cover
Contact Name
Debi Setiawan
Contact Email
jurnal.jekin@gmail.com
Phone
+6281297409136
Journal Mail Official
jurnal.jekin@gmail.com
Editorial Address
Jl. Datuk Tunggul, Kel Teluk Kenidai, Kec Tambang, Kab Kampar, Prov Riau, Indonesia.
Location
Kab. kampar,
Riau
INDONESIA
Jurnal Teknik Informatika
ISSN : 2809135     EISSN : 28091353     DOI : -
Core Subject : Science,
JEKIN-Jurnal Teknik Informatika: diterbitkan tiga kali setahun pada bulan Maret, Juli, dan November oleh Yayasan Rahmatan Fiddunya Wal Akhirah untuk membantu akademisi, peneliti, dan praktisi dalam mensosialisasikan hasil penelitiannya. Tujuan Jurnal JEKIN adalah untuk mempublikasikan makalah/artikel di bidang teknik informatika.
Articles 201 Documents
Machine Learning Pengklasifikasikan Performa Karyawan Direct Sales Force Kartu Prabayar Menggunakan Metode Random Forest Classifier Pradana, Rico Yoga; Nastiti, Faulinda Ely; Oktaviani, Intan
JEKIN - Jurnal Teknik Informatika Vol. 4 No. 3 (2024)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jekin.v4i3.864

Abstract

Penelitian ini menggunakan Machine Learning, khususnya Random Forest Classifier, untuk mengklasifikasikan karyawan direct sales force menjadi empat kategori: Star, Hard Worker, Problem Employee, dan Dead Wood. Data penjualan bulan Juni 2023 dari PT Indosat Tbk Semarang digunakan dalam penelitian ini, dengan mengimplementasikan framework OSEMN untuk analisis data. Lima atribut variabel yang dipertimbangkan dalam model ini adalah quality serious customer, quality high value customer, total penjualan, total penjualan site, dan total kerja per bulan. Hasil penelitian ini adalah pengembangan sistem informasi dashboard yang memungkinkan manajer sumber daya sales untuk melihat dan menginterpretasikan hasil pengklasifikasi dengan efisien. Evaluasi model menunjukkan tingkat akurasi sebesar 98% dengan RMSE 0.1085, yang menegaskan efektivitas model dalam mengklasifikasikan karyawan direct sales force. Penelitian ini tidak hanya mengatasi kelemahan pendekatan sebelumnya, tetapi juga memberikan wawasan mendalam dalam analisis performa karyawan menggunakan teknik data analitik. Sistem informasi dashboard yang dihasilkan dapat secara signifikan meningkatkan proses pengambilan keputusan terkait manajemen kinerja karyawan, memungkinkan PT Indosat Tbk Semarang untuk mengoptimalkan strategi penjualan kartu prabayar mereka.
Pemodelan Sistem Absensi Karyawan Di PT Egref Telematika Menggunakan Tekonologi QR Dan GPS Ikhwanudin, Muhammad Khabib; Sopingi; Agustina srirahyu
JEKIN - Jurnal Teknik Informatika Vol. 4 No. 3 (2024)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jekin.v4i3.868

Abstract

Kehadiran sangat penting di tempat kerja karena berfungsi sebagai panduan bagi perusahaan untuk menilai disiplin karyawan serta digunakan sebagai dasar perhitungan gaji. Sistem yang dipakai oleh PT. Egref Telematika masih manual serta tidak dapat melacak waktu dengan akurat. Tujuan dari penelitian ini adalah implementasi kegunaan teknologi kode QR dalam sistem kehadiran, menawarkan solusi yang lebih akurat dan efisien. Penelitian ini mencakup pengembangan dan evaluasi sistem kehadiran berbasis kode QR di PT Egref Telematika Nusantara. Metodologi yang digunakan meliputi pengembangan perangkat lunak, pengujian, dan analisis data pengguna. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem ini meningkatkan akurasi data kehadiran, mengurangi waktu pencatatan, dan meminimalkan kesalahan manual. Desain sistem menggunakan teknik pemodelan terstruktur seperti UML dan mengikuti metodologi pengembangan perangkat lunak yang tangkas.
Pengembangan Sistem Informasi Rental Dan Travel Berbasis Web Menggunakan Metode Prototype Pada Rental Sinorowedi Saputra, Abetranda Saputra Defa; Moh Muhtarom; Afu Ichsan Pradana
JEKIN - Jurnal Teknik Informatika Vol. 4 No. 3 (2024)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jekin.v4i3.869

Abstract

Rental Sinorowedi merupakan bisnis yang bergerak dibidang transportasi dengan layanan jasa. Dalam operasionalnya, Rental Sinorowedi mengalami beberapa kendala yang dihadapi. Masalah tersebut berupa pengecekan ketersediaan kendaraan masih manual dengan pelanggan konfirmasi melalui whatsapp, pembuatan laporan administrasi dan pembayarannya pun masih bersifat manual dengan di catat dalam buku setiap bulannya, Proses pencarian data membutuhkan waktu yang lama. Pengembangan sistem informasi rental pada Rental Sinorowedi ini bertujuan untuk membuat pengembangan sistem yang dapat mengatasi permasalahan tersebut, dengan beberapa fitur yang dibutuhkan yaitu kelola data kendaraan, kelola data customer, laporan peminjaman, integrasi data antar pengguna secara real time. Pengembangan sistem menggunakan metode waterfall dan analisa kelemahan sistem menggunakan metode PIECES. Metode perancangan menggunakan UML (Unifield Modeling Language) dengan use case diagram, activity diagram dan class diagram. Pengembangan sistem ini akan dapat membantu dalam pengelolaan rental pada Rental Sinorowedi.
Analisis Kepuasan Pengguna Jaringan Internet Pada Kemenag Pekanbaru Andy Muhammad Yusuf Riva; Tengku Khairil Ahsyar; Mona Fronita
JEKIN - Jurnal Teknik Informatika Vol. 4 No. 3 (2024)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jekin.v4i3.872

Abstract

Kementrian Agama Pekanbaru (Kemenag) adalah organisasi vertikal di bawah naungan Kementrian Agama Provinsi Riau. Banyak kegiatan yang ada pada Kantor Kementrian Agama Pekanbaru menggunakan komputer yang terhubung ke jaringan internet.. Untuk mendukung peranan penting dalam berbagai bidang kemenag telah menerapkan sistem jaringan WLAN, WLAN yaitu merupakan suatu jaringan yang memungkinkan untuk melakukan komunikasi dan pertukaran data antara komputer satu dan yang lainnya tanpa kabel. Untuk mengetahui seberapa besar kualitas jaringan WLAN Kemenag maka perlu dilakukan pengukuran dan analisis pada parameter kinerja jaringan yang terdiri dari Wireshark dan SPSS. Untuk itu, maka perlu dilakukan analisis tingkat kepuasan jaringan internet guna untuk mengetahui seberapa layak jaringan internet yang disediakan. Dengan demikian maka tingkat kepuasan jaringan internet sangatlah dibutuhkan demi kelancaran dalam melakukan komunikasi ataupun pengiriman paket data dari komputer satu ke komputer lainnya sehingga dapat membantu para penggunanya dalam menyelesaikan tugas dan pekerjaannya.
Pengembangan Qr Code Inventaris Dengan Metode Waterfall Pada Lsp Asnakes Indonesia Yuliyanto, Rico Dwi; Sri Sumarlinda; Wiji Lestari
JEKIN - Jurnal Teknik Informatika Vol. 4 No. 3 (2024)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jekin.v4i3.884

Abstract

LSP Asnakes Indonesia merupakan salah satu lembaga sertifikasi profesi Sehingga aset-aset yang ada merupakan milik sendiri. Dalam operasionalnya, LSP Asnakes Indonesia mengalami beberapa kendala yang dihadapi. Masalah tersebut yaitu pengelolaan data menggunakan excel, proses peminjaman berupa penyimpanan fisik pada buku, Proses pencarian data yang cukup lama. Pengembangan sistem informasi inventaris pada LSP Asnakes Indonesia ini bertujuan untuk membuat pengembangan sistem yang dapat mengatasi permasalahan tersebut, dengan beberapa fitur yang dibutuhkan yaitu kelola data peminjam, kelola data barang, permintaan peminjaman dan pengembalian, laporan peminjaman, integrasi data antar pengguna secara real time.  Pengembangan sistem menggunakan metode waterfall dan analisa kelemahan sistem menggunakan metode PIECES. Metode perancangan menggunakan UML (Unifield Modeling Language) dengan use case diagram, activity diagram dan class diagram. Pengembangan sistem ini akan dapat membantu dalam pengelolaan inventaris pada LSP Asnakes Indonesia.
Diagnosa Penyakit Hepatitis pada RSUD Bunut Menggunakan Sistem Pakar dengan Metode Certainty Factor Dede Widiyanto, Dede Widiyanto; A.Sidiq Purnomo
JEKIN - Jurnal Teknik Informatika Vol. 4 No. 3 (2024)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jekin.v4i3.893

Abstract

Hepatitis merupakan penyakit peradangan pada hati yang ditandai dengan gejala paling umum yaitu kulit dan mata yang menguning. Ada 5 jenis penyakit hepatitis, yaitu, Hepatitis A, Hepatitis B, Hepatitis C, Hepatitis D, dan Hepatitis E. Tiap jenis memiliki gejala yang mirip sehingga sulit untuk diidentifikasi jenis hepatitis yang tepat dan sesuai dengan gejala yang dialami oleh masyarakat awam. Sistem ini dibangun untuk memberi pengetahuan tentang klasifikasi penyakit hepatitis dengan studi kasus pada RSUD Bunut dan menggunakan metode Certainty Factor. Data yang digunakan pada penelitian ini terdiri dari 5 jenis penyakit dan 22 gejala. Berdasarkan pengujian yang dilakukan menggunakan 21 data rekam medis, diperoleh 19 data yang sesuai dan 2 data tidak sesuai dengan diagnosa pakar, sehingga diperoleh nilai akurasi sebesar 90,5% untuk data yang sesuai dan 9,5% untuk data yang tidak sesuai.
Pengembangan Sistem Keamanan Gerbang Rumah Smart Home Berbasis IoT dengan Metode RnD Hilman Aziz; Imam Suharjo
JEKIN - Jurnal Teknik Informatika Vol. 4 No. 3 (2024)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jekin.v4i3.895

Abstract

Abstrak –​ Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem keamanan rumah berbasis Internet of Things (IoT) dengan menggunakan Arduino Nano dan ESP32. Sistem ini dilengkapi dengan berbagai sensor seperti LDR, magnetic switch, dan modul RFID untuk meningkatkan keamanan rumah. Sistem ini mampu mendeteksi adanya potensi bahaya dan memberikan notifikasi secara real-time melalui bot Telegram. Proses pengembangan mencakup perancangan perangkat keras dan pemrograman perangkat lunak untuk memastikan integrasi yang lancar antara semua komponen. Pengujian menunjukkan bahwa sistem ini bekerja dengan baik dalam mendeteksi gangguan keamanan, mengotorisasi akses pintu gerbang, dan memberikan kontrol jarak jauh. Dengan fitur-fitur tersebut, sistem ini tidak hanya meningkatkan keamanan tetapi juga memberikan kemudahan bagi pengguna untuk memantau dan mengendalikan keamanan rumah mereka dari jarak jauh. Implementasi sistem ini diharapkan dapat menjadi solusi efektif untuk meningkatkan keamanan rumah dan memberikan ketenangan bagi pemilik rumah melalui teknologi IoT yang canggih.
Penerapan Metode UCD dan HCI Pada Aplikasi Pelayanan Kesehatan di UPT Puskesmas Gema Liza Trisnawati; Salamun; Santika Parma
JEKIN - Jurnal Teknik Informatika Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jekin.v4i2.897

Abstract

Antrian di puskesmas menjadi salah satu permasalahan yang sering dikeluhkan oleh masyarakat. Antrian yang panjang dapat membuat pasien merasa tidak nyaman dan membuang-buang waktu. Masalah yang dihadapi saat ini adalah Pendaftaran dan antrian di UPT Gema masih dilakukan secara manual, ketika pasien berobat ke puskesmas terlebih dahulu harus menghubungi staf secara langsung ke puskesmas dan mengantri tidak mengetahui kapan giliran pasien dipanggil berobat, sehingga pasien bosan menunggu antrian yang begitu lama. Metode penelitian yang digunakan dalam penyusunan tugas akhir ini adalah UCD dan HCI akan melalui beberapa tahapan yang membentuk sebuah alur yang sistematis. hasil penelitian adalah mempermudah pendaftaran dan antrian di UPT puskesmas gema. Dengan menggunakan aplikasi pelayanan iHealth yang terkomputerisasi web untuk admin dan android untuk user akan membantu efisiensi kinerja staf dalam mengontrol data dan memudahkan pasien yang ingin berobat ke puskesmas hanya dengan mendaftar menggunakan smartphone. Proses pengembangan aplikasi pelayanan kesehatan di UPT Puskesmas Gema dilakukan dengan menerapkan prinsip-prinsip UCD dan HCI. Penelitian ini memberikan perhatian besar pada kebutuhan dan preferensi pengguna. Aplikasi berhasil dirancang dengan fokus pada kemudahan penggunaan dan kepuasan pengguna. Dengan mengintegrasikan teknologi QR code, sistem pendaftaran dan antrian di UPT Puskesmas Gema berhasil ditingkatkan. Penggunaan QR code sebagai identifikasi pasien mempermudah proses pendaftaran dan pengambilan nomor antrian, sehingga mengurangi antrian dan waktu tunggu pasien.
Penerapan Algoritma C4.5 Dalam Mengukur Tingkat Kepuasan Pengguna E-Learning Pada Mahasiswa Universitas Abdurrab Luluk Elvitaria; Salamun; Esni Malau
JEKIN - Jurnal Teknik Informatika Vol. 4 No. 2 (2024)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jekin.v4i2.898

Abstract

Integrasi teknologi dan jaringan internet telah menjadi bagian integral dari sistem pendidikan formal dan informal saat ini dan di masa depan. E-Learning telah berdampak signifikan pada dunia pendidikan dengan membantu siswa dan pendidik dalam proses pembelajaran. Universitas Abdurrab di Pekanbaru, Provinsi Riau, Indonesia, telah menerapkan sistem E-Learning untuk memberikan kesempatan kepada siswa untuk mengakses materi pembelajaran baik di dalam maupun di luar kampus, yang bertujuan untuk meningkatkan pengalaman belajar secara keseluruhan. Namun, siswa menghadapi tantangan teknis seperti kesalahan dalam mengakses platform dan kesulitan dalam pelacakan kehadiran dan pengiriman tugas. Penelitian ini menggunakan metode End User Computing Satisfaction (EUCS), dengan fokus pada lima aspek: konten, akurasi, format, keramahan pengguna, dan ketepatan waktu, untuk mengukur tingkat kepuasan pengguna. Data diproses menggunakan algoritma C4.5. Tujuan penelitian termasuk mengukur tingkat kepuasan mahasiswa dengan E-Learning di Abdurrab University, mengklasifikasikan tingkat kepuasan menggunakan algoritma C4.5, dan memberikan wawasan berharga bagi universitas untuk meningkatkan sistem E-Learning-nya. Hasil klasifikasi menunjukkan bahwa faktor utama yang mempengaruhi kepuasan pengguna terhadap E-Learning di kalangan siswa adalah atribut US1 (sistem memenuhi persyaratan tugas atau pekerjaan pengguna). Namun, setelah evaluasi ulang, atribut tertentu seperti A3 (sistem jarang mengalami kesalahan selama operasi) dengan 98 siswa dan A4 (sistem selalu mudah diakses tanpa gangguan teknis) dengan 91 siswa menunjukkan nilai gain rendah, khususnya 0,2596 dan 0,2768. Dalam skenario ini, siswa menyatakan ketidakpuasan dengan penggunaan E-Learning, seperti yang ditunjukkan oleh data dari 349 responden siswa yang menyelesaikan kuesioner.
Optimasi Segmentasi Jaringan melalui Implementasi VLAN Dinamis pada Infrastruktur Kabel dan Nirkabel dengan MikroTik Fatkhurrahman; Arita Witanti
JEKIN - Jurnal Teknik Informatika Vol. 4 No. 3 (2024)
Publisher : Yayasan Rahmatan Fidunya Wal Akhirah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58794/jekin.v4i3.904

Abstract

Jaringan komputer yang kompleks dengan jumlah pengguna yang terus bertumbuh menghadirkan tantangan dalam hal manajemen dan keamanan. VLAN dinamis pada jaringan kabel dan nirkabel menggunakan MikroTik menawarkan solusi yang efektif untuk meningkatkan skalabilitas, fleksibilitas, dan keamanan jaringan. Penelitian ini mengkaji VLAN dinamis pada infrastruktur kabel dan nirkabel dengan MikroTik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengoptimalkan segmentasi jaringan, meningkatkan keamanan jaringan, dan meningkatkan kinerja jaringan. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimental dengan menggunakan MikroTik RouterOS sebagai platform. Hasil penelitian menunjukkan bahwa VLAN dinamis mampu meningkatkan skalabilitas jaringan dengan memungkinkan penambahan perangkat secara mudah dan fleksibel. VLAN dinamis juga terbukti meningkatkan keamanan jaringan dengan mengisolasi traffic antar pengguna dan departemen, sehingga meminimalisir risiko akses yang tidak sah dan serangan cyber. Selain itu, VLAN dinamis terbukti meningkatkan kinerja jaringan dengan mengurangi broadcast dan optimalisasi bandwidth.

Page 11 of 21 | Total Record : 201