cover
Contact Name
Reski Yulina Widiastuti
Contact Email
reskiyulina@unej.ac.id
Phone
+6281332106500
Journal Mail Official
jecer@unej.ac.id
Editorial Address
Jl. Kalimantan Tegalboto No.37, Krajan Timur, Sumbersari, Kec. Sumbersari, Kabupaten Jember, Jawa Timur 68121
Location
Kab. jember,
Jawa timur
INDONESIA
Journal Of Early Childhood Education And Research (JECER)
Published by Universitas Jember
ISSN : -     EISSN : 27742164     DOI : https://doi.org/10.19184/jecer.v2i1.23565
Core Subject : Education, Social,
media publikasi ilmiah di bidang Pendidikan anak usia dini yang terbit secara periodik dua kali dalam setahun setiap bulan Juni dan Desember. JECER dipublikasikan melalui media elektronik (website). JECER pertama kali terbit pada Desember 2020. JECER di publikasikan oleh Program Studi Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini. Lingkup JECER mencakup bidang Perkembangan anak, pembelajaran dan manajemen pada PAUD.
Articles 5 Documents
Search results for , issue "Vol 5 No 1 (2024)" : 5 Documents clear
Pengaruh Metode Permainan Estafet Kata Terhadap Kemampuan Membaca Anak Usia Dini Novita Dwi Nur Aliya; Luh Putu Indah Budyawati; Aisyah Nur Atika
JECER (journal Of Early Childhood Education And Research) Vol 5 No 1 (2024)
Publisher : FKIP Universitas Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19184/jecer.v5i1.47819

Abstract

Kemampuan membaca pada anak usia dini merupakan kegiatan untuk mengoptimalkan kemampuan anak seperti menambah kosakata, meningkatkan pemahaman anak, pola pikir anak, dan melatih kepandaian berkomunikasi. Disini peneliti berupaya untuk tercapainya kemampuan membaca anak dengan melakukan pembelajaran dengan permainan yaitu permainan estafet kata. Pola penelitian ini menggunakan jenis Quasi Experimental (eksperimental semu) dengan desain “Non-Equivalent Control Grup”. Nilai yang diperoleh setelah perlakuan (Posttest) pada kelompok eksperimen 79,84 dan kelompok kontrol 72,72. Berdasarkan hasil yang diperoleh kelompok dengan adanya perlakuan (eksperimen) mengalami peningkatan lebih baik apabila dibandingkan dengan kelompok yang tidak mendapatkan perlakuan (kontrol). Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak sedangkan Ha diterima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa adanya pengaruh permainan estafet kata terhadap kemampuan membaca anak usia dini.
Studi Analisis Karakteristik Perkembangan Sosial Emosional Pada Anak Autis Usia 5 Tahun di PAUD Harsya Ceria Banda Aceh Rusdanita Rusdanita; Hijriati Hijriati; Zuhra Risnandar; Dhiaul Wara
JECER (journal Of Early Childhood Education And Research) Vol 5 No 1 (2024)
Publisher : FKIP Universitas Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19184/jecer.v5i1.47972

Abstract

Studi ini bertujuan untuk menganalisis karakteristik perkembangan sosial emosional pada anak autis berusia 5 tahun. Riset ini menggunakan pendekatan kualitatif case studi tunggal. Satu anak autis berusia 5 tahun yang telah didiagnosis secara klinis oleh ahli psikiatri anak menjadi subjek dalam riset ini. Data dalam riset ini dikumpulkan melalui observasi langsung, wawancara orangtua, dan penggunaan instrumen evaluasi perkembangan. Hasil analisis terhadap temuan penelitian menunjukkan bahwa terdapat ragam variasi terhadap perkembangan sosial emosional anak autis yang mencakup kesulitan dalam berinteraksi sosial, mengekspresikan emosi dengan tepat dan memahami aturan sosial yang tidak tertulis. Faktor-faktor seperti karakteristik neurobiologis, lingkungan sosial, dan tingkat keparahan gejala autisme menjadi factor yang mempengaruhi perkembangan sosial dan emosional anak. Implikasi temuan ini mencakup perlunya pengembangan program intervensi terarah sesuai dengan kebutuhan individual subjek yang diteliti. Studi ini berkontribusi terhadap pemahaman tentang karakteristik perkembangan sosial emosional anak autis dan dapat menjadi dasar untuk penelitian dan intervensi kedepan dalam jangka waktu yang panjang.
Pola Asuh Anak Yatim Piatu di Yayasan Panti Asuhan Jendela Langit Semesta Deshiva Idfi Aji Adisty; Sayyidah Qurratu' Aini; Suci Winanti; Manzilatunna Imah; Adharina Dian Pertiwi; Aisyah Nur Atika
JECER (journal Of Early Childhood Education And Research) Vol 5 No 1 (2024)
Publisher : FKIP Universitas Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19184/jecer.v5i1.47756

Abstract

Pola asuh merupakan gaya pengasuhan orang tua terhadap anaknya di dalam sebuah keluarga, namun akan berbeda keadaan jika pola asuh diterapkan pada sebuah lembaga kesejahteraan sosial anak. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menggambarkan gaya pengasuhan anak yatim piatu yang di asuh oleh orang lain dan dengan latar belakang kehidupan yang berbeda beda, dan pola pengasuhan yang digunakan dapat berdampak pada anak, juga untuk mengetahui perbedaan yang menonjol dari ketiga anak yang diteliti di Yayasan Panti Asuhan Jendela Langit Semesta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik analisis data wawancara semi terstruktur dan observasi disertai dokumentasi. Sampel pada penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak tiga dari 78 anak, di Yayasan Panti Asuhan Jendela Langit Semesta terdiri dari anak yang berusia tiga tahun sampai dengan usia dua puluh tahun. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa anak ketiga dengan pola asuh demokratis yang memiliki kelekatan lebih erat dengan pengasuhnya dapat membentuk karakter yang lebih cerdas dan berprestasi karena dampak dari kelekatan yang baik akan menumbuhkan rasa semangat serta motivasi belajar yang tinggi sehingga mampu mencetak prestasi lebih banyak daripada yang lain. Pola pengasuhan yang diterapkan tersebut dapat membantu anak berkembang sesuai minat dan bakatnya serta menciptakan berbagai macam prestasi.
Kemampuan Berpikir Kritis Anak Usia 4-6 Tahun dengan APE Busy Board Biji-Bijian melalui Teori Belajar Keterampilan Abad 21 Salwa Tsabitha Saputra; Rr Deni Widjayatri
JECER (journal Of Early Childhood Education And Research) Vol 5 No 1 (2024)
Publisher : FKIP Universitas Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19184/jecer.v5i1.45052

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggunakan teori pembelajaran abad 21 untuk mengetahui keterampilan berpikir kritis pada anak usia dini 4 sampai 6 tahun dengan menggunakan bibit APE Busy Board. Dalam penelitian ini, penulis menggunakan metode penelitian kualitatif, yaitu studi tentang fenomena alam. Metode ini menekankan pada penggambaran nyata tanpa adanya manipulasi dan dilakukan dalam situasi normal. Penelitian ini dilakukan pada anak usia 4,5 dan 6 tahun di JL. 45, Kaujon, Serang Banten dengan menggunakan metode pengambilan data observasi.Aspek yang diukur pada penelitian ini ialah aspek kognitif anak, dimana berpikir kritis merupakan bagian dari kognitif tersebut. Pada penelitian ini anak belajar dan memecahkan masalah melalui cara mendeteksi berat dari biji-bijian yang akan ditimbang pada anak usia 4-5 tahun anak masih membutuhkan bantuan atau pengingat mendeteksi berat dari biji-bijian yang akan ditimbang. Dan untuk anak 6 tahun melakukannya secara mandiri dan konsisten, tanpa perlu contoh atau pengingat untuk mendeteksi berat dari biji-bijian yang akan ditimbang. Pada capaian berpikir kritis anak usia 4 tahun masih membutuhkan demonstrasi atau bimbingan untuk mengkonsepkan arti dari seimbang, lebih berat, dan lebih ringan. Pada usia 5 tahun anak melakukannya secara mandiri dan konsisten, tanpa perlu contoh atau pengingat untuk mengkonsepkan arti dari seimbang, lebih berat, dan lebih ringan. Dan pada usia 6 tahun anak sudah menyelesaikannya secara mandiri.Dan pada capaian berpikir simbolik anak usia 4-6 tahun mampu membandingkan besar atau kecil ukuran biji-bijian yang diambil secara mandiri.
Gangguan Tidur Pada Anak Usia 4-5 Tahun Atika Putri; Nanik Yuliati; Senny Weyara Dienda Saputri
JECER (journal Of Early Childhood Education And Research) Vol 5 No 1 (2024)
Publisher : FKIP Universitas Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.19184/jecer.v5i1.47247

Abstract

Anak usia dini mengalami pertumbuhan fisik yang pesat. Tidur memiliki peran fundamental dalam proses pertumbuhan anak usia dini. Daya tahan tubuh anak yang lemah terjadi karena tidak optimalnya pertumbuhan dan regenerasi sel sebagai dampak kurang tidurnya anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sleep disorders anak usia dini 4-5 tahun. Metodologi penelitian ini menggunakan kualitatif survey dengan subjek orangtua anak usia 4-5 tahun yang bersekolah di sekolah TK An Najahiyyah Pakisaji. Hasil penelitian ini menunjukkan beberapa karakteristik tanda gangguan tidur anak usia dini 4-5 tahun seperti tanda fisik berupa ekspresi wajah (terdapat cekungan dan warna hitam disekitar tepi area mata serta bengkak disekitar kelopak mata), intensitas menguap yang tinggi, kurang konsentrasi, mual dan pusing. Sedangkan untuk psikologis seseorang anak ditunjukkan dengan perilaku menarik diri, kurang responsif, merasa kurang enak badan, bingung, daya ingat berkurang, malas berbicara, timbul ilusi dan halusinasi serta kemampuan mengambil keputusan serta memberikan pertimbangan yang menurun Secara kuantitatif hasil penelitian ini mendeskripsikan kondisi gangguan tidur pada pada anak 4-5 tahun di TK An-Najahiyah yang dikategorikan insomnia sebesar 66,7%, hypersomnia sebesar 40%, mimpi buruk sebesar 20%, tidur berjalan sebesar 6,7% dan tidak ditemukan anak yang mengalami gangguan tidur berupa terror tidur.

Page 1 of 1 | Total Record : 5