cover
Contact Name
Surya Akbar
Contact Email
jurnal.kedokteranstm@fk.uisu.ac.id
Phone
+6281370718283
Journal Mail Official
jurnal.kedokteranstm@fk.uisu.ac.id
Editorial Address
Jalan STM No. 77, Medan Johor, Medan, Sumatera Utara, Indonesia 20146
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Jurnal Kedokteran STM (Sains dan Teknologi Medik)
ISSN : 2614610X     EISSN : 26148218     DOI : https://doi.org/10.30743/stm
Jurnal Kedokteran STM (Sains dan Teknologi Medik) merupakan jurnal yang memiliki lingkup keilmuan kedokteran, terutama kedokteran dasar, biologi molekular, dan pendidikan kedokteran.
Articles 123 Documents
HUBUNGAN FAKTOR RISIKO IBU DENGAN KEJADIAN PREEKLAMPSIA DI RSUD KABUPATEN TAPANULI SELATAN TAHUN 2018-2020 Ananda Putra Pratama Ritonga; Ani Ariati
Jurnal Kedokteran STM (Sains dan Teknologi Medik) Vol. 6 No. 1 (2023): Januari 2023
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (246.851 KB) | DOI: 10.30743/stm.v6i1.381

Abstract

Preeklampsia merupakan kondisi spesifik pada kehamilan yang ditandai dengan adanya disfungsi plasenta dan respon maternal terhadap adanya inflamasi sistemik dengan aktivasi endotel dan koagulasi. Penyebab Preeklampsia sampai saat ini belum diketahui secara pasti, namun faktor internal dan eksternal memiliki peranan yang cukup besar dalam kejadian preeklampsia. Faktor internal merupakan faktor yang tidak bisa untuk dirubah seperti genetik dan usia ibu. Faktor eksternal yang mempengaruhi preeklampsia antara lain paparan asap rokok, status pendidikan, riwayat antenatal care serta pengaruh zat gizi yang dikonsumsi ibu. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan faktor risiko ibu (umur, paritas, dan riwayat kunjungan ANC) dengan kejadian preeklampsia di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Tapanuli Selatan pada tahun 2018-2020.Desain yang digunakan dalam penelitian ini analitik observasional metode Retrospektif. Teknik sampling yang digunakan Total Sampling yaitu 116 orang. Subjek penelitian akan dilakukan dengan pengambilan data rekam medik. Data dianalisa dengan uji Chi-square.Hasil analisa data umur, paritas, dan riwayat ANC dengan menggunakan uji Chi-square diperoleh p = 0,001, p = 0,00, p = 0,002 (p<0,05). Terdapat hubungan faktor risiko ibu (umur, paritas, dan riwayat kunjungan ANC) dengan kejadian preeklampsia di RSUD Kab. Tapsel pada tahun 2018-2020.
GAMBARAN PERILAKU MASYARAKAT KECAMATAN ULEE KARENG TERHADAP PENCEGAHAN PANDEMI COVID 19 PADA TAHUN 2020 Rizy Arianida; Mayang Sari Ayu
Jurnal Kedokteran STM (Sains dan Teknologi Medik) Vol. 6 No. 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/stm.v6i2.177

Abstract

Pandemi ini terus berkembang hingga adanya laporan kematian dan kasus-kasus baru di luar China hingga ke Indonesia. Untuk mengetahui gambaran perilaku masyarakat Kecamatan Ulee Kareng terhadap pencegahan pandemi COVID 19 pada tahun 2020. Penelitian ini bersifat deskriptif, desain cross sectional dengan melibatkan sampel 96 orang yang diambil secara non random sampling dimana metode ini menggunakan sistem dimana setiap orang yang ditemui akan diberikan link untuk pengisian kuisonernya dengan melalui google form yang dilakukan analisa dengan analisa univariat, dimana didapatkan bahwa responden terbanyak adalah umur 26-39 tahun yaitu sebanyak 42 responden (43%), dengan responden berjenis kelamin laki-laki sebanyak 49 responen (51%), dan lulusan SMA sebanyak 45 responen (46,9%), yang diikuti dengan pekerjaan wiraswasta yaitu sebanyak 29 responden (30,2%), dengan memiliki pengetahuan yang baik sebanyak 84 orang (87,5%), sikap dan tindakan yang baik sebanyak 88 responden (91,7%).
HUBUNGAN INDEKS MASSA TUBUH DENGAN SIKLUS MENSTRUASI PADA MAHASISWI KEDOKTERAN FK UISU Suci Ayulia Siagian; Syahlis Irwandi
Jurnal Kedokteran STM (Sains dan Teknologi Medik) Vol. 6 No. 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/stm.v6i2.357

Abstract

Menurut Kemenkes RI, usia rata-rata menarche adalah 13 tahun dan rentang usia menarche adalah 9-20 tahun. Menstruasi merupakan proses perdarahan fisiologis yang terjadi akibat proses peluruhan dinding rahim sebagai akibat tidak terjadinya proses pembuahan. Tinggi rendahnya Indeks Massa Tubuh (IMT) dapat menyebabkan gangguan mentruasi seperti amenore. Tujuan penelitian ini mengetahui ada tidaknya hubungan IMT dengan siklus menstruasi pada mahasiswi FK UISU angkatan 2018. Metode Penelitian ini menggunakan desain analitik dengan pendekatan cross sectional. Penelitian ini menggunakan instrumen berupa kuesioner. Data di uji dengan uji Somer’s D. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswi memilik IMT yang normal (44,7%) dan mahasiswi yang mengalami siklus menstruasi tidak teratur (67%). Hasil uji bivariat menunjukkan bahwa ada hubungan positif yang signifikan antara IMT dengan siklus menstruasi pada mahasiwi FK UISU angkatan 2018 (p=0.000) dengan nilai korelasi koefisiensi 0.695. Kesimpulan penelitian ini adanya hubungan antara IMT terhadap siklus menstruasi pada mahasiwi FK UISU angkatan 2018.
HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN KANKER PAYUDARA DENGAN SADARI WANITA USIA SUBUR PUSKESMAS RANTAU LABAN Joice Putri; Rebecca Rumesty Lantiar
Jurnal Kedokteran STM (Sains dan Teknologi Medik) Vol. 6 No. 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/stm.v6i2.367

Abstract

Kanker payudara merupakan salah satu penyakit yang dapat menyebabkan kematian. Kanker payudara adalah pertumbuhan sel abnormal yang berasal dari kelenjar susu pada payudara. Deteksi dini merupakan cara yang efektif dalam mengurangi angka kematian akibat kanker payudara (25-30%) hal ini juga mempermudah dalam mengetahui keberadaan sel kanker sehingga terapi yang tepat dapat dilakukan. Salah satu cara deteksi dini yang mudah dilakukan adalah pemeriksaan payudara sendiri (SADARI). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat pengetahuan tentang kanker payudara dengan upaya pencegahan kanker payudara dengan pemeriksaan payudara sendiri di Puskesmas Rantau Laban Kota Tebing Tinggi. Penelitian ini menggunakan desain penelitian analitik dengan metode cross-sectional. Sampel adalah wanita usia subur yang bertempat tinggal di wilayah kerja Puskesmas Rantau Laban, Kota Tebing Tinggi yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Terdapat hubungan antara tingkat pengetahuan terhadap kanker payudara dengan upaya pencegahan kanker payudara yang dilakukan dengan pemeriksaan payudara sendiri (p<0,05).
HUBUNGAN PENGETAHUAN ANEMIA DENGAN KEPATUHAN IBU HAMIL MENGONSUMSI TABLET PENAMBAH DARAH DI PUSKESMAS SEIRAMPAH 2022 Della Purwanti Nst; Abdul Harris Pane
Jurnal Kedokteran STM (Sains dan Teknologi Medik) Vol. 6 No. 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/stm.v6i2.378

Abstract

Pemenuhan gizi terhadap ibu hamil merupakan salah satu aspek penting yang perlu diperhatikan selama masa kehamilan. Tetapi, ibu hamil masih sering dihadapkan dengan berbagai permasalahan kesehatan, salah satunya adalah anemia. Anemia selama kehamilan adalah penyebab utama morbiditas dan mortalitas ibu hamil di Negara berkembang dan membahayakan ibu maupun janin. Tablet lengkap penambah darah merupakan salah satu upaya penting dalam mencegah dan menanggulangi anemia.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan tentang anemia dengan kepatuhan ibu hamil dalam mengonsumsi tablet lengkap penambah darah di Puskesmas Sei Rampah Kabupaten Serdang Bedagai tahun 2022 dengan metode penelitian analitik observasional menggunakan desain cross sectional. Penetapan sampel menggunakan teknik total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 54 orang ibu hamil. Hasil uji Chi Square dengan nilai p value = 0,000 (p≤0,05). Hal ini menunjukkan adanya hubungan pengetahuan tentang anemia dengan kepatuhan ibu hamil dalam mengonsumsi tablet lengkap penambah darah di Puskesmas Sei Rampah Kabupaten Serdang Bedagai tahun 2022.
UJI EFEKTIVITAS ANTIBIOTIK EKSTRAK ETANOL DAUN KAYU MANIS (CINNAMOMUM BURMANNII) TERHADAP STAPHYLOCOCCUS AUREUS SECARA IN VITRO Reja Aulia Siregar; Ira Cinta Lestari; Irma Yanti Rangkuti; Siti Kemala Sari
Jurnal Kedokteran STM (Sains dan Teknologi Medik) Vol. 6 No. 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/stm.v6i2.389

Abstract

Staphylococcus aureus adalah bakteri gram positif yang merupakan bakteri pathogen bagi manusia. Bakteri ini dapat menyebabkan infeksi pada manusia terutama infeksi pada kulit. Daun kayu manis (Cinnamomum burmannii) memiliki efek antibiotik terhadap bakteri. Kandungan flavonoid, saponin, alkaloid, dan tannin pada daun kayu manis diketahui dapat menghambat bakteri Staphylococcus aureus. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas antibiotik ekstrak etanol daun kayu manis (Cinnamomum burmannii) terhadap pertumbuhan Staphyloccous aureus secara in vitro. Jenis penelitian deskriptif dengan metode eksperimental dilakukan menggunakan ekstrak etanol daun kayu manis 25%, 50%, 75% dan 100% terhadap biakan Staphyloccous aureus. Rerata daya hambat pertumbuhan bakteri dianalisa dengan uji ANOVA dan uji post hoc Bonferroni. Konsentrasi 100% ekstrak paling efektif dalam menghambat pertumbuhan Staphylococcus aureus dengan respon hambat intermediet.
PROFIL PENDERITA CARCINOMA MAMMAE DI RSUP H. ADAM MALIK TAHUN 2019-2020 Rahmatika Duri; Indri Mahrani; Hardy Hasibuan; Ade Chandra Sulistiawati
Jurnal Kedokteran STM (Sains dan Teknologi Medik) Vol. 6 No. 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/stm.v6i2.435

Abstract

Ca mammae merupakan jenis carcinoma terbanyak pada penderita rawat inap maupun rawat jalan diseluruh rumah sakit (RS) di Indonesia, dengan jumlah penderita sebanyak 12.014 orang atau 28,7% dari seluruh jenis carcinoma. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitik dengan teknik Stratified Random Sampling yang diambil secara proporsional setiap tahun dengan tujuan untuk mengetahui profil penderita carcinoma mammae di RSUP H.Adam malik tahun 2019-2020. Penelitian dilakukan terhadap pasien di RSUP H.Adam malik tahun 2019-2020. Seluruh data dijelaskan dalam umur, IMT, pendidikan, pekerjaan, usia menarche, staus menikah serta riwayat menyusui, kontrasepsi, keluarga dengan ca mammae dan keluarga dengan carcinoma lainnya. Hasil penelitian mendapatkan 38% penderita usia 41–50 tahun, 51% penderita IMT >25, 56% berpendidikan SMA/SMK, 47% ibu rumah tangga, 66% usia menarche <12 tahun, 91% status menikah, 81% riwayat menyusui, 80% riwayat kontrasepsi, 52% memiliki riwayat penyakit keluarga dengan ca mammae, 95% tidak memiliki riwayat penyakit keluarga dengan carcinoma lainnya.
GAMBARAN KARAKTERISTIK INDIVIDU DENGAN KEJADIAN STROKE PADA PASIEN POLIKNIK PENYAKIT SARAF Relo Geneva; Suwarno Usman
Jurnal Kedokteran STM (Sains dan Teknologi Medik) Vol. 6 No. 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/stm.v6i2.466

Abstract

Stroke merupakan masalah kesehatan global di dunia karena merupakan penyebab utama kecacatan pada orang dewasa dan penyebab kedua kematian setelah penyakit jantung. Stroke adalah penyakit pada otak berupa gangguan fungsi syaraf lokal atau global, munculnya mendadak, progresif dan cepat, Terjadinya stroke berkaitan erat dengan beberapa karakteristik yang dipunyai oleh penderita. Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan desain case series. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling dengan jumlah sampel sebanyak 36 orang. Penelitian ini menggunakan data rekam medik di RSUD Dr. Pirngadi Medan tahun 2019-2020. Hasil penelitian ini Penderita stroke terbanyak berjenis kelamin laki-laki berjumlah 33 orang (61.1%), beragama islam berjumlah 34 orang (63.0%), memiliki pekerjaan sebagai petani berjumlah 20 orang (37.0%), status perkawinan menikah berjumlah 42 orang (77.8%), memiliki riwayat penyakit keluarga yaitu hipertensi berjumlah 26 orang (48.1%), mengalami kelumpuhan sisi kanan tubuh berjumlah 32 orang (59.4%), memiliki riwayat penyakit sebelumnya hipertensi berjumlah 27 orang (50.0%), dan stroke tipe stroke non hemoragic berjumlah 33 orang (61.1%).
GAMBARAN PENGETAHUAN PENGGUNAAN COTTON BUD DENGAN KESEHATAN TELINGA PADA MAHASISWA FK UISU TAHUN 2022 Iqbal Faturrahman; Bambang Susanto
Jurnal Kedokteran STM (Sains dan Teknologi Medik) Vol. 6 No. 2 (2023): Juli 2023
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/stm.v6i2.485

Abstract

Cotton bud biasa digunakan untuk membersihkan telinga dari serumen dan menghilangkan rasa gatal pada telinga di kalangan masyarakat, Membersihkan telinga dengan cotton bud adalah hal yang sering dilakukan dan kadang-kadang dapat menyebabkan trauma saluran telinga. Penggunaan cotton bud berlawanan dengan mekanisme alami pembersihan telinga, cotton bud mendorong kotoran/serumen jauh ke dalam lubang telinga eksternal. Cotton bud juga memasukkan unsur bakteri dan jamur ke dalam saluran telinga dan dapat menimbulkan infeksi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan penggunaan cotton bud dengan kesehatan telinga pada mahasiswa FK UISU. Metode dari penelitian ini menggunakan metode deskriptif analitik dengan rancangan cross sectional. Dari 52 orang, mayoritas responden dalam penelitian ini adalah mereka yang menggunakan cotton bud sebanyak 39 orang (75,0%). Hasil penelitian menunjukkan tingkat pengetahuan mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara angkatan 2019 tentang kesehatan telinga dan dampak dari penggunaan cotton bud masih tergolong baik yaitu 27 orang (51,9%) dan 26 orang (50,0%). Disimpulkan bahwa pentingnya menjaga kesehatan telinga terutama bagi mereka yang masih menggunakan cotton bud.
MORFOLOGI MAKROSKOPIS DAN MIKROSKOPIS SCOLEX TAENIA ASIATICA SIMALUNGUN Yuantin, Mahda; Zein, Umar
Jurnal Kedokteran STM (Sains dan Teknologi Medik) Vol. 7 No. 1 (2024): Januari 2024
Publisher : Fakultas Kedokteran Universitas Islam Sumatera Utara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30743/stm.v7i1.406

Abstract

Taeniasis adalah masalah kesehatan yang disebabkan oleh Taenia saginata, Taenia solium, dan Taenia asiatica, biasanya terjadi setelah memakan daging sapi, babi atau jeroan babi yang terkontaminasi dengan metacestode Taenia. Taeniasis di Indonesia telah dilaporkan ada di Papua, Bali, Samosir dan Simalungun. Di Indonesia, Taenia asiatica ditemukan di Samosir dan Simalungun. Tradisi di Simalungun adalah memakan hidangan yang disebut dengan “Hinasumba”, yang terdiri atas hati dan daging babi yang mentah dan “Naiholat” yang terdiri atas daging babi yang dimasak kurang matang. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui gambaran mikroskopis dan makroskopis scolex Taenia asiatica Simalungun. Metode penelitian ini adalah observasi spesimen parasitologi, dengan jumlah sampel 3 spesimen, dan diambil dengan teknik Simple Random Sampling. Sampel penelitian ini adalah scolex Taenia asiatica dari koleksi Umar Zein. Hasil penelitian secara mikroskopis ditemukan 4 oral suckers (batil isap) dan tidak terdapat rostellum, tidak terdapat hooklet dan juga tidak terdapat apical pit, tetapi ditemukannya “snout” di setiap sampel. Pemeriksaan morfologi scolex Taenia asiatica Simalungun secara makroskopis tidak bisa dilakukan karena terlalu kecil untuk dilihat dengan mata telanjang. Dari pemeriksaan morfologinya, memungkinkan bahwa Taenia asiatica Simalungun ini merupakan sub-spesies baru dari Taenia asiatica.

Page 8 of 13 | Total Record : 123