisis data menggunakan uji Kendall’s tau-b. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang sigifikan antara intake energi (signifikan = 0,000), intake protein (signifikan = 0,000), intake lemak (signifikan = 0,000), intake karbohidrat (signifikan = 0,000) dengan status gizi. Kesimpulan dari penelitian ini yaitu masalah status gizi yang terjadi pada anak usia sekolah dapat dipengaruhi oleh pola konsumsi. Kata kunci : Obesitas, Pola Konsumsi, Status Gizi.
PERILAKU KADER DALAM PEMANTAUAN DAN PERTUMBUHAN BALITA (STUDI KASUS DI POSYANDU KELURAHAN SINGOSARI KECAMATAN KEBOMAS) Farah Amelia Vidiastuti; Eka Srirahayu Ariestiningsih; Desty Muzarofatus Sholikhah
Ghidza Media Jurnal Vol 5 No 1 (2023): Jurnal Ghidza Media
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/ghidzamediajurnal.v5i1.6627

Abstract

Kader merupakan anggota masyarakat yang bersedia, mampu, dan memiliki waktu luang untuk menyelenggarakan kegiatan posyandu untuk bayi maupun balita. Penelitian dilakukan memiliki tujuan untuk mengetahui dari perilaku dari kader dalam pemantauan pertumbuhan balita di posyandu Kelurahan Singosari Tahun 2023. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu deskriptif kualitatif, menggunakan 8 orang sebagai informan kunci. Pengumpulan data dengan cara In-depth Interview, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yakni, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengolahan data dilakukan dengan metode content analysis kemudian diinterpresentasikan dan disajikan dalam bentuk narasi. Hasil dari penelitian yang dilakukan kader belum sepenuhnya melakukan perilaku yang tepat karena rendahnya pengetahuan yang disebabkan pelatihan tidak merata dan berbagai hambatan seperti SDM, perombakan formasi, dan rendahnya pengetahuan yang dimiliki kader posyandu. Saran yang diberikan setelah penelitian perlu dilakukan peningkatan penyamarataan pelatihan dan pembinaan kader posyandu agar kader melaksanakan semua tugasnya meliputi perilaku kader sebelum pelaksanaan kegiatan, perilaku kader saat kegiatan berlangsung, dan perilaku kader setelah kegiatan selesai, agar pencapaian target dapat tercapai dan diharapkan pihak instasi Puskesmas Gending ataupun Puskesmas kelurahan Singosari agar memantau terus perilaku yang dilakukan kader agar terciptanya koordinasi yang efektif terhadap kader dan petugas kesehatan.
HUBUNGAN PENGETAHUAN GIZI DAN POLA KONSUMSI DENGAN STATUS GIZI IBU HAMIL DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS CERME Noura Rafif; Desty Muzarofatus Sholikhah; Eka Srirahayu Ariestiningsih
Ghidza Media Jurnal Vol 5 No 1 (2023): Jurnal Ghidza Media
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/ghidzamediajurnal.v5i1.6249

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis hubungan antara pengetahuan gizi dan pola konsumsi dengan status gizi pada ibu hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Cerme. Metode penelitian ini menggunakan jenis penelitian metode kuantitatif dengan jenis penelitian observasional analitik. Populasi sebanyak 73 ibu hamil dengan pengambilan sampel purposive sampling sebanyak 50 ibu hamil. Pengumpulan data menggunakan kuisioner pengetahuan, form Estimated Food Record dan form Food Frequency Questionnaire (FFQ). Analisis data menggunakan Uji korelasi Spearmen. Hasil penelitian menunjukkan terdapat Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan pengetahuan gizi (Sig=0,027), intake energi (Sig=0,002), intake protein (Sig=0,004), intake karbohidrat (Sig=0,001) dan intake lemak (Sig= 0,002) dengan status gizi ibu hamil. Sebaliknya, tidak terdapat hubungan intake zat besi (Sig=0,347) dan intake asam folat (Sig=0,908) dengan status gizi ibu hamil. Di harapkan ibu hamil tetap menjaga asupan makanan selama kehamilan sehingga proses melahirkan lancar. Kata kunci: Status gizi (LILA), Kekurangan Energi Kronis (KEK), Kehamilan
THE RELATIONSHIP BETWEEN NUTRITIONAL STATUS AND BREAKFAST HABITS ON ACADEMIC ACHIEVEMENT IN CHILDREN ELEMENTARY SCHOOL SDN SUKOREJO SIDAYU GRESIK Ningsih, Betty Cahya; Rahma, Amalia; Ariestiningsih, Eka Srirahayu
Ghidza Media Jurnal Vol 5 No 2 (2024): Ghidza Media Jurnal
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/ghidzamediajurnal.v5i2.8328

Abstract

Breakfast is an important activity before carrying out activities in the morning and contributes around 15% - 30% of daily calorie needs. Breakfast starts from 06.00 until 09.00 in the morning. This study aims to determine the relationship between nutritional status and breakfast habits in elementary school children at SDN Sukorejo Sidayu Gresik. This research was conducted on 33 students in grades V and VI. The measuring tools used in this research were questionnaires, report card grades, and anthropometric data. Data analysis was carried out using the Spearman Rank test. Results: (51,5%) of respondents often consumed breakfast habits and (48,5%) respondents rarely consumed breakfast habits. The results show that there is no relationship between nutritional status and academic achievement (sig of 0.962). And there is no relationship between breakfast habits and academic achievement (sig of 0.357). So it can be concluded that respondents with breakfast frequency categories are often spread across the good and fair performance categories.
Hubungan Pola Konsumsi Sayur Buah terhadap Frekuensi ISPA dan Status Gizi Balita Desa Randuboto Hediana, Zalzabila; Rahma, Amalia; Mulyani, Endah
Ghidza Media Jurnal Vol 5 No 2 (2024): Ghidza Media Jurnal
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/ghidzamediajurnal.v5i2.7483

Abstract

Asupan nutrisi, ciri-ciri tubuh yang unik, dan faktor lingkungan semuanya berkontribusi terhadap status gizi seseorang, yang pada gilirannya menunjukkan kesehatan mereka secara umum. Infeksi saluran pernafasan akut hanyalah salah satu contoh bagaimana penyakit dapat berdampak pada kesehatan seseorang. Buah-buahan dan sayuran adalah cara terbaik untuk mencegah ISPA dan masalah gizi karena kaya akan vitamin, mineral, dan serat. Kondisi gizi masyarakat Desa Randuboto, Kecamatan Sidayu, Gresik, serta pola makan buah dan sayur terkait ISPA menjadi fokus utama penelitian ini. Dengan desain cross-sectional, penelitian kuantitatif ini melibatkan 152 balita. Dua alat yang digunakan: Kuesioner Frekuensi Makanan (FFQ) dan Penarikan Kembali 24 Jam. Temuan menunjukkan bahwa baik hubungan antara ISPA (p=0,493) maupun status gizi (p=0,678) maupun pola asupan sayur tidak berkorelasi signifikan satu sama lain menggunakan uji korelasi Spearman. Meskipun tidak ditemukan korelasi yang signifikan secara statistik antara pola konsumsi buah dan status gizi (p=0,502), terdapat korelasi yang signifikan antara pola konsumsi buah dan ISPA (p=0,048). Hubungan antara ISPA dan status gizi mungkin lebih kompleks dari sekedar frekuensi orang makan buah dan sayur; area ini mungkin memerlukan penyelidikan lebih lanjut.
HUBUNGAN POLA MAKAN DAN KUALITAS TIDUR SAAT PUASA TERHADAP KEJADIAN GERD PADA MAHASISWA FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH GRESIK Fauzana, Anika; Suprihatinigrum, Dwi Novri; Rahma, Amalia
Ghidza Media Jurnal Vol 5 No 2 (2024): Ghidza Media Jurnal
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/ghidzamediajurnal.v5i2.8292

Abstract

ABSTRACT Gastroesophageal Reflux Disease (GERD) is a chronic disease caused by inappropriate consumption patterns and lifestyle. Fasting is believed to reduce the symptoms of GERD that occur because when fasting your diet is better maintained. This study aims to determine the relationship between eating patterns and sleep quality during fasting on the incidence of GERD in students at the Faculty of Health, Muhammadiyah University of Gresik. This research involved 81 respondents obtained from a non-probability sampling technique using a purposive sampling method. Data was obtained from filling out the 3×24 hour Recall questionnaire, FFQ, PSQI, GERD-Q, and eating and sleeping intervals. The research results showed that 34.6% of respondents experienced GERD, while 65.4% of respondents did not experience GERD. The Spearman correlation test results showed r = 0.239 for the correlation of energy intake with GERD, r = 0.268 for the correlation of fat intake with GERD, r = 0.276 for the correlation of spicy food consumption with GERD, r = 0.275 for the correlation of high-fat food consumption with GERD, and r = 0.293 for the correlation between eating and sleeping distance with GERD. From the research results, it can be concluded that there is a significant relationship with a weak correlation level between energy intake, fat intake, spicy food, high fat food and eating and sleeping intervals with GERD (p < 0.05).
HUBUNGAN KONSUMSI FAST FOOD DAN AKTIVITAS FISIK DENGAN STATUS GIZI MAHASISWI FAKULTAS KESEHATAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH GRESIK Jannah, Miftahul; Supriatiningrum, Dwi Novri; Sholikhah, Desty Muzarofatus
Ghidza Media Jurnal Vol 5 No 2 (2024): Ghidza Media Jurnal
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/ghidzamediajurnal.v5i2.7532

Abstract

Obesitas merupakan masalah kesehatan umum di seluruh dunia, bahkan di negara-negara berkembang seperti Indonesia. Hal ini mempengaruhi negara-negara kaya dan berkembang. Di antara populasi yang kurang aktif, sebanyak 80% penduduk Indonesia termasuk dalam kategori tersebut. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan asupan fast food dosen perempuan, tingkat aktivitas fisik, dan status gizi di Universitas Muhammadiyah Gresik. Penelitian observasional analitik dengan menggunakan prosedur basic random sampling dilakukan dengan sampel delapan puluh empat siswi. Formulir FFQ, formulir penarikan kembali makanan (diisi satu kali setiap 24 jam), formulir aktivitas fisik, dan pengukuran status gizi digunakan untuk mengumpulkan data. salah satu metode untuk mengevaluasi prosedur adalah tes spearman. Berdasarkan data yang telah disebutkan sebelumnya, dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan antara asupan energi dengan gizi marco, namun tidak terdapat hubungan antara aktivitas fisik dengan status gizi. Penelitian ini juga menemukan adanya korelasi antara asupan protein pada α=0,000, asupan lemak pada α=0,000, dan perilaku rutin makan pada α=0,000, serta konsumsi makanan cepat saji.
The Relationship Of Compliance With Posyandu Visits And Accuracy Of MP-ASI Portions With Stunted Incidents In Yosowilangun Village, Manyar District palupi, finna retno; Ariestiningsih, Eka Srirahayu; Rahma, Amalia
Ghidza Media Jurnal Vol 5 No 2 (2024): Ghidza Media Jurnal
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/ghidzamediajurnal.v5i2.8318

Abstract

The prevalence of stunting is still increasing, including in Indonesia. The prevalence of stunting in 2022 in East Java province is 19.2%, while stunting in Gresik Regency in 2022 is 10.7% (Ministry of Health, 2022). However, at the end of 2023 there was a spike in stunting cases in Gresik which caused the percentage of stunted toddlers to rise. The aim of the research was to determine the relationship between compliance with Posyandu visits and accuracy of MP-ASI portions with short incidents (Stunted) in Yosowilangun Village, Manyar District. The research design method used is cross-sectional and the sampling method uses Proportioned Random Sampling. This research population involved mothers who had children aged 6-24 months who were registered at the Yosowilangun Village Posyandu. The sampling technique is Simple Random Sampling. The sample size was 112 toddlers. The results of the bivariate analysis between compliance with posyandu visits and appropriate portions of MP-ASI administration and the incidence of stunting were obtained (p = 0.000). Based on the data above, it can be concluded that compliance with Posyandu visits and the correct portion of MP-ASI delivery are significantly related to the incidence of stunting in Yosowilangun village.
Efektivitas penggunaan media flashcard terhadap pengetahuan dan konsumsi buah dan sayur pada anak usia pra sekolah Rahajeng, Salsabila Kamaratih; Supriatiningrum, Dwi Novri; Rahma, Amalia
Ghidza Media Jurnal Vol 5 No 2 (2024): Ghidza Media Jurnal
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/ghidzamediajurnal.v5i2.7606

Abstract

Anak usia pra sekolah membutuhkan asupan gizi yang adekuat untuk mencapai pertumbuhan dan perkembangan yang optimal. Dengan adanya Media flash card digunakan sebagai salah satu upaya pembelajaran yang menyenangkan, mengingat dan menghafal informasi lebih cepat bagi anak-anak. Menggunakan media flashcard dalam proses belajar mengajar lebih menarik dan memotivasi. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui efektivitas penggunaan media flashcard terhadap pengetahuan dan konsumsi buah dan sayur pada anak pra sekolah dengan flashcard. Penelitian merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan quasy eksperimental yang menggunakan desain penelitian one group pre test-post test. Hasil penelitian menunjukan bahwa terjadi adanya peningkatan yang signifikan antara pengetahuan sebelum dan sesudah edukasi dengan nilai ∆ sebesar 17. Hal ini menunjukkan ada peningkatan rata-rata pengetahuan anak pra sekolah sesudah diberikan edukasi. Dapat disimpulkan bahwa hasil pengetahuan ada perubahan tetapi tidak terlalu besar dengan hasil analisis menggunakan uji paired t-test diperoleh nilai signifikasi sebesar 0,000 < 0,05. Penggunaan media flashcard sangat efektif untuk membantu proses belajar dan mudah untuk dingat dan media flashcard juga meningkatkan pengetahuan tentang buah dan sayur.