cover
Contact Name
Tonni Limbong
Contact Email
tonni.budidarma@gmail.com
Phone
+62895800217250
Journal Mail Official
jurnal.agriust@gmail.com
Editorial Address
http://ejournal.ust.ac.id/index.php/AGRIUST/about/editorialTeam
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
JURNAL AGRIUST
ISSN : 27468992     EISSN : 27471748     DOI : -
Core Subject : Agriculture,
Jurnal Agriust (Agribisnis Unika Santo Thomas) Program Studi Agribisnis Universitas Katolik Santo Thomas, berisi artikel ilmiah yang memuat dan mempublikasikan bidang Agribisnis sebagai sistem yang merupakan hasil penelitian dan ulasan ilmiah di bidang kajian Agribisnis. Lingkup topik jurnal meliputi konsep, teori dan kajian terhadap agribisnis sebagai sistem, mulai subsistem faktor produksi (up stream agribusiness), subsistem produksi (on farm agribusiness), sub sistem pemasaran dan pengolahan / agroindustri (down stream agribusiness) dan subsistem penunjang (supporting agribusiness). Lingkup topik jurnal dapat merupakan hasil penelitian dan ulasan ilmiah kajian agribisnis dari pendekatan keterkaitan diantara subsistem agribisnis, pada tingkat lokal, regional dan internasioanal. Jurnal Agriust diterbitkan 2 (dua) kali dalam setahun yaitu bulan Mei -Juni dan November-Desember setiap tahunnya
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Volume 2 No 1 Tahun 2021" : 7 Documents clear
Estimasi Fungsi Produksi dan Tingkat Kelayakan Usahatani Kopi Arabika Petani Kopi di Desa Suka, Kecamatan Tiga Panah, Kabupaten Karo Saragi, Cyprianus PH.; Sembiring, Surya Abadi; Simanullang, Roka
JURNAL AGRIUST Volume 2 No 1 Tahun 2021
Publisher : Universitas Katolik Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (550.25 KB) | DOI: 10.54367/agriust.v2i1.1776

Abstract

Kopi arabika merupakan salah satu tanaman tahunan. Penelitian ini bertujuan mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi produksi kopi arabika dan tingkat kelayakan usahatani kopi arabika. Data yang digunakan dalam penelitian ini data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari wawancara langsung dengan petani kopi melalui survey kuesioner yang telah dipersiapkan dan data sekunder diperoleh melalui instansi terkait seperti, BPS Tanah Karo, Dinas Pertanian, dan situs-situs internet. Koefisien determinasi (R2) sebesar 0,919 menunjukkan bahwa 91,9% variasi variabel dependen (produksi) usahatani kopi arabika dapat dijelaskan oleh variasi variabel independen yang terdapat dalam model. Sedangkan sisanya sebesar 8,1% variasi variabel dependen dipengaruhi oleh variasi variabel independen lain diluar model. Secara serempak variabel independen yaitu luas lahan, tenaga kerja, insektisida dursban, pupuk RI, pupuk ammaphos berpengaruh secara signifikan terhadap variabel dependen yaitu produksi kopi arabika. Secara parsial luas lahan, tenaga kerja, dan pupuk ammaphos berpengaruh nyata terhadap produksi kopi Arabika, sedangkan variable insektisida dursban dan pupuk RI tidak berpengaruh nyata terhadap produksi kopi Arabika. Usahatani kopi arabika layak diusahakan dilihat dari R/C sebesar 4,32.
Analisis Kinerja Agribisnis Padi Organik di Kabupaten Pangandaran Saragi, Cyprianus PH.; Nainggolan, Mai Fernando; Sitohang, Maryanti
JURNAL AGRIUST Volume 2 No 1 Tahun 2021
Publisher : Universitas Katolik Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (617.618 KB) | DOI: 10.54367/agriust.v2i1.1786

Abstract

Kajian agribisnis padi organik sebagai sistem perlu dilakukan sehubungan berbagai kendala yang menghambat perkembangannya, sehingga mempengaruhi keberlanjutannya. Penelitian dilakukan terhadap 280 responden petani padi organik di wilayah Pangandaran. Tujuan penelitian Mendeskripsikan kinerja dan menganalisis pengaruh antar subsistem agribisnis berdasarkan pendekatan sistem Pengembangan agribisnis padi organik memperoleh kinerja cukup. Kinerja dianalisis menggunakan statistik deskriptif. Hasil penelitian Berdasarkan pendekatan sistem agribisnis yang terdiri dari subsistem penyediaan input, budi daya, penanganan panen dan pascapanen, pemasaran dan penunjang menunjukkan bahwa kinerja agribisnis padi organik  di kabupaten Pangandaran memperoleh kinerja cukup. Perubahan produksi jika dilihat dari jumlah petani, sebanyak 280 orang pernah mengalami perubahan jumlah produksi. Antar subsistem agribisnis saling mempengaruhi, Perlu dilakukan berbagai penguatan pada masing-masing subsistem agar sistem agribisnis berjalan dengan baik dan menjamin keberlanjutannya.
Model Penetapan Harga Beras di Pasar Tradisional Nainggolan, Mai Fernando; Saragi, Cyprianus PH.; Sitohang, Maryanti
JURNAL AGRIUST Volume 2 No 1 Tahun 2021
Publisher : Universitas Katolik Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (423.435 KB) | DOI: 10.54367/agriust.v2i1.1787

Abstract

Setiap konsumen pasti mengharapkan beras dengan harga yang terjangkau dengan kualitas yang sangat baik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas beras dan mengestimasi model harga beras di pasar tradisional. Penelitian ini dilakukan di pasar tradisional. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas beras yang terdapat di pasar tradisional adalah beras sedang. Karakteristik beras yang mempengaruhi harga beras adalah butiran kapur, butiran kepala dan butiran kuning. Sedangkan benda asing, butiran kecil, butiran merah dan butiran pecah tidak berpengaruh terhadap harga beras.
Analisis Pendapatan dan Risiko Usahatani Jeruk Petani Jeruk di Desa Barusjulu, Kecamatan Barusjahe, Kabupaten Karo Hutauruk, Julia; Sihaloho, Henrykus; Sitohang, Maryanti
JURNAL AGRIUST Volume 2 No 1 Tahun 2021
Publisher : Universitas Katolik Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (675.567 KB) | DOI: 10.54367/agriust.v2i1.1788

Abstract

Tanaman jeruk merupakan salah satu komoditas holtikultura. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui rasio pendapatan biaya usahatani jeruk dan mengetahui risiko faktor-faktor produksi yang mempengaruhi usahatani jeruk. Data yang digunakan dalam penelitian ini data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dengan teknik wawancara langsung kepada petani jeruk dengan menggunakan daftar kuesioner yang telah dipersiapkan dan data sekunder dari instansi yang terkait seperti kantor kepala desa, kantor BPS, dan laporan yang terkait. Teori pendekatan yang digunakan adalah usahatani dan teori risiko. Data dianalisis menggunakan analisis fungsi Cobb-Douglas dengan menggunakan alat analisis regresi berganda dengan bantuan alat analisis data kuantitatif. Hasil Penelitian menunjukkkan bahwa perhitungan R/C ratio sebesar 2.53 yang berdasarkan kaidah efisiensi usahatani jeruk dikatakan efisien karena memiliki rasio penerimaan atas biaya yang lebih dari satu ( R/C > 1). Secara parsial jumlah tanaman, tenaga kerja, dan pupuk berpengaruh signifikan terhadap risiko produksi usahatani jeruk.
Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Harga Jual Gabah Usahatani Padi Sawah di CV. Sidomakmur Desa Saentis Kecamatan Percut Sei Tuan Kabupaten Deli Serdang Simbolon, Ramses; Aulia, Muhammad Reza; Zebua, Abdi Restueli
JURNAL AGRIUST Volume 2 No 1 Tahun 2021
Publisher : Universitas Katolik Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (969.622 KB) | DOI: 10.54367/agriust.v2i1.1789

Abstract

Gabah merupakan komoditas strategis yang menentukan volume beras. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor teknis yang mempengaruhi harga jual gabah petani, menganalisis faktor-faktor non teknis yang mempengaruhi harga jual gabah petani dan mengetahui kecenderungan perkembangan harga gabah di CV. Sidomakmur, Desa Saentis, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang. Data yang dikumpulkan berupa data primer dan sekunder. Metode pengambilan sampel penelitian ini adalah metode simple random sampling menggunakan slovin dengan jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 48. Analisis data dilakukan menggunakan uji regresi linier berganda dan uji multikolinearitas. Hasil penelitian menunjukkan faktor teknis yang mempengaruhi harga jual gabah di CV. Sidomakmur adalah biaya benih, biaya pupuk, biaya pestisida, dan biaya tenaga kerja. Factor non teknis yang mempengaruhi harga jual gabah di CV. Sidomakmur adalah warna gabah, dan waktu panen. Perkembangan harga gabah di CV. Sidomakmur tmengalami penambahan dalam kurun waktu 2 tahun rata-rata Rp. 70 setiap musim tanam dalam satu tahun.
Efisiensi Penggunaan Faktor-Faktor Produksi Pada Usahatani Kentang Di Desa Kaban Kabupaten Karo Deras, Stefanus; Sinulingga, Helviani
JURNAL AGRIUST Volume 2 No 1 Tahun 2021
Publisher : Universitas Katolik Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (525.338 KB) | DOI: 10.54367/agriust.v2i1.1790

Abstract

Usahatani kentang saat ini masih dihadapkan pada masalah rendahnya efisiensi. Pada tingkat nasional, pro-duktivitas masih sebesar 17,97 ton per ha. Produksi ditentukan oleh kualitas dan kuantitas penggunaan input produksi, dan akan menimbulkan ongkos produksi yang tinggi. Harga produksi kentang yang relatif berfluktuatip dan cenderung menurun setiap musim panen tentu me-mengaruhi efisiensi. Penelitian bertujuan untuk men-deskripsikan tingkat efisiensi harga penggunaan faktor-faktor produksi pa-da usahatani kentang. Analisis data dilaku-kan dengan model fungsi produksi Cobb Douglass. Hasil penelitian menunjukkan bah-wa secara serempak faktor produksi bibit, pupuk kandang, pupuk cantik, insektisida, dan tenaga kerja berpe-ngaruh nyata terhadap produksi kentang pada alfa 0,05. Secara parsial hanya faktor produksi bibit dan pupuk kandang yang berpengaruh nyata terhadap produksi kentang. Penggunaan faktor produksi bibit, pupuk kandang, pupuk cantik, insektisida, dan tenaga kerja belum efisien secara alokatif.
Efektivitas Harga Pembelian Pemerintah Terhadap Harga Gabah Kering Giling Berdasarkan Instruksi Presiden Tentang Kebijakan Perberasan Sembiring, Surya Abadi; Sihaloho, Henrykus; Sirait, Tiemce Novita
JURNAL AGRIUST Volume 2 No 1 Tahun 2021
Publisher : Universitas Katolik Santo Thomas Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (411.736 KB) | DOI: 10.54367/agriust.v2i1.1792

Abstract

Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan efektivitas harga pembelian pemerintah terhadap harga gabah kering giling berdasarkan Instruksi Presiden tentang kebijakan perberasan. Data penelitian menggunakan data time series 1987-2017 dan dokumen data harga pembelian pemerintah terhadap gabah kering giling berdasarkan Instruksi Presiden tentang kebijakan perberasan. Analisis data dengan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada tahun 1987-1999, perbedaan rata-rata harga aktual Gabah Kering Giling dengan harga pembelian Koperasi Unit Desa terhadap Gabah Kering Giling yaitu Rp 69.01, atau persentase harga aktual Gabah Kering Giling lebih tinggi dari harga pembelian pemerintah terhadap GKG sebesar 15.37 persen. Pada tahun 2000-2017, perbedaan rata-rata harga aktual Gabah Kering Giling terhadap harga pembelian Bulog terhadap GKG yaitu Rp 269.32, atau persentase harga aktual GKG lebih tinggi dari harga pembelian pemerintah sebesar 9.15 persen. Pada kurun waktu 1987-2017, perbedaan rata-rata harga aktual GKG terhadap harga pembelian pemerintah terhadap GKG berdasarkan Inpres sebesar Rp 185,32, atau persentase harga aktual GKG lebih tinggi dari harga pembelian pemerintah sebesar 9,77 persen. Dengan demikian implementasi harga pembelian pemerintah terhadap GKG berdasarkan Inpres adalah efektif.

Page 1 of 1 | Total Record : 7