cover
Contact Name
Muhammad Yacob
Contact Email
yacobtarigan@stikeslhokseumawe.ac.id
Phone
+6285290749355
Journal Mail Official
yacobtarigan@stikeslhokseumawe.ac.id
Editorial Address
Jalan Darussalam No.47, Desa Hagu Selatan
Location
Kota lhokseumawe,
Aceh
INDONESIA
Jurnal Assyifa: Jurnal Ilmu Kesehatan Lhokseumawe
ISSN : 25283391     EISSN : 27763153     DOI : https://doi.org/10.54460/jifa.v6i1
Core Subject : Health,
Jurnal Assyifa Ilmu Keperawatan Islami adalah sebuah jurnal jurnal ilmiah bidang pendidikan keperawatan berbasis islami, memuat tulisan-tulisan yang berkaitan dngan keperawatan medis dan penanganan pasien dengan pendekatan ilmu keperawatan yang dipadukan dengan ayat-ayat dalam Al-Quran sebagai mana yang dipelopiri oleh ibnu sina. Semua publikasi di Jurnal Assyifa Ilmu Keperawatan Islami bersifat akses terbuka yang memungkinkan artikel tersedia secara bebas online tanpa berlangganan apapun
Articles 83 Documents
Hubungan Aktivitas Kehidupan Dengan Depresi Pada Pasien Kemoterapi Kanker Di RSUDZA Banda Aceh Shalahuddin, Muhammad; Masyudi
Jurnal Assyifa: Jurnal Ilmu Kesehatan Lhokseumawe Vol. 8 No. 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54460/jifa.v8i1.62

Abstract

Depresi merupakan penyebab disabilitas terbesar di seluruh penjuru dunia. WHO pada tahun 2017 melaporkan penderita depresi mencapai 300 juta jiwa di seluruh dunia, sedangkan pada tahun 2018 prevalensi depresi pada penduduk Indonesia umur 15 tahun ke atas sebanyak 6,1%. Sementara prevalensi depresi di Provinsi Aceh pada tahun 2018 sebanyak 4,8% dari total populasi. Gejala depresi lebih banyak pada individu yang mengalami gangguan aktivitas kehidupan dan pada pasien penderita penyakit kronis salah satunya adalah kanker. Diperkirakan ada 18,1 juta kasus kanker di seluruh dunia pada tahun 2020. Dari jumlah tersebut, 9,3 juta kasus terjadi pada pria dan 8,8 juta pada wanita. Kanker merupakan penyebab kematian nomor dua secara global dan diperkirakan 9,6 juta kematian per tahun. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan aktivitas kehidupan dengan tingkat depresi pada pasien kemoterapi kanker. Jenis penelitian ini bersifat deskriptif analitik dengan menggunakan desainlintas bagian . Sampel penelitian ini adalah pasien rawat inap dan rawat jalan yang menjalani kemoterapi kanker di Instalasi Kemoterapi RSUD dr. Zainoel Abidin yang berjumlah 70 pasien. Analisis data menggunakan analisis univariat, analisis bivariat dengan uji chi square . Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan antara aktivitas kehidupan (p = 0,001 OR 14,4) dengan depresi pada pasien kemoterapi kanker di RSUDZA. Dapat disimpulkan bahwa sebagian besar pasien kemoterapi kanker mengalami depresi sedang. Kepada keluarga supaya memberikan dukungan dan motivasi kepada pasien kanker agar tetap semangat dalam menjalankan kemoterapi.
Pelaksanaan Diabetes Self Management Education (DSME) Pada Pasien Diabetes Mellitus Tipe 2 Wahyuni, Liza; Khalizar
Jurnal Assyifa: Jurnal Ilmu Kesehatan Lhokseumawe Vol. 8 No. 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54460/jifa.v8i1.63

Abstract

Diabetes Self Management Education (DSME) kepada pasien penting dilakukan sebagai langkah dalam pengendalian penyakit diabetes melitus dengan tujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan pasien sehingga pasien dapat melakukan pengobatan secara mandiri. Penelitian ini bertujuan untuk melihat efektivitas pelaksanaan Diabetes Self Management Education (DSME) pada pasien Diabetes Mellitus Tipe 2 di Puskesmas Muara Dua Kota Lhokseumawe Tahun 2023. Jenis penelitian deskriptif . Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh penderita diabetes mellitus (DM) tipe 2 yang terdaftar sebagai peserta prolanis berjumlah 74 orang. Pengambilan sampel dengan menggunakan teknik purposive samplingberjumlah 42 orang. Instrumen untuk memulai menggunakan alat ukur Diabetes Self-Management Questioner (DSMQ). Hasil penelitian efektivitas pelaksanaan Diabetes Self Management Education (DSME) pada pasien Diabetes Mellitus (DM) Tipe 2 melalui program prolanis menunjukkan lebih dari setengah responden menerapkan DSME dengan cara baik (66,6%) atau 28 orang. Edukasi yang diberikan tentang diabetes melitus kepada peserta melalui kegiatan prolanis sudah dilakukan secara rutin diharapkan peserta dapat memahami informasi yang sudah disampaikan, sehingga peserta prolanis dapat mengubah pola hidup yang lebih baik sesuai intervensi diabetes self management education (DSME). Responden disarankan untuk tetap mempertahankan keikutsertaan mereka dalam kegiatan prolanis secara rutin.
Hubungan Pola Konsumsi Kopi Dengan Kejadian Gastritis Pada Penderita Gastritis Riski Maulidya; Ida Suryawati; Marlina
Jurnal Assyifa: Jurnal Ilmu Kesehatan Lhokseumawe Vol. 8 No. 1 (2023): Juni 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54460/jifa.v8i1.64

Abstract

Kafein yang terkandung didalam kopi bisa membuat perut kembung. Gastritis merupakan peradangan yang terjadi pada mukosa lambung. Kafein apabila dikonsumsi berlebihan dapat meningkatkan ketegangan otot, merangsang kerja jantung, dan meningkatkan sekresi asam lambun. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan pola konsumsi kopi terhadap kejadian gastritis pada penderita gastritis di Poli Umum Puskesmas Makmur Kabupaten Bireuen. Jenis Penelitin yang digunakan dalam penelitian adalah desain korelatif, Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh penderita gastritis yang datang ke poli umum puskesmas makmur yang berjumlah 74. Penelitian ini dilaksanakan pada tanggal 08 Juli /d 20 Agustus tahun 2021. Jumlah sampel pada penelitian ini yaitu sebanyak 60 responden. Teknik pengambilan sampel menggunakan total sampling. hasil penelitian maka didapatkan bahwa, dari 74 responden (100%) di Poli Umum Puskesmas Makmur Kabupaten Bireuen dapat diketahui bahwa pola konsumsi kopi dengan kejadian gastritis dengan nilai p value 0,000 < 0,05, yang bearti terdapat pengaruh yang signifikan pola konsumsi kopi dengan kejadian gastritis.Kesimpulan Kafein yang terkandung di dalam kopi dapat mempercepat proses terbentuknya asam lambung. Hal ini membuat produksi gas dalam lambung berlebih sehingga sering mengeluh sensasi gembung di perut. Saran agar responden bisa yang menderita gastritis bisa mengubah kebiasan minum kopi.
Pengetahuan dan Perilaku Pencegahan Demam Berdarah Dengue (DBD) di Blang Kolak II Takengon Chayany, Regitha; Akbar, Yudi
Jurnal Assyifa: Jurnal Ilmu Kesehatan Lhokseumawe Vol. 9 No. 1 (2024): Januari-Juni 2024
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54460/jifa.v9i1.65

Abstract

Pengetahuan mengenai penyakit demam berdarah sangat mempengaruhi bagaimana perilaku yang diterapkan dalam pemberantasan sarang nyamuk. Perilaku tersebut juga di dukung dengan adanya sarana dan prasarana agar perilaku yang di inginkan dapat tercapai. Penelitian ini bertujuan untuk melihat bagaimana pengetahuan dan perilaku masyarakat mengenai penyakit dan cara pencegahan Demam Berdarah Dengue. Metode dalam penelitian ini bersifat deskriptif dengan jumlah sampel sebanyak 153 orang dengan menggunakan teknik accidental sampling. Instrumen yang digunakan adalah kuesioner yang di kembangkan oleh peneliti. Hasil penelitian ini diperoleh bahwa mayoritas pengetahuan masyarakat baik yaitu sebanyak 126 responden (82,4%) namun mayoritas masyarakat tidak melakukan perilaku tindakan pencegahan penyakit demam berdarah yaitu sebanyak 77 responden (47,9%). Pengetahuan pada masyarakat sangat mempengaruhi bagaimana perilaku yang di terapkan oleh masyarakat dalam meningkatkan pencegahan penyakit Demam Berdarah Dengue. Disarankan kepada masyarakat agar meningkatkan perilaku pencegahan yang baik agar dapat mencegah terjadinya penyakit Demam Berdarah Dengue seperti melakukan tindakan 3M (mengikat, mengubur, menutup), dan juga melakukan pemberantasan sarang nyamuk.
Hubungan Aktivitas Fisik dan Kualitas Hidup Pasien Diabetes Melitus Balyan, Balyan; Andala, Sri; Akbar, Yudi
Jurnal Assyifa: Jurnal Ilmu Kesehatan Lhokseumawe Vol. 8 No. 2 (2023): Juli-Desember 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54460/jifa.v8i2.66

Abstract

Diabetes melitus merupakan penyakit dimana kadar gula dalam meningkat dalam tubuh. Aktivitas fisik membantu meningkatkan kualitas hidup pasien diabetes melitus, kesehatan jantung, meningkatkan sirkulasi darah, dan mengurangi risiko komplikasi jangka panjang. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan aktivitas fisik dan kualitas hidup pasien diabetes melitus. Desain penelitian ini kuantitatif dengan pendekatan cross sectional, jumlah sampel sebanyak  244 responden. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Hasil penelitian didapatkan bahwa aktivitas fisik pada pasien diabetes melitus berada pada kategori sedang (52%) dan kualitas hidup pasien diabetes melitus berada pada kategori sedang (48%). Hasil pengujian didapatkan nilai p value 0,000, yang berarti terdapat hubungan aktivitas fisik dan kualitas hidup pasien diabetes melitus. Saran diharapkan kepada pasien diabetes melitus untuk meningkatkan aktivitas fisik dan kualitas Hidup supaya mempercepat penyembuhannya.
Nyeri Rheumatoid Arthritis Dengan Kemandirian Activity Daily Living (ADL) Pada Lansia Suryawati, Ida; Adhari, Surya; Gani , Abdul
Jurnal Assyifa: Jurnal Ilmu Kesehatan Lhokseumawe Vol. 8 No. 2 (2023): Juli-Desember 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54460/jifa.v8i2.67

Abstract

Salah satu masalah kesehatan yang sering terjadi pada lanjut usia adalah heumatoid arthritis yang merupakan suatu penyakit yang menyerang persendian. Salah satu gejalanya adalah nyeri pada sendi sehingga akan menganggu kemandirian lansia dalam melakukan aktivitas sehari-hari (ADL). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan nyeri rheumatoid arthritis dengan kemandirian activity daily living (ADL) pada lansia di Gampong Nisam Kabupaten Aceh Utara. Desain penelitian analitik dengan pendekatan Cross sectional study. Populasi dalam penelitian ini adalah lansia yang menderita rheumatoid arthritis sebanyak 75 orang. Pengambilan sampel menggunakan Total sampling dengan jumlah sampel 75 orang. Instrument penelitian menggunakan kuesioner. Penelitian telah dilakukan pada tanggal 20 s/d 29 Oktober 2022. Hasil uji statistik menggunakan uji Chi-square menunjukkan  bahwa p-value 0.000 < α 0.05, artinya terdapat hubungan nyeri rheumatoid arthritis dengan kemandirian activity daily living (ADL) pada lansia di Gampong Nisam Kabupaten Aceh Utara. Kesimpulan lansia untuk mepertahankan dan meningkatkan pengetahuan dengan mencari lebih banyak referensi dan informasi tentang nyeri rheumatoid arhtritis dan kemandirian Activity Daily Living (ADL) serta rutin mengikuti berbagai kegiatan tentang pencegahan nyeri guna meningkatkan derajat kesehat
Penerapan Perawatan Tradisional Aceh Pada Ibu Postpartum Mariyati, Mariyati; Lisna, Irma; Suryawati, Ida
Jurnal Assyifa: Jurnal Ilmu Kesehatan Lhokseumawe Vol. 8 No. 2 (2023): Juli-Desember 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54460/jifa.v8i2.68

Abstract

Perawatan tradisional terhadap perawatan ibu postpartum, masih banyak di jumpai di lingkungan masyarakat, masyarakat Aceh dengan keyakinan atau budaya yang dianut perawatan tradisional pada masa postpartum seperti madeung, sale dan toet batee oleh etnis Aceh. Tujuan penelitian untuk mengetahui bagaimana perawatan tradisional yang diterapkan pada ibu postpartum. Desain penelitian ini deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu postpartum yang berjumlah sebanyak 42 responden. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 42 responden menggunakan teknik total populasi. Pengumpulan data telah dilakukan pada tanggal 17 Juli sampai dengan 02 Agustus 2023. Pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner. Analisa dilakukan dengan analisa univariat. Hasil penelitian didapatkan bahwa penerapan perawatan tradisional pada ibu postpartum berada pada kategori diterapkan sebanyak 27 responden (64.3% dan jenis penerapan perawatan tradisional pada ibu postpartum yang paling banyak diterapkan yaitu salee sebanyak 27 responden (64.3%) dan paling sedikit diterapkan yaitu terapi pijat sebanyak 20 responden (47.6%). Diharapkan bagi ibu postpartum pengobatan tradisional melakukan konsultasi dengan tenaga kesehatan untuk menghindari efek samping dan bahaya lainnya dari penerapan perawatan tradisional.
Upaya Pencegahan Penyakit Malaria Maifrizal, Maifrizal; Khatami, Khairin
Jurnal Assyifa: Jurnal Ilmu Kesehatan Lhokseumawe Vol. 8 No. 2 (2023): Juli-Desember 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54460/jifa.v8i2.69

Abstract

Malaria merupakan penyakit menular yang disebabkan plasmodium termasuk kelompok parasit protozoa yang di tularkan melalui gigitan nyamuk Anopheles betina. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan sampel sebanyak 68 KK di gampong Baro Yaman Kecamatan Mutiara Barat Kabupaten Pidie. Hasil penelitian menunjukkan bahwa responden yang berpengetahuan baik sebanyak 48 orang, responden yang berpengetahuan cukup sebanyak 20 orang, responden dengan pengahasilan  rendah sebanyak 28 responden dan  yang penghasilannya tinggi sebanyak 40 responden. Sedangkan dari jenis pekerjaan yang tertinggi IRT yaitu sebanyak 21 responden, sedangkan yang paling sedikit PNS yaitu 9 responden. Persentase frekuensi jawaban responden tentang ada peran petugas Kesehatan yaitu sebanyak 30 responden dan frekuesi jawaban responden tidak adanya peran petugas kesehatan yaitu sebanyak 38 responden dan responden yang menggunakan kelambu yaitu sebanyak 37 responden sedangkan responden yang tidak menggunakan kelambu yaitu sebanyak 31 responden
Sikap Swamedikasi Ibu Balita Pada Penyakit ISPA Rahmi, Aulia; M. Al- Farasyi, M. Al- Farasyi; Suryawati, Ida
Jurnal Assyifa: Jurnal Ilmu Kesehatan Lhokseumawe Vol. 8 No. 2 (2023): Juli-Desember 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54460/jifa.v8i2.70

Abstract

Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) merupakan penyakit yang dapat menyebabkan kematian pada balita di dunia, salah satu upaya penanggulangan penyakit ISPA adalah dengan melakukan perilaku swamedikasi ibu khususnya pada balita.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Sikap Swamedikasi Ibu Balita pada Penyakit ISPA. Jenis penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 101 dengan menggunakan teknik Total samping. Analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisa univariat. Hasil penelitian pada karakteristik responden menunjukkan bahwa mayoritas kategori usia 26-34 tahun (50,5%), kategori pendidikan mayoritas SMA (40,6%), kategori pekerjaan mayoritas IRT (38,6%), pada kategori sikap swamedikasi menunjukkan bahwa mayoritas responden memiliki sikap positif (57,4%). Hal ini dapat disimpulkan bahwa mayoritas responden di Gampong Dayah Baroe dan Pante Baroe Gle Siblah Kecamatan Peusangan Siblah Krueng Kabupaten Bireuen memiliki sikap yang positif terhadap swamedikasi pada penyakit ISPA. Diharapkan bagi responden untuk mempertahankan sikap positif terhadap swamedikasi ISPA dengan terus menerapkan perilaku yang lebih baik dan mengubah perilaku yang kurang tepat.
Hubungan Media Audio Visual Dengan Pengetahuan Ibu Tentang MP-ASI Rahayu, Inong Sri; Wahyuni, Liza; Natassya, Ananda Zia
Jurnal Assyifa: Jurnal Ilmu Kesehatan Lhokseumawe Vol. 8 No. 2 (2023): Juli-Desember 2023
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Muhammadiyah Lhokseumawe

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.54460/jifa.v8i2.71

Abstract

Salah satu yang menjadi penyebab terjadinya kurang gizi pada balita terutama pada anak usia 6-20 bulan adalah kurangnya pengetahuan tentang cara pemeliharaan gizi dan mengatur rendahnya mutu dan jumlah Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MP-ASI). Media audio visual dapat menyajikan informasi yang dapat didengar serta dilihat secara langsung oleh individu. Penelitian ini bertujuan mengetahui hubungan media audio visual dengan pengetahuan ibu tentang MP-ASI di Gampong Geudong-Geudong Kecamatan Kota Juang Kabupaten Bireuen. Populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh ibu yang mempunyai bayi usia 6-12 bulan yang berjumlah 114 responden dengan menggunakan teknik total sampling. Desain yang digunakan bersifat kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Tehnik analisa data menggunakan Chi-square. Alat ukur menggunakan kuesioner. Hasil penelitian didapatkan p-value = 0,003 < α= 0,05,yang berarti ada hubungan media audio visual dengan pengetahuan ibu tentang MP-ASI di Gampong Geudong-Geudong Kecamatan Kota Juang Kabupaten Bireuen. Diharapkan media audio visual ini dapat menambah informasi dan pengetahuan ibu tentang MP-ASI sehingga permasalahan kurang gizi dapat teratasi.