cover
Contact Name
Rano A
Contact Email
ojslppmumht@gmail.com
Phone
+6285860798718
Journal Mail Official
ranoagustino@thamrin.ac.id
Editorial Address
Universitas Mohammad Husni Thamrin Kampus A Lantai 2, Jl. Raya Pondok Gede No.23-25 Jakarta Timur 13550
Location
Kota adm. jakarta timur,
Dki jakarta
INDONESIA
Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi
ISSN : 27163911     EISSN : 27210472     DOI : 10.37012
Core Subject : Economy,
Covering of original research on Economic Management and Accounting studies using an interdisciplinary perspective.
Articles 52 Documents
Search results for , issue "Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi" : 52 Documents clear
Analisa Tingkat Kesehatan Bank Mega Syariah dengan Metode CAMEL dan Altman Z-Score Rijadi, Puti Khairani; Munandar, Asep Nur Imam; Fitriyani, Ani
Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/ileka.v4i2.1921

Abstract

Bank memiliki peran penting dalam perekonomian negara. Oleh karena itu, keberlangsungan dan kesehatan keuangan bank menjadi hal yang krusial untuk dijaga. Kondisi kesehatan bank dapat diukur dengan menggunakan metode analisis kesehatan keuangan bank. Kesehatan keuangan bank merupakan kemampuan bank dalam memenuhi seluruh kewajibannya terutama dalam kegiatan operasional sesuai dengan peraturan-peraturan yang berlaku dalam dunia perbankan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat kesehatan Bank Mega Syariah Periode 2018-2021. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan deskriptif yang menggunakan analisis metode CAMEL (Capital Assets Management Earnings Liquidity) dan Altman Z Score. Hasil penelitian ini didapatkan bahwa jika dilihat dari metode CAMEL, rasio CAR terendah tahun 2019 sebesar 19,96%. Rasio KAP terendah tahun 2021 sebesar 0,27%. Rasio NPM terendah pada tahun 2021 sebesar 76%. Rasio ROA terendah tahun 2019 sebesar 0,81%. Rasio BOPO terendah tahun 2021 sebesar 58%, dan rasio FDR terendah tahun 2021 sebesar 62%. Tetapi, jika dilihat dari metode Altman Z Score, Bank Mega Syariah tahun 2020 diprediksi mengalami potensi bangkrut. Di Tahun 2021, berdasarkan perhitungan dengan Metode Altman Z Score, Bank Mega Syariah tumbuh 1,81, sehingga memperoleh nilai 3,45, artinya Bank Mega Syariah berada pada kondisi aman setelah di Tahun 2020 berada pada potensi bangkrut. Kondisi kebangkrutan tersebut karena wabah penyakit Covid-19 yang semakin melonjak, sehingga mempengaruhi industri-industri yang ada di Indonesia khusunya di dunia perbankan.
Pengaruh Return On Asset, Current Ratio dan Firm Size terhadap Nilai Perusahaan (Studi pada Perusahaan Subsektor Makanan dan Minuman Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia) Octavia, Shafa Laila; Febrianti, Reni
Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/ileka.v4i2.1928

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji pengaruh return on asset, current ratio, dan firm size terhadap nilai perusahaan. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode 2018 – 2022. Teknik purposive sampling digunakan dalam menentukan sampel pada penelitian sehingga mendapatkan 18 perusahaan. Data diperoleh dari data sekunder laporan tahunan perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018 – 2022. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data panel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa profitabilitas dengan proksi return on asset menunjukkan pengaruh positif tidak signifikan secara parsial terhadap nilai perusahaan, likuiditas dengan proksi current ratio menunjukkan pengaruh negatif signifikan secara parsial terhadap nilai perusahaan, dan ukuran perusahaan (firm size) menunjukkan pengaruh positif tidak secara parsial terhadap nilai perusahaan.
Pengaruh Marketing Mix dan Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Pelanggan (Studi Pada Pelanggan Los Medellin Café) Basri, Hasan; Latifah, Anis
Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/ileka.v4i2.1936

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh marketing mix dan kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan. Penelitian ini dilakukan pada pelanggan Los Medellin Café di Jakarta dengan jumlah sampel 171 responden. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat pengaruh positif dan signifikan dari variabel Marketing Mix terhadap Kepuasan Pelanggan dengan nilai t hitung > t tabel sebesar 4,756 > 1,9742 dengan signifikasi < 0,05 yaitu 0,000 < 0,05. Terdapat pengaruh positif dan signifikan dari variabel Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Pelanggan dengan nilai nilai t hitung > t tabel yaitu sebesar 7,572 > 1,9742 dengan signifikasi < 0,05 sebesar 0,000 < 0,05. Untuk Marketing Mix dan Kualitas Pelayanan secara bersama-sama (simultan) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Pelanggan, berdasarkan hasil uji F dengan nilai F hitung > F tabel yaitu 198,473 > 3,05 dan signifikasi < 0,05 yaitu 0,000 < 0,05. Berdasarkan hasil pengujian nilai Koefisien Determinasi (Adjuted R Square) di dapat hasil variabel bebas dalam penelitian ini Marketing Mix (X1) dan Kualitas Pelayanan (X2) berpengaruh sebesar 69,9 % terhadap varibel terikat yaitu Kepuasan Pelanggan (Y), dan 30,1 %, sisanya dipengaruhi oleh faktor lain dan tidak termasuk dalm penelitian yang dilakukan.
Analisis Prediksi Kebangkrutan dengan Metode Altman Z-Score pada Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Ningsih, Putu Tirta Sari; Gusvarizon, Muhammad; Jamal, Ismazidni Nazlia
Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/ileka.v4i2.1949

Abstract

Untuk mengetahui kebangkrutan pada sebuah perusahaan dapat diidentifikasi lebih awal sebelum terlambat. Beberapa ahli sudah mengembangkan model-model prediksi kebangkrutan yang dapat membantu manajer dalam memprediksi terjadinya kebangkrutan. Salah satu metode adalah menggunakan metode Altman Z-Score. Metode Altman Z-Score merupakan salah satu metode yang digunakan untuk memprediksi tingkat kebangkrutan suatu perusahaan dengan menghitung nilai dari beberapa rasio, kemudian dimasukan dalam persamaan diskriminan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa prediksi kebangkrutan pada perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2017-2020 dengan menggunakan metode Altman Z-Score. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif dengan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling dan didapat sebanyak lima perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Variabel yang digunakan yaitu metode Altman Z-Score dengan lima rasio. Sumber data pada penelitian ini yaitu data sekunder yang diperoleh dari Bursa Efek Indonesia. Hasil dari penelitian pada lima sampel perusahaan makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dengan menggunakan metode Altman Z-Score dari tahun 2017 sampai dengan tahun 2020, menunjukkan di tahun 2017 sampai dengan tahun 2019 terdapat empat perusahaan dalam kategori sehat dan satu perusahaan dalam kategori grey area. Perusahaan yang masuk kedalam kategori grey area yaitu PT Nippon Indosari Corpindo Tbk (ROTI). Di tahun 2020 terdapat tiga perusahaan berada dalam kategori sehat dan dua perusahaan berada dalam kategori grey area yaitu PT Ultra Jaya Milk Industry Tbk (ULTJ) dan PT Nippon Indosari Corpindo Tbk (ROTI).
Pengaruh Earning Per Share (EPS), Price Earning Ratio (PER), dan Price to Book Value (PBV) terhadap Harga Saham Perusahaan Subsektor Kontruksi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Gusvarizon, Muhammad; Ningsih, Putu Tirta Sari; Amar, Subhan
Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/ileka.v4i2.1950

Abstract

Earning Per Share adalah indikator yang paling diperhatikan para investor karena EPS merupakan elemen penting dalam analisis fundamental. Price Earning Ratio adalah rasio yang membandingkan harga per lembar saham dari saham biasa yang beredar dengan laba per saham. Price To Book Value adalah metode untuk mengukur nilai saham. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh Earning Per Share, Price Earning Ratio, dan Price to Book Value terhadap Harga Saham Perusahaan Subsektor Kontruksi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2020. Penelitian ini penelitian kuantitatif, penelitian dilakukan dengan mencari data primer pada website perusahaan. Data penelitian diolah melalui analisis statistik deskriptif, analisis regresi linier berganda, dan pengujian asumsi klasik. Tujuan dari penelitian ini adalah 1) menganalisis pengaruh EPS terhadap Harga Saham perusahaan subsektor kontruksi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2020. 2) menganalisis pengaruh PER terhadap Harga Saham perusahaan subsektor kontruksi yang terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2020. 3) menganalisis pengaruh PBV terhadap Harga Saham perusahaan subsektor kontruksi yang terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2020. 4) Menganalisis pengaruh EPS, PER dan PBV secara bersama-sama terhadap Harga Saham perusahaan subsektor kontruksi yang terdaftar Di Bursa Efek Indonesia periode 2015-2020. Hasil penelitian: 1) Variabel EPS berpengaruh signifikan korelasi positif terhadap Harga Saham ditandai dengan nilai signifikasi 0.0240 < 0,05 dan nilai korelasi 0.502724. 2) Variabel PER tidak berpengaruh signifikan korelasi negatif terhadap Harga Saham ditandai dengan nilai signifikasi 0,6784 > 0,05 dan nilai korelasi -0.169061, 3) Variabel PBV berpengaruh signifikan korelasi positif terhadap Harga Saham 0,0000 < 0,05 dan nilai korelasi 579.3242. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa EPS dan PBV berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham perushaaan sub sektor konstruksi, sementara PER tidak signifikan. Hasil uji F adalah bahwa variabel Earning Per Share, Price Earning Ratio, Price To Book Value secara bersama-sama memiliki pengaruh tehadap Harga Saham.
Komparasi Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah Kota Bandung dan Palopo Sebelum Pandemi dan Saat Pandemi Covid-19 Valencia, Gracika Janice
Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/ileka.v4i2.1962

Abstract

Banyak aspek kehidupan manusia telah berubah sebagai akibat dari pandemi COVID-19. Ekonomi Indonesia adalah salah satu yang paling terpengaruh. Ekonomi pemerintah kota Bandung dan Palopo, sangat dipengaruhi oleh pandemi COVID-19. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari kinerja keuangan pemerintah Kota Bandung dan Palopo sebelum dan setelah pandemi pada tahun 2018–2019 dan 2020–2021. Penelitian ini akan menggunakan metode kuantitatif dan data sekunder untuk menilai kinerja keuangan kota Bandung dan Palopo sebelum dan setelah pandemi COVID-19. R-squared (R²) adalah salah satu metrik evaluasi yang umum digunakan dalam statistika, terutama dalam analisis regresi. Metode penelitian yang melibatkan R-squared digunakan untuk mengukur sejauh mana model regresi cocok dengan data yang diamati. R-squared memberikan informasi tentang seberapa baik variabilitas variabel dependen dapat dijelaskan oleh variabel independen yang dimasukkan ke dalam model. Rasio kemandirian Dana Pemerintah Kota Bandung 2018–2022 telah menurun. Tingkat kemampuan keuangan sempat tinggi pada 2018 dan 2019, dengan pola delegatif, tetapi kemudian menjadi sedang dan pola hubungan berubah menjadi partisipatif. Sementara itu, kinerja keuangan pemerintah Kota Palopo masih sangat buruk saat memenuhi kebutuhan dana untuk kegiatan pemerintahan, pembangunan, dan pelayanan masyarakat selama pandemi COVID-19. Sebelum pandemi di tahun 2018-2019, pemerintah Kota Bandung gagal menuai hasil pengelolaan kekayaan daerah yang dipisahkan, dan pemungutan pajak dan retribusi daerah kurang efektif, menurut rasio efektifitas keuangan. Kinerja keuangan pemerintah Kota Palopo selama pandemi COVID-19 masih buruk dan tidak efektif. Kinerja keuangan Pemerintah Kota Bandung kurang efisien baik sebelum maupun setelah pandemi, dan Pemerintah Kota Palopo dinilai kurang efisien dalam mengelola PAD selama pandemi Covid-19.
Kinerja Karyawan yang Dipengaruhi oleh Beban Kerja dan Stres Kerja Melalui Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening pada PT Bank Central Asia Tbk KCU Kedoya Jakarta Barat Nikmah, Wasilatun; Anggarini, Desy Tri; Siregar, Otto
Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/ileka.v4i2.1987

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji bagaimana kepuasan kerja sebagai variabel intervening mempengaruhi kinerja karyawan PT Bank Central Asia Tbk KCU Kedoya Jakarta Barat dalam kaitannya dengan beban kerja dan stres kerja. Penelitian ini bertujuan untuk memahami cara-cara di mana variabel-variabel ini berinteraksi dalam lingkungan kerja dan lingkungan perbankan yang dinamis. Kuesioner digunakan untuk mengumpulkan data dengan metode penelitian kuantitatif. Populasi penelitian adalah karyawan PT Bank Central Asia Tbk KCU Kedoya Jakarta Barat, dan sampel dipilih berdasarkan standar yang telah ditentukan. Kuesioner yang dibuat menggunakan kerangka konseptual penelitian untuk mengumpulkan data. SmartPLS digunakan untuk analisis data guna menilai hipotesis penelitian dan mengukur pentingnya dan kekuatan korelasi antar variabel. Hasil dari penelitian ini bahwa Beban Kerja berpengaruh positif signifikan terhadap Kepuasan Kerja, Beban Kerja berpengaruh positif signifikan terhap Kinerja Karyawan, Kepuasan  berpengaruh terhadap Kinerja Karyawan, Stress Kerja berpengaruh  terhadap  Kepuasan Kerja,  Kepuasan Kerja berperan sebagai partial control yang berarti untuk mengetahui hubungan antar variabel terdapat hubungan langsung seperti Beban Kerja terhadap Kineja karyawan,  Kepuasan Kerja sebagai partial control dalam hubungan stress kerja terhadap Kinerja Karyawan. Pengukuran ini memberikan nilai Q2 sebesar 0.9865 atau 98,65%, yang menunjukkan bahwa nilai tersebut lebih tinggi dari nol. Sehingga membuktikan bahwa bahwa Kinerja Karyawan secara utuh dipengaruhi oleh variabel Beban Kerja, Stress Kerja dan Kepuasan Kerja sebesar 98,65% dan sisanya oleh variabel lain di luar model penelitian.
Perancangan Sistem Administrasi Dokumen Asuransi Djatmika, Gatot Hery; Ningsih, Putu Tirta Sari; Harsono, Budi; Abdullah, Mohammad Taufiq
Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/ileka.v4i2.1989

Abstract

Penelitian ini menginvestigasi dan merancang "Perancangan Sistem Administrasi Dokumen Asuransi" dengan fokus pada peningkatan efisiensi dan responsivitas dalam mengelola informasi kritis dalam industri asuransi. Administrasi dokumen merupakan bagian integral dalam menjalankan operasional sebuah perusahaan asuransi. Sistem administrasi dokumen yang efisien tidak hanya memberikan kemudahan dalam pengelolaan informasi, namun juga dapat meningkatkan produktivitas, akurasi, dan responsivitas perusahaan terhadap kebutuhan klien. Melalui metode penelitian yang komprehensif, termasuk studi literatur, studi kasus, wawancara, survei, dan prototiping, penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki kebutuhan industri, tantangan operasional, dan potensi manfaat yang dapat diperoleh melalui implementasi sistem administrasi dokumen yang canggih. Temuan penelitian menunjukkan bahwa integrasi teknologi informasi, kecerdasan buatan, dan analisis data tingkat tinggi memiliki peran kunci dalam meningkatkan pengelolaan dokumen asuransi. Keamanan informasi dan pengujian fungsional juga diidentifikasi sebagai aspek penting untuk menjaga keamanan data dan kehandalan sistem. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan panduan praktis bagi perusahaan asuransi dalam mengadopsi solusi administrasi dokumen yang sesuai dengan kebutuhan mereka, memperbaiki proses internal, meningkatkan kualitas layanan, dan memenuhi standar regulasi. Dengan menghadirkan visi menyeluruh tentang perancangan sistem administrasi dokumen asuransi, penelitian ini memberikan landasan untuk terus berinovasi dan beradaptasi dengan perkembangan teknologi serta dinamika industri. Implementasi solusi yang dihasilkan dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif terhadap keberlanjutan dan daya saing perusahaan asuransi di era digital ini.
Analisis Pengaruh Laju Pertumbuhan Pajak Daerah terhadap PAD dalam Peningkatan Pembangunan Provinsi Banten Alkaida, Deza; Ariq, Muhammad Hanif
Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/ileka.v4i2.1990

Abstract

Pendapatan Asli Daerah (PAD) adalah pendapatan yang diperoleh sesuai dengan peraturan perundang-undangan, sesuai peraturan daerah (perda). Selain sumber pendapatan lainnya, hasil pengelolaan kekayaan daerah, perusahaan milik daerah, pajak daerah, maupun retriibusi daerah ialah sumber pendapatan. Tujuan penelitian ialah untuk mengetahui apakah pajak dan retribusi daerah periode 2018–2021 mempunyai pengaruh secara simultan dan parsial terhadap pendapatan asli daerah Provinsi Banten. Sebagai teknik pemilihan sampel, digunakan judgement sampling untuk mengumpulkan 36 sampel antara tahun 2018 hingga 2021. Teknik yang dipakai dalam penelitian antara lain uji f simultan, uji t parsial, autokorelasi, regresi linier berganda, multikolinearitas, heteroskedastisitas, dan uji normalitas. Perangkat lunak yang digunakan untuk analisis adalah SPSS versi 25. Metode analisis data adalah analisis linear regresi berganda. Temuan penelitian menampilkan bahwa terdapat perbedaan yang patut diperhatikan antara Retribusi Daerah dan Pajak Daerah. Multikolinearitas antar variabel bebas tidak terdapat pada regresi linier berganda. Signifikan variabel pajak daeerah yakni 0,571 dan nilai Signifikan Variabel Retribusi Daerah yakni 0,53 pada data ini tidak terjadi heteroskedastisitas. Skor Durbin Watson adalah 1,672. Nilai Durbin Watson masih cukup mendekati 2 yang menunjukkan tidak adanya autokorelasi. Persamaan Regresi Linier Berganda yang diperoleh adalah Y = 40,395 + 0,906 X1, + 7,346 X 2 + e. Besarnya koefisien regresi menunjukkan bahwa setiap perubahan atau kenaikan Retribusi Daerah dan Pajak Daerah yakni 100%, menyebabkan kenaikkan pendapatan asli Daerah yakni 90% dan 734%. Nilai customized R-square sebesar 0,992% dihitung berdasarkan temuan uji koefisien determinasi. Menunjukkan bahwa variabel penelitian mempunyai kemampuan sebesar 20,6% dalam mempengaruhi variabel terikat.
Kinerja Karyawan yang dipengaruhi oleh Kepuasan Kerja dan Self-Efficacy Melalui Komitmen Organisasi Sebagai Variabel Intervening Emita, Isyana; Rahayu, Eneng Iviq Hairo; Armaniah, Henny
Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi Vol. 4 No. 2 (2023): Jurnal Ilmu Ekonomi Manajemen dan Akuntansi
Publisher : Universitas Mohammad Husni Thamrin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37012/ileka.v4i2.1993

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja karyawan dengan fokus pada kepuasan kerja dan Self-Efficacy, serta mempertimbangkan komitmen organisasi sebagai variabel intervening. Dalam penelitian ini, data dikumpulkan melalui survei terhadap 100 karyawan PT Frisian Flag. Pada penelitian ini peneliti menggunakan metode Probability Sampling yakni simple random sampling. Simple Random Sampling adalah pengambilan anggota sampel dari populasi yang dilakukan secara acak tanpa memperhatikan strata yang ada dalam populasi itu. Kepuasan kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Kepuasan kerja mempunyai pengaruh terhadap komitmen organisasi. Komitmen organisasi mempunyai pengaruh terhadap kinerja pegawai. Efikasi diri tidak mempunyai pengaruh terhadap kinerja karyawan. Efikasi diri tidak mempunyai pengaruh terhadap konstruk kinerja karyawan. Efikasi diri mempunyai pengaruh terhadap konstruk komitmen organisasi. Kepuasan kerja berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan yang dimediasi oleh komitmen organisasi. Komitmen organisasi berperan sebagai kontrol parsial, artinya untuk mengetahui hubungan antar variabel terdapat hubungan langsung seperti kepuasan kerja dengan kinerja karyawan. Efikasi diri berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan yang dimediasi oleh komitmen organisasi. bahwa komitmen organisasi merupakan kontrol parsial terhadap hubungan Self-Efficacy dengan kinerja pegawai. Pengukuran ini memberikan nilai Q2 sebesar 0,9885 atau 98,85% yang menunjukkan bahwa nilai tersebut lebih besar dari nol. Jadi membuktikan bahwa kinerja karyawan secara keseluruhan dipengaruhi oleh variabel kepuasan kerja, Self-Efficacy, dan komitmen organisasi sebesar 98,85% dan sisanya oleh variabel lain di luar model penelitian.