cover
Contact Name
Dwi Susilowati
Contact Email
seagri@unisma.ac.id
Phone
+6289650421084
Journal Mail Official
seagri@unisma.ac.id
Editorial Address
Jl. MT Haryono No.193 Malang
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
SEAGRI
ISSN : 23391111     EISSN : -     DOI : 10.33474
SEAGRI is a periodical journal of the Department of Socio-economy, Agribusiness Study Program, Faculty of Agriculture, Islamic University of Malang, which is published twice a year, in February and June. SEAGRI can be a reference for writers who will publish manuscripts, or readers who will write manuscripts. The article, which will be published in the SEAGRI journal, refers to analysis studies or research results, services related to socio-economic and agricultural business.
Articles 175 Documents
EFISIENSI DAN RISIKO USAHATANI JERUK KEPROK DI DESA SELOREJO, KECAMATAN DAU, KABUPATEN MALANG Brilyan Yoga Aditya Pramadinata; Nikmatul Khoiriyah; Lia Rohmatul Maula
Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian dan Agribisnis Vol 9, No 4 (2021): Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian Dan Agribisnis (SEAGRI)
Publisher : Program Studi Agribisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (403.993 KB)

Abstract

AbstrakPermintaan jeruk keprok meningkat pada masa pandemic Covid 19, namun risiko usahatani jeruk keprok juga makin tinggi dengan perubahan iklim beberapa tahun terakhir ini. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) menganalisis efisiensi pada usahatani jeruk keprok dan 2) menganalisis tingkat risiko usahatani jeruk keprok. Penelitian ini dilaksanakan pada Bulan Pebruari hingga April 2021 di Desa Selorejo, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, Jawa timur. Jumlah responden sebanyak 30 petani jeruk keprok, ditentukan secara Accidental Sampling. Metode analisis data menggunakan analisis R/C Ratio dan Koefisien Variasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa usahatani jeruk keprok efisien, ditunjukkan oleh nilai R/C ratio sebesar 5,02. Penerimaan usahatani jeruk keprok sebesar Rp 31.418.091 dan biaya produksi usahatani jeruk keprok sebesar Rp.6.2221.409. Setiap Rp.1,- biaya yang dikeluarkan untuk usahatani jeruk memperoleh penerimaan sebebsar Rp.5,02. Risiko terbesar yang dihadapi petani jeruk keprok di Desa Selorejo, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang adalah risiko harga, kemudian risiko produksi dan risiko pendapatan. Hal ini ditunjukkan oleh nilai koefisien variasi lebih dari 0,5. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa risiko usahatani jeruk keprok yang ditanggung petani cukup tinggi.Kata Kunci : Efisiensi, Risiko Usahatani, Jeruk Keprok
PERAN KELOMPOK TANI DALAM MENINGKATKAN PRODUKTIVITAS USAHATANI KENTANG DI DESA SUMBER BRANTAS KECAMATAN BUMIAJI KOTA BATU Dwi Febrianty Nabila Wardani; Dwi Susilowati; Farida Syakir
Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian dan Agribisnis Vol 7, No 2 (2019): SEAGRI
Publisher : Program Studi Agribisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (155.953 KB)

Abstract

ABSTRACTEvery years, the demand of potatoes, population, income and potatoes processing industries are tends to increased. Production, land and potatoes's productivity are fluctuated from 2014 to 2017. Because of this problem, government should be concerned about agricultural development in Indonesia. In agricultural development, the farmers have important role. Therefore, empowerment of farming communities has to be done, so the farmers could handle any problems that occurs in their farm. One of government's programs to solve this problem is developing group of farmers in every villages. The aim of this research is to identify the role of farmer's group that influenced potatoes's productivity. Proportionate stratified random sampling is used for sampling method in this research. The research was conducted with 53 respondents. Those respondents are analyzed using frequency table and multiple linear regression. Frequency table results showed that the most important activity for farmer is routine meetings. Meanwhile, the activity that influenced potatoes's productivity (alfa = 0,10) are counseling, routine meetings and RDKK's forming. The using of subsidies fertilizer & excellent seeds are not influence potatoes's productivity.Keyword : potatoes, the role of farmer’s group.
ANALISIS STRATEGI PEMASARAN TERASI BAWANG (SIWANG) (Studi Kasus: UMKM Siwang Nounna Saritie di Desa Sleman Lor, Kecamatan Sliyeg, Kabupaten Indramayu) Jaenah Elmi; Dwi Susilowati; Moh Nurhadi Sudjoni
Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian dan Agribisnis Vol 9, No 2 (2021): SEAGRI Volume 9 No 2 Tahun 2021
Publisher : Program Studi Agribisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (172.269 KB)

Abstract

AbstractTujuan penelitian ini adalah adalah 1) Menganalisis STP (segmentation, targeting, positioning) pada produk Siwang di UMKM Siwang Nounna Saritie. 2) Menganalisis implementasi Marketing Mix 4P (product, price, place, promotion) pada produk Siwang di UMKM Siwang Nounna Saritie. 3) Menganalisis strategi pemasaran Siwang Nounna Saritie dengan menggunakan SWOT (strength, weakness, opportunity, threat). Metode penelitian Mixed-method adalah penelitian dimana penulis mengkombinasikan elemen dari pendekatan penelitian kualitatif dan kuantitatif dengan tujuan mendapatkan pemahaman yang lebih luas sekaligus mendalam atas suatu realitas sosial. Metode pengambilan data dengan mengumpulkan data primer dan skunder. Siwang Nounna Saritie telah menggunakan STP dan Bauran Pemasaran dalam melakukan pemasaran.Berdasarkan analisis SWOT bahwa pada Siwang Nounna Saritie memiliki matriks IFAS, EFAS, dan IE. Dari hasil IFAS 3,1 dan EFAS 2,1 menunjukan nilai IE berada di posisi sel IV yaitu tumbuh dan membangun (grow and buld). Matriks SWOT yang diketahui di Siwang Nounna Saritie adalah Alternatif strategi SO atau agresifSaran: 1. Siwang Nounna Saritie dapat memaksimalkan STP (segmenting, targeting, positioning) dengan memperluas pangsa pasar di dalam Negeri maupun luar Negeri, dengan cara| 2 |bekerja sama dengan ritel minimarket atau pusat oleh- oleh yang ada di dalam Negeri dan luar Negeri. 2. Penerapan Marketing Mix 4P (product, price, place, promotion) dapat menambah jenis kemasan saset produk Siwang agar lebih ekonomis, memperluas promosi dengan menggunakan sponsorship, 3. Selain itu, pengunaan SWOT dilihat dari integrasi kebelakang Siwang Nounna Saritie dapat menjalin kerjasama dengan banyak pemasok seperti petani atau kelompok tani sehingga mampu berdayasaing di pasaran.Kata kunci: Strategi Pemasaran Bawang Merah Goreng, STP, Marketing Mix 4P, SWOT.
ANALISIS RISIKO PRODUKSI USAHATANI PADI SAWAH DI DESA TEGALGONDO KECEMATAN KARANGPLOSOS KABUPATEN MALANG Nurhasanah Nurhasanah
Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian dan Agribisnis Vol 7, No 4 (2019): Seagri
Publisher : Program Studi Agribisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (624.008 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor apa saja yang mempengaruhi risiko produksi padi sawah dan menganalisis preferensi petani dalam menghadapi risiko produksi padi sawah. Penelitian ini ditentukan secara random sampling di Desa Tegalgondo Kecamatan Karangplosos Kabupaten Malang. Metode penarikan sampel yang digunakan dengan cara pendekatan komoditas, sehingga sampel yang diperoleh yaitu 30 petani padi sawah dari 226 populasi yang tersebar di Desa tegalgondo. Metode analisis yang digunakan yaitu, analisis fungsi produksi cobb-douglas, analisis variance produksi dan analisis Observed Economic Behaviour (OEB). Hasil penelitian menunjukan faktor yang berpengaruh signifikan terhadap risi produksi padi sawah yaitu benih, dan pupuk urea. Preferensi petani terhadap factor produksi yang mempengaruhi risiko produksi yaitu benih (risk averse), dan pupuk urea (risk averse).
Analisis Risiko Usahatani Bawang Merah Di Desa Sajen Kecamatan Pacet Kabupaten Mojokerto Yosi Hudaya Putra; Dwi Susilowati; Farida Syakir
Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian dan Agribisnis Vol 8, No 2 (2020)
Publisher : Program Studi Agribisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (781.62 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan usahatani, mengetahui faktor-faktor yang mepengaruhi produksi dan risiko produksi serta menganalisis preferensi petani terhadap risiko produksi pada usahatani bawang merah di Desa Sajen Kecamatan Pacet Kabupaten Mojokerto. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah simple random sampling yaitu metode penarikan sampel acak sederhana, jumlah sampel yang diperoleh yaitu 30 petani bawang merah dari 183 populasi yang tersebar di Desa Sajen Kecamatan Pacet kabupaten Mojokerto. Analisis data yang digunakan adalah analisis usahatani dan analisis fungsi Cobb Douglas, fungsi variansi (risiko) produksi, serta analisis preferensi petani Obeseved Economic Behavior (OEB). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa nilai R/C ratio sebesar 2,8 yang berarti bahwa usahatani bawang merah ini layak untuk diusahakan. Dari hasil analisis faktor – faktor yang mempengaruhi produksi adalah variabel benih, pupuk KCL, pupuk urea, dan tenaga kerja. Hasil analisis faktor – faktor yang mempengaruhi risiko produksi ada dua yaitu pupuk urea dan pupuk ZA. Preferensi petani terhadap variabel yang berpengaruh terhadap risiko produksi bawang merah di Desa Sajen Kecamatan Pacet Kabupaten Mojokerto adalah cenderung menghindari risiko (Risk Averse).Kata kunci: risiko, usahatani bawang merah.
ANALISIS NILAI TAMBAH DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI EFISIENSI TEKNIS PADA AGROINDUSTRI KERIPIK APEL DI KOTA BATU Sofi Amaliyah Wulansari
Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian dan Agribisnis Vol 7, No 3 (2019): SEAGRI
Publisher : Program Studi Agribisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (135.756 KB)

Abstract

Abstract This study aims to: (1) know how much the value of R / C Ratio and income in the apple chips agro-industry in Batu City. (2) knowing the great value added to the apple chips agroindustry in Batu City. (3) knowing the factors which influence technical efficiency in apple chips agroindustry in Batu City. The location of the study was conducted purposively in Batu City. The number of samples was determined by 30 producers of apple chips using a simple random method. The data analysis used income analysis, analysis of added value by hayam methods and analysis of frontier production functions by Maximum Likelihood Estimation (MLE) method. The results of this study showed that the profits obtained in one production process amounted to Rp. 889,563 with an R / C ratio of 1.50, which means that the apple chips industry is worth being bussiness. The added value which obtained from 1 kg of raw material of apples used for apple chips will provide added value of Rp. 16,316.7. Production factors have a significant effect on apple chips production is raw material and labor. While some socio-economic factors that significantly influenced are age, experience and income. Keywords: apple chips, added value, technical efficiency of agroindustry.
ANALISIS EFISIENSI USAHATANI PADI DAN FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKSI DI DESA SELOKAJANG KECAMATAN SRENGAT KABUPATEN BLITAR Aldyferdian Mahesta Jaya; Dwi Susilowati; Moh Nurhadi Sudjoni
Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian dan Agribisnis Vol 10, No 1 (2022)
Publisher : Program Studi Agribisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (500.922 KB)

Abstract

ABSTRAK            Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efisiensi dan faktor-faktor yang mempengaruhi produksi pada usahatani padi. Penelitian ini dilakukan di Desa Selokajang, Kecamatan Srengat, Kabupaten Blitar yang ditentukan secara sengaja (purposive method). Metode pengambilan sampel menggunakan metode acak sederhana (Simple Random Sampling) dengan jumlah responden sebanyak 40 orang. Metode analisis data yang digunakan adalah R/C ratio dan Regresi Linier Berganda. Hasil anlaisis menunjukkan bahwa rata-rata total Rp.14.279.300, penerimaan Rp. 20.143.970, pendapatan Rp. 5.864.620, Dan R/C ratio 1,43. Selanjutnya ditemukan bahwa faktor-faktor yang berpengaruh nyata terhadap produksi adalah Pupuk Urea, Pupuk Phonska, Pupuk Organik dan Pupuk ZA. Faktor-faktor yang tidak mempengaruhi produksi adalah Luas Lahan, Benih, Pupuk SP-36, Obat dan Tenaga Kerja.Kata kunci: efisiensi dan faktor-faktor
"Analisis Partisipasi Masyarakat Pada Program Php2D Himagri Unisma Di Kelurahan Merjosari Kota Malang" Sacico Desi Andriani; Dwi Susilowati; M. Noerhadi Sudjoni
Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian dan Agribisnis Vol 9, No 3 (2021): Seagri Volume 9 Nomor 2 Tahun 2021
Publisher : Program Studi Agribisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (430.886 KB)

Abstract

Abstrak Penelitian tentang analisis partisipasi pada program PHP2D HIMAGRI UNISMA di Kelurahan Merjosari kota Malang. Telah selesai dilaksanakan pada tanggal 20 desember 2020 sampai 30 januari 2021. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat partisipasi kelompok tani wanita pada kegitan program PHP2D, dan faktor umur, usia, pendapatan, pekerjaan dan luas lahan. Sampel pada penelitian ini di bagi menjadi dua yaitu: 1) tingkat partisipasi kelompok tani tinggi ≥50%, 2) partisipasi kelompok tani rendah < 50%. Penelitian ini menggunakan rumus tingkat partisipasi dan regresi logistic biner. Hasil penelitian menujukkan terhadap tingkat partisipasi kelompok tani wanita adalah pada variabel: faktor jumlah keluarga, luas pekarangan, dan pendapatan yang berpengaruh secara signifikan terhadap tingkat partisipasi pada program PHP2D HIMAGRI UNISMA. Kata kunci: tingkat partisipasi, program PHP2D, regresi logistic biner.
Kelembagaan Pemasaran dan Usahatani Porang di Kecamatan Saradan Kabupaten Madiun Iza Ari Arafia
Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian dan Agribisnis Vol 8, No 1 (2020)
Publisher : Program Studi Agribisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (72.374 KB)

Abstract

Porang merupakan komoditas ekspor unggulan di Jawa Timur dengan salah satu daerah penghasil porang terbesar di Kecamatan Saradan Kabupaten Madiun. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kelembagaan usahatani, mengetahui pola dan saluran pemasaran, kelayakan usahatani, nilai tambah, serta efisiensi pemasaran. Penelitian ini dilakukan di Desa Klangon Kecamatan Saradan Kabupaten Madiun. Analisis yang dilakukan meliputi analisis R/C Ratio, nilai tambah, marjin pemasaran, efisiensi pemasaran, keuntungan pemasaran, analisis integrasi pasar, dan analisis transmisi harga. Hasil penelitian menunjukkan kelembagaan usahatani memiliki kinerja dan menjalankan fungsinya dengan baik. R/C Ratio usahatani sebesar 3,49. Nilai tambah pengolahan chip di tingkat sedang dengan nilai 15,25% dari nilai produksi. Terdapat dua saluran pemasaran yaitu saluran I: petani porang à pedagang pengumpul, saluran II: petani porang à tengkulak à pedagang pengumpul. pemasaran yang paling efisien adalah saluran I komoditas penjualan chip dengan nilai efisiensi marjin terendah sebesar 3,85% dan farmer share tertinggi sebesar 96,1%. Harga yang paling berpengaruh langsung terhadap petani adalah harga pedagang pengumpul dengan nilai koefisien regresi 0,877, t hitung 4,87, nilai signifikan 0,002. Pasar yang terbentuk dari analisis transmisi harga adalah pasar monopsoni dan pasar oligopoli.
BAURAN PEMASARAN DAN FAKTOR SOSIAL EKONOMI TERHADAP RESPON KONSUMEN JAMUR TIRAM Dian Mayasari; Moch Noerhadi Sudjoni; Nikmatul Khoiriyah
Jurnal Sosial Ekonomi Pertanian dan Agribisnis Vol 9, No 1 (2021): SEAGRI VOLUME 9 NO 1 2021
Publisher : Program Studi Agribisnis

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (529.74 KB)

Abstract

AbstrakJamur Tiram merupakan komoditi pertanian yang mudah untuk di budidayakan dan memiliki peluang usaha yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh bauran pemasaran dan faktor social ekonomi terhadap respon konsumen jamur tiram. Pengambilan sampel menggunakan Accidental Sampling sebanyak 85 orang. Analisis data menggunakan regresi linier berganda dan structural equation modeling. Harga berpengaruh positif dan signifikan sedangkan produk, promosi dan lokasi tidak berpengaruh terhadap respon konsumen jamur tiram. Croos Loading seluruh indikator di varibel memenuhi validitas dengan seluruh nilai > 0,05. Seluruh nilai Cronbach’s Alpha dan Composite Reliability > 0,7 sehingga varibel laten dikatakan reliabel. Faktor social ekonomi pekerjaan dan harga berpengaruh signifikan sedangkan jenis kelamin, umur dan pendapatan tidak berpengaruh terhadap respon konsumen jamur tiram. Kata kunci: Jamur Tiram, Bauran Pemasaran, Faktor Sosial Ekonomi.

Page 6 of 18 | Total Record : 175