Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (Senastindo)
Semua inovasi yang berguna dan berkaitan secara langsung maupun tidak langsung terhadap inovasi nasional yang lebih bermutu dengan intisari tidak terbatas pada teknologi apapun, baik yang mengenai Databases System, Data Mining/Web Mining, Datawarehouse, Artificial Integelence, Business Integelence, Cloud & Grid Computing, Decision Support System, Human Computer & Interaction, Mobile Computing & Application, E-System, Machine Learning, Deep Learning, Information Retrievel (IR), Computer Network & Security, Multimedia System, Sistem Informasi, Sistem Informasi Geografis (GIS), Sistem Informasi Akuntansi, Database Security, Network Security, Fuzzy Logic, Expert System, Image Processing, Computer Graphic, Computer Vision, Semantic Web, e-Health, Animation dan lainnya yang serumpun dengan Inovasi Nasional lainnya. AERONAUTIKA antara lain: Aerodinamika, Material dan Komposit, Kelistrikan dan Instrumen Pesawat Terbang, Avionik, Flying Control, Teknologi Rekayasa Material, Termofluida, Fluida Mekanik, Material Komposit Maju, Teknologi Persenjataan, dsb. TEKNIK ELEKTRO antara lain: Sistem Mikroelektronik, Instrumentasi Industri, Optoelektronik, Perancangan Rangkaian Analog, Desain dan Teknologi ASIC, Desain dan Teknologi FPGA, Sensor dan Transducer, Sistem Pembangkit Energi Listrik, Sistem Transmisi dan Distribusi, Sistem Proteksi Listrik, Tegangan Tinggi, Mesin-mesin Listrik, Elektronika Daya, Energi Terbarukan, Modulasi dan Pemrosesan Sinyal Digital, Teori Informasi dan Pengkodean, Saluran Transmisi, Antena dan Propagasi Gelombang, Komunikasi Bergerak dan Nirkabel, Sistem dan Jaringan Komunikasi, Teknologi Jaringan Telekomunikasi, Sistem Otomatisasi, dsb. TEKNIK INDUSTRI antara lain: Ilmu Ergonomi Industri, Industri Pertahanan, dsb. TEKNIK DIRGANTARA antara lain: Ilmu-ilmu Aeronautika dan Astronautika, Aerodinamika, Struktur Pesawat Terbang, Propulsi, Mekanika Terbang, Material Pesawat Terbang, Astrodinamika, Aeroelastisitas, Aeroakustik, Sistem Pesawat Terbang, Proses Desain dan Produksi Pesawat Terbang, dan Sistem Operasi Penerbangan, dsb. TEKNIK KIMIA antara lain: Kimia bahan eksplosif, Kimia logam, Kimia Industri TEKNOLOGI INFORMASI & KOMUNIKASI antara lain: Sistem Informasi, Rekayasa Perangkat Lunak, Arsitektur Komputer, Jaringan Komputer, Security & Cryptography, Mobile & Cloud Computing, Quality of Service (QoS), Network Programming, Remote Sensing & GIS, Pemodelan dan Simulasi, Multimedia Processing, Teknologi Informasi dan Aplikasi, Big Data, dsb. DRONE & ROBOTIKA antara lain: Control theory and applications, embedded system, mechatronic and robotic, Unmanned Aerial System (UAS), mobile robotics, artificial intelligent, neural network, fuzzy logic, intelligent system, swarm intelligent, genetic algorithm, soft robotic, dsb. CYBER antara lain: Teknik Hacking, Cyber Defense, Cyber Security, Cyber Attack System, dsb.
Articles
200 Documents
Kontrol Pintu Otomatis Bersandi Deteksi Jari Berbasis Virtual Keypad
Ahmad Bagus Laudri;
Akuwan Saleh;
Haryadi Amran Darwinto
Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (SENASTINDO) Vol 1 (2019): Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (Senastindo)
Publisher : Akademi Angkatan Udara
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (441.733 KB)
Pada beberapa tahun ini kebutuhan akan sistem keamanan berbasis perangkat elektrik digital semakin meningkat di berbagai bidang organisasi seperti perbankan, militer, perkantoran dan perumahan. Salah satu sistem keamanan yang dibutuhkan adalah sistem pengaman pada pintu yang secara otomatis dapat mendeteksi seseorang tersebut memiliki hak akses atau tidak. Perkembangan teknologi pengolahan citra yang pesat mendukung aplikasi kontrol pintu otomatis berbasis pengenalan kondisi fisik berupa jari telunjuk dari seseorang. Penggabungan pengolahan citra dengan sistem kontrol pintu otomatis berbasis mikrokontroler serta memasukkan kode password secara virtual pada keypad diharapkan mampu meningkatkan sistem keamanan pada pintu tersebut. Hal ini dikarenakan, pada sistem ini proses deteksi dilakukan sebanyak dua kali yaitu deteksi citra pada jari telunjuk berbasis metode Viola Jones dan Cascade Classifier guna mengetahui hak akses yang dimiliki, kemudian melakukan input password berupa karakter secara virtual pada keypad yang disediakan dengan memanfaatkan algoritma tracking posisi Kalman Filter. Berdasarkan hasil pengujian pada sistem didapatkan bahwa, proses deteksi jari telunjuk menghasilkan data akurat dengan tingkat keberhasilan 100%, apabila proses training data untuk mendapatkan fitur citra yang sesuai dilakukan sebanyak 26 kali dengan pengiriman data secara nirkabel berbasis bluetooth antara PC dengan mikrokontroler pada jarak maksimal 67 meter.
Kamera CMUCam2 untuk Hadirnya Fully Undetected Submarine
Vicky Pramana Putra;
Fairus Jamil Rizqullah
Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (SENASTINDO) Vol 1 (2019): Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (Senastindo)
Publisher : Akademi Angkatan Udara
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (378.824 KB)
Dalam masa revolusi industri 4.0 semua peralatan yang digunakan atau diaplikasikan untuk mendukung suatu industri terhubung dengan koneksi internet atau daring (dalam jaringan). Dalam industri militer juga turut sangat dibutuhkan inovasi-inovasi terkini untuk meningkatkan kualitas dan performa kekuatan militer TNI (Tentara Nasional Indonesia). Untuk kapal selam, teknologi fully undetected sangat dibutuhkan dalam medan tugasnya yang mayoritas dan sebagian besar berada di dalam laut. Oleh karena itu, adanya kamera CMUCam2 seakan menjawab tantangan zaman dalam dunia industri militer. CMUCam2 ini merupakan gabungan antara kamera Omnivision CMOS OV6620 atau OV7620 dengan Mikrokontroler SX52. Dengan adanya kamera CMUCam2 ini dapat direalisasikan adanya kapal selam yang benar-benar fully undetected atau tidak terlihat secara sempurna, bahkan bisa disebut sebagai kapal selam siluman. Kamera tersebut nantinya diletakkan pada bagian atas dan mengelilingi kapal selam. Dengan sensor proximity, kepal selam tersebut juga akan dapat membedakan mana kapal selam musuh dan mana kapal selam kawan karena kemampuannya dalam mendeteksi adanya suatu objek di sekitarnya.
Perancangan Alat Sistem Absensi Untuk Kartu Pesiar Taruna AAL Menggunakan Fingerprint Dan RFID Card
Tirta Mahadiyanto;
Al Hasym Pratanto Setya Nusantara;
Fajar Adi Sarwoko
Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (SENASTINDO) Vol 1 (2019): Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (Senastindo)
Publisher : Akademi Angkatan Udara
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (855.273 KB)
Taruna Akademi Angkatan laut selama menjalani pendidikan wajib mengikuti segala rangkaian kegiatan pengajaran, pelatihan dan pengasuhan dengan baik. Salah satu bentuk kegiatan pengasuhan adalah menegakkan kedisiplinan taruna dalam melaksanakan pesiar. Sering kali apel pesiar berjalan kurang efektif. Penelitian ini bertujuan membuat alat absensi taruna pesiar yang terintegrasi dengan database identitas taruna. Alat absensi ini menggunakan fingerprint dan RFID tag (pengganti kartu pesiar) sebagai media absensi. Kode sidik jari dan serial number RFID tag dicocokan dengan data pada database identitas taruna. Hasil dari penelitian ini berupa alat absensi yang mampu memberikan batasan kriteria pesiar dan melakukan rekapitulasi data taruna yang melaksanakan pesiar. Taruna perwira jaga akan lebih mudah dlam melaksanakan apel pesiar. Jarak baca Tag maksimum 4 cm dengan peluang keberhasilan 1 dan interval waktu pembacaan serta pengiriman minimum 1,5 detik untuk melakukan fungsinya secara optimal
Rancang Bangun Sistem Pengendalian dan Monitoring di Tambak Udang
Muhammad Sabil Oktavian;
Almira Budiyanto;
Dzata Farahiyah;
Hendri Himawan Triharminto
Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (SENASTINDO) Vol 1 (2019): Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (Senastindo)
Publisher : Akademi Angkatan Udara
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (558.292 KB)
Penelitian ini bertujuan untuk membuat sebuah purwarupa kolam tambak udang. Pembuatan ini alat ini dirancang dengan menggunakan sebuah wadah dengan ukuran 17cmx11cmx10cm, dan sebuah motor servo, sensor suhu DS18b20, sensor Ultrasonik HC-SR04 dan buzzer sebagai tanda peringatan (Alarm) didalamnya. Pada pengendalian suhu air, motor servo direkatkan pada dua kran air yang masing-masing berfungsi untuk mengalirkan aliran air panas dan air dingin untuk mengatur suhu air pada wadah. Pada pengujian, motor servo membutuhkan waktu jeda selama 0,2 detik untuk menggerakan motor. Kemudian pada pengendalian level air menggunakan pompa air yang disuplai 3,3 VDC dan membuang air ke bak pembuangan. Perancangan sistem monitoring dilakukan dengan mengirimkan data Arduino ke database melalui Modul internet ESP 8266-01, dan kemudian akan di tampilkan di tampilan User. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sistem yang dibuat dapat mengendalikan suhu dan level pada air sesuai dengan nilai set point yang telah ditentukan, dan dapat memonitoring nilai suhu dan level air secara real-time.
Pengembangan Aplikasi Mobile Kamus Istilah Aeronautika pada Platform Android Sesuai Standar ISO 25010
Chiva Olivia Bilah;
Ardian Infantono
Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (SENASTINDO) Vol 1 (2019): Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (Senastindo)
Publisher : Akademi Angkatan Udara
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (948.963 KB)
Pengetahuan terminologi dasar tentang aeronautika penting diketahui oleh peserta didik di bidang penerbangan. Saat ini pengenalan terminologi aeronautika masih menggunakan literatur dari media cetak yang memiliki keterbatasan antara lain tidak dapat mengikuti perkembangan maupun perubahan informasi dengan cepat karena bersifat statis, kurang efektif dalam mencari suatu istilah karena memerlukan waktu yang relatif lama, dan dikarenakan ukuran yang cukup tebal dan besar menjadi kurang nyaman untuk dibawa secara mobile. Selain itu, kamus terminologi aeronautika juga susah didapatkan. Disisi lain, sudah banyak dikembangkan berbagai aplikasi kamus terminologi digital. Namun, belum ada yang khusus mengembangkan aplikasi termonologi aeronautika. Paper ini mengusulkan pengembangan aplikasi mobile kamus istilah aeronautika berbasis android sesuai standar kualitas perangkat lunak ISO 25010. Metode penelitian yang digunakan pada paper ini adalah research and development (R&D) dan proses pengembangan perangkat lunak Software Development Life Cycle (SDLC) menggunakan model waterfall. Pengujian dilakukan menggunakan 4 aspek standar kualitas perangkat lunak ISO 25010 yang terdiri dari aspek functional suitability, compatibility, usability, dan performance efficiency. Hasilnya adalah suatu perangkat lunak yang mampu memberikan penjelasan istilah aeronautika dengan cepat dan mudah, dapat mengelola istilah favorit, berbagi istilah kepada orang lain, dan aplikasi sudah memenuhi standar kualitas perangkat lunak ISO 25010. Hasil penelitian ini dikontribusikan untuk mempermudah peserta didik di sekolah-sekolah penerbangan.
Rancangan Aplikasi Pemesanan Makanan Dengan Macromedia Dreamweaver dan MySQL
Reni Haerani;
Dera Nugraha
Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (SENASTINDO) Vol 1 (2019): Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (Senastindo)
Publisher : Akademi Angkatan Udara
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (844.68 KB)
PT. Fastfood Indonesia yang dikenal sebagai KFC merupakan perusahaan yang bergerak di dalam bidang pelayanan jasa restoran cepat saji, menghendaki peningkatan kinerja dari teknologi informasi dari sistem kasir yang kurang efektif dan efisien dalam hal pemesanan makanan. Dari sistem pemesanan makanan secara antri yang memerlukan waktu lama dalam hal pemesanan, PT. Fastfood Indonesia menginginkan pemanfaatan teknologi yang lebih canggih yang memungkinkan untuk mempercepat pelayanan untuk customer. Tujuan dari Rancangan Aplikasi pemesanan makanan ini adalah mempermudah customer dalam hal pemesanan makanan agar lebih efektif dan efisien serta meminimalisir kesalahan pengantaran pesanan makanan ke customer. Untuk mendukung pembuatan aplikasi ini, penulis melakukan studi kasus menggunakan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah metode literature, wawancara dan observasi. Alat yang digunakan untuk merancang system Diagram Konteks, Data Flow Diagram, Normalisasi, Relasi Antar Tabel, Entity Relationship Diagram. Metode perangkat lunak yang digunakan adalah metode waterfall, dan sistem informasinya dibangun mengunakan pemrograman Macromedia Dreamweaver dan MySql sebagai Databasenya. Fokus penelitian lebih menitik beratkan pada proses pemesanan berbasis Web Offline. Untuk itu dibutuhkan sebuah aplikasi pemesanan makanan menggunakan gadget yang tersambung oleh wifi restoran tersebut yang menampilkan menu – menu pilihan. Jika customer sudah mengirim data menunya akan muncul di tampilan kasir untuk di proses. Dengan adanya sistem ini diharapkan memudahkan perusahaan tersebut dalam melaksanakan proses secara terencana. Berdasarkan hasil perancangan aplikasi ini maka dapat mengurangi permasalahan seperti penumpukan antrian, kesulitan dalam pengantaran pesanan, pelayanan yang diberikan, dan mampu mengolah data pemesanan dengan lebih baik dan juga memiliki pengolahan penyajian laporan yang lebih efektif dan efisien.
Implementasi Multiclass Support Vector Machine Pada Sistem Rekomendasi Obat Berdasarkan Gejala Penyakit
Agung Prajuhana Putra;
Iyan Mulyana;
Sufiatul Maryana;
Fani Susanti
Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (SENASTINDO) Vol 1 (2019): Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (Senastindo)
Publisher : Akademi Angkatan Udara
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1247.515 KB)
Swamedikasi adalah upaya masyarakat untuk mengobati dirinya sendiri. Swamedikasi biasanya dilakukan untuk mengatasi keluhan-keluhan dan penyakit ringan yang banyak dialami masyarakat, seperti demam, nyeri, pusing, batuk, influenza, sakit maag, kecacingan, diare, penyakit kulit dan lain-lain. Namun bila tidak dilakukan dengan benar justru akan menimbulkan masalah baru yaitu adanya resistensi bakteri dan ketergantungan. Kesalahan pengobatan juga mengakibatkan munculnya penyakit baru karena efek samping obat antara lain seperti gangguan sistem pencernaan, reaksi hipersensitif, serta memungkinkan terjadi keracunan. MSVM adalah metode multiclass support vector machine yang digunakan untuk mengelompokkan dan mengurutkan data obat berdasarkan gejala penyakit. Penelitian ini menggunakan 200 data obat bebas dan obat bebas terbatas dari buku ISO (Informasi Spesialite Obat Indonesia) dengan 2 atribut utama dan 3 kelas. Berdasarkan pengujian 3-fold cross validation yang telah dilakukan didapatkan nilai akurasi sebesar 96,5% dengan rata-rata akurasi 88,33%.
Rancang Bangun Sistem Informasi Bimbingan Konseling MA Mambaul 'Ulum Bengkulu Tengah
Nadiza Lediwara;
Eva Savitri
Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (SENASTINDO) Vol 1 (2019): Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (Senastindo)
Publisher : Akademi Angkatan Udara
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1230.773 KB)
Kualitas bimbingan konseling sangat dipengaruhi oleh efektifitas dalam proses bimbingan. Adapun proses bimbingan konseling saat ini masih belum menerapkan sistem informasi yang mengakibatkan kurang efektifnya dalam pencatatan poin pelanggaran yang dilakukan oleh murid. Solusi dari permasalahan tersebut adalah dengan melakukan penelitian untuk menyediakan suatu sistem informasi. Sistem informasi ini dapat diakses oleh guru bimbingan konseling yang dibagun dengan PHP Codeigniter dan MySQL dengan menggunakan perancangan UML dan ERD. Berdasarkan hasil implementasi, didapatkan bahwa sistem informasi tersebut dapat membantu dalam proses merangkum data pelanggaran murid. Jika total poin pelanggaran >=90, surat panggilan yang ditujukan ke orang tua/wali murid dapat dicetak kemudian diteruskan ke orang tua/wali murid sebagai tindak lanjut dari proses bimbingan.
Sistem Identifikasi Kerusakan Mesin Pada Pesawat Bravo AS202 Menggunakan Backward Chaining
Astika Ayuningtyas;
Sri Mulyani;
Erni Jumiyanti
Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (SENASTINDO) Vol 1 (2019): Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (Senastindo)
Publisher : Akademi Angkatan Udara
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (580.701 KB)
Kecelakaan pesawat komersil ataupun militer banyak mengakibatkan banyak korban, selain itu memberikan banyak kerugian bagi semua pihak. Kecelakaan pesawat militer yang telah terjadi selama ini selalu dikaitkan dengan banyak faktor seperti: human error, climate, maupun kerusakan engine. Dalam mengurangi resiko kerusakan pesawat militer maka dibutuhkan perawatan pada pesawat. Pada penelitian ini membahas tentang perancangan dan penerapan perangkat lunak berbasis Website pada sebuah mesin pesawat militer latih yaitu Pesawat Bravo dengan seri AS202. Adanya sistem ini mampu digunakan untuk mengetahui gejala kerusakan dalam mesin pesawat di luar perawatan (Inspection) menggunakan pendekatan Backward Chaining, untuk menentukan sebuah fakta yang mendukung hipotesa-hipotesa tersebut, dengan pendekatan yang ada diharapkan mampu untuk mengidentifikasi adanya kerusakan pada mesin Pesawat Bravo AS202. Hasilnya adalah sebuah aplikasi berbasis Website yang berfungsi sebagai sistem identifikasi kerusakan mesin yang mempermudah teknisi dalam mencari informasi kerusakan pada mesin Pesawat Bravo AS202.
Distribusi Spasial Area Rawan Kebakaran Pada Kecamatan Tambora Jakarta Barat
Wira Fazri Rosyidin;
Siti Dahlia
Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (SENASTINDO) Vol 1 (2019): Prosiding Seminar Nasional Sains Teknologi dan Inovasi Indonesia (Senastindo)
Publisher : Akademi Angkatan Udara
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (666.146 KB)
Area rawan kebakaran merupakan suatu area yang memiliki jumlah kejadian kebakaran dalam suatu waktu dan cakupan area yang berdekatan. Kecamatan Tambora sebagai salah satu bagian wilayah dari Kota Administrasi Jakarta Barat serta wilayah kecamatan terpadat di DKI Jakarta, memiliki jumlah kejadian bencana kebakaran setiap tahun. Sebagai bentuk dari bencana gagal teknologi, bencana kebakaran dipengaruhi dari beberapa unsur yang mempengaruhi yaitu elemen berisiko seperti unsur antropogenik manusia dan aktifitasnya, pola pemukiman, elemen sumberdaya energi yang berisiko dan kapasitas untuk melaksanakan mitigasi. Pembuatan informasi spasial diperlukan sebagai bagian dari literasi mempelajari dan hasil dari penilaian terhadap kejadian yang ada. Data primer berupa informasi kejadian dan titik lokasi terjadinya kebakaran, beserta informasi spasial peta dasar dan citra dianalisis yang membentuk suatu pola spasial. Dengan memperhatikan aspek bentuk pemukiman dan kepadatan bangunan. Langkah yang dititikberatkan yaitu melakukan pembuatan informasi spasial berupa peta kerawanan bencana kebakaran dengan didukung data sekunder terkait kejadian kebakaran pada periode terdekat. Data sekunder yang dikumpulkan dalam penelitian ini meliputi Peta RBI Skala 1:25000, Citra Quickbird, dan data yang diperoleh dari berbagai instansi seperti: BPS dan Kecamatan Tambora. Hasil yang dicapai terbentuknya peta bahaya kebakaran berdasarkan data kejadian kebakaran serta sebaran hydrant sebagai kapasitas penanggulangan bahaya kebakaran.