Articles
342 Documents
PERANCANGAN ALAT TIMER TRAFFIC LIGHT MENGGUNAKAN MIKROKONTROLER ATMEGA 8535 BERDASARKAN ANTRIAN JUMLAH KENDARAAN
Henny Leidiyana;
Muhammad Faisal;
Purnamawati Purnamawati
PROSISKO: Jurnal Pengembangan Riset dan Observasi Sistem Komputer Vol. 5 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Serang Raya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (940.132 KB)
Bertambah banyaknya kendaraan membuat lalu lintas semakin padat terutama di kota-kota besar. Oleh karena itu dibutuhkan sebuah perangkat yang bisa mengatur durasi nyala lampu lalu lintas secara otomatis berdasarkan jumlah kepadatan kendaraan per jalur. Pada penelitian ini ini dilakukan perancangan alat timer traffic light menggunakan mikrokontroller ATMega 8535 berdasarkan antrian jumlah kendaraan. Perangkat ini menggunakan LED dan sensor LDR sebagai pendeteksi jumlah kepadatan kendaraan lalu lintas dan Mikrokontroller Code Vision AVR yang diprogram dengan bahasa biner dan heksadesimal. Dari hasil pengujian miniatur pertigaan jalan raya menunjukkan bahwa perangkat mampu mengontrol timer lampu lalu lintas secara otomatis berdasarkan antrian jumlah kendaraan. Jika kendaraan yang terdeteksi melebihi jumlah angka yang ditentukan (padat) yaitu dua maka secara otomatis lampu akan warna hijau dengan durasi waktu 15 detik, jika kepadatan kendaraan sedang maka secara otomatis lampu berwarna hijau dengan durasi lebih sedikit dari yang padat yaitu 10 detik dan terakhir jika lalu lintas kendaraan kosong atau tidak ada kendaran secara langsung lampu berwarna hijau dan durasinya juga lebih sedikit dibandingkan dengan yang sedang yaitu 5 detik.
PENERAPAN SENSOR pH PADA AREA ELEKTROLIZER DI PT. SULFINDO ADIUSAHA
Desmira Desmira;
Didik Aribowo;
Rian Pratama
PROSISKO: Jurnal Pengembangan Riset dan Observasi Sistem Komputer Vol. 5 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Serang Raya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1662.464 KB)
Fungsi dari sensor pH adalah untuk menentukan derajat keasaman atau kebasaan dari suatu larutan. Peningkatan pencemaran lingkungan di era globalisasi sekarang ini dapat mengakibatkan makin sulitnya mendapatkan air bersih terutama yang dipakai sebagai bahan baku air minum. Salah satu cara untuk mengetahui air tersebut baik atau tidaknya adalah dengan cara mengukur kadar keasamannya. Untuk kebutuhan industri maka diperlukan suatu rancangan alat sistem pengukuran pH. Salah satu rancangan yang dapat digunakan adalah dengan menggunakan Sensor pH yang dapat dibaca dengan monitor. Metodologi yang digunakan yaitu dengan cara mengumpulkan artikel data, menguji keluaran sensor pH ketika dicelupkan pada beberapa sampel cairan, menguji sampel cairan. Dari hasil penelitian ini didapat: (1) Sensor pH ini dapat mengukur derajat keasaman/kebasaan air antara 1-10 pH. (2) Data pH tersebut dapat di uji di laboratorium untuk dicek keakuratannya.
IMPLEMENTASI IDS (INTRUSION DETECTION SYSTEM) PADA SISTEM KEAMANAN JARINGAN SMAN 1 CIKEUSAL
Sutarti Sutarti;
Adi Putranto Pancaro;
Fembi Isnanto Saputra
PROSISKO: Jurnal Pengembangan Riset dan Observasi Sistem Komputer Vol. 5 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Serang Raya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1023.655 KB)
Seorang pengelola server jaringan dan internet (system administrator) memiliki tanggung jawab terhadap keamanan sistem dari waktu ke waktu, memastikan bahwa sistem dan jaringan yang dikelola terjaga dari berbagai peluang ancaman. Sekolah merupakan salah satu tempat dimana penggunaan jaringan internet terbuka terhadap pemakai-pemakainya. Penggunaan tersebut bisa dipergunakan dengan benar dan tidak pula disalahgunakan pemakaiannya. Oleh karena itu, dibutuhkan suatu sistem dalam menangani penyalahgunaan jaringan atau ancaman yang akan terjadi. Sistem yang hanya mendeteksi ini akan diimplementasikan dengan menggunakan aplikasi Intrusion Detection System (IDS) yaitu Snort dan PfSense (Router OS) sebagai penindak lanjutnya terhadap alert snort yang dihasilkan. Berdasarkan percobaan serangan dengan komputer yang terpasang snort dapat mengetahui apa yang sedang terjadi yang di hasilkan pada alert seperti serangan Ping Of Death dan Port Scan. Pada PfSense menampilkan alert jika ada seseorang yang mencoba menyalahgunakan jaringan seperti mengakses sosial media facebook, youtube, twitter dan lain-lain bisa menindak lanjuti dengan mem-block secara otomatis.
APLIKASI PERHITUNGAN KAPASITOR SURFACE MOUNT DEVICE
Agus Irawan;
Desmulyati Desmulyati
PROSISKO: Jurnal Pengembangan Riset dan Observasi Sistem Komputer Vol. 5 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Serang Raya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (662.991 KB)
Abstrak - Menghitung kapasitor dengan memanfaatkan teknologi akan menjadi lebih menyenangkan dan mudah dibandingkan menghitung kapasitor menggunakan avometer analog. Menghitung kapasitor akan mudah menyenangkan dan lebih menarik jika menghitung menggunakan aplikasi di dalam gadget yang sedang berkembang pesat saat ini terutama android. Aplikasi perhitungan kapasitor surface mount device berbasis android dengan menggunakan bahasa java dan software eclipse sebagai kompilernya. Terdapat tiga jenis kalkulator kapasitor, diantaranya kalkulator ventax standard two place code, kalkulator samsung alternate two code numbers dan kalkulator samsung standard single place code. Design system yang digunakan ada empat yaitu: Activity Diagram, Usecase Diagram, Sequence Diagram, dan Deployment Diagram. Keempat komponen tersebut adalah bagian dari UML (Unified Modelling Language).
SISTEM PAKAR DIAGNOSA PENYAKIT GIGI DAN MULUT BERBASIS WEB DENGAN METODE FORWARD CHAINING
Tuslaela Tuslaela;
Dannys Permadi
PROSISKO: Jurnal Pengembangan Riset dan Observasi Sistem Komputer Vol. 5 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Serang Raya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1069.147 KB)
Penerapan ilmu komputer semakin meluas ke berbagai bidang. Pesatnya perkembangan teknologi informasi telah memberikan dampak positif pula pada bidang kesehatan saat ini. Pemanfaatan teknologi informasi pada bidang kesehatan dapat digunakan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan yang lebih baik. Salah satu implementasinya adalah untuk melakukan diagnosa penyakit gigi dan mulut. Penyakit gigi menjadi hal yang penting untuk diperhatikan oleh karena efek yang ditimbulkan penyakit gigi akan dirasakan juga oleh bagian tubuh yang lain. Selain dari itu, keterbatasan informasi, kehadiran tenaga medis gigi dan biaya perawatan yang mahal merupakan salah satu penyebab munculnya permasalahan yang lebih luas pada penanganan penyakit gigi. Pada penelitian ini dibangun suatu aplikasi sistem pakar berbasis webguna membantu konsultasi bagi pasien penderita sakit gigi dan mulut. Metode yang diterapkan adalah Forward Chaining dengan mempekerjakan pola algoritma. Diharapkan dengan adanya aplikasi ini dapat digunakan untuk mendiagnosa penyakit gigi dan mulut dimanapun dan kapanpun melalui device yang terhubung internet.
SISTEM INFORMASI INVENTORI BARANG MENGGUNAKAN METODE OBJECT ORIENTED DI PT. LIVAZA TEKNOLOGI INDONESIA JAKARTA
Omar Pahlevi;
Astriana Mulyani;
Miftahul Khoir
PROSISKO: Jurnal Pengembangan Riset dan Observasi Sistem Komputer Vol. 5 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Serang Raya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1197.417 KB)
PT. Livaza Teknologi Indonesia (Livaza.com) adalah sebuah perusahaan startup yang bergerak di bidang e-commerce khusus untuk furniture. Masalah yang sering terjadi di PT. Livaza Teknologi Indonesia adalah dalam mengelola inventory barang. Semua kegiatan tersebut masih dilakukan secara manual dan dalam penerimaan barang masuk dan barang keluar masih juga masih belum terkontrol dengan baik, terlihat dengan masih adanya data barang yang tidak sesuai dengan catatan stoknya. Oleh karena itu, penulis ingin memberikan solusi kepada PT. Livaza Teknologi Indonesia dengan membuat suatu aplikasi berbasis web untuk mengelola data inventory barang tersebut. Dalam membangun sistem informasi inventory barang ini penulis menggunakan metodologi pengembangan sistem Unified Approach dan UML sebagai tools dalam tahap perancangan, bahasa pemrograman yang digunakan untuk membangun sistem informasi tersebut menggunakan PHP (PHP Hypertext Pre-processor) dan MySQL sebagai database. Texteditor yang digunakan untuk menulis code program menggunakan Sublime Text. Dengan adanya sistem informasi inventory barang ini diharapkan, agar di dalam pengelolaan inventory barang menjadi lebih efektif dan efisien.
PENERAPAN VOICE OVER INTERNET PROTOKOL (VOIP) UNTUK OPTIMALISASI JARINGAN PADA BADAN KEPENDUDUKAN DAN KELUARGA BERENCANA NASIONAL
Ali Azhar;
Mohammad Badrul;
Akmaludin Akmaludin
PROSISKO: Jurnal Pengembangan Riset dan Observasi Sistem Komputer Vol. 5 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Serang Raya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (656.635 KB)
Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Merupakan lembaga pemerintah Non Departemen Indonesia yang bertugas melaksanakan tugas pemerintahan di bidang keluarga berencana dan keluarga sejahtera. Salah satu aspek penting penunjang kelancaran setiap program yang diusung BKKBN adalah kelancaran dalam bidang komunikasi, sementara itu pada BKKBN pusat saat ini terdapat beberapa kendala yang dirasa cukup serius dalam bidang infrastruktur komunikasi, yaitu kurang optimalnya jaringan komunikasi pada BKKBN pusat dengan wilayah Indonesia bagian timur yaitu Provinsi Maluku Utara dan Papua Barat yang masih menggunakan media telepon konvensional biasa untuk melakukan komunikasi antar Provinsi yang dirasa belum optimal dari segi pemberdayaan jaringan yang ada. Untuk mengoptimalkan jaringan komunikasi pada BKKBN dengan Provinsi terkait, maka diperlukan implementasi jaringan komunikasi VOIP pada BKKBN Pusat dengan Provinsi Maluku Utara dan Papua Barat. VOIP (Voice over Internet Protocol) adalah teknologi yang mampu melewatkan trafik suara, video dan data yang berbentuk paket melalui jaringan IP, dan menjamin keamanan jenis komunikasi yang dilakukan dengan jaringan komunikasi VOIP tersebut.
APLIKASI PENGAJUAN CUTI ONLINE BERBASIS ANDROID PADA PT. PANASONIC GOBEL ECO SOLUTIONS SALES INDONESIA
Cahyani Budihartanti;
Chairul Umam
PROSISKO: Jurnal Pengembangan Riset dan Observasi Sistem Komputer Vol. 5 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Serang Raya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1170.835 KB)
Saat ini teknologi berkembang dengan pesat, khususnya di bidang perangkat mobile. Penggunaan cara manual sudah mulai ditinggalkan, dan diganti dengan proses komputerisasi dan dibantu oleh aplikasi yang dapat memudahkan manusia dalam kehidupan sehari-hari. Pengajuan cuti di PT. Panasonic Gobel Eco Solutions Sales Indonesia saat ini masih menggunakan cara manual, yaitu dengan mengisi form cuti yang rawan hilang atau rusak sehingga menyulitkan proses rekapitulasi. Oleh sebab itu, penulis merasa perlu untuk mengembangkan sebuah aplikasi cuti online dan berbasis android, sehingga mengurangi kesalahan-kesalahan tersebut di atas. Aplikasi ini menggunakan database online, yang bisa diakses dengan sambungan internet yang tersedia di android. Aplikasi ini juga memungkinkan karyawan mengetahui sisa cuti, sehingga bisa merencanakan pengambilan cuti secara real tanpa harus bertanya kepada HRD.
ANALISIS JARINGAN LOCAL AREA NETWORK (LAN) PADA PT. MUSTIKA RATU Tbk JAKARTA TIMUR
Indra Riyana Rahadjeng;
Ritapuspitasari Ritapuspitasari
PROSISKO: Jurnal Pengembangan Riset dan Observasi Sistem Komputer Vol. 5 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Serang Raya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (444.837 KB)
Perkembangan teknologi internet saat ini semakin memudahkan berbagai kalangan untuk saling berinteraksi atau bertukar informasi hingga milyaran data serta segudang manfaat lainnya dalam sebuah jaringan komputer atau lebih. Secara umum terdapat empat jenis jaringan komputer yaitu PAN (Personal Area Network), LAN (Local Area Network), MAN (Metropolitan Area Network) dan WAN (Wide Area Network). PT Mustika Ratu Tbk merupakan perusahaan yang bergerak di bidang perindustrian jamu dan kosmetik tradisional Indonesia, dan memiliki banyak cabang di berbagai negara, memanfaatkan jaringan LAN untuk menghubungkan komputer satu dengan komputer lainnya. Pada jam-jam tertentu banyak client yang menggunakan jaringan secara bersamaan sehingga koneksi menjadi lambat. Terdapat client yang tidak mendapat IP, diakibatkan terserang oleh virus. Untuk itulah penulis melakukan penelitian pada jaringan LAN PT Mustika Ratu Tbk agar dapat membantu menangani permasalahan yang terjadi. LAN tergolong jaringan komunikasi kecepatan tinggi dan sifatnya dipengaruhi oleh media transmisi bersama dengan topologi dan protokol yang digunakan. Topologi yang digunakan dalam jaringan yang terbentuk di PT Mustika Ratu adalah topologi bintang atau star, dan Jaringan Local Area Network (LAN) yang ada pada PT. Mustika Ratu Tbk Jakarta-Timur (Ciracas) menggunakan jaringan VPN IP tunnel by mikrotik.
PENERAPAN ALGORITMA HUFFMAN UNTUK APLIKASI PENGAMANAN SMS PADA MOBILE PHONE BERBASIS ANDROID
Fitria Purwaningsih;
Desmulyati Desmulyati
PROSISKO: Jurnal Pengembangan Riset dan Observasi Sistem Komputer Vol. 5 No. 1 (2018)
Publisher : Universitas Serang Raya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (913.774 KB)
Perkembangan perangkat mobile phone yang dikenal dengan telepon genggam atau telepon seluler pada teknologi informasi dan komunikasi saat ini semakin marak. Dimana telepon seluler juga menyediakan media komunikasi yang beragam, salah satunya adalah SMS. Penggunaan SMS menjadi populer di kalangan masyarakat karena dengan begitu mudahnya dapat saling bertukar informasi tanpa batasan jarak dan waktu. Celah keamanan terbesar pada komunikasi via SMS adalah pesan yang dikirimkan akan disimpan di SMSC (Short Message Service Center), yaitu tempat dimana SMS disimpan sebelum dikirim ke tujuan. Pesan yang sifatnya plaintext ini dapat disadap oleh siapa saja yang berhasil memiliki akses ke dalam SMSC. Manfaat dari metode enkripsi digunakan untuk menjaga keamanan data pada pesan teks yang tersimpan di dalam memori ponsel agar terhindar dari pembajakan oleh pihak yang tidak diinginkan dan data-data yang dikirimkan diubah sedemikian rupa sehingga tidak mudah disadap. Menggunakan Algoritma Huffman untuk mengkodekan setiap karakter ke dalam representasi bit. Aplikasi ini diterapkan pada perangkat Android, menggunakan bahasa pemrograman Java, dengan tools system UML (Unified Modeling Language), untuk membangun aplikasi pengamanan SMS yang mampu mengenkripsi dan dekripsi pesan teks sesuai algoritma yang diterapkan.