cover
Contact Name
Yulia Oktarina
Contact Email
yuliaoktarina@uinjambi.ac.id
Phone
+6285273034140
Journal Mail Official
yuliaoktarina@uinjambi.ac.id
Editorial Address
Jl. Jambi-Muara Bulian KM.16 Simpang Sungai Duren, Muaro Jambi, Jambi 36363
Location
Kota jambi,
Jambi
INDONESIA
Islamic Education Studies: An Indonesian Journal
ISSN : 25983997     EISSN : 25983997     DOI : https://doi.org/10.30631/ies
Islamic Education Studies (IES) adalah jurnal pendidikan agama Islam yang diterbitkan oleh Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi. IES mempublikasikan artikel hasil penelitian dan kajian pendidikan agama Islam yang ditulis oleh ahli dari berbagai negara. IES fokus pada kajian metode, strategi, media, materi, dan evaluasi pembelajaran, khususnya pada materi akhlak akhlak, fiqh, Al Quran & hadits, dan sejarah kebudayaan Islam pada level pendidikan dasar dan menengah.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 55 Documents
IMPLEMENTASI PEMBELAJARAN KALIGRAFI DALAM MENINGKATKAN MAHARAH AL-KITABAH SISWA MADRASAH ALIYAH Muhammad Windra
Islamic Education Studies : an Indonesia Journal Vol. 2 No. 1 (2019): Islamic Education Studies: An Indonesian Journal
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30631/ies.v2i1.61

Abstract

ABSTRAK Implementasi pembelajaran kaligrafi dalam meningkatkan Maharah Al-Kitabah siswa di Madrasah Aliyah Ittihadul Khoiriyah Muaro Jambi. Problematika yang terjadi di kalangan peserta didik Madrasah Aliyah Ittihadul Khoiriyah Muaro Jambi yaitu sering mengalami kesulitan ketika membaca maupun menulis huruf huruf arab yang baik dan benar. Maka dari itu salah satu metode yang digunakan untuk meningkatkan maharah al-kitabah siswa yaitu dengan menerapkan pem­belajaran kaligrafi. enis penelitian adalah penelitian kualitatif. Subjek penelitian ini adalah Guru kaligrafi dan siswa Madrasah Aliyah Ittihadul Khoiriyah Muaro Jambi. Pengum­pulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi.Teknik analisis menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan, bahwa dengan menggunakan model pembelajaran kaligrafi yang tepat dapat meingkatkan maharah al-kitabaha siswa dan menjadikan pembelajaran kaligrafi lebih efektif dan efisien, membuat siswa paham dan mengerti cara menulis kaligrafi dengan mudah seperti yang telah di­ajarkan di kelas menggunakan model – model pembelajaran yang digunakan di Madrasah Aliyah Ittihadul Khoiriyah Muaro Jambi. Dalam implementasi pem­belajaran kaligrafi ini guru akan mampu mengembangkan potensi yang ada pada diri siswa atau lebih ke ranah psikomotorik terutama dalam meningkatkan maharah al-kitabah siswa. Kata Kunci: Pembelajaran Kaligrafi, Peningkatan Maharah Al-Kitabah
IMPLEMENTASI STRATEGI MODELLING THE WAY DALAM MENINGKATKAN PEMBELAJARAN FIQIH MATERI BERWUDHU DI MADRASAH TSANAWIYAH Thessa Rahma Nur Islami
Islamic Education Studies : an Indonesia Journal Vol. 2 No. 1 (2019): Islamic Education Studies: An Indonesian Journal
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30631/ies.v2i1.62

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mendesrkripsikan guru Fiqih dalam melaksanakan pembelajaran melalui implementasi strategimodelling the way terhadap penanaman pemahaman berwudhu siswa kelas VIIC di Madrasah Tsanawiyah Negeri 5 Merangin. Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui implementasi strategimodelling the way dalam pembelajaran fiqih, untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat serta implementasinya dalam menanamkan pemahaman berwudhu siswa kelas VIIC di Madrasah Tsanawiyah Negeri 5 Merangin. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Hasil penelitian menjelaskan bahwa strategi modelling the way dalam pembelajaran fiqih yaitu diimplementasikan terhadap materi berwudhu dan dapat berjalan dengan baik serta efektif dalam menanamkan pemahaman berwudhu siswa.Faktor pendukungnya ialah motivasi belajar siswa dan partispasi siswa, sedagkan faktor penghambatnya adalah siswa kesulitan dalam menangkap pemahaman, kurangnya alokasi waktu pembelajaran, sarana dan prasarana yang tidak memadai dan kurangnya bimbingan orang tua.Langkah-langkah dalam implementasi modelling the way pada materi berwudhu adalah guru memberikan penjelasan materi serta contoh berwudhu kepada siswa kemudian siswa dibagi ke dalam beberapa kelompok kecilselanjutnya siswa berdiskusi dan siswa diberi waktu 5-7 menit untuk berlatih, kemudian siswa mendemonstrasikan berwudhu secara bergiliran sesuai nama absen. Kata Kunci: Implementasi, Modelling The way, Pelajaran Fiqih.
KREATIVITAS GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MEMOTIVASI BELAJAR SISWA SEKOLAH MENENGAH PERTAMA Nur Istiani; Kasful Anwar
Islamic Education Studies : an Indonesia Journal Vol. 2 No. 1 (2019): Islamic Education Studies: An Indonesian Journal
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30631/ies.v2i1.63

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini membahas Tentang Kreativitas Guru Pendidikan Agama Islam dalam Memotivasi Belajar Siswa Sekolah Menengah Pertama Negeri 22 Merangin, mengetahui bagaimana Kreativitas Guru Pendidikan Agama Islam dalam memotivasi belajar siswa di SMP Negeri 22 Merangin, untuk mengetahui apa bentuk motivasi yang di dapatkan siswa di SMP Negeri 22 Merangin, dan mengetahui Faktor Penghambat Kreativitas Guru Pendidikan Agama Islam dalam memotivasi belajar siswa SMP Negeri 22 Merangin. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang teknik pengumpulan datanya dengan teknik wawancara, Observasi, dan Dokumentasi. Hasilnya yaitu kreativitas Guru PAI dalam memotivasi belajar siswa seperti penggunaan metode pembelajaran yang bervariasi, penggunan media pembelajaran yang menarik perhatian siswa, melakukan kegiatan pembelajaran di luar jam pembelajaran PAI, Pengelolaan kelas yang baik sesuai metode yang di pakai. Kemudian Motivasi yang di dapatkan siswa ada beeberapa faktor seperti di beri hukuman dan Penghargaan, siswa lebih aktif dalam pembelajaran, anak di dalam kelas di jamin keamanan dan kenyamanannya, dan faktor pendukung guru melakukan kreativitas yaitu guru menggunakan metode yang bervariasi, memiliki sifat humoris dan menghargai pendapat siswanya, dan faktor penghambat Guru melakukan kreativitas ada beberapa seperti fasilitas sekolah,wawasan pengajaran yang kurang, usia, dan Guru merasa puas dengan media yang di pakai. Kata Kunci: Kreativitas Guru, Motivasi Belajar, Guru
PERAN MAJELIS TA’LIM AL– HIDAYAH DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN KEAGAMAAN IBU-IBU DESA AIR BALUI KABUPATEN INDRAGIRI HILIR RIAU Gadis Muliana; Mukhlis
Islamic Education Studies : an Indonesia Journal Vol. 2 No. 1 (2019): Islamic Education Studies: An Indonesian Journal
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30631/ies.v2i1.64

Abstract

ABSTRAK Skripsi membahas tentang peranan majelis Ta’lim Al-Hidayah dalam meningkatkan pemahaman keagamaan ibu-ibu di desa Air Balui Kecamatan kemuning Kabupaten Indragiri Hilir Riau. Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peranan Majelis Ta’lim Al- hidayah dalam meningkatkan pemahaman keagamaan di Desa Air Balui, mengetahui kendala serta upaya dalam meningkatkan pemahaman keagamaan pada ibu-ibu di Desa Air Balui. Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif,sedangkan alat pengumpulan data meliputi wawancara,observasi dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan di RT 06 Desa Air Balui Kecamatan Kemuning Kabupaten Indragiri Hilir Riau. Informan dalam penelitian ini yaitu para jamaah majelis Ta’lim Al-Hidayah yang telah dipilih dan di wawancarai untuk mendapatkan informasi yang diperlukan dalam penelitian ini, yang kemudian peneliti analisa untuk mendapatkan hasil dari penelitian tersebut. Dari hasil penelitian yang dilakukan oleh peneliti terhadap Majelis Ta’lim Al-Hidayah Desa Air Balui dapat diketahui bahwa Majelis Ta’lim sebagai lembaga non formal yang ada ditengah masyarakat dalam meningkatkan pemahman keagamaan di Desa Air Balui. Dalam segi ibadah bahwa anggota Majelis Ta’lim Al-Hidayah semakin rajin dan taat dalam beribadah, serta melalaui Majelis Ta’lim ini ibu-ibu dapat menjalin silaturahmi terhadap sesama anggota dan membangun tatanan kehidupan islami. Kata kunci : Peran Majelis Ta’lim, Pemahaman Keagamaan
PENERAPAN MODEL GAME BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR AKIDAH AKHLAK DI MADRASAH TSANAWIYAH Nur Asiah Safitri; Junaid
Islamic Education Studies : an Indonesia Journal Vol. 2 No. 1 (2019): Islamic Education Studies: An Indonesian Journal
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30631/ies.v2i1.65

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Akidah Akhlak dengan menggunakan Model Game Based Learning di kelas VII MTs Negeri 2 Muaro Jambi. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII di Madrasah Tsanawiyah Negeri 2 Muaro Jambi, sedangkan objek penelitian adalah penerapan pembelajaran Akidah Akhlak dengan menggunakan model Game Based Learning, untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi akhlak Terpuji. Berdasarkan hasil penelitian MTs Negeri 2 Muaro jambi menggunakan model Game Based Learning ini dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam proses pembelajaran akidah Akhlak. Dari seluruh kegiatan penelitian tindakan kelas (PTK) kelas VII MTs Negeri 2 Muaro Jambi pada pokok bahasan Akhlak Terpuji dapat disimpulkan bahwa penerapan pembelajaran Model Game Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar Akidak Akhlak siswa kelas VII MTs Negeri 2 Muaro Jambi sampai tuntas 91,17%, dengan menggunakan Model Game Based Learning. Hasil belajar menggunakan Model Game Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar siswa yang di tandai dengan peningkatan ketuntasan belajar siswa dalam setiap siklus, yaitu pra siklus (23,52%), siklus I (44,11%), siklus II (64,70%), dan siklus III (91,17%) dengan nilai rata-rata pada pra siklus adalah 23,52%, siklus I adalah 44,11%, siklus II 64,70% dan siklus III adalah 91,17%, dengan demikian, dapat dikatakan bahwa penggunaan Model Game Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar siswa MTs Negeri 2 Muaro Jambi pada mata pelajaran Akidah Akhlak. Kata Kunci: Metode Game Based Learning, hasil belajar, Akidah Akhlak.
POLA ASUH ORANG TUA DALAM MEMBENTUK KEPRIBADIAN MUSLIM PADA ANAK Siti Patimah; Hurmaini
Islamic Education Studies : an Indonesia Journal Vol. 1 No. 2 (2018): Islamic Education Studies: An Indonesian Journal
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30631/ies.v1i2.66

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini membahas tentang pola asuh orang tua dalam membentuk kepribadian muslim pada anak di Desa majelis hidayah, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pola asuh orang tua dalam membentuk kepribadian muslim (2) kendala pola asuh orang tua dalam membentuk kepribadian muslim pada anak, (3) upaya orang tua dalam mengatasi kendala membentuk kepribadian muslim pada anak. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, Data yang terkumpul di analisis dengan menggunakan model interaktif. Tempat penelitian dilaksanakan di Desa Majelis Hidayah Kecamatan Kuala Jambi Kabupaten Tanjung Jabung Timur, subyek penelitian adalah Orang tua dan anak, pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik Observasi, Wawancara dan Dokumentasi. Kesimpulan hasil penelitian ini Orang tua di Desa Majelis Hidayah mempunyai cara pola asuh yang berbeda-beda, mereka mempunyai cara tersendiri dalam membentuk kepribadian anaknya. Orang tua banyak yang menerapkan pola asuh demokratis. Kendala orang tua dalam membentuk kepribadian anak di Desa ini, diantaranya: ada beberapa anak yang sulit sekali mematuhi perintah orang tua dan kurangnya waktu orang tua bersama anak. Upaya yang orang tua lakukan dalam mengatasi kendala membentuk kepribadian anak ada beberapa cara diantaranya: mengenalkan Agama sejak dini, membatasi teknologi internet dari anak, tidak bosan memberikan nasehat positif dan teladan yang baik. Kata Kunci: Pola asuh, Kepribadian muslim
MINAT MASYARAKAT DALAM MELANJUTKAN PENDIDIKAN ANAK DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA Reni; Hindun
Islamic Education Studies : an Indonesia Journal Vol. 1 No. 2 (2018): Islamic Education Studies: An Indonesian Journal
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30631/ies.v1i2.67

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini di latar belakangi oleh banyaknya orang tua yang berminat melanjutkan pendidikan anaknya di sekolah menengah pertama negeri 7 kelurahan tanjung solok kecamatan kuala jambi kabupaten tanjung jabung timur. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kondisi sekolah menengah pertama negeri 7, untuk mengetahui faktor pendukung minat orang tua dalam melanjutkan pendidikan anak di sekolah menengah pertama negeri 7, dan untuk mengetahui hasil yang dicapai siswa dalam melanjutkan pendidikan anak di sekolah menengah pertama negeri 7 kelurahan tanjung solok kecamatan kuala jambi kabupaten tanjung jabung timur. Metode yang digunakan dalam penelitian ini ialah menggunakan pendekatan kualitatif, sebagai upaya untuk memberikan jawaban atas permasaalahan yang dibentangkan. Pengambilan sampel sumber data dilakukan secara purposive. Sumber data dalam penelitian ini terdiri dari orang tua, kepala sekolah, guru dan siswa. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan ialah observasi, wawancara, dan dokumentasi.Berdasarkan hasil temuan penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa: kondisi sekolah menengah pertama negeri 7 sudah sangat baik, dari tahun ke tahun sudah banyak perubahan dan peningkatan yang terjadi di sekolah menengah pertama negeri 7, selain kondisi fasilitas juga merupakan faktor pendukung yang menjadi minat oran tua dalam melanjutkan pendidikan anaknya disana. Tidak hanya itu, sekolah menengah pertama negeri 7 juga sudah ter akreditasi A serta memiliki guru-guru yang berkompeten dan mempunyai sarana dan prasarana yang lengkap. Selain daripada itu, setiap sekolah pasti memiliki hasil yang hendak dicapai, begitu pula dengan sekolah menengah pertama negeri 7. Tak sedikit siswa yang melanjutkan pendidikan disana dengan tujuan untuk menuntut ilmu dan berharap bisa meneruskan ke sekolah menengah atas unggulan di luar kuala jambi. Namun ada juga beberapa anak untuk tetap memilih melanjutkan pendidikan sekolah menengah atas nya di kuala jambi. Kata Kunci: Minat, pendidikan anak
PEMBINAAN EKSTRAKURIKULER MUHADHARAH UNTUK MENUMBUHKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS BAGI SISWA MADRASAH TSANAWIYAH Ulfach Fitriyani; Dewi Hasanah
Islamic Education Studies : an Indonesia Journal Vol. 1 No. 2 (2018): Islamic Education Studies: An Indonesian Journal
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30631/ies.v1i2.68

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini mengungkap beberapa fakta yaitu pertama : masih banyak siswa yang kurang semangat ketika mengikuti Muhadharah , kedua : ada beberapa siswa yang tidak mau atau bahkan tidak hadir ketika mendapat tugas pembawa acara atau pidato, ketiga : ketika Muhadharah berlangsung siswa masih banyak yang bermain-main dan tidak memperhatikan teman yang sedang tampil di depan. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan subjek penelitian kepala sekolah, guru pembina Muhadharah, guru madrasah, siswa yang aktif dan siswa yang tidak aktif. Sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi, data yang telah dikumpulkan kemudian diolah dengan cara reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian ini adalah ada beberapa rangkaian ekstrakurikuler Muhadharah namun peneliti hanya mengambil dua yaitu Pembawa acara dan Pidato. Dalam ekstrakurikuler Muhadharah beberapa siswa dapat berpikir kritis dengan menyelesaikan masalah yang terjadi saat ekstrakurikuler berlangsung seperti: siswa yang masih memiliki rasa takut saat tampil didepan teman-teman nya, siswa kurang memahami materi yang disampaikan oleh teman nya. Faktor pendukung dalam Muhadharah ini adalah prestasi siswa meningkat, memiliki rasa ingin tahu, tumbuhnya rasa keyakinan dalam diri siswa sedangkan hambatan yang terjadi saat Muhadharah yaitu siswa kurang percaya diri, siswa tidak minat mengikuti Muhadharah, faktor alam/keadaan yang terjadi. Hambatan tersebut menghambat siswa untuk dapat menumbuhkan kemampuan berpikir kritis. Kata Kunci : Muhadharah, Berpikir Kritis
PEMBIASAAN SHALAT DHUHA DALAM MENANAMKAN KEDISIPLINAN SISWA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA Heny Wulandari; M Rafiq
Islamic Education Studies : an Indonesia Journal Vol. 1 No. 2 (2018): Islamic Education Studies: An Indonesian Journal
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30631/ies.v1i2.69

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini membahas tentang Pembiasaan Shalat Dhuha Dalam Menanamkan Kedisiplinan Siswa Di Sekolah Menengah Pertama Daruttauhid Desa Bandar Jaya Kecamatan Rantau Rasau Kabupaten Tanjung Jabung Timur. Penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui apakah penerapan shalat dhuha berjamaah itu berpengaruh terhadap kedisiplinan siswa-siswi di Sekolah Menengah Pertama Darut tauhid. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitataif, dan jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian lapangan (field research). Sumber data dari penelitian ini terdiri dari data primer yaitu: guru, data sekunder yaitu: siswa-siswi. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dan wawancara. Data yang telah dikumpulkan kemudian diolah dengan cara redukasi data, penyajian data, dan penarikan kesImpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembiasaan shalat dhuha dilakukan setiap hari mulai dari jam 07:00-07:20 WIB. Pengaruh ataupun dampak dari pembiasaan shalat dhuha ini dapat dilakukan cukup baikbagi siswa-siswi karena dapat membawa diri nya ke hal yang lebih posisitif.kendala pembiasaan shalat dhuha shalat dhuha yaitu, 1) siswa-siswi yang susah diatur, 2) minimnya tempat untuk berwudhu, 3) terbatasnya waktu yang diberikan. Upaya pembiasaan shalat dhuha yaitu, 1) memberikan hukuman/sanksi, 2) membangun kerja sama untuk membangun tempat wudhu, 3) memberikan pengawasan terhadap siswa agar dapat memanfaatkan waktu shalat dhuha secara efektif. Kata Kunci: Shalat Dhuha, Kedisiplinan Siswa
ANALISIS NILAI PENDIDIKAN ISLAM DALAM NOVEL ‘PESANTREN IMPIAN’ KARYA ASMA NADIA Rini Hamdani Wati; HM Hurmaini
Islamic Education Studies : an Indonesia Journal Vol. 1 No. 2 (2018): Islamic Education Studies: An Indonesian Journal
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30631/ies.v1i2.70

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini dilatarbelakangi oleh realita yang berada disekitar kita yang menganggap bahwa Pendidikan hanya didapat dilingkungan sekolah saja, terutama Pendidikan Islam. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode content analisys atau metode analisis isi yang digunakan untuk menelaah atau menganalisis isi suatu content atau dokumen. Yang dimaksud dokumen dalam penelitian ini adalah Novel Pesantren Impian karya Asma Nadia atau dokumen-dokumen lain seperti jurnal dan artikel yang berkaitan dengan penelitian ini. Jenis penelitian ini merupakan penelitian Library Research (kepustakaan). Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data model Miles dan Hubermen. Dari analisis yang dilakukan maka disimpulkan bahwa Novel Pesantren Impian karya Asma Nadia mengandung nilai Pendidikan Islam yaitu nilai Pendidikan aqidah (keimanan), nilai Pendidikan akhlak, nilai Pendidikan Ibadah. Kata kunci: Nilai Pendidikan Islam, Novel Pesantren Impian.