cover
Contact Name
Hidayat
Contact Email
hidayat@umg.ac.id
Phone
+6281216316363
Journal Mail Official
hidayat@umg.ac.id
Editorial Address
Jl. Sumatera No.101, Gn. Malang, Randuagung, Kec. Kebomas, Kabupaten Gresik, Jawa Timur 61121
Location
Kab. gresik,
Jawa timur
INDONESIA
JUSTI (Jurnal Sistem dan Teknik Industri)
ISSN : 27454010     EISSN : 27460835     DOI : http://dx.doi.org/10.30587/justicb.v2i4
Jurnal Sistem Dan Teknik Industri (JUSTI) merupakan jurnal mahasiswa yang berkomitmen untuk menerbitkan karya ilmiah dengan tema di bidang teknik industri, manajemen dan produksi. JUSTI mendedikasikan diri sebagai wadah bagi para penulis untuk mempublikasikan ide dan karya ilmiahnya. JUSTI adalah portal jurnal terbuka (Open Access Journal) yang diterbitkan oleh Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Muhammadiyah Gresik.
Articles 292 Documents
Analisis Keselamatan Dan Kesehatan Kerja Di Pekerjaan Fabrikasi Dengan Menggunakan Metode HIRA Dan FTA (Studi Kasus : CV Karya Manunggal Teknik) Rohmat, Rohmat; hidayat, hidayat
JUSTI (Jurnal Sistem dan Teknik Industri) Vol 3 No 1 (2022): justi
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/justicb.v3i1.4758

Abstract

Dalam kelangsungan proses operasi atau proses produksi, peranan manusia masih merupakan hal yang paling utama. Pada pelaksanaan proses operasi di CV Karya Manunggal Teknik masih bergantung penuh dari peranan manusia. Tetapi tidak dibarengi dengan pemahaman terhadap pekerja mengenai prosedur kerja yang benar. Sehingga pekerja tidak mengetahui risiko potensi bahaya yang akan terjadi dan dampak yang akan diakibatkannya sampai dengan faktor penyebab dari timbulnya risiko potensi bahaya itu muncul atau terjadi. Dari hal ini, maka bagaiamana cara untuk mengetahui setiap bahaya yang akan terjadi. Untuk itu dengan pendekatan metode Hazard Identification and Risk Asessment dan metode Fault Tree Analysis, bisa menyelesaikan permasalahan yang terjadi. Dapat diketahui risiko bahaya yang terjadi dan yang akan muncul pada setiap jenis pekerjaan. Pekerjaan pembuatan kanopi dan pagar terdapat 9 risiko bahaya, pekerjaan pembuatan poros pintu terdapat 6 risiko bahaya, pekerjaan pembuatan as roda terdapat 6 risiko bahaya, pekerjaan pembuatan rak sepatu dan rak bunga terdapat 4 risiko bahaya dan pekerjaan pembuatan tralis terdapat 3 risiko bahaya. Dari hasil pengolahan dan analisis dapat diketahui terdapat 8 risiko bahaya yang memiliki tingkat nilai yang paling tinggi. Maka dapat diketahui masing – masing penyebab dari risiko bahaya yang memiliki kategori risiko bahaya yang paling tinggi tersebut. Diantaranya terdapat 31 penyebab dari ke 8 jenis risiko bahaya yang memiliki kategori tinggi.
JURNAL ANALISIS KEPUASAN PELANGGAN MENGGUNAKAN PENDEKATAN IMPROVEMENT GAP ANALYSIS DAN CUSTOMER SATISFACTION INDEX STUDI KASUS PADA KANTOR POS PROCESSING CENTER GRESIK YAHYA RACHMADANY
JUSTI (Jurnal Sistem dan Teknik Industri) Vol 3 No 1 (2022): justi
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/justicb.v3i1.4526

Abstract

ABSTRACT PT POS Indonesia or better known as the Post Office is one of the business entities engaged in services, especially correspondence. PT. POS Indonesia is one of the service businesses that is also experiencing intense competition. This increasingly fierce competition can be seen with the increasing number of emerging expeditions and multinational private freight forwarding companies, including DHL, Fed-ex (Federal Express), TNT, JNE, J&T. PT. Pos Indonesia won the 2022 Courier Service Top Brand Award at rank 3. The services offered by competitors are also diverse, thus it will be a distinct feature and advantage for each expedition. This requires the owner or manager of the expedition to create a strategy to be able to compete and be superior to its competitors. This study uses the calculation of the application of the IGA (Improvement Gap Analysis) method and the CSI (Customer Satisfaction Index) method so that the level of consumer satisfaction with the service quality of the Post Office will be known. Based on the results of research that has been carried out at the Gresik Processing Center Post Office, the value of the level of customer satisfaction with the Gresik Processing Center Post Office service is 78.10%, which means that customers feel "satisfied" with the service performance of the Post Office. To improve the quality of post office services more optimally, the post office must immediately improve the attributes, including: speed and accuracy of employees during the administrative process, the ability of the post office to respond to complaints, criticism or suggestions from consumers, skilled employees in handling customers and guarantee of trust in service. Keywords: IGA (Improvement Gap Analysis), CSI (Customer Satisfaction Index)
Analisi Efektivitas pada Conveyor Continuous Ship Unloader I (CSU I) dengan Metode Overall Equiment Effectiveness (OEE) dan Failure Mode and Effects Analysis (FMEA) Widhahul Marwah; Dzakiyah Widyaningrum; Elly Ismiyah
JUSTI (Jurnal Sistem dan Teknik Industri) Vol 3 No 1 (2022): justi
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/justicb.v3i1.4430

Abstract

Petrokimia Gresik merupakan suatu perusahaan yang bergerak dibidang agribisnis dan berfokus dalam produksi pupuk, salah satu fasilitas yang dimiliki oleh perusahaan ini adalah TUKS (Terminal Khusus Untuk Kepentingan Sendiri) yang digunakan sebagai tempat berlangsungnya kegiatan bongkar muat, dalam kegiatan bongkar muat alat bongkar muat sangat berpengaruh dalam keberlangsungan kegiatan bongkar alat tersebut harus selalu efektif salah satu alat yang sering digunakan adalah continuous ship unloader 1 pada kegiatan bongkar muat berlangsung conveyor CSU I selalu terhubunga dengan CSU I untuk membawa cargo dari kapal ke gudang tujuan, Penelitian ini bertujuan untuk membantu meningkatkan efektivitas mesin agar tidak terjadi kerugian dikarenakan tidak dapat melakukan kegiatan bongkar muat sesuai pernjanjian yang ditentukan dengan melakukan analisis efektivitas mesin conveyor continuous ship unloader I (CSU I). Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah overall equipment effectiveness (OEE) dan failure mode and effects analysis (FMEA) yang dalam proses analisis tersebut didapatkan hasil faktor apa saya yang mempengaruhi kefektivitas mesin yang kemudian dihitung nilai RPN, dengan nilai tersebut dapat disimpulkan faktor kegagalan apa saya yang perlu ditangani lebih dulu dan ususalan perbaikan yanng bisa diterapkan perusahaan untuk meningkatkan efektivitas mesin conveyor CSU I.
Penerapan Metode Quality Function Deployment (QFD) Kualitas Produk Songkok (Studi Kasus UMKM Bungah) hidayat hidayat
JUSTI (Jurnal Sistem dan Teknik Industri) Vol 3 No 1 (2022): justi
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/justicb.v3i1.4759

Abstract

Songkok atau kopyah merupakan sebuah tambahan pemanis dalam beribadah khususnya di Indonesia. Ketidaksesuaian songkok dengan ktriteria keinginan konsumen merupakan salah satu kendala dalam upaya meningkatkan kualitas produk songkok tersebut. Akibat dari songkok yang tidak sesuai dengan keinginan konsumen, mengakibatkan konsumen tidak merasa puas terdahap produk tersebut dan dapat mengakibatkan pelanggan beralih ke produk lain yang sudah sesuai dengan kriteria konsumen. Dalam penelitian ini membahas tentang analisa kualitas produk songkok di salah satu perusahaan, analisa produk songkok yang berkualitas sesuai dengan atribut keinginan konsumen dan sesuai dengan pengkatagorian Model Kano. Metode yang digunakan dalam Analisa songkok menggunakan metode pengkatagorian Model Kano dan QFD (Quality Function Deployment). Untuk data Kano dan QFD menggunakan penyebaran prakuisioner pendahuluan untuk mencari pengkatagorian konsumen dan selanjutmya penyebaran kuisioner untuk atribut produk songkok, kemudian dilakukan penyebaran kuisioner kedua untuk mengetahui tingkat kepentingan dan kepuasan atribut produk songkok serta penyebaran kuisioner untuk mengetahui kepuasan dan kepentingan pesaing. Untuk data penyebaran kuisioner dilakukan penyebaran sebanyak 90 dari konsumen maupun pelanggan. Berdasarkan pengolahan data kuisioner dengan bantuan Metode Kano dan metode QFD (Quality Function Deployment) maka didapatkan kebutuhan yang diinginkan konsumen berdasarkan urutan raw weight konsumen dari yang pertama sampai yang terakhir label merk songkok (0,087).
ANALISIS PENGUKURAN PRODUKTIVITAS DENGAN METODE OBJECTIVE MATRIX (OMAX) DI UD RISSLIN GRESIK Rosikhul Islah Ilhami
JUSTI (Jurnal Sistem dan Teknik Industri) Vol 3 No 1 (2022): justi
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/justicb.v3i1.4755

Abstract

Persaingan industri semakin ketat dalam perjalanannya dan perusahaan dituntut untuk mampu menghadapi persaingan tersebut. Selama ini UKM belum mengetahui produktivitas yang dicapai dan kriteria yang mempengaruhi produktivitas. Dari permasalahan tersebut, kemudian bagaimana mengetahui produktivitas yang dicapai dan kriteria yang mempengaruhi produktivitas. Penelitian ini menggunakan metode Objective Matrix, dengan langkah-langkah: kriteria, perhitungan rasio, goal setting, interpolasi nilai matriks, pembobotan menggunakan metode AHP, dan metode Fault Tree Analysis (FTA) untuk menganalisis permasalahan dan memberikan saran perbaikan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pada beberapa periode terjadi kenaikan dan penurunan, seperti pada bulan Maret nilai IP positif dan tertinggi adalah 54,04% dan peningkatan dinilai saat menghitung pengukuran arus dari 3,96 menjadi 6,10. Namun pada bulan Agustus ditemukan nilai IP negatif sebesar -35,66% dari bulan sebelumnya. Saran perbaikan diberikan berdasarkan akar masalah yang diperoleh (minimal cut-set) melalui Fault Tree Analaysis: Melakukan uji komparatif berdasarkan rekomendasi hasil penjualan yang ada, selektif dalam memilih pemasok dan lebih memperhatikan kualitas produk, memberikan pelayanan secara teratur pelatihan oleh orang-orang yang berpengalaman, mendedikasikan pengetahuan tentang cara bekerja yang benar dan efektif, Memberikan gaji lembur kepada karyawan yang melakukan lembur, Meningkatkan kualitas produk yang ada dan memberikan jaminan kepada pelanggan, Memilih pemasok bahan baku yang dapat dipercaya dan menemukan pemasok dalam negeri yang biaya lebih murah dan kualitas unggul
PERANCANGAN ULANG TATA LETAK FASILITAS MENGGUNAKAN METODE MULTI-OBJECTIVE FUNCTION DAN SIMULASI ARENA Rizaldi Syargawi
JUSTI (Jurnal Sistem dan Teknik Industri) Vol 3 No 1 (2022): justi
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/justicb.v3i1.4756

Abstract

PT. Sumber Urip Sejati adalah perusahaan yang bergerak di bidang karoseri dan juga distributor velg. Dalam produksi trailer ada beberapa tahap untuk menghasilkan sebuah produk trailer, yaitu tahap perakitan, tahap pengecatan dan tahap perakhir adalah tahap pemasangan aksesoris. Tata letak PT. Sumber Urip Sejati memiliki kekurangan yaitu layout yang tidak menguntungkun dalam segi material handling. Pada metode MOF (Multi_Objective Function) pengatuiran site layout harus mempunyai data berupa jarak dan juga frekuensi penggunaan fasilitas untuk melakukan perhitungan demi mendapatkan site layout yang maksimal. Pada metode MOF terdapat 2 variabel yang biasanya digunakan pada metode ini yaitu Travel Distance (TD) dan Safety Index (SI). Pada penelitian ini juga meggunakan Arena untuk mengetahui performa layout awal dan layout usulan. Dari hasil penelitian bahwa dalam penelitian ini terjadi pengurangan jarak perpindahan material dari layout awal sebesar 47786 meter menjadi 44066 meter pada layout usulan dan juga pada layout usulan terjadi penurunan nilai Safety Index dari layout awal sebesar 1649,9 menjadi 1626,4.
USULAN PERBAIKAN PROSES PRODUKSI TAS PINGGANG UNTUK MEMINIMALKAN KECACATAN PRODUK DENGAN METODE SIX SIGMA hidayat hidayat
JUSTI (Jurnal Sistem dan Teknik Industri) Vol 3 No 1 (2022): justi
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/justicb.v3i1.4760

Abstract

CV Sejahtera menjual produknya dari ritel ke ritel dan menjual produknya dari pemesanan konsumen serta melalui sosial media. Bertambahnya permintaan maka penyebarannya mulai merambah ke kota lain seperti Surabaya, Sidoarjo, Mojokerto dan kota sekitar laninnya. Dalam hal ini memilih Tas Ransel untuk dilakukan adalah dikarenakan Produk Tas Ransel paling sering di produksi dan dicari konsumen serta memiliki kecacaatan yang cukup banyak. Pengendalian kualitas yang dilakukan pada CV Sejahtera belum baik yang terbukti dengan adanya produk cacat di batas toleransi dan belum mampu mengidentifikasikan faktor kecacatan dan penyebab kecacatan secara ideal. Kondisi saat ini CV Sejahtera belum melakukan tindakan apapun berkaitan dengan usaha meningkatkan kualitas produk. Dengan penelitian ini diharapkan sebagai bahan pertimbangan perusahaan untuk mengambil konsep mengenai pengendalian kualitas dengan menggunakan metode Six Sigma. Untuk memahami strategi pengendalian kualitas bagi CV Sejahtera yaitu menurunkan jumlah kecacatan yang terjadi, maka dicoba untuk mengadopsi metode Six Sigma dalam menganalisis dan memperbaiki pengendalian kualitas. Dari hasil penelitian diketahui data hasil produksi CV Sejahterapada bulan Januari – Juni 2018 didapat nilai DPMO (Defect per Million opportunity) dan nilai Sigma Untuk perhitungan DPMO data jenis Atribut yaitu dalam 1.000.000 pcs terdapat 688Defect Atribut yang bisa dihasilkan dan diperoleh nilai Sigma sebesar 3,7.
NDALIAN PERSEDIAAN BAHAN BAKU SUSU BUBUK KEMASAN 33 GRAM MENGGUNAKAN METODE ECONOMIC ORDER QUANTITY Achmad Royani
JUSTI (Jurnal Sistem dan Teknik Industri) Vol 3 No 1 (2022): justi
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/justicb.v3i1.4398

Abstract

PT. Sarana Karya Utama adalah Industri pengemasan dalam bentuk bubuk dan produk cair siap minum di Indonesia, yang kegiatan utamanya sebagai penyedia layanan manufaktur pengemasan atau jasa pengemasan susu bubuk dan cair. Tujuan dari penelitian ini adalah menentukan order yang optimal bahan baku susu bubuk kemasan 33 gram. Untuk dapat mengoptimalkan pembelian bahan baku susu bubuk kemasan 33 gram pada penelitian ini menggunakan pendekatan dengan metode EOQ. Dalam penelitian ini dapat 3 jenis material yang tidak memiliki selisih artinya pembelian dan penggunaan kuantitasnya sama. Sehingga fokus penelitian yang akan dianalisis adalah 8 bahan baku saja. Perhitungan dengan metode EOQ didapatkan nilai pemesanan sebanyak 40 bag Whole Milk Powder, 278 bag High Protein Whey Powder, 550 bag Skim Milk Powder, 492 bag Maltodextrin, 35 bag Fish Collagen, 19 bag Vitamin Premix, 45 bag Mineral Premix, dan 114 bag Calcium Carbonate. Perhitungan safety stock yaitu sebanyak 7 bag Whole Milk Powder, 103 bag High Protein Whey Powder, 247 bag Skim Milk Powder, 133 bag Maltodextrin, 5 bag Fish Collagen, 2 bag Vitamin Premix, 9 bag Mineral Premix, dan 21 bag Calcium Carbonate. Biaya persediaan atau TIC menggunakan metode EOQ adalah Rp 177.381.188.
ANALISIS POSTUR TUBUH PEKERJA PADA STASIUN KERJA PEMOTONGAN PIPA UNTUK MENGURANGI MUSCULOSKELETAL DISORDER (MSDs) rizal hadi; Said Salim Dahda; Akhmad Wasiur Rizqi
JUSTI (Jurnal Sistem dan Teknik Industri) Vol 3 No 1 (2022): justi
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/justicb.v3i1.4694

Abstract

Bengkel las tiga bersaudara memiliki 3 orang pekerja yang mana ketiga orang tersebut mengerjakan semua aktifitas pekerjaan bagian pemotongan, penggerindaan, pengelasan mulai dari awal sampai akhir menjadi prodak jadi. Pada bagian proses pemotongan pipa belum meenerapkan prinsip ergonomi. Tujuan mengidentifikasi yaitu keluhan yang dirasakan oleh pekerja pemotongan pipa dengan menggunakan kuesioner (nordic body map). Analisis postur kerja yang pempengaruhi keluhan dengan metode REBA. Serta evaluasi postur kerja dengen merancang alat bantu dengan prinsip ergonomic. Metode yang akan digunakan yaitu REBA untuk menganalisis postur kerja pemotongan pipa mulai dari leher, punggung, kaki, pergelangan, lengan atas, lengan bawah kuesioner Nordic body map digunakan sebagai mengetahui keluhan yang dirasakan oleh pekerja pemotongan pipa. Metode antropometri digunakan sebagai ukuran alat bantu yang akan dirancang. Diketahui hasil kuesioner NBM ketiga pekerja pemotongan pipa memiliki resiko keluhan yang cukup tinggi. Hasil analisis postur kerja pemotongan pipa metode REBA ketiga pekerja masing- masing memiliki resiko yang cukup tinggi artinya segera diperlukan adanya perbaikan pada saat pemotongan pipa. Selanjutnya merancang alat bantu berupa meja pemotongan pipa yang ukurannya di sesuaikan dengan ukuran antropometri orang indonesia. Analisis postur kerja akhir menunjukkan pekerja pemotongan pipa memiliki resiko yang rendah artinya tidak diperlukan adanya perubahan posisi pada saat bekerja.
Analisis Beban Kerja Mental Pada Karyawan Di PT.Cahya Mandiri Gemilang Dengan Metode Nasa – Tlx thoyyibul hikam; Mohammad Jufriyanto; Deny Andesta
JUSTI (Jurnal Sistem dan Teknik Industri) Vol 3 No 1 (2022): justi
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/justicb.v3i1.4571

Abstract

PT.Cahya mandiri Gemilang adalah perusahaan yang bergerak pada bidang General Contractor dan General Supplier yang area kerjanya di PT.Wilmar Nabati Indonesia sebagai sub kontraktor, penelitian ini Untuk mengetahui beban kerja dari pekerja pada bagian maintenance pipa, Mengidentifikasi jumlah sumber daya manusia yang tepat jika dibandingkan jumlah pekerjaan dengan sumber daya manusia yang ada, Membuat usulan untuk direkomendasikan untuk menurunkan beban kerja serta meningkatkan kinerja pekerja.Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah mengukur beban kerja mental menggunakan metode NASA-TLX (Task Load Indeks) yang membagi ke dalam 6 dimensi dengan menggunakan dua tahap yaitu tahap pembobotan dan pemberian rating. Hasil dari penelitian diperoleh nilai diketahui aspek – aspek yang sangat mempengaruhi beban kerja mental tim maintenance pipa di PT.Cahya Mandiri Gemilang yaitu kebutuhan mental sebesar 27,41% dan kebutuhan fisik sebesar 23,19%, selanjutnya itu diikuti kebutuhan waktu sebesar 17,92%, performansi sebesar 12,37%, tingkat frustasi 9,28%, kemudian aspek yang terendah yaitu 9,80%. Jadi Pada aspek beban kerja mental telah diketahui untuk beban tertinggi yaitu kebutuhan mental dan kebutuhan fisik.