cover
Contact Name
Nur Agus Salim
Contact Email
aguss2unmul@gmail.com
Phone
+628125310733
Journal Mail Official
jpkpm@uwgm.ac.id
Editorial Address
Jl. Wahid Hasyim 2 No.28, Sempaja Sel., Kec. Samarinda Utara, Kota Samarinda, Kalimantan Timur 75243
Location
Kota samarinda,
Kalimantan timur
INDONESIA
Jurnal Pengabdian Kreativitas Pendidikan Mahakam (JPKPM)
ISSN : -     EISSN : 27980162     DOI : 10.24903
JPKPM multi discipline research articles including: 1. Education 2. Economy 3. Social and Politic 4. Public Healthy 5. Agriculture 6. Law
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 168 Documents
BUDIDAYA TANAMAN MATOA (Pometia pinnata) DI PEKARANGAN DAN MANFAATNYA UNTUK KESEHATAN KELUARGA: - Yetti Elidar; Purwati Purwati
Jurnal Pengabdian Kreativitas Pendidikan Mahakam (JPKPM) Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (166.801 KB) | DOI: 10.24903/jpkpm.v2i2.1138

Abstract

Cita rasa buah matoa menyerupai buah rambutan dan buah lengkeng serta buah durian. Buah matoa bernilai ekonomis bagi masyarakat Papua disebabkan cita rasa dan aroma yang khas. Hingga saat ini matoa belum dibudidayakan oleh masyarakat walaupun harganya yang mahal karena memiliki citarasa yang khas. Kelezatan buah matoa yang unik sehingga banyak diminati hingga luar daerah Papua. Buah matoa sangat potensial untuk dibudidayakan dan sebagai alternatif sumber pendapatan bagi masyarakat serta mendukung kelestarian tanaman matoa. Budidaya matoa dapat berhasil melalui teknik budidaya yang tepat. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk memanfaatkan lahan pekarangan dengan budidaya tanaman matoa sebagai upaya mendukung ketahanan pangan, kesehatan dan pendapatan keluarga. Metode yang digunakan yaitu penyuluhan dan pendampingan. Peserta sangat bersemangat mengikuti kegiatan pengabdian ini, meskipun budidaya tanaman matoa memerlukan waktu 4-5 tahun untuk berbuah. Penanaman matoa di pekarangan sebagai upaya peningkatan kesehatan keluarga dan menjadi potensi pengembangan desa wisata berbasis buah lokal. Peningkatan kesehatan keluarga secara mandiri melalui lahan pekarangan perlu dikembangkan karena dapat bernilai ekonomis tinggi.
PENYULUHAN GERAKAN GEMAR MENABUNG DAN PEMAHAMAN MATA UANG SEBAGAI MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK SEKOLAH DASAR Annisa Qomariah Nisa
Jurnal Pengabdian Kreativitas Pendidikan Mahakam (JPKPM) Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (789.591 KB) | DOI: 10.24903/jpkpm.v2i2.1147

Abstract

Pengabdian Masyarakat ini bersifat Penyuluhan dan edukasi di salah satu Sekolah Dasar di Samarinda. Kegiatan ini dilaksanakan untuk penyuluhan pentingnya menabung sedari dini sebagai pendorong motivasi belajar peserta didik serta memahamkan pada peserta didik jenis-jenis mata uang. Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk menabung misalnya menyisihkan uang saku untuk ditabung, membatasi jajan supaya uang jajan dapat ditabung, membeli kebutuhan yang diperlukan, dan lain-lain. Meskipun demikian perilaku menabung susah diterapkan apabila tidak diajarkan sejak dini agar kelak ketika dewasa mudah untuk menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari. Budaya menabung adalah salah satu kebiasaan untuk mempersiapkan diri dalam pelaksanaan perencanaan masa yang akan datang sekaligus untuk menghadapi hal-hal yang tidak diinginkan. Jadi kegiatan ini dilakukan untuk menanamkan perilaku menabung harus diajarkan ke anak sejak dini agar anak terbiasa mengelola keuangan pribadi, dapat memenuhi kebutuhan di masa yang akan datang, hidup hemat dan tidak boros, menghargai uang, memiliki perencanaan keuangan, dan membuat bangga orang tua. Oleh sebab itu, perilaku menabung memiliki peranan yang penting bagi peserta didik karena dapat mengatur keuangan peserta didik, menumbuhkan semangat peserta didik untuk menabung, dan peserta didik merasa senang. Kata kunci: Penyuluhan, Menabung, Pemahaman Mata Uang, Motivasi Belajar
BIMBINGAN BELAJAR MEMBACA PADA SISWA KELAS IV DI SDN 014 MUARA BADAK DESA BUDAYA SUNGAI BAWANG Samsul Adianto
Jurnal Pengabdian Kreativitas Pendidikan Mahakam (JPKPM) Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (287.563 KB) | DOI: 10.24903/jpkpm.v2i2.1150

Abstract

Abstrak ”Dengan membaca buku, engkau mampu menjelajahi dunia tanpa harus meninggalkan kursimu”. Pepatah itu disampaikan Plummer terkait betapa pentingnya membaca. Kemampuan membaca tentu menjadi tuntutan utama bagi semua orang. Dengan membaca, seseorang dapat mengetahui banyak hal seperti sejarah, berita, dan informasi. Membaca menjadi salah satu kompetensi dasar yang dipelajari siswa sejak sekolah dasar. Belajar membaca bukanlah suatu hal yang mudah. Seringkali, siswa diperhadapkan pada permasalahan yang ada di dalam dan di luar dirinya sehingga menyebabkan siswa mengalami kesulitan belajar membaca. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penyebab kesulitan membaca pada siswa kelas IV di SDN 014 Muara Badak Desa Budaya Sungai Bawang, dan pelaksanaan bimbingan belajar membaca serta hasil pelaksanaan bimbingan belajar membaca. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik wawancara, teknik tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah tes pemahaman membaca, lembar wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesulitan belajar membaca pada siswa dipengaruhi oleh faktor internal dan faktor eksternal, yaitu siswa belum mampu menghafal huruf A-Z, sulit membedakan huruf yang hampir sama, dan sulit mengeja huruf. Selain itu, kurangnya dorongan, perhatian, dan bimbingan dari orangtua, dan kurang maksimalnya guru ketika mengajar di kelas menjadi hambatan bagi siswa untuk belajar membaca. Oleh sebab itu, peneliti melaksanakan kegiatan bimbingan belajar membaca bagi siswa yang berkesulitan belajar membaca. Hasil dari pelaksanaan bimbingan belajar membaca adalah kemampuan siswa dalam membaca mengalami peningkatan, yaitu siswa mampu mengeja dan menjadi percaya diri selama proses pembelajaran berlangsung. Kata Kunci: Kesulitan membaca, bimbingan belajar membaca Abstrak “By reading books, exploring the world without ever leaving your chair.” Plummer conveyed the adage regarding the great importance of reading. The ability to read is certainly a top priority for everyone. By reading, one can know many things such as history, news, and information. Reading is one of the basic competencies learned since elementary school. learn something easy. Sometimes, students are faced with problems that exist inside and outside themselves, causing students to have difficulty learning to read. This study aims to determine the causes of reading difficulties in fourth grade students at SDN 014 Muara Badak, Sungai Bawang Culture Village, and the implementation of tutoring and the results of the implementation of reading tutoring. This type of research is a qualitative research with descriptive method. Data collection techniques in this study used interview techniques, test techniques, and documentation. Data analysis techniques in this study were reading comprehension tests, interview sheets, and documentation. The results showed that the difficulty oflearning to read in students was influenced by internal factors and external factors, namely students were not able to memorize letters A-Z, had difficulty distinguishing letters that were almost the same, and had difficulty spelling letters. In addition, the encouragement, attention, and guidance from parents, and the less than optimal teacher when teaching in class are obstacles for students to learn to read. Therefore, researchers carry out reading tutoring activities for students who have difficulty learning to read. The result of the implementation of reading tutoring is that students' ability to read has increased, namely students are able to spell and become confident during the learning process. Keywords: Reading difficulties, reading tutoring.
PENANAMAN PENDIDIKAN KARAKTER DENGAN PERMAINAN PUZZLE PADA ANAK-ANAK KELURAHAN LOA BUAH Siska Oktaviani
Jurnal Pengabdian Kreativitas Pendidikan Mahakam (JPKPM) Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1684.143 KB) | DOI: 10.24903/jpkpm.v2i2.1159

Abstract

Kegiatan pengabdian ini dilatarbelakangi dengan anak-anak usia SD di RT. 11 Kelurahan Loa Buah Sungai Kunjang yang berjumlah kurang lebih 35 orang, 70% permainan yang mereka lakukan adalah bermain gadget, sehingga kurangnya interaksi sesaman teman serta minimnya penanaman karakter diantara mereka. Untuk itu tim pengabdian kepada masyarakat ingin mengenalkan kembali permainan puzzle yang dimana dalam permainan puzzle tersebut ada makna dalam pendidikan karakter sehingga dapat dijadikan permainan yang bermanfaat saat mengisi waktu luang karena selain dapat mengusir kebosanan, serta sebagai sarana edukasi serta sarana penanaman karakter bagi anak-anak RT. 11 Kelurahan Loa Buah Sungai Kunjang. Metode pelaksanaan kegiatan pengabdian ini melalui ceramah, simulasi dan diskusi oleh tim pengabdian bersama anak-anak RT. 11. puzzle yang digunakan yaitu bergambar kegiatan kehidupan sehari-hari yang mengandung karakter baik untuk anak, seperti gambar menghormati teman yang berbeda agama, kerjasama membersihkan kelas, menolong orang yang mau menyebrang jalan dan lain-lain. Hasil dari kegiatan pengabdian ini yaitu memberikan gambaran dan arahan bagi orang tua bahwa penanaman karakter dapat dilakukan dengan permainan salah satunya permainan puzzle, serta memberikan anak-anak pengalaman bermain tanpa gadget serta melatih kesabaran, kerjasama, kejujuran dan karakter-karakter baik yang lain sesuai dengan gambar puzzle.
Etika Organisasi,RPA Etika Organisasi Pada Relawan Penakluk Api (RPA) Dalam Pemberdayaan Kepemudaan di Kota Samarinda: Indonesian Einsbie Grata Myn
Jurnal Pengabdian Kreativitas Pendidikan Mahakam (JPKPM) Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (376.475 KB) | DOI: 10.24903/jpkpm.v2i2.1162

Abstract

Program pengabdian kepada masyarakat untuk melaksanakan tridharma perguruan tinggi yang berjudul : Etika Organisasi pada relawan penakluk api (RPA) dalam pemberdayaan kepemudaan di Kota Samarinda bertujuan menanamkan prinsip etika dan moral di dalam organisasi relawan penakluk api (RPA). Latar belakang pengabdian ini adalah kurangnya kerjasama tim yang solid. Pengabdian kepada masyarakat kepada relawan penakluk api menggunakan pendekatan berupa tanggung jawab, integritas, mematuhi kode etik, pelayanan kepada masyarakat, keadilan sosial dan pemerataan serta mengusahakan kesejahteraan umum dengan Menggunakan metode sederhana dengan menanamkan prinsip etika organisasi dengan teknik pelatihan,bimbingan teknis serta diskusi terarah. Hasil pengabdian etika organisasi pemberdayaan kepemudaan mampu menyusun dan merancang kode etik berupa standar operasional prosedur (SOP) rekrutmen keanggotaan kesatuan baru dan sebagai strategi mengurangi tingkat kesalahan.
PENGENALAN MANFAAT TANAMAN OBAT KELURGA (TOGA) KEPADA GENERASI MUDA DESA BUDAYA PAMPANG KOTA SAMARINDA Siti Mutmainah; Dina Venia Dayanti
Jurnal Pengabdian Kreativitas Pendidikan Mahakam (JPKPM) Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (697.333 KB) | DOI: 10.24903/jpkpm.v2i2.1175

Abstract

Toga merupakan singkatan dari Tanaman Obat Keluarga, yang merupakan tanaman dengan khasiat sebagai obat dan dibudidayakan di pekarangan rumah, kebun, ataupun ladang. Tanaman tersebut dapat memenuhi keperluan keluarga akan obat-obatan, hal ini bertujuan untuk terwujudnya prinsip kemandirian dalam pengobatan keluarga. Pemanfaatan TOGA sebagai tanaman herbal sampai saat ini masih memegang peranan penting sebagai obat tradisional untuk pertolongan pertama. Tujuan dari penyuluhan ini adalah untuk mengenalkan serta meningkatkan kemampuan generasi muda mengenai jenis, cara penanaman, perawatan, dan pemanfaatan TOGA. Selain memberikan informasi mengenai toga, siswa dapat memupuk rasa tanggung jawab dan menumbuhkan jiwa perduli terhadap lingkungan sekitar mereka. Metode dalam pelaksanaan kegiatan ini adalah melakukan penyuluhan secara langsung kepada siswa-siswi di SDN 016 Samarinda utara, Kelurahan Budaya Pampang. Dari atusiasme anak-anak di SDN 016 Samarinda Utara dapat diketahui bahwa penyuluhan ini sangat bermanfaat sebagai bagian upaya preventif dan kuratif untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat. Selain itu dapat diketahui bahwa pengetahuan Siswa-siswi mengenai toga cukup baik namun kesadaran akan pentingnya budidaya toga di pekarangan rumah sebagai salah satu alternatif pengobatan pertama yang masih sangat minim. Pentingnya pengetahuan toga bagi generasi muda diharapkan mampu menjadi solusi bagi masyarakat ekonomi lemah dalam upaya pertolongan pertama bagi keluarga serta dapat mengurangi penggunaan obat-obatan kimia sintetis.
BUDIDAYA TANAMAN SAYURAN DENGAN SISTEM VERTIKULTUR PADA LAHAN SEMPIT Mahdalena Mahdalena
Jurnal Pengabdian Kreativitas Pendidikan Mahakam (JPKPM) Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (406.913 KB) | DOI: 10.24903/jpkpm.v2i2.1176

Abstract

Kebutuhan pangan bagi manusia seperti sayuran dan buah–buahan semakin meningkat dengan seiring perkembangan jumlah penduduk. Namun hal tersebut masih dapat diatasi dengan penggunaan metode vertikultur khususnya untuk daerah lahan sempit. Seiring dengan perkembangan ilmu pengetahuan tentang budidaya secra vertikultur masyarakat khususnya diwilayah pekarangan sempit telag mampu membudidayakan secara vertikulturk sehungga masyarakat mampu memenuhi kebutuhan sayur mayur sendiri. Namun kurangnya pemahaman dikalangan masyarakat tentang jenis jenis tanaman yang mampu dibudidayakan secara vertikultur serta kurangnya keterampilan dalam pelaksanaan budidaya vertikultur membuat masyarakat hanya menanam satu jenis tanaman sayur saja. Salah satu cara penangan masalah tersebut dapat disiasati dengan sosialisasi dan praktek tentang penanaman beberapa jenis tanaman baik berupa sayur maupun buah-buahan dengan cara vertikultur. Sehingga masyarakat mampu memenuhi kebutuhan sayur maupun buah-buahan untuk rumah tangganya sendiri.
SOSIALISASI MANFAAT MENABUNG SEJAK DINI PADA SISWA DI SD NEGERI 016 SAMARINDA UTARA KOTA SAMARINDA Muhammad Astri Yulidar Abbas; Repli Surang
Jurnal Pengabdian Kreativitas Pendidikan Mahakam (JPKPM) Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (134.346 KB) | DOI: 10.24903/jpkpm.v2i2.1178

Abstract

Dalam kehidupan modern sekarang ini, uang merupakan benda yang sangat berguna dan berpengaruh bagi setiap orang atau dengan kata lain, setiap orang membutuhkan uang untuk keberlangsungan hidupnya. Salah satu cara mengelola uang yaitu dengan cara menabung. Menabung merupakan salah satu cara dalam pengelolaan keuangan yang bertujuan untuk menyiapkan dana cadangan di masa depan, selain itu juga berperan untuk menjamin kestabilan keuangan jika mengalami hal yang tidak diinginkan kemudian hari. Kebiasaan menabung sebaiknya dibiasakan sejak dini, mengingat rendahnya budaya menabung dikalangan siswa, maka diperlukan upaya untuk menerapkan kebiasaan tersebut sehingga dilakukan pengabdian masyarakat dengan Sosialisasi Manfaat Menabung Sejak Dini Pada Siswa di SD Negeri 016 Samarinda Utara Kota Samarinda. Setelah dilakukan sosialisasi diharapakan Siswa di SD Negeri 016 dapat menerapkan pola hidup hemat serta pembangunan karakteristik untuk tidak berprilaku konsumtif.
BUDIDAYA SAYUR DI LAHAN PEKARANGAN SEBAGAI SUMBER PENAMBAHAN PENDAPATAN KELUARGA Hamidah Hamidah
Jurnal Pengabdian Kreativitas Pendidikan Mahakam (JPKPM) Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (173.815 KB) | DOI: 10.24903/jpkpm.v2i2.1179

Abstract

Pengabdian bertujuan untuk meningkatkan peran serta warga masyarakat untuk memanfaatkan lahan pekarangan dalam budidaya sayuran sebagai sumber pemenuhan gizi keluarga dan penambahan pendapatan keluarga. Pekarangan adalah sebidang tanah darat yang terletak langsung di sekitar area rumah tinggal dan jelas batas-batasnya, dimanfaatkan untuk budidaya tanaman salah satunya adalah tanaman sayur-sayuran. Metode yang digunakan dalam pengabdian dimulai dari perencanaan penggunaan lahan pekarangan untuk budidaya tanaman sayuran, transfer ilmu, praktek pengolahan lahan pekarangan untuk budidaya tanaman sayuran dan monitoring. Hasil pelaksanaan kegiatan pengabdian yang telah dilakukan mampu merubah pola membeli warga dengan mengkonsumsi sayuran dari lahan pekarangan sendiri untuk pemenuhan gizi keluarga, maka secara otomatis mampu mengurangi pengeluaran pendapatan, yang mana harapan kedepannya akan menjadikan ajang wirausaha sebagai sumber pendapatan bagi warga masyarakat di perumahan kelurahan Gunung Kelua. Kata kunci: Pekarangan_Budidaya _Tanaman Hortikultura_Tanaman Sayuran
PELATIHAN PENGGUNAAN SATU APLIKASI TERINTEGRASI DALAM MEMENUHI KEBUTUHAN MASYARAKAT TERHADAP AKSES PELAYANAN PUBLIK DI KOTA SAMARINDA Deandlles Christover Christover
Jurnal Pengabdian Kreativitas Pendidikan Mahakam (JPKPM) Vol. 2 No. 2 (2022): Desember
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Widya Gama Mahakam Samarinda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (133.565 KB) | DOI: 10.24903/jpkpm.v2i2.1191

Abstract

Kehidupan manusia saat ini tidak dapat dilepaskan dari unsur teknologi yang menunjang pekerjaan sehari-hari. Pemanfaatan terhadap perkembangan teknologi terkini semakin memberikan peluang bagi terciptanya interaksi yang erat antara pemerintah, organisasi bisnis, dan masyarakat. Kehadiran ICT (Information and Communication Technologies) semakin berkembang pesat dengan berbagai ragam fitur canggih yang menyertainya telah memberikan dampak kemudahan yang signifikan bagi pekerjaan manusia. Salah satu bentuk transformasi E-Government yang disediakan oleh Pemerintah Kota Samarinda adalah dengan menghadirkan Satu Aplikasi Terintegrasi (SANTER), sebuah perwujudan E-Government berupa aplikasi pendukung terintegrasi dalam satu platform yang diklaim sebagai super-app yang dapat memberikan solusi bagi setiap permasalahan warga dan masyarakat kota Samarinda. Melihat keberagaman fitur yang disediakan dalam aplikasi SANTER, kami tertarik untuk melaksanakan pengabdian dengan memberikan pelatihan kepada masyarakat mengenai pemanfaatan aplikasi SANTER guna memenuhi akses kebutuhan akan pelayanan publik bagi warga Kota Samarinda sekaligus memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang setiap fitur pelayanan yang disediakan dalam aplikasi. Pengabdian ini dilakukan dengan metode seminar untuk menjelaskan kepada masyarakat tentang berbagai fitur layanan yang disediakan dalam aplikasi SANTER guna memenuhi kebutuhan terhadap akses layanan publik bagi warga Kota Samarinda. Hasilnya masyarakat mendapatkan pemahaman mengenai fitur pelayanan yang disediakan serta cara memanfaatkannya, serta pengguna memiliki kepekaan untuk melihat setiap gejala yang terdapat pada aplikasi tersebut. Kata kunci: Satu Aplikasi Terintegrasi, Pelayanan Publik, Samarinda

Page 8 of 17 | Total Record : 168