cover
Contact Name
Andi Safitri Sacita
Contact Email
jurnalperbal@gmail.com
Phone
+6281213302660
Journal Mail Official
jurnalperbal@gmail.com
Editorial Address
https://journal.uncp.ac.id/index.php/perbal/about/editorialTeam
Location
Kota palopo,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Perbal : Jurnal Pertanian Berkelanjutan
ISSN : 23026944     EISSN : 25811649     DOI : https://doi.org/10.30605/perbal
Core Subject : Agriculture,
Jurnal ini berisi tentang lingkup ilmu-ilmu pertanian, dengan prioritas pada ilmu dan teknologi tanaman (pangan, perkebunan, hortikultura, dan kehutanan), termasuk aspek pascapanen, sosial ekonomi, maupun ketatawilayahan.
Articles 182 Documents
ANALISIS PENDAPATAN DAN KELAYAKAN USAHA DODOL SAGU DI KOTA PALOPO (STUDI KASUS: USAHA DODOL FITRI) Gita Srihidayati; Suhaeni Suhaeni
Perbal : Jurnal Pertanian Berkelanjutan Vol 9, No 3 (2021): PERBAL : Jurnal Pertanian Berkelanjutan
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/perbal.v9i3.1643

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk menganalisis pendapatan pada industri rumah tangga usaha dodol Fitri di Kota Palopo. Penelitian ini dilaksanakan pada usaha dodol Fitri di Kecamatan Salubulo, Kota Palopo. Penelitian dilaksanakan selama 2 (dua) bulan, dimulai bulan April-Mei 2021. Penentuan responden secara sengaja (purposive), terdiri dari 4 responden. Responden meliputi 1 orang pimpinan industri usaha dodol, 3 orang tenaga kerja. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan biaya produksi sebesar Rp 12.299.511 per bulan, penerimaan yang diperoleh adalah Rp 19.200.000 per bulan sehingga  total pendapatan yang diperoleh pada “usaha dodol Fitri” adalah sebesar sebesar Rp 6.900.489 per bulan. Tingkat kelayakan R/C>1 yaitu 1,56 yang berarti usaha dodol Fitri layak untuk dijalankan karena total pendapat lebih besar daripada total biaya produksi.
PENGARUH JENIS BOKASHI DAN METODE APLIKASINYA TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN CABAI BESAR HIBRIDA (Capsicum annuum L.) Mariyam Mangkunegara
Perbal : Jurnal Pertanian Berkelanjutan Vol 9, No 3 (2021): PERBAL : Jurnal Pertanian Berkelanjutan
Publisher : Universitas Cokroaminoto Palopo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30605/perbal.v9i3.1645

Abstract

Tanaman cabai rawit merupakan tanaman holtikultura yang memiliki harga jual yang tinggi dipasaran karena mudah dikembangkan. Cabai rawit sebagai sumber pangan memiliki nilai ekonomis yang penting di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui pengaruh berbagai jenis bokashi (2) mengetahui metode aplikasi yang lebih baik dalam meningkatkan pertumbuhan tanaman cabai besar hibrida. Penelitian ini dilaksanakan di Kecamatan Bupon Kabupaten Luwu, Provinsi Sulawesi Selatan. Penelitian dilaksanakan dalam bentuk percobaan yang disusun berdasarkan Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan perlakuan pemberian berbagai jenis bahan organik dengan metode aplikasi yang berbeda yaitu BO = Tanpa bahan organik, B1= Hasil berangkasan gamal dengan aplikasi secara tugal, B2 = Hasil berangkasan gamal dengan aplikasi secara sebar, B3= Enceng gondok dengan aplikasi secara tugal, B4 = Enceng gondok dengan aplikasi secara sebar, B5= Krinyu dengan aplikasi tugal, B6 = Krinyu dengan aplikasi sebar, B7= Berangkasan tanman jagung dengan aplikasi tugal, B8= Berangkasan tanaman jagung dengan aplikasi sebar. Setiap perlakuan diulang sebanyak tiga kali sehingga terdapat 27 unit percobaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada parameter pengamatan tinggi tanaman B1 (hasil brangkasan gamal dengan aplikasi secara tugal), B2 (hasil brangkasan gamal dengan aplikasi secara sebar), B5 (Krinyu dengan aplikasi secara tugal), dan B6 (Krinyu aplikasi secara sebar) yang memberikan rata – rata tertinggi yaitu 82,50 cm, jumlah cabang + 278,93 cabang pada perlakuan B1, B4( enceng gondok dengan aplikasi secara tugal).